Petra memulai latihannya dengan push-up, dia mengangkat kepalanya sedikit dan mengkonfirmasi isi pencarian, dan memperhatikan bahwa setiap kali dia melakukan push-up, itu direkam secara real time juga.
Tti-ring.
(Kamu telah menyelesaikan satu kali push-up.)
(Push-up 100 kali: Tidak selesai (10/100)
Tti-ring.
(Kamu telah menyelesaikan satu kali push-up.)
(Push-up 100 kali: Tidak selesai (11/100)
Dia ingin memastikan, jadi dia hanya turun setengah jalan dan bangkit kembali, tetapi seperti yang diharapkan, itu tidak masuk hitungan. Sekarang dia akhirnya menyadari mengapa push-up yang dia lakukan tidak terhitung semua, dia telah melakukan push-up 18 kali, tapi yang terhitung hanya 11 kali. Dia harus melakukan Push-up yang benar atau itu tidak akan dihitung sama sekali.
‘Hah.... Beri aku istirahat. ”
Petra tercengang, tetapi tidak menghentikan latihannya.
Dia masih harus melakukan push-up 50 kali lagi.
Setelah itu masih ada, sit-up, squat, dan lari yang harus dia selesaikan.
.... Dan, empat jam kemudian.
Push-up 100 kali: Selesai (100/100)
Sit-up 100 kali: Selesai (100/100)
Squat 100 kali: Selesai (100/100)
Berlari 10 km: Selesai (10/10)
Petra berlari kembali kerumahnya dan tiba di kamarnya. Dia saat ini membungkuk dan terengah-engah, hatinya terasa seperti meledak setiap saat, bahkan dia merasa tubuhnya seperti mau meledak.
“Aku sangat capek, tubuhku seperti mau meledak.”
Tti-ring.
(Kamu telah menyelesaikan Quest Harian: Latihan untuk menjadi kuat. )
(Hadiah penyelesaian telah tiba.)
(Apakah kamu ingin mengkonfirmasi?) (Y / N)
Petra sejenak berfikir tentang melupakan segalanya dan hanya berbaring karena kelelahan, tetapi dengan cepat berubah pikiran. Setidaknya untuk saat ini, dia ingin memastikan hadiah apa yang sebenarnya bisa didapatkan jika menyelesaikan Quest.
“Memastikan hadiah.”
Tti-ring.
(Hadiah berikut tersedia.)
Hadiah 1. Pemulihan penuh dari kondisi fisik saat ini
Hadiah 2. MP/Mana 100
Hadiah 3. Satu kotak acak
(Apakah kamu ingin mengumpulkan semuanya?)
“Mengapa hadiahnya begitu banyak?”
Itulah pikiran pertama yang memasuki benaknya yang bingung setelah dia melihat isi hadiahnya.
Tapi, ketika dia memikirkannya sedikit lebih dalam, salah satu hadiah itu tampak agak berguna saat ini, dia sangat penasaran dengan hadiah ketiga, yaitu kotak acak, sebenarnya apa isi di dalam kotak itu?
Untuk saat ini, dia sangat membutuhkan hadiah pertama yang tersedia. Dia sudah sangat kelelahan dan hampir pingsan, tentu saja nanti dia akan membuka hadiah ke tiga.
Karena benar-benar ada penalti untuk kegagalan, kemungkinan hadiah penyelesaiannya juga cukup tinggi.
Begitu dia menggunakan hadiah pertama, aura biru lembut menyelimutinya.
‘Ahh .... Sensasi apa ini?’
Dia merasakan aura biru nya perlahan menghilang. Untuk beberapa alasan, dia merasa bingung dengan aura biru nya.
‘Sebenarnya aura biru apa ini? Rasanya sangat hangat.’
Jantungnya yang rasanya seperti mau meledak kini berdetak dengan tenang sekarang, dan napasnya yang kasar telah stabil juga. Dia bahkan tidak merasakan titik kelelahan. Tubuhnya yang berada di ambang kehancuran, merasa segar seolah-olah dia baru saja bangun dari malam istirahat yang baik.
Efeknya dengan kata lain, menyembuhkan luka ringan dan memulihkan tenaga.
“I..ini, sungguh luar biasa!”
Ketika Petra mengalihkan pandangannya, dia melihat sebuah kotak kecil bertumpu di atas tempat tidur nya, dan juga Statistik nya sendiri mengambang di udara.
“Kurasa benda yang ada disana adalah hadiah ketiga itu.”
Yang penting sekarang adalah Statistik nya. Jendela ini menampilkan informasi sederhana tentang dirinya.
