Terima kasih atas semua yang telah kau berikan, kebahagiaan yang singkat dan sederhana ataupun rasa sakit yang akan selalu kubawa. Semuanya masih tersimpan rapih tanpa mudah tercecer diperjalanan yang terus kulalui walau menyisakan luka dan tanpa seorang pun yang akan mengetahui nya.
Aku pernah mengalami ini hingga aku yakini, aku akan bisa melewati ini tanpamu lagi.
Disini, ditempat ini dan diaplikasi ini aku bertemu kamu. Pernah merindukanmu bermain dengan imajinasiku seolah aku tertidur dipundakmu, berkhayal memelukmu seerat mungkin.
Tapi khayalan tetaplah khayalan, imajinasi yang tak berujung hanya akan membawa dalam kepahitan. Ketahuilah hatiku seakan rapuh, wahai engkau kekasih yang selalu ku rindukan, yang bersemayam di sela-sela jiwa. Meski engkau hanya berada di dalam imajinasi yang tak terlalu lama namun terlalu sulit untuk dilupakan.
Tetapi sekarang aku harus memaksakan diri untuk selalu tegar dan tidak boleh kalah akan keadaan, sekeras mungkin aku di tuntut untuk sabar. Hanya karena kesungguhan yang kujadikan modal ternyata tak cukup besar untuk aku jadikan tempat bersandar.
Dan akupun kalah, akupun menyerah. Lalu tiba-tiba aku sendiri tanpa menyadari kesepian yang dulu mengusik setiap hari kini datang kembali, seseorang yang hadir kemarin ternyata hanya datang di saat ia senggang.
Dia yang kala itu berada disamping ku kini memilih pergi dan membebaskan hati.
Padahal dia tau, bahkan dunia pun tau. Aku ini hanya manusia yang lemah, hatiku pun tak sekuat baja, tak kokoh seperti Karang dilautan lepas.
Semenyedihkan ini kah perjalanan hidupku?
Aku hanya ingin kau tahu bahwa aku hanyalah setitik noda yang ingin mencari tempat dihatimu untuk melengkapi sisa-sisa masaku di disini, ditempat ini, diaplikasi ini.
Rasanya ini adalah definisi terpaksa untuk merelakan yaitu dengan cara kehilangan,
mungkin itu lebih baik dari pada bertahan dengan berpura-pura sayang dengan kekasih khayalan, tapi pada akhirnya akan menimbulkan permasalahan. Mungkin kita dan semua cerita yang ada hanya sebuah ketidak sengajaan, aku tidak sengaja bertemu denganmu, aku tidak sengaja menyukai mu, dan aku tidak sengaja jatuh cinta padamu.
Aku persembahkan hatiku untuk kau jaga tapi nyatanya? Bahkan dunia pun tak mengiyakan hubungan kita, tak memperkenankan kita bersatu untuk waktu yang lama dan mungkin ini adalah kisah manis yang terpaksa untuk hancur.
Ya.... Kita terpaksa mengikuti alur, tanpa tahu kita akan berakhir lebur dan dipaksa tanpa bisa boleh menoleh ataupun berjalan mundur.
Tapi dari semua kejadian ini dan dari semua perjalanan yang aku lalui, definisi paling menyedihkan adalah ketika kita tidak sengaja berpapasan disini. Kita harus berpura-pura bahwa kita tak saling mengenal dan dituntut untuk menekan perasaan masing-masing yang sebenarnya tidak aku sukai.
Kenapa kita diharuskan seperti ini? Kau dan aku tak pernah bisa menjadi orang yang spesial dihati sebelumnya.
Menyedihkan bukan.....????
Seperti dua orang asing yang tidak mengetahui rahasia masing-masing, padahal dahulu kita pernah berada di saat layaknya berbicara seperti dunia nyata tapi tenyata ini hanya dunia virtual saja, sayang sekali hhhhmmmm....
~~~~~~
Nb: Diambil dari kisah nyata perbucinan para suhu pojok dunia mangatoon ๐
Terimakasih atas ceritamu semoga engkau selalu bahagia dalam setiap langkah mu๐๐ผ