Zayn & Humaira (Polwan Cantik Season 2)

Zayn & Humaira (Polwan Cantik Season 2)

#1

20 tahun kemudian....

Namanya adalah Abdul Zayn Mikail dia merupakan anak dari sepasang polisi yang bertugas di kota xxx, ayahnya seorang perwira Tinggi ( Pati ) namanya Abimana Prasetiya, ibunya seorang polwan dengan julukan polwan cantik berpangkat Ajun Inspektur dua ( Aipda ) bernama Lidia Safitri, & dia memiliki seorang adik perempuan berumur 16tahun yang masih duduk di bangku sekolah menengah atas dikelas tiga bernama Humaira Shakila Najma.

Zayn adalah seorang pemuda berumur 23tahun, seorang pilot Garuda lulusan Royhle Flight Academy yang merupakan salah satu sekolah pilot terbaik di dunia tepatnya di Filipina. Sudah sekitar lima tahun dia menggeluti pekerjaannya sebagai pilot dengan jenjang karir sebagai kapten pilot, sudah lima tahun belakangan ini dia terbang keberbagai wilayah di Indonesian menerbangkan pesawat dari kota satu ke kota yang lainnya.

Zayn memiliki perawakan yang sangat mirip dengan ayahnya, tampan tinggi putih & ber karismatik, sebagai seorang pilot muda dia banyak digandrungi oleh para wanita baik muda maupun tua, tak sedikit dari teman-teman ibunya sangat mengagumi Zayn bahkan sebagian dari mereka ngebet ingin menjadikan Zayn sebagai menantu mereka dengan Menjodoh-jodohkan Zayn dengan anak-anaknya.

Saat ini Zayn telah berada didalam kokpit didepan kemudinya bersama First officer seorang pilot yang jenjangnya satu tingkat dibawahnya, seorang First officer yang berada bersamanya didalam kokpit ini tugasnya adalah membantu untuk mengawasi navigasi pesawat. Selama terbang pilot bertanggung jawab atas nyawa penumpang pesawat, bukan hanya itu Pilot juga bertugas memastikan semua penumpang dan para awak kabin sampai di tempat tujuan dengan aman serta selamat. Tugas seorang pilot setelah lepas landas tidaklah sesantai yang dipikirkan oleh kebanyakan orang, karena

setelah lepas landas seorang pilot harus terus memonitor pesawat secara ketat untuk memastikan pencapaian ketinggian dengan aman, seperti yang dilakukan Zayn saat ini.

Hari ini adalah penerbangan terakhirnya ke kota xxx sebelum dia mendapatkan jatah liburnya selama 7hari dalam waktu sebulan sekali. Zayn akan pulang ke rumah orangtuanya menghabiskan masa liburnya dengan bersantai & menghilangkan kepenatannya selama dia bekerja. Sebentar lagi pesawat yang dikemudikannya akan landing setelah dua jam lebih berada di udara, kecepatan pesawat pun sudah ia perlambat diketinggian 3000-4000 meter. Setelah bersiap mendarat Landing Gear mulai diturunkan, landing Gear gunanya untuk mengurangi sedikit kecepatan pesawat dan alas untuk mendarat pada saat touch down (menyentuh tanah).

Pesawat pun telah mendarat dengan sangat mulus, ia merasa sangat lega penerbangannya hari ini sangat lancar karena cuaca cukup baik & sangat mendukung, ia mulai bisa tersenyum.

" ah, akhirnya bisa pulang juga gue " (kata Zayn)

" Kapten besok libur ya, enak banget " (kata Ardian seorang first officer yang berada disebelah Zayn sedari tadi selama penerbangan sampai pesawat mendarat)

" mm, emang lo kapan liburnya, minggu depan ya? " (tanya Zayn kepada Ardian)

" iya kapten " (jawab Ardian)

" wah lo libur gue masuk, ok kalau gitu gue duluan Ar, selamat bertugas kembali " (kata Zayn pamit kepada Ardian)

" selamat menikmati liburan kapten " (kata Ardian)

Zayn hanya tersenyum meninggalkan Ardian setelah berjalan beriringan bersama, Zayn & Ardian tidak memiliki jadwal libur yang sama karena memang setiap pilot memiliki jadwal libur yang berbeda-beda setiap bulannya. Dilihat jam ditangannya telah menunjukan pukul 12.00siang, setelah berpamitan kepada beberapa rekan-rekannya di bandara ia berjalan menuju ruang tunggu. Sambil berjalan Zayn berusaha menghubungi adiknya Humaira yang berjanji akan menjemputnya hari ini secara khusus.

