Suatu hari ada seorang anak remaja yang bernama Darya. Darya merupakan seorang anak tunggal dari keluarga petani di desa. Dia adalah anak SMA yang baik dan ramah. Darya tinggal di sebuah desa yang sangat indah dan damai.
Pada suatu hari Darya ingin pergi liburan bersama 4 temannya di air terjun yang agak jauh dari desanya. Desa Darya di kenal dengan banyaknya tempat wisata air terjun, setiap akhir pekan banyak orang yang berwisata. Tapi ada mitos di tempat wisata air terjun itu tentang sesosok lembage hitam, yang keluar setiap menjelang sore...
Darya dengan 4 temannya: Davin, Roza, Indah, dan Yuna. Mereka perginya pada hari kamis pas libur sekolah, mereka pergi pada hari kamis karena di hari selanjutnya mereka ada liburan juga bersama keluarga mereka, jadi mereka memutuskan untuk pergi pada hari kamis.
Darya dan yang lainya sudah mulai berangkat dengan jalan kaki pada jam 07:40 Pagi. Dalam perjalanan sebelum keluar dari desa mereka membeli beberapa persediaan seperti makanan/minuman dan lainnya. Selesai beli beli persediaan mereka pun lanjut perjalanan dan sudah keluar dari desa.
Selama perjalanan mereka ngobrol² bincang² dengan asik. Dan si Roza mulai bercerita tentang mitos sesosok lembage hitam yang keluar saat menjelang sore di tempat wisata air terjun yang mereka akan datangi. Mereka pun mendengarkan cerita dari Roza. Mendengar cerita roza, indah pun merinding mendengar ceritanya, sama halnya juga dengan Darya, saat mendengar ceritanya, dia juga mulai sedikit merinding. Berbeda dengan Davin dan Yuna, mereka berdua menganggap itu cuma mitos, dan tidak terlalu peduli tentang cerita Roza.
"Gak usah takut kalian berdua, itu cuma mitos dan gak bakal ada, kalau pun ada, sosok itu cuma keluar pas sore. Kita juga gak sampe sore disini, kita cuma sampe jam 12:00 aja disini. Jadi gak usah takut. " Kata Davin kepada Indah dan Darya.
50 menit kemudian mereka pun tiba di tempat wisata air terjun jam 8:30. Melihat air terjun yang indah, udaranya sejuk adem, dan pemandangannya yang memanjakan mata. Mereka pun langsung berfoto foto. Setelah berfoto, mereka pun istirahat nyantai nyantai di tepian dan makan persediaan mereka. Sehabis mereka istirahat. Darya, Roza, dan Davin pun langsung nyebur mandi, sedangkan indah dan Yuna langsung berfoto foto.
Ketika indah sedang memfoto Yuna di deket air terjun, tiba tiba ada sesosok bayangan yang muncul di belakang Yuna, sontak indah langsung berteriak ketakutan. Mendengar teriakan indah, Trio Darya pun langsung nyamperin indah dan Yuna.
"Kenapa ndah?, yun?? " Kata Darya ke indah dan yuna.
"Gak tau tu sih indah, tiba tiba teriak pas ngefotoin aku" Kata yuna.
" I itu.. ada sesuatu saat aku ngefotoin Yuna.. "Kata indah dengan ketakutan.
Indah pun memberikan kamera yang dia gunakan untuk memfoto yuna. Darya dan lainya pun langsung ngecek fotonya yang tadi.
" Gak ada apa apa kok ndah" Kata davin.
"Iya tuh" Kata Darya dan Roza.
"Ada lohh tadi, kek Bayangan di belakang yuna.." Kata indah dengan suara yg ketakutan.
Davin pun ngecek ulang fotonya.
"Gak ada kok ndah, di belakang yuna juga gak ada apa apa" Kata Davin.
"kamu jangan nakut nakutin ndah" Kata Roza.
Indah yang masih ketakutan pun bingung memdengar perkataan mereka. Indah mau liat lagi fotonya, tapi.. Tidak berani.