Fray kaget mendengar apa yang dikatakan oleh Aira. Ia hanya bisa terdiam dan tidak berkata apa-apa. Aira semakin yakin kalau Fray bukan berasal dari kerajaan ini, serta mengira bahwa Fray adalah mata-mata Kerajaan ini.
Aira berkata.
" Fray...!!, kenapa kamu terdiam dan tidak berkata apa-apa? "
Aira bertanya dan semakin yakin jika Fray tidak bisa menjawab.Fray tersenyum sambil memandang Aira. Aira mulai kaget.
Fray berkata. " Kenapa kamu menanyakan identitasku? " Fray bertanya.
Aira berkata " Tentu saja, aku mencurigaimu sebagai seorang mata-mata " Aira menjawab pertanyaan fray.
Fray berkata " Kalau aku memberitaumu, kamu pasti tidak percaya kepadaku "
Aira berkata " Kalau kamu jujur kepadaku dan bisa menjelaskan kekuatanmu, mungkin aku bisa percaya. aku mengetahui, kamu hanya menggunakan sebuah alat untuk menghasilkan gelombang tsunami, dan mengalahkan pasukan itu dengan sangat mudah "
Fray berkata " Kamu hebat, bisa tau sampai sejauh ini...!! " kata fray sambil gugup.
Aira menjawab " Fray, Sebenarnya kamu siapa?, dimana kamu bisa mendapatkan Alat itu? " kata Aira.
Fray menjawab " Baiklah aku akan mengatakan sedikit tentang diriku, Sebenarnya aku bukan berasal dari Zaman ini...!! " kata Fray dengan berani.
Aira tidak mengerti apa yang dikatakan oleh Fray.
Aira mengatakan.
"Fray...!!, Aku ingin penjelasan yang mudah dimengerti...!! "
Fray berkata " Aku sudah mengatakanya, kenapa kamu tidak mengerti, padahal perkataan ku itu begitu mudah dimengerti...!! " kata fray sambil keheranan.
Aira sedikit kesal dan mengatakan " Fray aku ingin mengetahui siapa sebenarnya dirimu, sesungguhnya aku menyukaimu pada saat kita pertama kali bertemu...!! " Aira berkata dengan penuh kejujuran.
Fray kaget dan mengatakan " Sungguh, Aku juga menyukaimu " kata fray.
Aira tidak menyangka jika fray akan mengatakan itu, Aira kemudian meminta kepada Fray untuk menjadi tunanganya, Karena ia tidak ingin menikahi pria yang dipilih oleh ayahnya.
" Fray, aku memohon kepadamu, agar menjadi tunanganku, Sebenarnya aku tidak menyukai pria yang dijodohkan oleh ayahku. katanya pria itu hanya mementingkan uang...!!, jika kamu mau menjadi tunangan ku. maka semua permintaan mu akan aku penuhi meski itu yang aneh-aneh...!! " Aira mengatakan itu sambil memohon.
Fray kaget dan sedikit gugup.ia kemudian berkata " Aku sebenarnya ingin menjadi tuanganmu tetapi aku masih muda untuk menikah " kata fray.
Aira mengatakan " Memangnya berapa usiamu? "
Fray menjawab " 19 Tahun "
Aira menjawab"Itu sih bukan umur menikah muda, Dibawah umur biasanya berusia 15 tahun...!! "
fray heran dan mengatakan " Heh, memangnya ada peraturan seperti itu disini? "kalau dinegaraku aku umur 19 boleh menikah ,ups...!! " Frey tidak sengaja mengatakan itu .
Aira mengatakan " Owh aku ternyata benar tentang dirimu bahwa kamu bukan berasal dari kerajaan ini "
Aira berjanji tidak mengatakanya. tetapi dengan satu syarat agar Fray mau menjadi tunanganya dan menikah denganya. Aira terus terang jika ia tidak mau memaksakan Fray agar menjadi tunanganya.
Fray berkata " Tentu saja, aku mau menjadi tunangan mu, Sebenarnya aku ingin menikahimu tetapi aku ingin menaati peraturan yang ada disini, tetapi peraturan disini mengatakan kita boleh menikah dari usia 16 tahun."
Aira senang, karena Fray menerimanya tanpa paksaan. Aira ingin memberitau ayahnya kalau ia sudah menemukan pasangan calon suaminya.
Aira mengatakan" Aku sangat bahagia jika kamu mau menjadi tunanganku fray. Besok aku mau mengajakmu untuk berkeliling kota dan aku ingin agar kita bisa saling mengenal " Aira mengatakan itu sambil meminta kepada fray.
Fray berkata " Baiklah,tetapi aku belum mengetahui usiamu, berapa usia mu Aira? "
Aira mengatakan"19 Tahun, aku lebih muda 2 bulan darimu "
Fray kaget. dan mengingat bahwa impianya adalah menginginkan untuk menikahi gadis yang lebih muda dari umurnya. Fray akhirnya menemukan jodoh nya dan mereka saling mulai memahami satu sama lain.