Nama: Petra Afendy
Level: 1
Kelas/Job: Tidak Ada
HP: 100
MP/Mana: 20
(Stat)
Kekuatan: 10
Stamina: 20
Agility: 10
Keahlian aktif:
— Dash/Kecepatan: 5
Keahlian pasif:
— Tenacity : 10
Akurasi: 5
Ketahanan: 15
Statistik yang dia lihat sangat mirip dengan karakter awal dari game online yang sering dia mainkan.
‘Apakah ini nilai Stat ku saat ini?’
Levelnya saat ini adalah Lv. 1. Semua Statistik nya juga adalah tahap awal, sama seperti di dalam game.
Jika dia memikirkan realitas seperti apa dia saat ini, realitas di mana dia berada di peringkat D Hunter, itu adalah peringkat terlemah di antara para Hunter, bahkan peringkat Hunter pemula mendapatkan peringkat C keatas, Petra adalah satu-satunya orang yang mendapatkan peringkat D, sangking lemahnya dia bahkan mendapatkan julukan sebagai orang terlemah di dunia.
Yah. Itu mungkin dulu sebelum kematiannya, tapi sekarang harusnya dia sudah selevel dengan Hunter peringkat B, meski dia tidak menyadari hal itu.
Yang dia perhatikan sekarang adalah kolom ‘Keterampilan’.
Untuk beberapa alasan, dia merasa agak akrab dengan mereka.
“Ah. Aku ingat sekarang. Kemarin....”
Kemarin, atau lebih tepatnya, dia mendengar kata-kata itu saat dikejar-kejar oleh kalajengking di Quest penalti waktu itu.
Itu terjadi mungkin setelah dua jam dia terus berlari demi hidupnya. Dia tiba-tiba disambut oleh beberapa pesan baru.
(‘Skill: Dash Lv. 1’ telah dipelajari.)
(‘Skill Tenacity Lv. 1’ telah dipelajari.)
Saat itu, dia terlalu sibuk berlari untuk menyelamatkan hidupnya, dan tidak sempat memperhatikan pesan itu, tetapi itu adalah cerita yang berbeda sekarang. Petra membenarkan penjelasan yang tersedia untuk keterampilan tersebut.
(Keterampilan: Dash Lv. 1)
Keahlian aktif.
Mana yang dibutuhkan untuk mengaktifkan: 5
Skill Dash. Ketika skill ini diaktifkan, kecepatan gerakan Kamu akan meningkat sebesar 30%. Selama aktivasi, 1 Mana akan dihabiskan setiap menit.
(Skill: Tenacity Lv. 1)
Keahlian pasif.
Mana yang diperlukan untuk mengaktifkan: Tidak ada.
Ketika skill ini diaktifkan stamina yang turun di bawah 30%, akan dipulihkan sampai 70% dan juga mengurangi semua kerusakan yang diterima sebesar 50%.
‘Apakah aku mendapatkan skill Dash dan Tenacity saat aku berlari dari monster kalajengking waktu itu?
Sepertinya itu benar.
Dengan kata lain, jika dia terus mengulangi tindakan tertentu berulang-ulang, dan kebetulan memenuhi persyaratan, dia akan mendapatkan keterampilan baru.
“Astaga!”
Bukankah ini keuntungan yang luar biasa?
Masalahnya adalah, keterampilan yang digunakan masing-masing Pemburu/Hunter diperoleh ketika mereka melewati proses Kebangkitan (Reawekening), atau belajar melalui benda-benda yang disebut dengan ‘Artefak’ yang sangat susah didapatkan dari dongeng peringkat A keatas.
Yang artinya hanya dongeng Mitologi dan dongeng peringkat A keatas yang memungkinkan ada Artefak didalamnya, tapi itu hanyalah kemungkinan nya saja, tidak menjamin setiap dongeng A keatas memiliki Artefak didalamnya.
Bahkan jika ada yang menjual Artefak, harganya akan mencapai puluhan miliar bahkan sampai triliunan.
Pada lelang terakhir di Amerika, Artefak termahal dijual seharga sekitar 700.000 Juta USD, Artefak itu dibeli oleh Hunter tingkat Nasional Jhons Khanas.
**Author : Kalau dirupiahkan sekitar 10 triliun.**
Hunter tingkat Nasional adalah peringkat tertinggi, lebih tinggi dari peringkat S. Hunter memiliki beberapa tingkatan yaitu: S, A, B, C, dan D, tapi peringkat D hanya ada satu orang yaitu Petra.
***
Petra ingat dengan hadiah ke tiga, dia dengan buru-buru membuka hadiah nya.
“Hmm, apa aku buka sekarang saja ya kotaknya? Ahh, buka aja deh, siapa tau didalamnya ada Bakso kuah, lumayan kan buat dimakan. ”
** Author : Makanan doang yang ada di kepalanya si Petra! **
Setelah itu Petra membuka kotak nya, kotak itu berisikan sebuah pedang, kunci dongeng biasa dan kunci dongeng Ahool.
