Terbaring tak berdaya menggerakkan satu jari pun Ia tak mampu, darah keluar dari perutnya berceceran dijalan, Alex yang mulai tak sadarkan diri, Ia ditemukan salah satu warga yang sengaja lewat, terkejut melihat Alex yang terkapar orang itu lalu menelepon pihak rumah sakit dan menyuruh mendatangkan ambulance, "Bersabarlah nak ambulance akan datang 5 menit lagi." Ucap pria tua itu.
5 menit kemudian ambulance datang dan mulai mengangkat Alex ke dalam mobil, Ia di larikan diruang ICU dan istirahatkan di Nusa Hospital, dengan keadaan kritis, tiba tiba liontin Alex bersinar, tidak ada yang mengetahui meskipun dekat, dan tidak ada yang melihat.
Lalu tiba tiba ada suara kaku.
(Ding...., Sistem aktif, host memenuhi semua syarat.)
(Dikarenakan kondisi host yang sekarat, Sistem memulai proses penyembuhan.)
1%
2%
3%
50%
100%
(Penyembuhan berhasil, memuat data host untuk membentuk sebuah status.)
Sistem itu muncul karena Alex memiliki kondisi yang sekarat dan mempunyai tujuan, karena Ia bertekad untuk menjadi pria sukses yang kuat, sistem muncul disaat yang tepat karena jika tidak Alex sudah tewas pas memasuki ruang ICU.
...****************...
...*1 minggu kemudian...
Alex yang terbaring mulai menggerakkan sedikit jari jemari nya, Ia mulai sadar karena koma nya selama 1 minggu itu, dengan badan yang segar, lalu Ia melihat bekas luka yang sudah mulai mengering itu.
"Bagaimana bisa luka separah itu bisa sembuh hanya seminggu saja?." Ucap Alex bingung.
"Selamat pagi host." Ucap sistem tiba tiba.
"Suara siapa itu keluar lah, kamu kira diriku takut hahh!." Ucap Alex dengan nada sedikit membentak dan menantang.
"Tenang lah host, aku adalah sistem yang sudah melekat di pikiran anda, anda bisa bertanya apapun tanpa berucap menggunakan suara, dan bisa berbicara dalam hati tanpa didengar orang lain." Ucap sistem memberi tahu jika Alex bisa mengobrol dengan sistem melalui hati.
"Sistem?, Bukannya dirimu seperti di novel novel yang kubaca?, Bagaimana bisa dirimu muncul?." Ucap Alex didalam hati yang memberikan 3 pertanyaan sekaligus tanpa jeda.
"Benar sekali host, aku adalah Sistem yang sama seperti host baca dinovel novel yang lain, lalu jika host bertanya bagaimana aku muncul, itu karena liontin yang dipakai oleh host." Jawab sistem dengan bahasa kaku.
Alex yang mengecek liontin nya tiba tiba terlihat kertas kecil, karena penasaran Alex menarik lalu membuka kertas itu, dikertas itu ada pesan dari sang Ayah untuk Alex.
"Maaf anak ku jika dirimu melihat pesan ini berarti Ayah dan Ibumu sudah tidak ada, Ayah memberi mu liontin ini karena ada rahasia dibaliknya, semoga liontin ini kamu pakai setiap hari agar dirimu mengetahui di kemudian hari, Ayah memberimu warisan ini agar bisa menjamin hidupmu dan bisa memberi mu bantuan, Maafkan Ayah dan Ibumu jika tidak bisa menemanimu sampai dewasa, Ayah dan Ibu sayang padamu." Isi dalam kertas itu.
Alex yang membaca isi surat itu matanya berkaca kaca karena mengingat kedua orang tuanya, karena memang Alex waktu kecil tidak mendapatkan apa apa, cuma mendapatkan liontin itu saja, semua hartanya diambil oleh sang Paman dan Bibi nya yang licik itu.
"Dimana sekarang aku Sistem?." tanya Alex kepada sistemnya.
"Sekarang kita ada di Nusa hospital host." jawab Sistem dengan nada kaku.
Seseorang tiba tiba masuk kedalam ruangan, kaget melihat Alex yang sudah sadar padahal Alex diperkirakan oleh dokter bangun 1-2 bulan, "Nak?" Ucap orang yang menemukan Alex.
Alex yang dipanggil itu menoleh dan bingung, "Siapa pria tua itu?", batin Alex.
"Nak?, bagaimana dirimu bisa sadar sedangkan menurut dokter 1-2 bulan lagi baru bisa sadar." ucap pria tua itu.
"Mungkin keajaiban tuhan pak, lalu anda siapa?." Alex menjawab dan bertanya kepada pak tua itu.
"Ahh maafkan aku yang tiba tiba masuk begitu saja, Namaku Brian Wilstone, aku menemukan mu terkapar dan penuh darah di pinggir jalan tanpa orang, untung saja diriku masih sempat." ucap Pak Brian dengan nada lega.
"Terimakasih Pak Brian, aku berhutang nyawa dengan anda, bagaimana diriku yang tidak mempunyai apa apa ini bisa membalas? Lalu bagaimana dengan biaya rumah sakit ini pasti mahal, ohh iya namaku Alex maaf tidak sopan." Alex berterimakasih dan bertanya, tidak lupa ia jug memperkenalkan diri.
"Tidak usah tidak usah aku hanya kebetulan saja menemukannmu tergeletak tak berdaya, untuk biaya rumah sakit semuanya sudah kutanggung dirimu tidak usah khawatir." jawab Pak Brian dengan tersenyum.
