Di sinilah mereka sekarang berada di apartemen Seokjin yang sederhana. Yang mulai hari ini akan menjadi tempat Jeongguk tinggal selama dia di Seoul.
Dan sekarang ketiganya sedang duduk berhadapan bercerita tentang hal-hal kecil bersama dengan memakan cemilan.
Namjoon
Takdir memang lucu. Aku tidak akan pernah mengira kalau Mateku akan bertetangga denganku.
Seokjin
Hei, Ggukie. Kamu bisa tenang seperti ini ya. Padahal saat aku tahu Mate Signku berubah aku sangat panik waktu itu. Iya kan?
Namjoon
Benar, itu adalah hal wajar untuk terkejut.
Jeongguk
Apa aku terlihat begitu tenang di mata kalian? Aku ini sangat panik loh kak!
Jeongguk
Semua skenario yang aku bayangkan tidak pernah terjadi. Terlebih aku tidak tahu siapa Kim Taehyung ini.
Seokjin
Benar Kim Taehyung bisa siapapun. Tapi setidaknya kita ambil posisi positifnya. V selama ini bukanlah orang luar negeri yang kamu takutkan.
Jeongguk
Hng, tapi tetap saja kenapa namanya V? Padahal konsonan namanya tidak ada huruf V didalamnya.
Namjoon
Itu bukan hal baru. Takdir itu tahu nama yang dimiliki oleh seseorang.
Seokjin
Kasusnya seperti yang kuceritakan sebelumnya. Marga asliku itu Kim, tapi setelah kita menjadi satu keluarga namaku berubah menjadi Jeon.
Seokjin
Tapi aku tetaplah Kim dan itu tertulis di Mate Sign.
Jeongguk
Tapi tetap saja...rasanya aku sungguh tidak percaya bisa-bisanya aku tidak menyadari Mate Signku berubah.
Jeongguk
Dan aku tidak tahu siapa Kim taehyung ini yang bisa menjadi siapa saja yang kutemui saat berangkat ke Seoul. Karena aku yakin sebelum berangkat tandanya masih sama.
Seokjin mengelus pundak jeongguk perlahan. Dia tersenyum sambil mengatakan tangannya seolah memberi Jeongguk semangat.
Seokjin
Kamu tidak perlu khawatir kami akan membantumu mencari siapa Matemu itu.
Namjoon
Benar, jaman sekarang sudah sangat berkembang. Jika kita mencari siapa Kim Taehyung ini pasti tidak akan sulit.
Jeongguk memeluk Seokjin dan Namjoon bersamaan lalu tertawa.
Jeongguk
Terimakasih kak. Aku tidak tahu apa yang bisa aku lakukan tapa kalian!
Namjoon
Hey, ini bukan masalah besar. Kau tidak perlu seperti ini.
Seokjin
Hm, kamu adikku tidak mungkin aku tidak membantumu. Dasar bodoh.
Rasanya Jeongguk senang sekali karena memiliki dua orang kakak yang begitu perhatian kepadanya.
Seokjin
Omong-omong, karena waktu makan malam masih lama. Bagaimana kalau kita nonton film bersama?
Comments
ZI _ TaeKook 🤟
tetep semangat ya thooorrr 😊💪 lanjuuuuuuuttt 😘
2023-04-06
1
agustd
yahh singkat banget Thor😔
baru juga baca
btw fighting terus ya Thor☺️
2023-04-06
1
call me bintang🌟🌟
lanjut thorr semangat ku tunggu up nya😉
2023-04-05
1