Sovereign Li Tianxuan

Sovereign Li Tianxuan

Bab. 1 Li Tianxuan

Lautan Takdir begitu luas dan tak terbatas, Alam Surgawi adalah salah satu dunia di dalam Lautan Takdir. Siapapun yang mendengarnya mereka akan mengetahui bahwa dunia ini adalah peninggalan Kaisar Abadi.

Siapapun akan mengaguminya.

Ada banyak misteri di Lautan Takdir, tidak terungkap oleh siapapun dan apapun. Meskipun begitu, Kaisar Abadi adalah entitas mahatahu, tidak ada sejarah atau misteri tersembunyi yang tidak dia ketahui di Lautan Takdir.

Di luar Alam Surgawi ada dunia yang tidak terhitung jumlahnya, meski begitu Kekaisaran Tianyun dapat bertahan dari badai besar berkat kepemimpinan Kaisar Agung Di, dunia dapat bertahan dari invasi iblis dari dunia luar. Dunia menghormatinya sebagai Kaisar Surgawi yang di pilih Kaisar Abadi.

Alam Surgawi sendiri di bagi menjadi dua domain; Domain Surga dan Domain Abadi. Masing-masing domain mempunyai penguasa. Di Domain Abadi sendiri terdapat dua sekte besar menguasai domain tersebut, dan Domain Surga adalah tempat Kekaisaran Tianyun berada yang dikuasai Kaisar Agung Di yang menguasai dua domain Alam Surgawi.

Untuk menghubungkan antar domain, Kaisar Agung Di membangun gerbang kekaisaran yang dapat membawa mereka menyeberangi kehampaan tak berujung menuju kedua domain itu.

Di dunia ini, energi langit dan bumi adalah sumberdaya penting bagi para kultivator abadi untuk mengembangkan kekuatan mereka. Di ranah awal, kultivator akan mengaktifkan dan mengalirkan energi ke seluruh tubuh melalui meridian tubuh. Kemudian mereka dapat mulai membangun dasar kultivasi untuk memperkuat fisik.

Alam Surgawi sendiri terdapat 6 ranah besar yang harus mereka tempuh, di antaranya adalah; Martial Appreciate, Martial Master, Martial Grandmaster, Martial King, Martial Emperor. Masih ada satu ranah besar yang tidak pernah tercapai oleh kultivator manapun dan kultivator menyebutnya sebagai ranah legendaris yang tidak pernah tercapai.

Martial Sovereign!

Di ranah ini, kamu akan memandang seluruh dunia sebagai lukisan. Kekuatan kamu tidak tertandingi, tak terukur dan tak terbatas. Kamu dapat menghancurkan matahari, bulan dan bintang dengan kehendak, mengacaukan aliran waktu dan membunuh para dewa, keberadaan kamu ada di setiap garis waktu, abadi selamanya tanpa batas.

Meskipun Martial Sovereign adalah ranah yang sulit untuk di capai, tapi ini adalah impian setiap kultivator yang ingin berdiri di puncak klasemen. Menguasai surga dan bumi, dan memandang seluruh mahkluk hidup sebatas ilusi adalah impian mereka.

Meski setiap ranah besar mempunyai tingkatan yang tak tersentuh, bahkan kalaupun kamu berbakat, kamu belum tentu menjadi salah satu yang terbaik di dunia. Di ranah awal Martial Appreciate mempunyai sembilan tingkat dan di ranah selanjutnya mempunyai tiga tingkat; Awal, Menengah dan Puncak.

...

Kota Qianlong,

Di era besar pertempuran manusia melawan iblis, sudah tak terhitung jumlahnya manusia dan kultivator yang mati di garis depan. Kota Qianlong adalah kota besar, penyumbang kultivator hebat di garis depan melawan invasi iblis. Di Kota Qianlong terdapat dua keluarga yang menguasai, Keluarga Li dan Keluarga Chen, selama ratusan tahun kedua keluarga berperang memperebutkan kekuasaan kota.

Di Keluarga Li, terlihat ada banyak anggota keluarga yang sedang berkumpul membicarakan seorang pemuda yang tengah berjalan menuju perpustakaan keluarga. Tidak ada tatapan peduli di mata mereka selain tatapan menjijikan yang dipenuh dengan hinaan kepada pemuda tersebut.

"Bukankah dia Li Tianxuan? Putra Patriark Li, di masa lalu aku mengira dia adalah naga yang tersembunyi. Tapi sebenarnya dia adalah sampah tersembunyi di Keluarga Li kita."

