Sadar

Selamat membaca ...

...****************...

Setelah beberapa saat menghubngi Grover, akhiranya Deva langsung memberikan titah pada pria itu untuk mencari keberadaan sang putra, Derry. Grover yang sejak tadi menghilang karena sedang menahan musuh yang mencoba mencari keberadaan Derry.

Namun, saat Grover mencari Derry, ia melihat bukti menyakitkan, yaitu terbakarnya mobil sang Bos. Tapi ia tidak ingin langsung memberikan opini yang tidak pasti, dan akan mencari tahu tentang hilangnya sang Bos.

“Akkh! Aku tidak bisa membiarkan Bos hilang tanpa jejak. Pasti ada sesuatu di sekitar sini untuk dijadikan bukti,” kata Grover dengan dingin.

“Ah, Ya! ponselnya,” seru Grover dengan penuh semangat. Tak ingin membuang banyak waktu, Grover akhirnya langsung melacak keberadaan Derry melalui GPS ponsel sang Bos.

“Ketemu! Petunjuk ini menunjukkan di sekitar jurang ini, tapi kenapa tidak ada tanda-tanda bahwa bos ada di sini. Hanya ada ponselnya saja,” ucap Grover yang menemukan ponsel sang bos yang tergeletak di tepi jurang.

Beberapa jam kemudian, Grover akhirnya kembali dengan membawa tangan kosong. Ia tidak tahu apa yang harus ia katakan pada Deva, saat mengetahui anaknya hilang, sedangkan kondisi mobil yang di kendarai oleh Derry sudah hangus ringsek di bawah jurang sana.

“Halo Dadd, aku ingin meminta bantuan mu,” ucap Grover saat menghubungi sang ayah. Pria itu mengemudi dengan perlahan sambil mengamati sekitar. Berharap bisa menemukan anak majikannya.

“Apa lagi yang kau lakukan?” tanya Galen di sebrang sana. Dapat Grover dengar suara tembakan yang berasal dari lokasi ayahnya.

“Aku kehilangan Bos Derry. Mobilnya jatuh ke jurang dan terbakar, tapi ponselnya ada di tepi jurang. Bos Derry menghilang tanpa jejak,” jawab Derry datar, tapi pikirannya sangat kalut dan merasa sangat bersalah. Meskipun ia tidak perlu merasa cemas seperti itu, karena ia percaya pada Derry, jika pria itu akan baik-baik saja.

“Lakukan pencarian di sekitar jurang dan juga pemukiman warga yang ada di dekat sana. Kau sudah membuang waktuku hanya untuk urusan sepele. Lakukan apa yang menurut mu benar!” ucap Galen datar dan segera memutuskan sambungan telepon secara sepihak.

Grover hanya diam dan langsung menyimpan kembali ponselnya. Pria itu tahu sifat ayahnya yang sangat keras. Ia tahu itu adalah cara agar ia tidak menjadi kelemahan untuk Galen.

***

“Maaf Tuan, Bos Derry menghilang dari sana. Sedangkan mobilnya jatuh ke dalam jurang dan terjadi ledakan besar. Saya hanya bisa menemukan ini. Sekarang anak buah saya sedang mengatur pencarian ke segala juru sekitar sana,” kata Derry melaporkan kejadian yang sebenarnya saat sudah ada di Mansion milik Deva.

Terlihat raut wajah cemas, yang tak dapat disembunyikan oleh Deva saat mendengar putra sulungnya menghilang. Deva menghela napasnya panjang sebelum akhirnya meninggalkan Grover tanpa mengucapkan satu patah kata pun.

Grover tahu pria itu kecewa dengan cara kerjanya yang kurang memuaskan seperti sang ayah, Galen. Tak ingin membuang banyak waktu akhirnya Grover segera meninggalkan tempat itu dan segera memulai pencarian sang tuan. Ia berjani pada dirinya sendiri, tidak akan pernah memaafkan dirinya sendiri sebelum menemukan Derry.

***

Sedangkan, di sisi lain. Seorang pria yang masih tak sadarkan diri di dalam sebuah kamar kecil, sempit dan jelek. Pria itu meringis kesakitan saat merasakan ada sesuatu yang sedang menyentuh luka di tangannya.

Pria itu membulatkan matanya dan langsung bangkit dari tidurnya dengan merubah posisi. Kini Derry berada di atas seseorang sambil berusaha mencekik leher wanita itu hingga terbatuk.

...****************...

Jangan lupa tinggalkan jejak ya

Terpopuler

Comments

Vita Zhao

Vita Zhao

Begitulah cara Derry berterima kasih kepada penolongnya, dia langsung mencekik leher sang penolong, sungguh sangat luar biasa🥳🥳🥳🥳

2022-09-28

2

Fitri

Fitri

keren KK 😍😍😍

2022-09-28

1

Saras Wati

Saras Wati

untung nya derry udah ada yg nolong, siapakah perempuan itu🤔
tadi bilang derry anak sulung berarti derry bukan anak satu satunya😄

2022-09-28

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!