Ketika Siluman Rubah Menjadi Kakak Tiri Cinderella
Pantas saja kau mengkhianati klan mu sendiri.
Sama halnya para ksatria yang waspada terhadap kemunculan Ibu Peri Cinderella, Silas, Henry dan Elion juga sama waspada nya dengan kemunculan tiba-tiba ibu peri ini.
Terutama Elion yang langsung bisa mengenali kalau wanita di hadapannya adalah Elf Pengkhianat yang selama ini dia cari.
Mengetahui itu, ekspresi Elion berubah menjadi sangat dingin dan dengan cepat dia menarik Anastasia kembali ke dalam lingkaran pelindung mereka.
Lalu menatap Elf Pengkhianat di hadapannya dengan tatapan waspada.
Elion Sudah membaca semua data kejahatan yang telah di lakukan Elf Pengkhianat ini terhadap bangsa nya sendiri, jadi dia tahu bahwa Elf di depannya sama sekali tidak sesederhana yang terlihat.
Comments
nuy◉‿◉
ih jijik,,, kok gak ijo mukanya 🗿
2025-01-14
3