~ NEW FRIEND

Terkejut bukan main...

Melihat kepala yang tiba-tiba lepas dari badan nya. Saking cepat nya Soohyun menebas kepala si Mage yang baru saja ingin menyerang nya.

"Ba-Bajingan !! A-Apa yang telah kau lakukan?!" ujar seorang Knight.

Soohyun mencoba sekali lagi untuk memperingati mereka.

"Jika kalian ingin berumur pendek, maka majulah!!" gertak Soohyun yang siap menebas mereka kapan saja.

Karena mereka tidak ingin bernasib sama dengan teman nya itu, maka mereka memutuskan untuk pergi.

"Ka-kami akan pergi.." balas si Archer.

"Tunggu saja!! Kami akan membalasmu!!" sahut mereka bertiga sambil cepat-cepat pergi.

Setelah mereka menghilang dari pandangan, Soohyun kembali menyarungkan pedang nya.

'Plukkk....' suara pantat yang di jatuhkan ke tanah.

Gadis yang baru saja ditolong Soohyun itu tidak percaya apa yang telah terjadi dalam waktu singkat ini. Dia kehilangan seseorang yang berharga baginya, dan juga melihat kepala yang begitu mudah nya terlepas dari tubuh seseorang.

"Hikss.. Hikss.." tangis Gadis tersebut lirih.

"Ma-maaf jika aku terlambat datang kesini.." ucap Soohyun merasa bersalah.

"Jika saja aku datang lebih awal, kejadian ini tidak akan terjadi.." Soohyun menundukan kepalanya.

Gadis itu tidak merasa Soohyun yang salah. Dia hanya menangis menyalahkan dirinya sendiri.

"Ini bukan salahmu.." balas si Gadis itu.

"Ini semua karena salah ku karena aku lemah," Gadis tersebut terlihat semakin sedih.

Soohyun mendekati Gadis tersebut dan berusaha untuk menenangkan nya.

"Bisa ceritakan semua nya padaku? Jika kamu berkenan.." pinta Soohyun.

"Oiya... Nama ku Soohyun," ucap Soohyun memperkenalkan dirinya terlebih dulu.

Gadis tersebut mencoba menyeka air mata nya..

"Ma-maaf karena sudah melihat hal yang memalukan.." isak Gadis tersebut menangis dengan nada tersedu-sedu.

"Nama ku Liza, aku datang kesini bersama paman saya setelah mendengar pemberitahuan System. Kami berusaha datang paling awal karena tidak mau bertemu dengan Player lain.." jelas Liza yang masih sedikit terisak-isak.

"Tapi ternyata kami bertemu dengan 4 orang kasar tadi. Mereka memintaku dan pamanku untuk gabung dalam party mereka, tapi kami menolak nya," lanjut Liza menjelaskan.

"Aku kira itu adalah teman mu," ujar Soohyun.

"Dia adalah satu-satu nya keluarga yang aku punya. Kedua orang tua ku sudah meninggal sejak aku masih berumur 5 tahun, jadi pamanku lah yang mengurus ku sejak aku masih kecil. Dan pamanku belum mempunyai seorang istri, Hiks... Hikss.." isak tangis Liza kembali dan ia terlihat sangat sedih.

Soohyun mencoba mengulurkan tangan nya, agar Liza bisa berdiri lagi.

"Aku turut berduka, dan aku minta maaf.." Soohyun sangat mengerti apa yang dirasakan Liza.

"Izinkan aku untuk mengantarkan mu pulang," ucap Soohyun sambil membantu Liza berdiri.

"Maaf.. Tapi aku dan pamanku sudah tidak punya tempat tinggal. Rumah kami hancur akibat peristiwa muncul nya Tower. Selama ini kami hanya menginap di penginapan yang murah," balas Liza.

Mendengar kan omongan Liza, Soohyun merasa dirinya nya bernasib sama dengan Liza.

"Aku rasa, kita ini bernasib sama," ucap Soohyun menundukan kepala nya.

Lalu Soohyun menjelaskan apa yang telah dialaminya selama ini kepada Liza.

Setelah mengobrol beberapa menit, kesedihan Liza sedikit memudar.

"Kita lanjut nanti saja ngobrol nya. Sekarang aku mau menyelesaikan lantai ini terlebih dahulu. Akan berbahaya jika kita berlama-lama disini," jelas Soohyun.