****** 📞 Panggilan suara WhatsApp mysis Huma........

""""""""""tut"""""""""tut""""""""”tut""""""""

" Halo Assalamuallaikum kak " (kata Humaira menjawab telfon Zayn)

" Wa'allaikum salam, dek lo dimana?, kakak udah diruang tunggu nih, jadi gak jemput kakak? " (kata Zayn)

" ini baru sampek diparkiran kak " (kata Humaira)

" ya udah gak usah kesini biar kakak yang nyamperin kesitu " (kata Zayn)

" oke deh " (kata Humaira)

Sambungan telfon pun segera ditutup, Zayn hanya menggelengkan kepalanya karena adiknya yang datang terlambat, Zayn sangat tidak menyukai sifat ngaret seperti ini karena sebagai seorang pilot Zayn selalu dituntut untuk selalu tepat waktu. Zayn berjalan menuju arah parkiran untuk Mengahampiri adiknya, di arah parkiran sudah terlihat mobil Jeep Wrangler Brute Double Cab berwarna putih telah terparkir di sana.

Mobil yang dikendarai adiknya untuk menjemputnya saat ini adalah mobil milik Zayn, mobil ini merupakan satu-satu mobil milik Zayn & merupakan mobil kesayangannya, mobil yang dia beli dengan cara mengumpulkan gajih nya sebagai seorang pilot selama beberapa bulan, terlihat Humaira tersenyum turun dari mobil tersebut.

" hehehehe, sorry kak " (katanya meminta maaf sambil menghampiri Zayn)

" lo jangan biasakan kebiasaan ngaret lo kaya gini dek, biasakan on time kenapa? " (kata Zayn tegas)

" iya, iya kak, besok-besok janji on time deh " (katanya)

" jangan janji kalo gak bisa ditepati " (kata Zayn)

" is, ya udah sih kak kan udah minta maaf, udahan ngapa marahnya " (kata Humaira),

" jadi mau pulang apa mau tetep marah aja disini " (katanya lagi)

" kunci "(kata Zayn meminta kunci kepada humaira)

" nih " (kata humaira sambil menyerahkan kunci mobil kepada Zayn)

Mereka berdua lalu masuk kedalam mobil jeep tersebut, Zayn mulai memacu mobil dengan kecepatan sedang menuju arah jalan raya.

" punya kakak satu aja ambekan banget sih kak, pada hal tadi huma udah minta maaf loh, gak pantes tau cowok ganteng ambekan gitu tar penggemar lo pada kabur kalo tau lo itu tukang merajuk " (kata Humaira)

" bawel " (kata Zayn menjawab)

" is, dibilangin gak percayaan banget sih, muka lo kak kalo ngambek gitu mirip kaya tukul loh " (kata Humaira meledek)

" asem, hahahahah " (kata Zayn mulai tertawa)

" hahahah, nah gitu ke, dateng-dateng cemberut, bukannya peluk ade tercinta lo ini " (kata Humaira) "gak kangen lo kak sama gue " (katanya lagi)

Zayn hanya tersenyum menoleh kearah adiknya sambil mengacak-acak rambut adiknya, sebenarnya Zayn tak benar-benar bisa marah dengan adik satu-satunya ini, dia hanya bisa marah sesaat saja setelah itu mereka akan berbaikan seperti ini.

" ngomong-ngomong lo kenapa gak sekolah hari ini?" (Zayn bertanya ke Humairah sambil tetap fokus menghadap ke depan mengendarai mobilnya), " jangan bilang lo bolos ya dek, lo juga bawa mobil gue udah dapat izin belum dari bokap nyokap?, lo kan masih dibawah umur belum punya SIM " (kata Zayn panjang lebar)

" yah kan gue bolos demi ngejemput lo kak, ini nih sebagai bentuk bukti kalau gue tuh sayang banget sama lo makanya gue rela-relain deh bolos " (kata Humaira beralasan)

Sontak Zayn menginjak remnya dengan mendadak membuat kepala adiknya terbentur kearah depan, walaupun benturan tersebut tak terlalu kuat tapi itu cukup membuat kepala adiknya kesakitan, setelah itu ia kembali menginjak gas untuk melajukan mobilnya kembali.

