Pov Tama
sebenarnya berat hatiku untuk berselingkuh tetapi karena aku ingin memiliki keturunan Akhirnya aku memilih berselingkuh dari Felisha wanita yang aku cintai,yang aku perjuangkan selama ini...
sejak menikah aku memperlakukan Felisha seperti ratu,tapi aku berfikir hidup ku lama-lama akan menua dan aku butuh anak untuk menjadi generasi penerus sementara Felisha tidak bisa memberikan nya...
aku amat mencintai nya tetapi aku juga tak bisa selama nya begini...
malam setelah pertengkaran kami aku memilih pergi meninggalkan Felisha karena hati ku tak tega melihat nya menangis,aku memberikan pilihan antara bercerai dan di madu,hati kecil ku sakit mengatakan nya tetapi hanya itu ancaman yang bisa aku katakan agar Felisha mau di madu,karena aku tau cintanya padaku begitu kuat pasti dia akan rela untuk di madu,toh aku masih menjadikan nya Ratu di istana ku dan memfasilitasi semua kebutuhan nya dia hanya berbagi tubuh ku saja pada perempuan lain...
Felisha tetap yang utama bagi ku,,aku memilih pulang malam ini karena merasa kasihan pada nya,tapi bayangan Tari hadir di kepala ku,saat ini Tari sudah hamil anak ku berarti memang Felisha yang mandul bukan aku..
aku melihat dia terbaring di atas ranjang,aku tau dia tidak sedang tidur, terlihat matanya sesekali mengerjap...
aku membalikan badan ke kanan dan ke kiri, bingung,ya saat ini aku sedang bingung harus memulai dari mana lagi obrolan kami semalam agar tak menimbulkan keributan....
aku melirik ke arah Feli dan akhirnya mulut ku pun mulai terangkat
" bagaimana keputusan mu?" tanya Ku
Felisha langsung membuka mata nya
" aku tak mau di madu..!!" jawab Felisha tegas
" jadi?" tanya ku lagi
" aku tak ingin di madu dan tak ingin berpisah" jawab nya mulai terisak
ini yang aku tak suka, Felisha selalu mengeluarkan air mata dalam menyelesaikan masalah,apa semua wanita begitu???
" jangan egois Fel...kamu tetap jadi yang pertama aku janji dan nanti nya kau juga bisa membantu mengurus anak itu" kekeh ku
" mas......aku tak ingin berbagi tubuh mu,cinta mu,apalagi mengurus anak mu dengan perempuan lain...gila kamu mas.....!!!" pekik Felisha histeris sambil memukul dadaku
" Fel....cukup...aku sudah memberikan semua untuk mu,bahkan kartu kredit ku bisa kau gunakan untuk membeli apapun sebagai kompensasi dari pernikahan ku yang kedua" bujuk ku memegang tangan Feli yang terus meronta
" mas...kamu pikir aku menjual tubuh ku untuk semua itu,kamu jahat......"
"plak...."
ini kali kedua Feli menamparku selama kami bersama dari pacaran sampai menikah,aku sudah cukup sabar menghadapi sikap kekanakan Feli,,, lagi-lagi obralan malam ini menjadi pertengkaran kami...
sebisa mungkin aku menahan diri untuk tidak memukul nya, karena selama kami menikah aku memang tak pernah menyakiti fisik Feli,akhirnya aku memutuskan untuk pergi lagi dari rumah,karena setiap bertemu Feli hanya pertengkaran yang terjadi...
aku memutuskan untuk pulang ke apartemen Tari,memang sudah lebih satu bulan waktu ku banyak bersama Tari karena dia sedang hamil muda..aku dan Tari sudah menikah siri tapi Tari menuntut ku untuk mengesahkan pernikahan kami,mau tak mau harus ada izin dari Feli selaku istri pertama ku...kalau saja Tari mau hubungan ini ditutupi pasti aku tak kan sepusing ini...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 64 Episodes
Comments
Santi Rizal
wah seru Thor
2022-01-18
0
Viio Mom'Yasmine
harusnya kan ke dokter dulj, program kek, cek kesehatan kek. malah nikas siri. lelaki mmg selalu menyalahkan perempuan jika tak kunjung hamil.🤕
2021-12-09
1
Novianti Ratnasari
padahal yg mandul itu si Tama. Tari itu hamil dari laki2 lain.ntar juga nyesel tuh si Tama.
2021-11-16
0