My Boss Is Ice Cold
Kring
Suara jam weker yang berada di atas meja dekat tempat tidur berbunyi nyaring hingga membuat tidur Ciki terusik.
Dari dalam selimut Biru muda itu tangan seorang wanita terulur untuk mencari keberadaan jam yang mengganggu tidurnya, hingga akhirnya ia dapat mencapai jam tersebut tak lama Ciki mendudukkan tubuhnya dengan mata masih terpejam.
Saat nyawanya sudah terkumpul semua Ciki melihat jam weker di tangannya untuk mengetahui jam berapa sekarang.
07:30
Seketika mata Ciki melotot saat melihat waktu yang di tunjukan. Sial dia terlambat ke kantor. Ciki segera bergegas ke kamar mandi dengan beberapa halangan dan rintangan yang ia lewati. Terkadang Ciki tersandung karena tidak melihat jalan dan terkadang ia menabrak sesuatu karena kecerobohannya.
Citra kirana atau biasa di panggil Ciki. Seorang wanita muda berusia dua puluh dua tahun memiliki tinggi badan 165cm dan berat badan 50kg yang kehidupannya bisa di bilang sederhana. Ciki bekerja di sebuah perusahaan besar di jakarta milik Rizky Aditya sebagai asisten pribadi alias orang kepercayaan bossnya. Ciki adalah tulang punggung keluarga, dia memiliki adik perempuan bernama Fitri Agustina. saat ini usianya masih 18 tahun, Fitri adalah mahasiswa semester awal di salah satu universitas yang berada di bogor tanah kelahirannya dan adiknya. Ciki sangat sibuk, ia harus bekerja demi membiayai kebutuhan adiknya yang masih kuliah. Orang tuanya sudah meninggal sejak 3 tahun lalu. Semenjak itu dialah yang bertanggung jawab membiayai kebutuhan hidupnya dan kebutuhan adiknya.
Lima belas menit kemudian, sekarang Ciki sudah rapih dengan setelan kerjanya ia pun melangkahkan kakinya menuju pintu keluar apartemen. karna terburu buru Ciki tidak sempat sarapan.
Taxiii.
Ciki menaiki taxi yang sudah sedari tadi ia tunggu. Dia gak berhenti cemas dan terus memikirkan gimana kalau Bossnya itu marah besar padanya. Ia sangat menyesali kecerobohannya ini.
"Pak supir bisa agak cepat sedikit gak ? soalnya saya buru buru ni" ujar Ciki kepada tukang supir di depannya.
"Iya neng, bentar lagi sampai kok. ucap supir taxi itu kepada ciki.
Sudah 20 menit Ciki menaiki taxi dan sampailah ia di kantornya.
"Makasih yah pak." ujar Ciki sambil mengeluarkan uang yang ada di saku bajunya.
"Sama sama neng." Ujar supir taxi sambil mengambil uang yang di berikan Ciki dan tersenyum ramah kepada ciki.
"Semoga saja pak Adit tidak marah." Gumam Ciki dalam hati, sedikit panik dan terburu buru masuk ke kantor.
**********
Tok! Tok! Tok!
Ciki memberanikan diri mengetuk pintu ruangan Bossnya.
"Masuk." Ciki membuka pintu ruangan Bossnya setelah mendengar suara dari dalam ruangan.
"Pagi pak Adit." Sapa Ciki ramah kepada Bossnya.
"Kamu tau ini sudah jam berapa?" Tanya Adit kepada Ciki dengan raut wajah siap menerkam.
"Iyah saya tau pak, maaf saya terlambat lain kali tidak akan terulang lagi"ujar Ciki yang sedikit gugup dan takut.
"Oke, saya akan maafkan kamu dengan syarat kamu harus bertanggu jawab atas proyek pembangunan sebuah mall besar, bagai mana ? kalau kamu berhasil menyelesaikan proyek ini bukan hanya tidak memecat kamu tapi juga memberikan kamu bonus" ujar Adit.
"Baik pak, saya setuju lagian tidak ada pilihan juga selain menyelesaikan proyek ini" ujar Ciki ke Bossnya.
"Ya sudah kamu bisa keluar melanjutkan pekerjaan kamu, sebentar jam 13.00 saya ingin lihat rencana kamu dalam merancang proyek ini."ujar Adit
"Baik pak."ujar Ciki dan melangkah keluar ruangan
"Dasar Boss kejam, bisanya menyiksa cewek baik baik seperti saya ini. gue sumpain jomblo seumur hidup biar tau rasa". gumam Ciki menyumpahi Bossnya.
"Ciki kamu nyumpahin saya yah, apa mau saya pecat sekarang" Ujar Adit yang mendengar Ciki menyumpahinya.
"Siapa yang nyumpahin, Boss salah denger kali yaudah saya kerja dulu yah Boss, permisi" ujar Ciki sambil berlari kecil keluar dari ruangan Bossnya.
Ciki sibuk dengan laptop yang di depannya menyiapkan power point perencanaan proyek sebuah gedung besar untuk meeeting sebentar siang. kali ini Ciki harus serius kalau tidak ingin Bossnya benar benar akan memecatnya.
