2
Ada beberapa syarat jika ingin menghadiri pertemuan sosial bangsawan
Hal ini dilakukan untuk mencegah musuh kekaisaran memasuki istana atau ikut serta di dalamnya, lagipula selama ini benda itu sudah menggunung terlalu banyak seperti tumpukan sampah di laci kantor ayah.
Sopir : "Kami dari keluarga Viscount Elsdon"
(Memberikan surat undangan)
Penjaga gerbang : "Silahkan masuk dan parkiran mobil di basement kedua"
Yah begitulah, seperti yang kalian dengar untuk bangsawan tingkat menengah dan bawah hanya diperbolehkan untuk parkir di basement kedua
Karena basement pertama hanya diperuntukkan untuk mobil ataupun motor dari para bangsawan kelas atas.
Setidaknya ayah benar-benar mempersiapkan yang terbaik untuk ku, dia tidak ingin aku tampil malu dengan membelikan ku sebuah mobil baru dari kalangan kelas atas, meskipun ini masih tergolong yang paling murah bagi mereka.
Lamia
Ayah menghamburkan uang untuk hal yang tidak begitu berarti (Bergumam kecil)
Sesaat sebelum aku masuk kedalam istana, para bangsawan yang masih ada diluar tiba-tiba menjadi riuh melihat kedatangan mobil mewah dari arah gerbang.
??? : "Bukankah itu mobil dari keluarga Kerajaan Eden?"
??? : "Saya sempat mendengar desas-desus tentang kembalinya pangeran dari Eden, dan sepertinya itu benar ya?"
??? : "Ah! Apakah itu pangeran pertama mereka yang baru kembali dari timur setelah menyelesaikan pendidikannya?"
??? : "Saya dengar si begitu"
Aku tidak sengaja menguping pembicaraan dari dua orang lady yang berada tidak jauh di sampingku.
Lady 1 : "Rumornya dia itu sangat tampan, selain itu dia juga sangat cerdik dan pintar, benar-benar mewarisi sang raja"
Lady 2 : "Hihihi, semoga putri saya bisa mengambil hatinya di pesta kali ini"
Lady 1 : "Hmm, saya si berharap putri saya bisa mengambil hati dari putra mahkota kekaisaran"
Lady 2 : "Apa?!" (Terkejut)
Lady 2 : "Bukankah selama ini pangeran putra mahkota kekaisaran itu selalu menyembunyikan keberadaannya? Dia tidak pernah muncul dimana pun, informasi tentangnya bahkan sangat sulit untuk digali, saya mendengar ada beberapa rumor yang mengatakan bahwa putra mahkota itu sebenarnya adalah pria cacat, Kaisar sangat malu untuk mempublikasikan putranya yang cacat ke khalayak umum karena takut itu bisa menjadi sebuah aib kekaisaran".
Lady 1 : "Saya tidak perduli, selama saya dan putri saya bisa menjadi bagian dari keluarga besar kekaisaran"
Lady 2 : "Hahaha, tapi untuk menjadi bagian kekaisaran, bukankah mimpi anda yang satu ini terlalu tinggi nyonya baroness?" (Tertawa sarkas)
Lady 1 :"Tidakkah anda bercermin nyonya?? Anda pikir pangeran dari kerajaan Eden bisa di sandingkan dengan putri anda yang hanya dari keluarga baron juga?" (Sinis)
Wow, pertarungan yang sangat amat luar biasa sengit!
Putra mahkota kekaisaran yang selama ini menyembunyikan keberadaannya sama seperti ku
Apa aku bisa melihatnya nanti?
Lamia
Bisa saja dia juga tiba-tiba muncul seperti ku hahaha (Dalam hati)
Acara pun telah dimulai, lamia sudah sedikit kewalahan setelah beberapa kali harus menyapa dan membalas sapaan para bangsawan muda di sekitarnya, sepertinya mereka sedikit penasaran dengan lamia yang tiba-tiba muncul di dunia sosial.
Wanita (Tdk diketahui)
Kamu yang tadi parkir di samping mobil ku ya? pantas saja terlihat tidak begitu familiar, tadinya aku ingin menyapa tapi langkah kaki mu cepat juga. (Tersenyum)
Lamia cukup kenal dengan nona ini, bukan hanya kendaraan seperti mobil dan motor, di dunia ini juga teknologi canggih seperti ponsel, komputer dan laptop sudah digunakan sebagai barang kebutuhan primer bagi para bangsawan saja.