"Kenapa sampah sepertinya masih di biarkan hidup? Sangat memalukan jika orang lain membicarakannya dan membuat malu Keluarga Li kita."

"Sampah yang tidak bisa berkultivasi membuat malu nama keluarga, pergi dari Keluarga Li! Kau tidak di terima meski kau adalah putra Patriark Li!"

"Pergi dari Keluarga Li kami!"

"Pergi! Pergi! Usir dia!"

Walaupun ini bukan pertama kalinya bagi pemuda itu mendapatkan tekanan dan hinaan dari anggota keluarganya, tapi mereka tidak henti-hentinya menghina dirinya yang tidak bisa berkultivasi setiap hari. Jika dia bisa berkultivasi, dia juga tidak ingin membuat malu keluarga Li-nya.

Pemuda dengan pakaian hitam itu adalah Li Tianxuan. Tuan muda Li yang di anggap sampah, terlahir tidak dapat berkultivasi, sudah banyak ahli yang di undang untuk memeriksa dan menyembuhkan kelainan tubuhnya, tetapi tidak ada satupun yang membuahkan hasil yang diinginkan.

Walaupun keluarganya berkuasa, anak-anak dari Tetua lain tidak terima dengan keberadaan Li Tianxuan di keluarga. Setiap hari, mereka menghina dan menekan Li Tianxuan agar putus asa dan pergi dari Keluarga Li.

Selama sepuluh tahun menerima penghinaan dan tekanan dari anggota keluarganya hingga orang-orang di kota. Li Tianxuan tetap teguh pada pendiriannya, setiap hari di pagi hari hingga malam harinya, dia berada di perpustakaan keluarga membaca setiap buku yang ada untuk mencari tahu tentang kelainan pada tubuhnya.

Li Tianxuan berpikir bahwa tidak mungkin hanya dia seorang yang tidak dapat berkultivasi karena kelainan pada tubuhnya. Bahkan bayi yang baru lahir sekalipun akan dapat berkultivasi meskipun bakatnya tidak bagus, apa hanya dia sendiri yang terlahir tidak dapat berkultivasi? Li Tianxuan terus bertanya-tanya tentang semua ini.

Li Tianxuan sendiri mempunyai penampilan yang tenang, namun tegas di dalamnya. Rambut hitam panjang terurai tanpa ada yang mengikatnya, mata biru cerah seperti langit. Satu-satunya kelebihan Li Tianxuan, mungkin wajahnya yang dapat meruntuhkan surga, perawakan seorang abadi yang turun dari surga ke bumi.

Di dunia yang kejam ini, di mana kekuatan adalah hirarki tiran yang dapat memerintahkan yang lemah. Mempunyai wajah tampan tidak akan berguna, mereka membutuhkan kekuatan untuk membuktikan kelayakan mereka dan meninggikan status mereka di dunia.

Li Tianxuan akhirnya tiba di perpustakaan keluarga, dia melanjutkan membaca buku yang belum dia baca kemarin. Di dalam perpustakaan itu hanya ada dia seorang, tidak ada anggota keluarga lain yang mau menginjakkan kaki mereka di sana.

Untuk apa membuang-buang waktu membaca buku yang tidak berguna? Lebih baik berlatih pedang dan berkultivasi meningkatkan kekuatan yang dapat membuat namanya di kenal di seluruh dunia, itulah yang mereka pikirkan tentang perpustakaan ini.

Ditempat lain, seorang wanita lemah lembut menyenderkan tubuhnya ke dinding tidak sanggup menahan perasaan sedihnya, "Sayang ... " Wanita itu adalah ibunya Li Tianxuan, Wu Mingxing, dia tidak sanggup melihat putranya selalu di hina dan tekan oleh seluruh anggota keluarganya sendiri.

"Tidak ada yang bisa kita bantu. Kita sudah mengerahkan banyak cara untuk mencari tahu tentang kelainan tubuh Tianxuan. Jika dia memang naga tersembunyi, di akan bangkit suatu hari nanti dan melambung tinggi ke langit untuk mengguncang surga dan bumi."

Meskipun dia mengatakan itu, dia tetap merasa kasihan kepada istri dan putranya. Yang bisa dia lakukan adalah mempertahankan posisinya sebagai Patriark Li agar masa depan Li Tianxuan terjamin meski dia adalah sampah. Mereka berdua hanya dapat melihat Li Tianxuan dari kejauhan, melindungi putra satu-satunya dari belakang.

...

*Bersambung ...

Terpopuler

Comments

Mazz Tama

Mazz Tama

alur cerita yang bagus..semoga selalu sehat dan sukses.. semangat

2025-01-07

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!