Pintu terbuka Revan muncul dari dalam tanpa ekspresi membuat Morina dan Handoko semakin resah.
“Revan... bagaimana keadaan kakek?” Imbuh Morina.
Ia hanya diam dan menatap Nita, “Kau.. masuklah, kakek ingin bertemu denganmu..”
Ha..ah? bertemu denganku... jujur saja aku benar-benar tidak siap.. Nita menghela nafas pelan, "Tapi.."
“Tidak perlu takut..!” Ucap Revan seolah ia tahu apa yang sedang di fikirkannya.
“Ba.. baik..”
***
“Kakek....” Suara Nita sedikit bergetar dan takut, “Apa kabar kek..?” Huh..!! Sudah tahu sedang sakit kenapa aku malah menanyakan kabarnya?
“Kemarilah cucuku...”
Nita mendekat dan duduk disampingnya yang kemudian Revan juga ikut duduk disebelah Nita.
“Kau sudah besar, kau juga cantik.. uhuk.. uhuk...”
“Kakek minumlah...” dengan sigap Nita memberinya air minum.
“Terimakasih... katakan, kapan kalian berdua akan menikah? Umur kakek tidak akan lama lagi..”
Revan menggenggam tangan kakek, “Kakek jangan bicara seperti itu, impian kakek pasti akan terwujud..”
Terwujud? Menikah denganmu bukanlah impianku.. Nita hanya memasang wajah tersenyum.
“Kakek tenanglah.... sekretaris Kai sedang mengurus dokumen pernikahan kami..” Imbuh Revan berusaha meyakinkan kakeknya.
Kakek mengangguk, “Benarkah...? syukurlah...” kemudian ia tersenyum.
***
Hari pernikahan telah di tetapkan 5 hari dari sekarang, aku akan benar-benar menikah.. tapi menikah dengan pria yang bahkan tidak kucintai..
Tok.. tok...
Pelayan Min memanggilnya untuk segera turun kelantai 1, “Nona muda.. tuan muda meminta anda untuk segera turun..”
Nita hanya mengangguk, dan bergegas turun kelantai 1. Ada apa lagi sih..? Kenapa bukan dia saja yang naik keatas?
Saat ia sampai di lantai 1 Revan menunggunya sembari bermain hp, bisa-bisanya dia sesantai itu pada saat kakek sedang sakit keras..
“Kenapa berdiri di situ?! kemari..” Revan menepuk tempat kosong di sisinya.
Nita mengangguk dan duduk di sebelahnya, ia hanya diam saja tanpa sepatah katapun. Hingga akhirnya Kai tiba membawa tumpukan undangan pernikahan.
“Tuan muda.. ini udangan pernikahannya, siapa saja yang akan tuan undang untuk hadir di acara pernikahan tuan..?”
Revan meletakan hp nya dan memberikan beberapa daftar nama tamu undangan, Kai
membacanya dengan seksama, “Keluarga Wijaya.....?”
Pertanyaan Kai hanya direspon dengan senyuman yang penuh makna. Revan menga??menaikan satu alisnya, “Hm...”
Kai menatap Nita dan membuatnya tidak nyaman, “Nona muda.. siapa orang yang ingin anda undang?”
Belum sempat Nita membuka suara tiba-tiba saja Revan memotongnya, “Tidak ada...” Tatapan tajam Revan berhasil membungkam Nita.
Nita menggeleng dan tertunduk, “Tidak ada sekretaris Kai..”
“Baiklah..”
“Kai... panggil semua designer terkenal di negeri ini.. aku ingin dia memakai gaun pengantin yang sepantasnya..” Revan memicingkan mata pada Nita seolah sedang meremehkannya.
Kai mengangguk, “Baik tuan muda..”
Memakai baju yang sepantasnya..? kau sangat takut jika aku akan merusak nama baik dan harga diri keluarga Wilson..? hm... menyedihkan sekali hidupku..
Nita beranjak dari duduknya, "Maaf tuan.. apakah sudah selesai..? aku merasa kepalaku sangat pusing..” kemudian berjalan menuju kamar tidur di lantai 2.
“Hm...”
Ish.. lagi-lagi hanya kalimat Hm saja yang keluar dari mulutnya.. membuatku semakin geram saja, ingin sekali aku menjambak rambutnya.. tidak bisakah dia mengatakan ya, oke, silahkan, atau kalimat yang lain?!
***
“Han... han.... handoko...!!” kakek mulai gelisah tak bisa tenang memikirkan hari pernikahan cucu semata wayangnya yang tinggal 1 hari lagi, “Han......!!!”
“Ayah... aku disini, tidak perlu berteriak seperti itukan...?” Handoko mendengus kesal setiap kali ayah mertuanya selalu saja seperti itu.
“Han.. han.. bagaimana.. bagaimana dengan pernikahannya? Apakah sudah selesai?”
Hah....!! Dasar orangtua pikun... “Ayah ini bicara apa? Pernikahannya akan dilaksanakan besok, cepat tidur ini sudah malam.. atau aku akan meminta suster untuk menyuntik mati dirimu..!”
“Hiiii.....!!” Kakek wilson melirik kesal padanya, bisa-bisanya putriku menikah dengan pria seperti itu ha..ah.. tidak heran jika sikapnya menular pada Revan..
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 78 Episodes
Comments
Liliyana Ana
kok revan pakai marga kakek dari mama nya ya🤔,Wilson harusnya kan nama belakang ayah nya yg dipakai😁
2022-07-26
0
Srie wibi
menantu yg mau nyunyuk mati mertua, cekik aja kek, menantu gk ada akhlak
2021-05-26
0
LYLY ....🤗
jdi refan dan satya saudara
2020-12-29
0