Fray berkata " Aira apakah, kamu akan memberitaukan hal ini kepada ayahmu? "
Aira berkata " Tentu saja, karena aku sudah menemukan calon suamiku. aku akan menghentikan ayahku untuk menjodohkanku dengan pria lain "
Fray mengatakan " Apakah aku perlu bicara dengan ayahmu? "
Aira berkata " Perlu. aku baru akan mengatakanya, aku mengira kamu gugup untuk menemui ayahku, soalnya ayahku sedikit pemarah "
Fray berkata " Tidak masalah bagiku, aku mungkin bisa mengatasinya dengan mudah " kata fray sambil percaya diri.
Aira mengatakan " Baiklah Fray, semoga kita berhasil bicara kepada ayahku "
Fray berkata " kita pasti berhasil, ngomong ngomong dimana rumahmu? " kata fray.
Aira menjawab " Rumahku, ada didekat sini "
Fray berkata " Mau aku antarkan kamu kerumahmu setelah ini? "
Aira berkata " Apakah kamu mau, aku tidak ingin merepotkan mu "
Fray berkata " Tidak masalah buatku "
" Oh iya, Ini adalah pertama kali bagiku mengantarkan seorang gadis kerumahnya " kata feillin di dalam pikiranya.
Fray kemudian mengantarkan Aira pulang. Aira merasa sedikit gugup. kemudian ia mengingat jika itu adalah pertama kalinya ia diantarkan pulang oleh seorang laki laki selain ayahnya.
Fray dan Aira sampai ditempat tujuannya. melihat rumah Aira begitu besar Fray menjadi sangat keheranan. Rumah aira sedikit lebih besar dari rumah ia dan kakeknya.
Fray mengatakan " Kita sudah sampai, apakah aku perlu kedalam mengantarkanmu? "
Aira mengatakan " Boleh saja, Ini adalah kesempatanmu untuk bicara kepada ayahku "
Fray masuk kerumah aira. Aira mencari ayahnya dan berhasil menemukanya. tiba-tiba Fray menjadi sedikit gugup melihat banyak orang yang menatapnya.
Ayah Aira mengatakan " Aira, Siapa pemuda ini? "
Fray menyela dan mengatakan " Perkenalkan, Saya adalah pacar Aira dan saya juga tuangan aira. Nama saya adalah Fray, saya sangat mencintai putri anda dan bersedia untuk menikahinya "
Ayah Aira kaget dan mengatakan " apakah kamu fray?, pemuda yang menyelamatkan kota ini dengan satu serangan? "
Fray menjawab " Benar, aku adalah pemuda itu yang menyelamatkan kota ini "
Ayah Aira sangat senang karena Aira bertunangan dengan Fray. Ayah Aira berkata.
"Saya merestui, pertunangan ini dan membatalkan semua calon pemuda yang sudah saya pilih selamma ini, Sebenarnya saya ingin supaya putri saya bertunangan dengan pahlawan kota, yang baru saja menyelamatkan kota ini. dan saya benar-benar tidak menyangka jika kamu adalah pahlawan itu dan menjadi Tunangan Aira " kata ayah aira.
Fray berterima kasih kepada ayah aira. sedangkan Aira sangat senang dan juga berterima kasih kepada ayahnya.
Setelah mengantarkan Aira pulang, Fray kemudian pergi menuju rumahnya. ditengah perjalanan ia melihat banyak pria. dan pria itu menghadang Fray ditengah jalan.
Para Pria itu, adalah calon tunangan yang gagal untuk bertunangan dengan Aira. Para pria itu kemudian mengajak Fray untuk bertarung.
Fray mengeluarkan bom asap atau bom kejut. Ia melemparkan bom ke arah para pria itu dan berhasil kabur dari kejaranya.
Fray mendatangi kantor pasukan. ia melaporkan kejadian yang baru ia alami. tetapi para pemuda itu melihatnya dan langsung menyerang Fray di kantor pasukan sekaligus tanpa merasa takut.
Fray kemudian terpojok dan Komandan pasukan tiba-Tiba datang untuk menghentikan pertarungan itu.
" Kalian. jangan ganggu pahlawan yang telah menyelamatkan kota ini " kata komandan itu.
pasukan yang ia bawa kemudian mengejar para pria itu. para pria itu kabur dan berhasil lolos dari kejaran pasukan.
Fray berterima kasih kepada Komandan itu. Komandan itu mengatakan " Seharusnya saya, berterimakasih kepada anda karena membantu saya untuk melindungi kota ini "
Fray pulang setelah bicara dengan komandan itu. ia kemudian mengingat akan janjinya, ia berjanji kepada Aira untuk berjalan jalan keliling kota bersamanya.
Ia tidak sabar untuk berkeliling kota dengan Kekasih yang ia impikan selama ini. Fray langsung tidur beberapa detik setelah memikirkan itu.
Keesokan harinya.Ia bersiap untuk pergi bersama Aira. Ia berpakaian sangat rapi, dan bersiap untuk berkeliling kota bersama kekasihnya.
...(BERSAMBUNG ke episode selanjutnya...)...
semoga kalian betah dengan ceritanya serta bersedia untuk membaca kelanjutan dari novel ini. saya juga meminta dukungan para pembaca agar bisa memahami cerita novel yang saya buat.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 40 Episodes
Comments
en
Maaf ya Thoor kok Ceritamu agak membosankan , buat yg enak Thoor biar asyik ngebacanya . Tapi Maaf se x lagi lho Thoor n Semangaat . . . t 💪💪
2021-08-24
1