"Mana bisa seperti itu Pak, anda sudah menyelamatkan nyawa saya lalu membiayai semua biaya dirumah sakit, berkata tidak usah dibalas?, begini saja aku berhutang kepada anda, jika aku sukses aku akan membayar nya." jawab Alex berkata tegas.
"Baiklah baiklah aku tunggu dirimu, ini kartu nama ku jika bertemu kesulitan atau meminta bantuan hubungi lah aku." dengan pasrah Pak Brian meng iyakan ucapan Alex karena ia bisa melihat tekad Alex seperti api yang disiram lalu tak padam.
Setelah berbicara panjang lebar Pak Brian mempersilahkan Alex untuk beristirahat, lalu Pak Brian memanggil dokter untuk melihat kondisi Alex.
Dokter yang memeriksa kondisi Alex terkejut, "Bagaimana luka yang amat dalam ini bisa sembuh hanya seminggu, padahal para dokter dan suster setuju untuk meng operasi dia." batin dokter dengan heran.
"Kondisi tuan sudah stabil mungkin besok sudah bisa keluar dari rumah sakit." ucap dokter yang sedang memeriksa kondisi Alex yang sudah sehat dan stabil.
Alex yang mengetahui dokter itu terkejut lalu bertanya ke sistem, "Sistem apakah ini perbuatan mu?", "Iya host, karna jika tidak langsung dirawat host akan meninggal, semua dokter dan suster disini sedang sibuk, jadi jadwal operasi host sangat lama." jawab Sistem.
Alex yang mendengar jawaban Sistem nya amat sangat bersyukur karna ia tidak meninggal, "Terimakasih sistem.", "Sama sama host." jawab Sistem.
"Terimakasih dok" ucap Alex, "Sama sama tuan, ini sudah menjadi tugas ku." jawab dokter. "Baiklah nak aku tinggal terlebih dahulu beristirahat lah, lalu kembali kerumah mu." Pak Briam tiba tiba berbicara.
Alex yang mendengar itu tak menjawab lalu beristirahat.
"Sistem apa gunamu?" tanya Alex tiba tiba
"Sistem berguna untuk memerintahkan suatu hal yang masuk akal demi kelangsungan hidup host." jawab sistem.
"Seperti jika ada sesuatu yang kuinginkan, dirimu akan memberi misi diriku?, Apa seperti itu?." tanya Alex tidak paham.
"Benar seperti itu host, jika host dapat menyelesaikan misi, sistem akan menghadiahi sesuatu yang host butuhkan tentu saja dengan tambahan hadiah." jawab Sistem.
"Lalu apakah ada jendela status?" Alex bertanya lagi.
"Tentu saja apakah host ingin melihat?, ucapkan status."
"Status" ucap Alex.
Nama : Alex
Umur : 20tahun
Pekerjaan : -
Kekayaan : 0 Rupiah
Kekuatan : 5
Kecepetan : 5
Kepintaran : 10
Kharisma : 10
Keberuntungan : 1
Point sistem : 1000
Inventory : Kotak pemula
Shop :
Alex yang melihat statusnya yang sangat buruk hampir saja berteriak, lalu menenangkan diri, dan berkata "Sistem buka kotak pemula."
*Membuka kotak pemula :
Uang sebesar 5 juta rupiah
Rumah minimalis berlantai dua beserta isinya
Motor sport 1000 CC sudah terparkir di parkiran rumah sakit.
Alex yang mendapatkan uang sekaligus rumah dan motor sangat terkejut padahal keberuntungannya hanya 1, tidak lama kemudian Alex tertidur.
...****************...
......1 hari kemudian......
(06.00 Pagi hari)
Tiba tiba.
Ding...
(Misi harian dimulai)
Berolahraga
Push up (0/100)
Pull up (0/100)
Jogging (0/10km)
Batas waktu : 2 jam
Reward : Kotak misterius
Hukuman : Pingsan selama 1 tahun
Alex yang baru saja terbangun, lalu melihat dan membaca misi dari Sistem nya, ia bangkit karna hukuman nya tidak main main dan tidak lupa untuk izin kepada dokter yang merawatnya.
Alex yang jarang melakukan olahraga terpaksa melakukannya karna penasaran dengan reward yang ia dapatkan nanti, dengan susah payah Alex melakukan semua itu, 1,5 jam kemudian Alex menyelesaikan tugas nya.
Misi :
Berolahraga
Push up (100/100)
Pull up (100/100)
Jogging (10km/10km)
Batas waktu : 2 jam
Reward : 1 kotak misterius
Hukuman : Pingsan selama 1 tahun
"Selamat tuan menyelesaikan misi harian."
(Reward didapatkan : 1 kotak misterius)
"Hadiah sudah dimasukkan kedalam inventory host."
"Huh..., lelahnya." dengan nada lemas.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 67 Episodes
Comments
Mas Jono
benar memang karena sebuah sistem,,,tapi cobalah Thor,,,bikin sedikit masuk akal,,,jangan terlalu berlebihan,,,😁😁🙏👍
2024-08-20
0
Jemmy Tuasey
😎😎😎😎😎😎😎😎😎😎🌈🌈🌈🌈🌈🌈🌈🌈🌈🌈🌈🌈🍁🍁🍁🍁🍁🍁🍁🍁🍁🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿🌿❣❣❣❣❣❣☄☄☄☄☄☄☄☄☄☄💧💧💧💧💧💧💧💧💧💧💧👍👍👍👍👍👍👍👍
2024-08-20
0
George Lovink
Crownser,Milstone...nama asli orang Indonesia yach...cihhh
2024-07-09
2