Transparan
Nicholas Maximilian
Ugh...
/membuka matanya perlahan/
Nicholas Maximilian
Dimana aku?
/melihat sekitarnya/
Nicholas Maximilian
Ini...
/buru-buru bangun/
Nicholas Maximilian
/memeriksa tubuhnya/
Nicholas Maximilian
Tidak ada luka tembak
/gumam/
Nicholas Maximilian
Mommy, Daddy, kak Mich...
/berlari keruang keluarga/
Nicholas Maximilian
/terdiam/
Nicholas Maximilian
Tidak ada siapa-siapa. Apa aku hanya bermimpi?
Nicholas duduk di sofa dan memijat pelipisnya. Dia merasa pusing karena apa yang baru saja terjadi terlihat nyata
Dia ingat betul keluarganya dibantai habis. Bahkan dia juga mati tertembak
Nicholas Maximilian
Sepertinya aku hanya bermimpi.
Nicholas Maximilian
/melihat jam dinding/
Nicholas Maximilian
Hampir pagi.
Nicholas Maximilian
Lebih baik aku bersiap untuk ke kampus.
/kembali ke kamar/
Nicholas pergi ke kampus seperti biasanya
Tapi saat dia masuk, dia melihat semua orang berkumpul yang membuat dia penasaran
Nicholas Maximilian
Ada apa ramai-ramai?
/mendekat/
Nicholas Maximilian
Hei...ada apa? kenapa kalian berkumpul di sini?
Someone
Wah.. Dia tampan sekali?
Someone
Yeah... aku akui dia lumayan tampan
Someone
Bukan lumayan lagi memang tampan
Nicholas Maximilian
Siapa yang tampan?
Someone
Sudah-sudah. Aku kita ke kelas
Nicholas Maximilian
/mengerutkan keningnya/
Nicholas Maximilian
Kenapa aku merasa ada yang aneh?
Nicholas Maximilian
/melihat/
Nicholas Maximilian
Ck.. Louis. Sejak kapan dia kuliah di kampus ini?
Louis Jackson
/berbicara dengan teman-temannya/
Nicholas Maximilian
Apa dia datang kemari untuk membuat kekacauan?
Nicholas Maximilian
Ini tidak bisa dibiarkan
/mendekat/
Nicholas Maximilian
Hei Louis!! Apa yang kau lakukan disini? Apa kau mencoba untuk membuat kekacauan? Ingat, aku tidak akan memaafkan mu jika kau berani mengusikku
Louis Jackson
/masih berbicara dengan temannya/
Nicholas Maximilian
Tidak perlu berpura-pura tidak mendengar ku.
Louis Jackson
Sebentar lagi jam pelajaran dimulai. lebih baik kita masuk sekarang
Louis Jackson
/berjalan melewati Nicholas/
Nicholas Maximilian
Hei... Kenapa kau pura-pura tidak melihat ku, hah?
Nicholas Maximilian
Heh.... Akhirnya kau dengar juga. Cepat katakan apa maumu sebenarnya?
Louis Jackson
Apa kau mendengar sesuatu?
Nicholas Maximilian
A-apa?
Someone
Tidak, aku tidak mendengar apa-apa
Louis Jackson
Begitu ya. Mungkin hanya perasaanku saja.
/lanjut jalan/
Nicholas Maximilian
Hei.. apa maksudmu berkata seperti itu sialan?? Jelas-jelas kau mendengarku.
/berjalan di sebelah Louis/
Nicholas Maximilian
Louis!! Berhenti!!
Nicholas Maximilian
Aku bilang berhenti brengsek!!
/menembus tubuh Louis/
Nicholas mencoba menghajar Louis tapi Justru pukulannya hanya menembus tubuh Louis
Nicholas Maximilian
A_ada apa? Ke_kenapa begini?
Nicholas kembali mencoba menyentuh Louis, tapi hasilnya sama saja.
Nicholas Maximilian
Ti_tidak mungkin... Tidak mungkin!!!!
Comments
💕𝘛𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘒𝘪𝘵𝘢𝘯𝘢💕
berarti Nick dah meninggal donk
2023-12-01
0
dah metong ternyata
2023-11-26
0
lah bukannya dah mati
2023-11-26
0