Sudah waktunya jam istirahat tapi Ciki tidak keluar makan, ia hanya memesan makanan lewat gofood dan memakannya di ruang kerja sambil mengecek ulang power point yang akan ia presentasikan sebentar saat meeting.
13.00
Ciki mempersiapkan apa saja yang ia butuhkan saat meeting mulai dari dokumen dokumen penting sampai dengan alat yang akan ia gunakan saat meeting, setelah semuanya siap ia langsung menuju ke ruang meeting.
Semua orang yang ikut dalam pelaksanaan proyek gedung besar tersebut sudah menghadiri rapat termasuk pemilik perusahaan ini yaitu Rezky Aditya. seoarang CEO muda dan juga tampan, dia sukses besar dalam dunia karirnya tapi sayangnya dia itu cuek banget sama perempuan dan dingin sedingin es, hatinya sekeras batu jadi gak ada yang bisa ngelunakin sampai saat ini.
Dia adalah pria terkaya dan termuda, banyak yang iri dengan perusahaannya dan banyak juga yang kagum akan dirinya tapi sayangnya dia masih sendiri alias jomblo. Dia paling anti sama yang namanya perempuan apalagi mau ngegombal-gombal gitu dia tidak seperti itu orangnya. Jangan salah paham dulu bukannya dia gay atau semacamnya, dia suka kok sama perempuan tapi dia belum nemu aja perempuan yang buat dia nyaman.
******
"Selamat siang semuanya." Sapa Adit ke karyawannya yang ikut rapat.
"Siang pak." Seluruh karyawan menjawab sapaan Adit.
"Baiklah, kita akan ada proyek besar kali ini, dan saya sudah menunjuk sekertaris Ciki sebagai penanggung jawab. silahkan sekertaris Ciki mempresentasikan perencanaan proyek besar ini." ujar Adit
"Terima kasih atas kepercaan Pak Adit yang sudah menunjuk saya sebagai penanggung jawab dalam proyek besar ini. Baiklah seperti yang di katakan oleh pak Adit kita akan membangun sebuah gedung besar, di dalamnya sudah sangat lengkap seperti mall, restoran, taman bermain, bioskop, tempat GYM, perpustakaan yang akan di fasilitasi tempat parkir yang luas. Tujuannya membangun bangunan besar ini agar masyarakat tidak akan repot lagi berpindah pindah gedung untuk membeli barang yang berbeda karna semua yang mereka butuhkan sudah ada di gedung ini dan itu sangat menguntungkan bagi perusahaan kita. Untuk menarik masyarakat mengunjungi gedung kita ini dengan cara menjual produk dengan harga standar yang bisa di jangkau oleh masyarakat menengah kebawah. Perusahaan kita harus menjual produk dengan harga yang lebih rendah dari perusahaan lain tapi tidak membuat rugi perusahaan agar masyarakat lebih tertarik dengan perusahaan kita. Agar perusahaan kita bisa lebih murah tapi tidak membuat rugi kita harus memproduksi barang langsung dari sumber pembuatan produknya. dan kita juga bisa menyewakan ke perusahaan lain yang ingin menjual produknya di gedung kita. untuk rapat kali ini cukup ini yang saya sampaikan. sekian dari saya dan terima kasih.. jelas Ciki panjang lebar tentang perencanaan proyek gedung besar ini.
semua hadirin rapat tepuk tangan termasuk Adit Bossnya itu, mereka kagum dengan penjelasan Ciki selain cantik dia juga pintar dan percaya diri.
Pak Adit setuju dengan apa yang di sampaikan sekertarisnya. Rapat akhirnya selesai.
Satu persatu meninggalkan ruang rapat kini yang tersisa Adit dan Ciki yang masih membereskan dokumen penting yang di bawanya tadi.
"Bagus, saya tunggu hasilnya di rapat berikutnya. saya harap kamu tidam mengecewakan saya". ujar Adit kepada Ciki.
"Terima kasih pak." ujar Ciki.
setelah semuanya beres dan tidak ada lagi berkas yang tertinggal mereka berdua keluar dari ruang meeting menuju ruang kerja masing masing.
*********
Makasi banget yang udah baca jika ada kesalahan dalam penulisan (Typo) mohon koreksinya. dan jangan lupa untuk tinggalkan jejak (Like dan komen) yah..
Mohon saran, komentar dan dukungannya yah.
jangan lupa baca terus kelanjutannya 😊😊😊
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 45 Episodes
Comments
nuning 29
Paragraf tepat diatas *****, banyak serangan DIA.
Kemudian, itu ada bangunan besar.
Bisa diperjelas. Bangunan mega one stop shopping atau mall besar?
Jika, hanya mall. Maka, fasilitas arena permainan anak, bioskop, gym, dll itu didalam mall.
Jadi, bukan mall, bioskop, gym, ...
Jika, kalimat mall, bioskop, gym, arena permainan anak, berarti itu area terpisah. Bangunan terpisah.
2022-06-24
0
Ninin Sumantrie
aku mampir thor langsung vaforit ne...
2022-03-07
1
Ririn Nursisminingsih
a pling suka klau baca ceweknya cerdas,mandiri and ndak manjaa
2022-01-12
0