Ketika aku banyak mempertanyakan pertanyaan dalam hati, akhirnya aku memutuskan untuk istirahat sejenak dikantin.
Aku pun dikantin ingin memesan air putih dan nasi uduk, karena aku sangat lapar saat itu.
"Ibu, aku mau pesan makanan!" teriak Randy pada Ibu kantin itu
"Eh, kamu lagi, kamu mau pesan air putih sama nasi uduk kan?" tanya Ibu kantin itu kepada Randy
Randy pun heran lalu bertanya kembali. "Kok ibu tau apa yang mau aku pesan?" ucap Randy
"Ya taulah, kamu kan biasa datang ke sini" jawab Ibu kantin itu
"Gak mungkin bu, aku baru dua kali datang ke kantin bu" ucap Randy yang masih belum mengerti
"Yang bener, kamu kan tiap pagi datang, saat semua anak kampus sudah masuk kelas?" tanya Ibu itu mulai kebingungan
"Gak mungkinlah bu, aku kan masuk kampus jam 07.00" jawab Randy
Ibu itu pun mulai kebingungan dan duduk. "Lalu yang ibu lihat tadi pagi siapa?" ucap Ibu Kantin
"Tunggu dulu bu, tadi berarti ibu melihat anak yang sepintas mirip dengan saya, dan dia datang kesini?" tanya Randy
Ibu itu pun lalu berdiri dan bilang, "Iya, tadi saya melihat dia memesan makanan di kantin ini, dan kalian berdua tu memang mirip, kalian kembar ya?" tanya Ibu itu kembali
"Mungkin saja bu, mungkin dia itu memang kembaran saya yang hilang" jawab Randy dengan wajah sedikit senang dan lega
"Oh, walah ibu gak tau tadi, sudah berapa lama hilang?" tanya Ibu itu kembali
"Hilangnya waktu kami masih kecil, ibu tau dia berada dimana?" tanya Randy penasaran
"Ibu sih gak tau, dia memang sering datang, tapi ibu gak tau rumahnya, yang ibu tau hanya namanya" jawab Ibu itu
"Namanya siapa bu?" tanya Randy
"Namanya Rangga dek" jawab Ibu kantin
"Rangga, oh...iya bu makasih ya" Randy pun buru-buru berlari
"Ini makanannya jadi gak?" teriak ibu itu memanggilku kembali
"Oh, iya bungkus aja buk" Randy pun kembali untuk mengambil pesanannya
Ibu kantin pun membungkus makanannya, "Tunggu ya di bungkus dulu" ucap Ibu kantin
"Iya bu, yang cepat ya bu, sudah jam masuk kelas" ucap Randy sambil memperhatikan jam tangannya
"Iya sabar, ini makanannya" sambil memberikan makanan
Randy pun menerima makanannya, "Makasih, ini uangnya" Randy memberikan uangnya
"Oh, iya dek, makasih" Ibu kantin mengambil uangnya
Sambil pergi dari kantin sambil berlari, "Ambil saja
kembaliannya!!!" teriak Randy dari jauh
Ibu kantin pun melihat uang yang di dapatnya, "Uangmu aja pas dek"
Ibu kantin menggelengkan kepalanya
Aku pun mulai bersemangat saat itu. Karena aku sudah tau namanya. Ini merupakan petunjuk yang penting agar aku bisa menemukannya.
Akhirnya setelah sekian lama, aku akhirnya mendapatkan nama kembaranku dari ibu kantin yang melihat dia, nama kembaranku Rangga, menurutku itu adalah hal yang wajar karena dia terpisah jauh dari aku makanya nama kami berdua berbeda satu sama lain.
Setelah aku membeli nasi uduk dan air putih, aku pun kembali ke kelas karena ada mata kuliah lain lagi. Setelah aku sampai di kelas, pembelajaran pun di mulai, dan aku pun merasa ingin segera mengakhiri mata kuliah ini. Karena aku ingin mencari kembaranku yang mungkin masih berada di sekitaran kampus.
Pelajaran pun di mulai, Bu Tari pun masuk dan mengajarkan mata kuliah kedua. Aku pun memperhatikan pembelajaran Bu Tari sambil melihat jam pulang. Jam sudah menunjukan jam 11.00, yaitu waktunya aku pulang, karena mata kuliah Bu Tari sudah selesai. Aku pun keluar dari kelas dan mulai mencari disekitaran kampus.
Kemudian aku pun mencoba bertanya kepada warga yang ada disekitaran kampusku. Lalu aku melihat ada bapak-bapak yang sedang berjalan dekat kampus lalu aku bertanya dengan bapak itu.
"Pak, ada lihat anak kampus yang wajahnya mirip denganku dan nama Rangga" tanya Randy
"Gak dek, bapak gak lihat dek" jawab Bapak itu sambil
menggelengkan kepalanya
"Ok, makasih pak" sambil nunduk lalu pergi dari situ
Lalu Aku pun mencari kembali dan bertanya kepada ibu berada didekat situ juga.
"Bu, aku bisa numpang tanya gak?" tanya Randy
Ibu itu memperbolehkan dan bilang. "Boleh mau tanya apa dek?" ucap Ibu itu
"Bu, ada orang yang mirip denganku dan lewat disekitar sini?" tanya Randy
Ibu itu pun memperhatikan wajah Randy lalu bilang, "Tadi ibu ada lihat dek, dia memang selalu lewat sini"
"Dia menuju kemana bu?" tanya Randy
"Menuju dekat sungai" Ibu itu sambil menunjuk ke arah sungai dan Randy pun menoleh ke arah yang di tunjuk Ibu tadi.
Randy pun lalu menoleh kembali dan bilang, "Makasih Bu" ucap Randy
Dan ternyata, ada seorang ibu yang tau bahwa Rangga berada didekat kampus itu. Aku pun menjelaskan lengkapnya dan bertanya kepada ibu itu dimana rumahnya rangga. Ibu itu pun memberi tau aku rumah Rangga.
Akhirnya waktu yang aku tunggu-tunggu sudah tiba, akhirnya aku bisa melihat kembaranku.
Bersambung
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 61 Episodes
Comments
Nurulnuriaza
lho kembarannya tinggal dekat kampus je....but yg yg ada jumpa sekali dikereta tu apa..😨😨😨😨
2020-09-17
0
Kadek
jangan lupa mmpir lagi kk
2020-07-09
0
Silda delita
aku di snii ka
2020-04-12
1