" auuuuuuuu " (kata Humaira kesakitan sambil mengelus-elus jidatnya), " lo apaan sih kah ngerem mendadak segala " (katanya lagi)

" Gue cuman mau Nyadarin lo, lo jangan buat alasan bolos itu sebagai bentuk sayang sama gue, kalau lo gak sukses gara-gara males sekolah gak bakal gue anggap lo ade gue" (katanya tegas), " terus lo jemput gue dapet ijin belum, anak kecil gak punya SIM juga " (katanya lagi)

" hiiiii sadis emang lo " (kata Humaira masih mengelus-elus kepalanya), " Lo itu gak usah khawatir kak, gue udah dapat SIM dari bokap nyokap, gue udah dapat Surat Izin Mencintai, weiiiisssss Sadap " (kata Humaira)

" Ganjen lo dek, apa pula surat ijin mencintai, dasar anak kecil alay " (kata Zayn)

" biarin " (kata Humaira)

Setelah beberapa puluh menit akhirnya mobil yang ia kendarai telah sampai di pekarangan rumahnya, Zayn memarkirkan mobil jeep miliknya tersebut dihalaman rumahnya, iapun turun dari mobil & berjalan beriringan merangkul adik kesayangannya sambil mencium puncak kepala adiknya.

Diruang tengah sudah terlihat ibunya yang masih mengenakan seragam lengkap dengan atribut polwan nya duduk sambil menonton siaran televisi, ibunya ini masih sangat terlihat cantik meskipun umurnya sudah kepala empat, ia mengucapkan salam & dijawab salamnya oleh ibunya yang saat ini menoleh kearahnya.

" mami " (kata Zayn sambil mencium tangan serta pipi kanan, kiri & kening ibunya)

" Loh kamu pulang naik apa kak, ko gak minta jemput sih sama papi " ( kata Safitri ibu dari Zayn yang juga ibu Humaira)

" nih si bocil mi jemput Zayn " ( kata Zayn kepada ibunya)

" enak aja bocil, udah gede ya gue kak " (kata Humaira)

" Huma bawa mobil kakak dek, Huma jangan aneh-aneh ya, mami sama papi sudah sering bilang kan, Huma belum cukup umur buat bawa mobil sendiri, nanti kalau ada apa-apa gimana dek?"(kata Safitri ibunya Zayn), "jaga baik-baik nama papi dek, jangan bikin malu, mentang-mentang anaknya Perwira semau-maunya, tetap patuhi peraturan persyaratan berlalu lintas, kalau belum cukup umur jangan bawa kendaraan " (kata ibunya lagi panjang lebar)

" waduh sial gue kena Ayat-ayat cinta " (kata Huma bercanda sambil menepuk jidatnya sedang Zayn melihat kelakuan adiknya hanya tersenyum sambil menggeleng-gelengkan kepalanya)

" Huma, mami ini serius, jangan bercanda, kalau ada apa-apa sama kamu dek, mami yang disalahin papi " (kata Safitri masih menasehati anak bungsunya), " kamu bawa mobil ada bilang papa gak? " (kata ibunya lagi bertanya)

" engga mi " (kata Humaira sambil menggeleng-gelengkan kepalanya), " mami jangan bilang papi ya, please mi, janji deh gak ulangin lagi, nanti kalau mami kasih tau papi uang jajan Huma dipotong papi mi, kan mami tau Huma sekarang ada jam tambahan soalnya harus Bimbel " (kata Humaira kepada ibunya)

" Mami jangan bilang ke papi mi " (kata Zayn), " please mi, biar Zayn yang bilang ke papi kalo ade bawa mobil Zayn tanpa ijin, hahahahha " (kata Zayn sambil tertawa)

" Kampret lo kak, bukannya bantuin gue, males ah sama lo, jahat " (kata Huma sambil menyilang kan tangannya)

Zayn sangat puas tertawa bisa menjahili adiknya seperti ini, suasana seperti ini yang membuatnya rindu pulang meskipun belum lengkap karena ayahnya tak ada disini.

