Pada kursus kali ini kami akan memperkenalkan inti konten dari Terjerat Benang Merah, serta memberikan materi menulis dari dua jenis genre yang sering dijumpai sebagai referensi, agar kalian dapat menulis novel Terjerat Benang Merah dengan lancar berdasarkan panduan. Tentunya, ada beberapa kendala yang sering dihadapi penulis pada saat menulis novel jenis ini, misalnya: Settingan tidak menonjol, tidak berkesan dalam pada pembaca; dialog antar tokoh yang membosankan dan panjang lebar, tidak efektif dalam mendorong kemajuan alur. Untuk itu, kami menyediakan beberapa keterampilan menulis untuk membantu mengatasi masalah-masalah tersebut agar dapat menghasilkan karya yang semakin baik.
Apa itu novel Terjerat Benang Merah?
“Terjerat Benang Merah” umumnya mengacu pada salah satu atau kedua belah pihak antara protagonis wanita dan pria yang mau tidak mau harus menikah (memperistri) pihak lain karena suatu paksaan atau perjanjian, yang harus ditekankan adalah pernikahan ini bersifat terpaksa, biasanya hubungan mereka adalah cinta setelah menikah, perasaan tumbuh seiring berjalannya waktu. Dan tema Terjerat Benang Merah yang dibagi menjadi dua subtema, yaitu “Suami Hantu” dan “Paksaan Terbalik”.
#Suami Hantu: Suami Hantu mengacu pada protagonis wanita yang terpaksa menikahi hantu atau tokoh gaib lainnya;
#Paksaan Terbalik: Paksaan Terbalik adalah kebalikan dari cerita protagonis wanita terpaksa menikahi protagonis pria, dimana protagonis wanita berharap untuk menikah dengan protagonis pria, dan protagonis pria terpaksa menikah dengan protagonis wanita.
Apa nilai jual/highlight dari novel “Terjerat Benang Merah”?
1: Memenuhi keinginan kaum wanita biasa akan pernikahan konglomerat dan menikahi pria yang berkualitas.
2: Protagonis pria pada tema ini biasanya adalah CEO, mafia, atau tokoh lainnya yang memiliki status hebat, berkuasa, atau kaya, sehingga dapat memenuhi bayangan kaum wanita terhadap pacar ideal.
3: Untuk novel jenis ini, nilai jual paling besar adalah “hubungan asmara”, umumnya cinta diantara protagonis pria dan wanita muncul setelah menikah, setelah dipaksa menikah dan melewati berbagai suka duka bersama, benih cinta pun tumbuh di hati mereka.
4: Novel jenis ini sering kali dimulai dengan pertemuan protagonis pria dan wanita, permulaan cerita juga merupakan klimaks cerita, yang mana dapat dengan segera menarik perhatian pembaca dan terjun ke dalam cerita.
5: Novel bertema “Suami Hantu” merupakan kombinasi antara genre fantasi dan romansa, sehingga menjadikan novel jenis ini memiliki unsur misterius, fantasi dan juga romantis, membuat orang terpikat oleh keunikannya.
6: Dalam novel “Terjerat Benang Merah-Paksaan Terbalik”, protagonis wanita digambarkan sebagai sosok yang mandiri dan berkarakter; sedangkan protagonis pria umumnya akan menghadapi proses perubahan sikap, di mana awalnya ia akan cuek pada protagonis wanita, tapi pada akhirnya cinta setengah mati terhadap protagonis wanita, dan perubahan ini sangatlah dramatis.