Di sosmed, nona ini di infokan adalah seorang putri dari count Hamer yang cukup terkenal dengan julukannya sebagai wanita tegas dan blak-blakan, selain itu parasnya yang cantik juga tak kalah membuatnya lebih menonjol di kalangan para bangsawan pria.
Lamia
(Tersenyum ramah)
Halo nona katarina, maafkan atas ketidak sopanan saya tadi. (Membungkuk hormat)
Katarina Bianca Hamer
Tidak apa-apa, sepertinya meskipun tidak pernah terjun ke dunia sosial secara langsung, kamu tidak ketinggalan berita dan rumor dari media ya? aku bahkan belum memperkenalkan diri. (Tersenyum kecil)
Lamia balas tertawa kecil
Tentu saja, informasi itu nomor 1 jika ingin bertahan hidup di dunia yang keras ini.
Lamia
Anda pun tau, akan sangat berbahaya untuk saya jika tidak mengetahui apapun.
Katarina Bianca Hamer
Apa yang membuat mu menyembunyikan diri selama ini?
Apa kamu sakit keras?
Dari awal, lamia memang telah menyiapkan sebuah skenario yang masuk akal sebagai alasan untuk para bangsawan.
Lamia
Benar, selama ini tubuh saya sangatlah lemah karena imun tubuh yang mudah turun, namun saya bersyukur tahun lalu ayah saya habis-habisan mencari pengobatan kesana kemari untuk menyembuhkan penyakit saya, meskipun belum dinyatakan sembuh total saat ini saya sudah mulai merasa sehat dan segar bugar.
Katarina Bianca Hamer
Hmm, begitu kah..
Pembicara istana: "KELUARGA KE KAISAR AKAN SEGERA BERGABUNG KEDALAM AULA ISTANA!"
seketika seluruh para bangsawan pun menghentikan kegiatan mereka masing-masing dan mengalihkan pandangannya ke aula dasar.
Pembicara istana : "KAISAR DAN PERMAISURI TELAH MEMASUKI RUANGAN"
Pembicara istana : "PANGERAN PUTRA MAHKOTA KEKAISARAN DAN PUTRI MAHKOTA KEKAISARAN MEMASUKI RUANGAN!"
Putri mahkota yang datang sudah hendak duduk mengikuti Kaisar dan Permaisuri di dekat kursi singgasana, namun ketidak munculannya putra mahkota membawa kebingungan dan sebuah tanda tanya besar bagi seluruh para bangsawan di sana.
Mereka masih tidak menyangka saat pembicara istana ikut serta meneriakkan nama putra mahkota kekaisaran yang belum pernah terjadi sebelumnya, dan kini pangeran putra mahkota yang selama 22 tahun ini telah menyembunyikan keberadaan dirinya dari dunia, akan segera menampakan diri untuk yang pertama kalinya.
Hingga beberapa saat kemudian ditengah keheningannya para bangsawan, derap langkah kakinya sepasang sepatu milik seseorang terdengar memasuki pintu masuk aula istana.
Emperor La Arandella
Haa, benar-benar.. (Menghela nafas)
Camila La Arandella
Dia sedang berlaga sok keren ayah, ini kan pertama kalinya dia muncul. (Mencibir)
Empress La Arandella
Ku kira dia akan mengurungkan niatnya lagi untuk hadir (Merasa lega)
Xavier Iaros La Arandella
Maaf ayah, ibunda, saya sedikit terlambat.
Kaisar dan juga permaisuri menganggukkan kepala mereka mengerti lalu membiarkan Pangeran Putra Mahkota Xavier untuk segera duduk di kursinya.
Pembicara istana : "SEMUANYA! BERI HORMAT KEPADA KELUARGA KEKAISARAN KITA!!"
Semua para bangsawan yang ada di sana pun menundukkan setengah badannya mereka kearah singgasana untuk memberikan penghormatan tanpa terkecuali.
Semuanya : "HIDUP KEKAISARAN! PANJANG UMUR UNTUK YANG MULIA KAISAR DAN PERMAISURI LA ARANDELLA!"
dengan badan yang masih setengah membungkuk karena masih memberikan penghormatan, tubuh lamia menegang kaku sesaat setelah melihat seseorang yang sangat ia kenal di kehidupan sebelumnya.
Comments
31_PUTU WIDIARTA
Bagus banget thor! Bisa jadi film nih!
2024-07-23
0