Adinda bangun dari tidurnya, ia pun bergegas mandi dan sholat shubuh ,setelah sholat ia berdoa.
"Yaa Allah, semoga teman ku pada baik semua, aamiin yaa rabbal'alaamiin " ujarnya dalam doa.
Setelah sholat, ia pun bersiap siap memakai seragam SMP nya, setelah itu ia turun ke bawah menghampiri keluarganya.
"Selamat pagii" ujarnya. "Pagiii dek" ujar kakaknya. "Pagii sayang" ujar kedua orangtuanya. "Mari kita sarapan" ujar Ibunya.
"Baik bu" ujar Adinda.
Selama sarapan tak ada perbincangan dalam keluarga Adinda. Beberapa menit kemudian mereka selesai sarapan.
"Ayah, ibu, kakak doakan Adinda yaa semoga mendapatkan teman baik yang bisa membawa Adinda kejalan yang benar, karena sekarang kan pembagian kelas" ujar Adinda.
"Aamiin yaa rabbal'alaamiin" ujar mereka.
"Yasudah Adinda berangkat sekolah yaa, assalamualaikum" sambil mencium punggung tangan kedua orangtuanya dan kakak nya.
Selama perjalanan, Adinda bersenandung dan tanpa diketahui ada yang mendengar dari belakang.
"Suara kamu bagus" ujarnya seorang lelaki.
"Ahh makasih Fik" ujarnya lembut. Yaa lelaki itu bernama Fikri yang selama ini ia sukai diam diam.
"Kamu lanjut dimana sekolah?" tanya Fikri.
"Di SMPN 2 KARYA BANGSA, kamu sendiri dimana? " tanya balik Adinda.
"Aku di SMPN 2 TUNAS BANGSA" ujar Fikri.
"Ahh okee, kalau gitu aku duluan ya fik" ujar Adinda. "Bareng aja kali" ujar Fikri.
"Ahh baiklah" ujar Adinda.
Beberapa menit pun kini Adinda telah berada didepan sekolahnya.
"Kalo gitu aku masuk dulu yaa fik" ujar Adinda. "Ahh baiklah semangat yaa" ujarnya tersenyum. "Mkasih, kamupun semangat yaa fik" ujar Adinda. "Kalo gitu aku jalan yaa" sambil melaju pergi.
Setelah Fikri pergi, Adinda pun masuk menyusul yang lain dan merekapun dibariskan sesuai kelompok.
"Assalamualaikum anak anak" ujar Ketos.
"Waalaikumussalam kang" ujar mereka.
"Hari ini saya selaku Ketua kelas akan membagikan kelas kalian, yang namanya dipanggil berbaris sesuai arahan panitia, kalian paham? " ujar Ketos.
"Siapp paham kang" ujar mereka.
Kelas 7A sampai 7E sudah disebut namanya, sekarang maju ke 7F.
"Sekarang saya sebutkan kelas 7F yaitu, Rifan, Reni, Yolan, Ida, Zesika, Siti Maryam, Siti Rohmah, Adinda Sasi Kirana dan lain lain" ujar Ketos.
Semua sudah dibagi kelas kinii Elsa dikelas 7B. Dan sekarang pengarahan oleh panitia menuju kelas masing masing. Sesampainya dikelas Adinda pun masuk, dikelas Adinda tidak ada yang dikenal kecuali Siti Rohmah sama Sopi Herawati.
"Sekarang kalian memperkenalkan diri kalian didepan, karena ngga mungkin kan kalian udah kenal? kecuali yang dulunya se SD" ujar Syifa.
"Baiklah dimulai dari kamu" ujar Syifa sambil menunjuk Adinda. Dan Adinda pun maju kedepan.
"Perkenalkan nama saya Adinda Sasi Kirana, umur 13tahun" Ujar Adinda.
Semuanya pun telah berkenalan satu sama lain, Adinda belum punya teman kecuali teman se SD nya, karena Adinda pemalu juga ngga berani ngajak kenalan ke yang lain hehe:).
Setelah perkenalan, Syifa selaku panitia membagikan jadwal untuk besok, dan setelah membagikan jadwal pelajaran mereka pun disuruh istirahat ke kantin.
"Adinda" ujar seseorang yang tak lain Andhini. "Ehh Andhini, ternyata kamu kelas unggulan dhin" ujarnya. "Ke kantin bareng yuk" "Okee dhin hayuu" ujar Adinda.
Selama perjalanan mereka berbincang bincang keseruan selama MOS. Hingga sampailah ke kantin, mereka jajan dengan banyak karena lapar. Dan mereka pun kembali ke kelas mereka yang berada dilantai 3.
"Aku masuk dulu yaa Dhin" ujar Adinda.
"Akupun Dinda" ujar Andhini.
Merekapun masuk kelas masing masing, dan hingga waktu menunjukkan jam 12.00 WIB mereka disuruh sholat berjamaah lalu pulang. Setelah selesai melaksanakan sholat akhirnya Adinda, Elsa dan juga Andhini pulang bareng.
Bagaimana kisah Adinda selama di SMP? maupun Winda?
Saksikan episode selanjutnya yaa:)
Jangan lupa Like and Comment, Vote nya yaa:)
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 68 Episodes
Comments
Mfauzan 12
🤭🤭🤭
2022-11-28
0