Seminggu sudah khumaira dan alfa menikah mereka masih tinggal di rumah orang tua nya khumaira.
Alfa berencana untuk mengajak khumaira pindah dari sana, dia pun mengungkapkan maksudnya itu di depan keluarga khumaira.
"abi, ummi, ada yang ingin alfa sampai kan sama abi dan umi juga khumaira.." kata alfa di saat mereka sedang berkumpul di ruang keluarga
"mau ngomong apa sih..?" tanya khumaira penasaran
"jadi gini saya berencana buat mengajak khumaira pindah ke rumah kami, bagaimana pun khumaira sekarang adalah tanggung jawab saya.. saya ingin belajar mandiri, ummi sama abi tenang saja saya sudah beli rumah di dekat - dekat sini, dan saya harap ummi sama abi mengijinkan nya.." jelas alfa
Ummi dan abi berfikir sejenak, kata - kata alfa memang ada benarnya juga mereka sekarang sudah menikah pasti mereka mau hidup mandiri.
"nak alfa abi mengerti maksud kamu, sekarang ira adalah milik kamu, tanggung jawab kamu.. kamu berhak atas diri ira dan abi tidak akan melarang kamu untuk membawa nya kemana pun kamu mau... " kata abi
"dan kamu ira kamu harus ikut kemana pun suami kamu pergi.." tambah abi
"kamu gimana ra..?" tanya alfa
"ya aku ikut kamu lah, seperti kata abi barusan aku harus ikut kemana pun kamu pergi.." jelas khumaira sambil tersenyum
"rencana nya kapan kalian akan pindah.. ?" tanya umi
"besok umi.." jawab alfa
"apa nggak kecepatan al..? " tanya khumaira
"nggak ra, lebih cepat kan lebih baik.. kita nggak boleh menunda hal baik.." kata alfa sambil tersenyum
"abi setuju dengan yang alfa katakan.." kata abi yang juga ikut tersenyum
"ya sudah kalian beres - beres saja dulu, biar besok gak repot lagi.." tambah abi
"iya bi, kalau gitu kami permisi ke kamar dulu.." jawab alfa
Alfa dan khumaira pun bergegas ke kamar dan mulai beres - beres
"ko kamu bilang sama aku nya dadakan sih..? kenapa nggak dari kemaren - kemaren kamu bilang kita mau pindah nya.." protes khumaira setelah sampai kamar
"kemarin tu aku mau bilang tapi kamu nya sibuk terus pulang sekolah kamu langsung rapat osis atau ada aja kegiatan kamu di sekolah udah itu sampai rumah kamu juga langsung istirahat.." jelas alfa
Dan memang seminggu ini khumaira sedang di sibukan dengan urusan osis nya, sekolah nya akan mengadakan bazar jadi anggota osis sedang sibuk - sibuk nya mempersiap kan acara itu
Setelah selesai beres - beres khumaira naik ke atas tempat tidur dan membaringkan tubuh nya, begitu pun dengan alfa.
Dia berjalan ke arah sofa dan meluruskan badan nya disana dan mereka pun mulai terlelap.
Pagi - pagi khumaira sudah berada di dapur bersama ummi nya dia akan membantu ummi untuk membuat sarapan.
Hanya masakan sederhana nasi goreng dan telur mata sapi dan kerupuk, tapi itu sudah cukup nikmat bagi khumaira dan keluarga nya yang lain.
Semua anggota keluarga yang lain pun kini sudah duduk di ruang makan mereka akan sarapan bersama.
Setelah sarapan alfa dan khumaira pamit untuk segera pindah rumah, kedua orang tua khumaira sebenarnya ingin ikut mengantarkan mereka, tapi mereka harus menghadiri acara di madrasah yang tidak bisa di tinggal.
Khumaira dan alfa pun pamit pergi, khumaira memeluk ummi nya dengan sangat erat, untuk pertama kalinya dia akan tinggal berjauhan dengan keluarganya.
"ingat mbak pesan ummi tadi pagi.." kata ummi sambil memeluk putri kesayangan nya
"iya ummi mbak akan ingat.." jawab khumaira sambil tersenyum
Mereka pun mulai meninggalkan rumah orang tua khumaira
Benar kata alfa semalam jarak rumah nya dan rumah kedua orang tua khumaira tidak terlalu jauh cukup 15 menit mengunakan mobil kini mereka sudah sampai di depan halaman sebuah rumah.
Rumah dengan model minimalis, serta ada halaman di depan nya, alfa pun membawa khumaira masuk kedalam rumah.
Alfa membuka pintu dan mereka mulai masuk, khumaira melihat seisi rumah sudah lengkap dengan perabotan nya.
"maaf ya aku cuma bisa beli rumah ini, uang ku nggak cukup kalau buat beli rumah yang besar.." kata alfa setelah mereka duduk di sofa
"apaan sih kamu, rumah ini tuh udah lebih dari cukup buat aku.. malah aku nggak nyangaka kamu bakalan beli rumah buat kita, aku fikir tu kita akan tinggal di rumah ku atau di rumah kamu.." jelas khumaira
"oh iya ra, mau lihat kamar kamu..?" tanya alfa
Khumaira pun tersenyum dan mengaggukan kepala nya
Kini mereka sampai di lantai atas, disana dapat di lihat ada 2 kamar.
Alfa membuka salah satu pintu kamar dan mereka pun masuk ke dalam.
"ini kamar kamu, gimana kamu suka..?" tanya alfa
"yah aku suka banget.." kata khumaira sambil tersenyum
"dan di seberang kamar kamu itu kamar aku.. jadi kalau ada apa - apa kamu bisa panggil aku.." jelas alfa
"loh kita gak tidur satu kamar..??" tanya khumaira, pasal nya dia merasa heran kenapa alfa tidak tidur bersama nya di sini
"nggak, kalau kita tidur satu kamar aku takut khilaf..." terang alfa dan membuat wajah khumaira memerah
Khumaira sadar alfa juga seorang laki - laki normal, walaupun selama seminggu ini mereka tidur satu kamar tapi mereka selalu menjaga jarak.
Jujur khumaira masih belum siap untuk memberikan hak alfa,
"kamu tenang aja, aku nggak apa - apa ko.. kita kan menikah karena di jodohkan, kita juga belum saling mengenal jadi aku mau kita saling mengenal dulu, dan selama proses itu kita lebih baik seperti ini.." jelas alfa
Khumaira pun tersenyum, dan alfa meninggalkan khumaira dan masuk ke dalam kamar nya, khumaira mulai menyusun baju - baju nya di lemari.
Dia tidak menyangka alfa kepikiran untuk membeli rumah untuk mereka berdua, khumaira pun tersenyum sendiri jika mengingat kebersamaan nya dengan alfa.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 78 Episodes
Comments
Kendarsih Keken
Alfa masih sma udah bisa beli rumah
Alfa tajirrr melintirrr 🤣🤣🤣
2021-04-23
0
nur
anak SMA sdh punya rumah sendiri!
padahal waktunya saya gk punya rumah
2020-11-24
0
Yani mulyani
anak sma byk duit yaaa
2020-08-07
2