April berangkat sekolah dengan terburu-buru.April memacu motornya dengan kecepatan sedang karena masih dijalan kecil desa.
Saat April sampai dipertigaan,April berhenti untuk menyebrang jalan.Tapi sialnya ada 2 truk yang sedang parkir mengisi air toren menghalangi pandangan April untuk melihat jalan disisi kananannya .Karena terhalang April tidak bisa melihat apakah ada motor dari sisi kanan,April berinisiatif untuk sedikit memajukan motornya.
Namun na'as,saat roda motor depan April baru maju sedikit,tiba-tiba ada motor lain yang melintas dari sisi kanan.
BRAKKK BRAKKK BUUGGG SREEKKKKKK SREKKKK..
Roda depan April tertabrak motor dari arah kanan.April terjatuh kesamping kiri.Dengan kasar lengan April terbentur aspal,tangan kiri Aprul terantuk rem motor dan kaki kirinya tertindih motor.
Sedetik berikutnya April segera bangkit,tak lupa April mendirikan motornya yang jatuh.April melihat ke tengah jalan.Motor yang bertabrakan dengan April ditumpangi oleh dua anak laki-laki yang seumuran dengan April berguling ditengah jalan.April melihat keadaan ke dua anak laki-laki itu lebih parah darinya,karena mereka sempat terseret motor saat jatuh.Posisi mereka memang sedang melaju kencang,sehingga saat menabrak roda motor April,mereka langsung terpelanting dan terseret kedepan.
Mereka bangkit,lalu menuntun motornya kesamping April.Terdapat beberapa luka lecet yang sedikit mengeluarkan darah di siku tangan mereka.Orang-orang berkumpul mengerubungi kami
"Makanya kalo nyabrang hati-hati dek,liat kanan kiri dulu."ucap Bapak-Bapak pemilik truk yang terparkir tadi.
"Saya mau nyebrang gak kelihatan pak,terhalang truk bapak yang parkir dipinggir jalan.Niat saya tadi mau maju sedikit buat lihat kanan ada motor apa tidak.Tapi malah jadi begini." ucap April membel diri.Badan April bergetar takut dan masih syok atas kejadian yang tiba-tiba ini.
April berjalan mendekati dua orang yang bertabrakan dengan motornya tadi,
"Maafkan saya mas,saya bener-bener gak sengaja.Saya cuma maju sedikit untuk lihat ada motor apa tidak,tapi ternyata ada motor masnya lewat.Sekali lagi maafkan saya mas." ucap April sembari menunduk takut.
"Iya gak apa-apa."jawabnya sambil melihat motornya yang sedikit lecet.
April berbalik ke motornya,lalu pergi meninggalkan kerumunan orang-orang yang masih berkerumun itu.April mendorong motornya kembali kerumah.Karena tidak mungkin bagi April melanjutkan sekolah dengan kondisi motor yang seperti ini.Motor April rusak,bannya meletus ada robekan besar disana,stang motornya bengkong ke kiri ,velg motornya juga bengkong,skoknya pun retak.Saking kerasnya bertabrakan dengan motor mas-masnya tadi.
"Aku harus bilang apa sampai rumah nanti." gumam April sambil berjalan tertatih mendorong motor.
"Kenapa motornya Pril,kok didorong?" tanya tetangga April yang kebetulan lewat akan pergi kesawah.
"Bannyabocor mbah" jawab April berbohong.
"Kenapa gak ditambalin disana sekalian,daripada capek dorong kerumah?"tanyanya lagi.
April diam tak menjawabnya.April tetap berjalan mendorong motornya.Baru beberapa meter April berjalan,tetangga April yang seorang Polisi lewat
"Kenapa didorong Pril?"tanyanya.
"Bocor pak"jawab April berbohong lagi.April malu plus takut kalo harus jujur.Untung saja pak Polisi itu percaya dan langsung pergi.
April tak menangis saat tertabrak tadi.Bahkan April masih berusaha tersenyum saat ditanya tetanggaku saat berpapasan dijalan.Tapi,saat sampai didepann rumah April melihat Ibu sedang berbicara dengan Tanteku.
"Kenapa pulang lagi?Dan itu kenapa motornya kamu dorong?" tanya Ibu menatap April tajam penuh tanya.
"Tabrakann,hikss ..hikss ...hiksss." jawab April yang tiba-tiba menangis tersedu sedu.
"APAAA..motornya gak papakan?" tanyanya Ibu
bukan mengkhawatirkan keadaan April,tetapi Ibu malah mengkhawatirkan motornya.
"Mo torr nya..hikss..ruu saakkk..hikss hikss hikkss.." jawab April terbata..
"Akan ibu adukan ke bapak kamu,biar kamu dimarahin." sungutnya.
Setelah mengantarkan Adik sekolah tadi pagi,Bapak langsung berangkat kerja merantau ke semarang.Jadi dia tak tau kejadian ini.
"Mati aku,pasti Bapak marah besar karena motornya rusak parah." fikir April
"Kamu gak papa pril?"tanya Tantenya April yang bernama ENI,lalu April mengangguk.
"Masih mau sekolah?Kalo iya biar diantar om mu ya." tawar Tante.
"Iya tante"jawab April.
Tante pulang kerumah untuk menyuruh Suaminya mengantarkan April sekolah.April mendorong motor kedalam rumah.Dilihatnya jam pukul 7.30,tapi tak apa April akan tetap bersekolah.Jika ditanya kenapa terlambat, April akan menjawab sejujurnya agar tidak dihukum.
Taklama kemudiam om Yanto datang dengan motornya.April langsung naik agar cepat sampai disekolah.
Sepanjang jalan tak ada obrolan antara April dan si Om Yanto,Hingga sampai disekolah.April turun,lalu menyalami Om Yanto,om Yanto langsung berbalik pulang.
April berjalan menuju gerbang sekolah yang sudah tertutup dan terdapat Guru BK disana.April berhenti didepan guru,
"Kenapa terlambat?Dan kenapa sragam sekolahmu kotor?" tanya bu Ģuru BK saat melihat penampilan April.
"Maaf bu,tadi saya habis tertabrak motor." jawab April menunduk sembari menahan tangisnya.
"YaAllah,tapi kamu nggak papa kan?"tanyanya,lalu hanya dijawab April dengan gelengan kepala.
"Yaudah kamu masuk kelas ya istirahat dikelas." katanya
April berjalan menuju kelas sambil menghapus air mata.Entah mengapa April ingin sekali menangis.Entah karena syok atau takut April tak tahu.
.
.
.
.
.
maafkan saya ya jika ceritanya kurang bagus
ini karya pertama saya.mohon dimaklumi ya
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 166 Episodes
Comments
💮Aroe🌸
lanjut
2022-01-13
2
Aisyah Zamzamf
tiaku suka mba ringkad padat jls moga aj per bapnya gitu trus smngat thoooirrrrr
2021-09-22
2