Lanjuta

" Alhamdulillah nilai ujian kita tinggi. Terima kasih ya Allah. Hasil belajar selama 3 tahun berhasil dengan sukses. Gimana nilai ujian Lo dan Tantri" ujar Putri

" Alhamdulillah nilai ujian kita juga masuk 20 besar. Nama gue ada di nomor urut 15 dan nama Tantri ada di nomor urut 14. Iya kita tahu lah kalau kemampuan otak kita gak seencer otak lo Putri. Bu guru jelasin materi sebentar aja di depan kelas lo sudah paham. Lah kita aja g akan paham apa yang dijelasin sama Bu guru kalau gak Lo jelasin lagi sampai 3 kali baru kita paham " jawab Dina

" Betul banget tuh Dina. Gue aja sampai bingung dulu ibumu ngidam apa pas hamil Lo Putri. Perasaan kita sama - sama makan nasi kok beda ya isi dalam otak kita sama isi dalam otak lo Putri " jawab Tantri

" Huuush g boleh bicara gitu gak baik. Kalian seperti gak bersyukur atas kecerdasan yang diberikan oleh Allah sama kalian. Kalian juga sudah berusaha secara maksimal untuk ujian kita ini dan Allah gak pernah tidur untuk menjawab semua do'a - do'a kalian jawab Putri.

" Iya Putri " jawab Tantri.

" Sekarang setelah kita melihat hasil pengumuman hasil ujian kita dan nilai kita bagus dan masuk 20 besar kita mau kemana nih" tanya Dina

" Kita makan bakso aja ke warung bakso mang Udin aja tapi sebelum itu aku mau ke ruang guru dan ke ruang administrasi sebentar " jawab Putri.

" Mau ngapain Lo ke ruang guru dan ruang administrasi" tanya Tantri

" Gue mau pamitan sama bu Endang dan ucapin terima kasih sudah menjadi wali kelas kita yang sabar menghadapi kenakalan kita selama 1 tahun belakang ini. Gue ke ruang administrasi karena mau menyelesaikan tunggakan yang belum selesai gue bayar. Soalnya gue baru dikasih uang ayah gue untuk melunasi tunggakan kemarin malam" jawab Putri.

" Ok. Kita tunggu disini aja ya sambil lihat tingkah anak - anak yang lagi coret baju " jawab Dina.

" Jangan lama - lama ya Putri. Perut gue sudah keroncongan saat Lo bilang mau merayakan hari kelulusan dengan makan bakso. Air liur gue sudah mau menetes aja ingat makan bakso penuh sambal dan saus " jawab Tantri

" Yang ada di fikiran Lo cuma makan makan dan makan. Gue gak mau tau ntar saat dijalan Lo minta ke toilet dulu gara gara perut lo sakit. Lo kalau sudah makan bakso lupa berapa banyak saos yang lo tuangin dan berapa sendok sambal yang Lo masukkan ke kuah baksonya" omel Dina.

" Lo gak seru deh Dina. Belum makan bakso aja Lo sudah ngomel-ngomel kayak ibu tiri gue aja. Gue kalau makan bakso kalau gak sampai berwarna merah gak seger " jawab Tantri dengan wajah yang lesu

" Gue kan cuma ingetin Lo aja. Lo kan punya sakit lambung tapi tetap aja suka melanggar pantangannya. Gak boleh makan sambal banyak - banyak tetap aja dimakan. Kalau lo sakit kita berdua juga yang susah dan khawatir omel Dina

" Sudah - sudah kalau kalian mau bertengkar kalian lanjutkan aja. Gue mau ke ruang guru dan ruang administrasinya dulu. Bye Bye Bye" ucap Putri

" Tuh kan gara - gara Lo si Putri pergi" ucap Tantri

" Lo juga tuh yang bandel. Dikasih tau beberapa kali gak didengar " jawab Dina

Terpopuler

Comments

OsamasGhost

OsamasGhost

Bikin klepek-klepek!

2024-01-10

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!