"Ikutlah denganku, setelah menyelesaikan lantai ini, aku akan mengantarkan mu ke penginapan. Bagaimana?" lanjut Soohyun mengulurkan bantuan.

Sebenarnya Soohyun sudah melihat status Gadis itu, dan tertarik dengan skill yang dia punya.

Biasa nya, setiap Job itu akan memiliki skill yang sama. Skill cleric akan sama dengan skill cleric yang lain nya. Begitupula dengan job yang lain nya.

Yang membedakan mereka adalah level dan Equipment saja.

Tapi skill yang di miliki Liza ini ada satu skill yang sangat berbeda.

Maka dari itu, Soohyun tertarik untuk membuat Liza berada dipihak nya.

"Uummm.. Ba-Baiklah.. Maaf merepotkan mu.." ujar Liza merasa tidak enak dengan kebaikan Soohyun.

...----------------...

~ Status Player ~

- Nama : Liza

- Job : Cleric

- Level : 20

- Str : 10

- Agi : 10

- Vit : 10

- Int : 67

- Aspd : 10

- Crit : 0

- Luck : 10

Skill : - Heal Area (C) Lv.2

- Buff Party (B) Lv.5

- Rise of the Dead (SS) (Save List \= 0/...)

Deskripsi Skill :

• Heal Area \= Dapat memberikan healing kepada team yang satu party.

• Buff Party \= memberikan buff str, agi, vit, int, kepada anggota party.

• Rise of the Dead \= membangkitkan siapapun, baik itu monster ataupun manusia yang telah di bunuh oleh tangan sendiri. (Tidak ada batasan jumlah yang bisa di bangkitkan, tergantung mana milik si pengguna, dan akan tersimpan didalam Save List ). Skill ini tidak mempunyai system level.

Skill Rise of the Dead berbeda dengan skill Summon Undead yang dimiliki oleh Soohyun.

...----------------...

Lalu Soohyun & Liza pun menelusuri Lantai 5.....

Soohyun akan menanyakan tentang skill yang Liza punya setelah selesai menyelesaikan lantai 5 ini.

Syarat agar Boss lantai 5 muncul adalah, harus membunuh mob monster sebanyak 500. Tapi itu tidak masalah untuk Soohyun.

Liza hanya berdiam diri di belakang dan melihat Soohyun sedang membantai banyak mob monster.

[Anda telah naik level]

[Anda telah naik level]

Liza kagum melihat Soohyun yang begitu mudah nya membunuh banyak mob.

Liza belum sempat melihat status Soohyun. Liza mengira Soohyun adalah seorang Warrior seperti paman nya.

Tapi setelah melihat papan layar status milik Soohyun, Liza dibuat terkejut.

"Di-Dia adalah Beginner? Bagaimana bisa sekuat itu? Bukan kah orang-orang bilang bahwa tidak ada yang mau menjadi Beginner, karena tidak mempunyai skill? Tapi kenapa dia sekuat itu tanpa skill?" gumam Liza dalam hati.

Liza tidak bisa melihat List Skill milik Soohyun, karena itu dianggap sebuah bug oleh system.

Soohyun masih belum memakai skill nya ketika bersama Liza, karena itu dirasa tidak perlu.

Setelah Soohyun sudah mengalahkan 400 mob monster. Tiba-tiba terdengar banyak suara langkah kaki yang sedang berlari.

Suara itu semakin mendekat dan semakin mendekat.

"Itu dia orang nya, kak !! Dia yang telah membunuh teman kita!" teriak salah seorang dari kejauhan.

Ternyata itu adalah orang-orang kasar yang sudah membunuh paman nya Liza.

Terlihat mereka membawa puluhan orang dengan Equipment yang lengkap.

Disatu sisi, mob monster telah respawn di hadapan Soohyun. Dia terjebak oleh situasi yang bisa membahayakan nyawa Liza dan diri nya.

Apa yang akan terjadi selanjut nya?

...----------------...

...------ To Be Continue ------...

...----------------...

Terpopuler

Comments

Ummi Siti

Ummi Siti

Kagak ada kapok2 nya tuh berandalan /Angry/

2024-04-18

1

Nash

Nash

bantay aja semua nya🥶

2024-04-06

3

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!