Awalnya Kau Adalah Rumah

Setelah mendengar pengakuan Achiel saat itu, Riona memutus untuk pergi menemui Achiel di rumahnya.
Riona
Riona
Permisi...
Achiel menjawab dari dalam, karena dia tau itu suara Riona
Achiel
Achiel
Masuk saja
Riona
Riona
Kenapa Chiel?
Riona
Riona
Kenapa baru semalam kau mengatakannya?
Achiel
Achiel
Karena sebelumnya aku pikir... Mengaku akan memperburuk semuanya
Riona
Riona
Dan sekarang?
Achiel
Achiel
Sekarang... Aku tau diam ku lebih menyakitkan
Riona
Riona
Kau tahu? Dulu, aku menganggapmu rumah. Tempat aku pulang, tempat aku merasa cukup
Achiel
Achiel
Aku pun juga begitu
Riona
Riona
Tapi rumah itu mulai retak, Chiel. Retak oleh dinginnya sikapmu, retak oleh diam-diammu yang panjang, dan... akhirnya runtuh
Achiel
Achiel
...
Achiel
Achiel
Aku lelah, Riona. Bukan karena tidak mencintaimu, tapi... aku lelah bertahan dalam hubungan yang selalu kulukai, entah sadar atau tidak
Riona
Riona
Jadi selama ini?
Riona
Riona
Selama ini aku yang terluka dan kau yang lelah?
Achiel
Achiel
Jangan seperti itu...
Riona
Riona
Aku hanya ingin tau, kapan tepatnya kau berhenti memperjuangkan kita?
Achiel
Achiel
Ketika aku sadar aku bukan laki-laki yang dapat membuatmu bahagia
Riona
Riona
Siapa yang bilang begitu? Aku?
Achiel
Achiel
Bukan. Tapi sikapmu. Tatapanmu. Kau mulai menatapku seolah aku tak lagi cukup
Riona
Riona
Itu bukan karena aku tak mencintaimu... tapi karena aku rindu dirimu yang dulu. Kau yang hangat. Kau yang memelukku saat aku menangis, bukan membiarkanku merasa sendirian di hadapanmu
Achiel
Achiel
... Aku berubah, ya?
Riona
Riona
Kita berdua berubah. Tapi aku tetap mencintaimu. Aku berharap perubahan itu bisa kita lewati bersama... ternyata tidak
Beberapa saat suasana menjadi hening sampai Riona kembali bertanya pada Achiel.
Riona
Riona
Apa dia mencintaimu lebih dari aku?
Achiel
Achiel
Aku tak tau...
Riona
Riona
Apa dia membuatmu tertawa seperti aku dulu?
Achiel
Achiel
Mungkin
Riona
Riona
Lalu kenapa kau memilihnya?
Achiel
Achiel
...
Riona
Riona
Atau sebenarnya kau hanya ingin lari dariku?
Achiel
Achiel
Aku ingin lari dari diriku sendiri... Karena ketika bersamamu, aku merasa jadi seseorang yang tak pernah cukup baik
Riona
Riona
Kenapa kita bisa sejauh ini ya?
Achiel
Achiel
Karena kita sama-sama diam saat seharusnya bicara. Dan bicara ketika sudah terlambat
Achiel
Achiel
Tapi ada satu hal yang tak pernah berubah
Riona
Riona
Apa?
Achiel
Achiel
Aku mencintaimu, Riona. Bahkan ketika aku memilih orang lain, aku tetap mencintaimu
Riona
Riona
Aku tahu... dan itu yang membuat semuanya semakin menyakitkan Chiel.
Terpopuler

Comments

Perla_Rose384

Perla_Rose384

Sudah nggak sabar untuk membaca kelanjutan kisah ini!

2025-06-14

0

LenteraDosa

LenteraDosa

terimakasih, Nona

2025-06-14

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!