Langit memerah menandakan senja mulai merayap.Di sudut taman kota seorang gadis bernama Risa duduk di bangku kayu memandangi langit dengan senyum tipis. Tapi di balik senyumnya ada segenggam rindu yang tak pernah tuntas.
"Masih menunggumu hah?" tanya seorang lelaki paruh baya yang sering menjual bakso di dekat taman. Risa mengangguk kecil"Dia bilang akan kembali saat hujan pertama di bulan ini" jawabnya singkat.
Penjual bakso hanya mengangguk.Sudah tiga tahun berlalu sejak janji itu diucapkan.Setiap musim hujan tiba Risa tetap datang ke taman meski yang ditunggu tak kunjung muncul.
Sore itu, hujan rintik-rintik mulai turun. Risa tersenyum,menggenggam erat buku yang selalu ia bawa"Kali ini, aku yakin dia datang," gumamnya.Namun,menit berlalu, tak ada siapa pun yang menghampiri.
Saat ia hampir menyerah seseorang tiba-tiba duduk di sampingnya"Maaf,aku lama sekali" kata seorang pria dengan jas hujan biru. Dia tersenyum canggung dengan rambut basah yang menetes.
Risa memandangnya air matanya bercampur hujan."Kamu akhirnya kembali" bisiknya. Mereka tidak banyak bicara. Hanya duduk di bawah hujan yang mulai deras menikmati waktu yang entah kapan akan terulang lagi.
Hujan membawa pulang rindu yang lama terpendam.