"Kunci dongeng Ahool? Bukannya Ahool itu kan....”
Petra menyadari bahwa kunci dongeng Ahool itu adalah sebuah dongeng yang berhubungan dengan mitologi. Ahool adalah hewan mitologi yang berasal dari Indonesia letaknya di pulau Jawa, Ahool adalah hewan raksasa yang berbentuk kelelawar.
Tapi kunci Ahool hanya bisa digunakan di level 25, itu artinya Petra harus menaikkan levelnya sampai ke level 25.
"Hmm, ternyata benar dugaan ku, tapi kuncinya membutuhkan level 25 untuk menggunakannya, itu artinya aku harus menaikkan levelku. ”
Petra ingin menggunakan kunci dongeng biasa untuk menaikkan levelnya, tapi Petra masih berada di Lv. 1. Dia yang sekarang tidak akan bisa bertahan meski melawan monster peringkat C. Apalagi didalam dongeng itu banyak sekali monster yang tingkat nya setara dengan Hunter peringkat A.
Dia hanya bisa melatih tubuhnya hingga membuatnya sedikit kuat, dia terus-menerus melakukan Quest Latihan selama 3 minggu lebih, dan hasilnya tidak mengecewakan.
Selama latihan itu, dia mendapatkan hadiah seperti biasanya, namun... Hadiah ketiga yaitu kotak acak tidak tersedia, tapi kenapa? Apakah hadiah itu adalah hadiah yang langkah?
Dia berada di kamarnya dan berdiri di depan cermin, lalu memamerkan otot-otot nya yang Sixpack, tapi dia tidak yakin dengan latihan seperti itu bisa membuat badan nya menjadi Sixpack hanya dalam waktu 3 minggu.
“Hmm, aku tidak yakin, hanya butuh waktu 3 minggu bisa membuat badanku menjadi Sixpack, aku yakin itu adalah efek Agility.”
Agility nya yang membuat fisik nya menjadi lebih kuat, saat dia sibuk memamerkan otot-otot nya, adiknya tiba-tiba masuk dan kaget melihat badan Petra.
“Wahh!! Apa yang terjadi dengan badanmu kak?”
Petra kaget karena Keyla tiba-tiba masuk ke kamarnya tanpa mengetuk pintu terlebih dahulu, dia juga terlihat bingung bagaimana menjawab pertanyaan Keyla, dan dia hanya bisa memberikan jawaban ini.
"Ahh... Ini hasil latihan ku, hehe-hehe-he. ”
Petra berkeringat dingin, karena melihat wajah adiknya yang sedikit curiga, lalu Keyla berkata.
“Hmm... Tidak mungkin badanmu bisa sebagus itu hanya dalam waktu 3 minggu. ”
“Ahh... Aku juga tidak tahu, mungkin ini karena efek pubertas. ”
Petra terus meyakinkan adiknya, tapi itu berhasil.
“Hah... Terserah, kalau begitu ayo makan. ”
“Ahh iyah.
***
Selesai makan Petra melihat jam dan ingin keluar rumah untuk menaikkan levelnya, tapi bagaimana cara dia menaikkan levelnya? Yah dengan cara masuk ke dongeng biasa, dengan menggunakan kunci dongeng biasa yang dia dapatkan.
Tapi sebelum itu Petra memeriksa Statistik nya, dia ingin tahu Statistik nya setelah dia latihan selama 3 minggu lebih.
"Periksa Statistik.”
Nama: Petra Afendy
Level: 1
Kelas/Job: Tidak Ada
HP: 100
MP/Mana: 120
(Stat)
Kekuatan: 40
Stamina: 60
Agility: 50
Keahlian aktif:
— Dash/Kecepatan: 10
Keahlian pasif:
— Tenacity : 15
Akurasi: 10
Ketahanan: 30
“Hmm.... Sepertinya ini sudah bagus, kalau begitu apa aku berangkat sekarang? ”
Petra pun berangkat untuk menaikkan levelnya, kuncinya mengarahkan dia ke tempat dongeng berada, dan tempat itu tidak terlalu jauh dari rumahnya.
★Apakah yang akan terjadi saat dia menaikkan levelnya, apa dia akan menjadi semakin kuat? Kita akan tahu di next episode.★
**The King Artifact System**
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 32 Episodes
Comments
Kang search
dongeng apa dungeon
2021-07-21
1
Radioactive
masa cuma nambah gitu setelah 3 minggu ga ada hadiah dari misi hariannya ya??
2021-06-22
1
Fermansyah
Kepergok sama adiknya lagi pamerin badannya yang Sixpack, Wkwkwk malu gak tuh🤣🤣🤣
2021-05-31
3