Suatu hari, hiduplah seekor kucing putih bernama Molly. Molly dimiliki oleh sebuah keluarga bernama keluarga Jones. Molly paling suka tidur dan bulunya dibelai, tapi tidak seorang pun suka membelai Molly. Kedua anak keluarga ini tidak terlalu menyukai binatang, sementara ibu dari keluarga ini suka membentak Molly dengan kasar saat Molly mengeong meminta ikan goreng…
Sementara di samping rumah Jones, tinggal seorang anak bernama Billy. Billy adalah penyuka binatang. Setiap sore Molly selalu memanjat pagar ke rumah Billy untuk minta dibelai…
Hari ini keluarga Jones akan pergi berlibur selama 3 bulan. Billy berpikir “Molly pasti diajak juga”. Tapi dugaan Billy itu salah besar, Molly masih tinggal di halaman rumah. Lalu Billy melapor ke ibunya dan ibunya berkata pasti ada orang yang akan merawat Molly…
Ternyata dugaan ibu Billy salah, Molly tidak ada yang mejaganya. Karena lapar Molly pun mencakar cakar pintu rumah berharap dibukakan pintu. Setelah sekian lama tidak dibuka Molly mengecek jendela berharap terbuka jadi dia bisa masuk.
Setelah itu Molly sangat kurus. Dia juga tidur di halaman rumah, walaupun sudah bersembunyi di semak semak Molly tetap saja kehujanan. Lalu Molly teringat Billy dengan bersusah payah Molly pun berjalan ke rumah Billy.
Sampai di depan rumah Billy, Billy kaget setengah mati, setelah itu dimandikan dan dikasih makanlah Molly. Billy pun mengambil kardus untuk Molly tidur… Saat malam Molly melihat ada banyak tikus di dapur Billy. Dengan sigap Molly pun menangkap dan memakan tikus tikus itu…
Sekarang keluarga Jones sudah kembali dari liburan, dengan berat hati Billy mengembalikan Molly ke Jones. Tapi Molly selalu melompat ke halaman Billy karena Molly tau keluarga Jones jahat dan tega menelantarkannya. Akhirnya keluarga Jones memberikan Molly kepada Billy, dan Molly pun disayang, dapur ibu Billy pun tidak ada tikus lagi. Dan mereka hidup bahagia selamanya.
Tamat