" mi masak apa mi?, Zayn pengen makan " (kata Zayn)

Salah satu yang dirindukan Zayn saat jauh dari rumah selain kedua orangtuanya & adiknya adalah masakan ibunya, masakan rumahan yang sangat jarang ia temui selama sedang bertugas.

" astaga maaf kak mami lupa, ayo mami siapin, mami tadi pagi masak semur jengkol, opor ayam, sama mangut ikan lele kesukaan kakak " (kata ibunya)

" mami kalau ada kakak pasti lupa sama Huma, berasa anak pungut deh " (kata Humaira cemberut)

" Husssssst, Huma ni apaan sih dek kok ngomong gitu, mami lo yang ngerasain sakit pas ngelahirin kamu " (kata mama)

" lo itu bukan anak pungut dek, tapi mami sayangnya cuma sama gue,hahahaha "( kata Zayn bercanda)

" kakak ih, ayo ah katanya mau makan ko malah ngisengin ade sih " (kata ibunya)

" tau ni lo kak, mau memang lo jadi kakak yang durhaka " (kata Humaira)

" mana ada kakak durhaka sama ade, itu mah karangan lo " (kata Zayn), " mi Zayn mau sholat dulu sebelum makan, gak usah mami siapin nanti Zayn cari sendiri " (kata Zayn kepada ibunya)

" iya sholat gih, tapi nanti beneran ya cari sendiri soalnya mami mau balik kekantor " (kata ibunya kepada Zayn)

" sip mi " (kata Zayn sambil naik kelantai atas)

#***** Lidia Safitri

Dia tersenyum melihat putra & putrinya buah cintanya dengan suaminya Abimana yang tanpa terasa telah tumbuh dewasa, sudah 24tahun dirinya mengarungi bahtera rumah tangga bersama Abimana sampai kini masih tetap adem ayem tanpa ada gangguan sedikitpun. Kebahagiaan nya semakin bertambah karena mempunyai dua anak yang sangat luar biasa membanggakan, putra pertamanya yang berprofesi sebagai seorang pilot benar-benar luar biasa, begitu juga dengan putri bungsunya yang sedikit lebih keras dari putra sulungnya tetapi dia cukup berprestasi, ia juga yakin suatu saat putrinya pasti akan sesukses putra sulungnya.

" dek sudah sholat belum?, ayo naik gih sholat juga " (kata Safitri kepada Humaira anak bungsunya)

" mi Huma kan lagi datang bulan " (kata Humaira)

" Astaga mami lupa, ya udah nanti tolong ade temani kakak makan ya, mami mau berangkat kekantor dulu nanti terlambat, jam istirahat sudah habis nih " (kata Safitri)

" mami tadi kenapa ga balik bareng papi, tumbenan, papi sama mami lagi marahan ya, hahahahahah " (kata Humaira)

" emang dasar sok tau " (kata Safitri sambil memencet hidung Humaira)

" aaaa, mami sakit, jangan ngerusak hidung Huma yang sempurna ini dong ma " (katanya protes)

Anak gadisnya ini memang sangat suka bercanda, setiap hari hanya mendengarkan candaannya membuat jiwa mudanya kembali tumbuh.

" makanya dek jangan bercanda terus " (kata Safitri), " kan pagi tadi kamu denger sendiri dek papi mu bilang kalau ada rapat " (katanya lagi)

" oalah lupa mi, hahahahah " (kata Humaira sambil tertawa)

" ya udah ah, ngobrol terus kaya gini gak berangkat-berangkat ni mami, kerjaan mami udah nungguin di kantor"(kata Safitri) "mami berangkat ya dek Assalamuallaikum " (kata Safitri)

" wa'llaikumsalam " (kata Humaira menjawab salam Safitri)

Safitri segera keluar rumah untuk kembali kekantor dengan menaiki mobil yang disupiri supir pribadi keluarga mereka yang khusus mereka pekerjakan untuk mengantar jemput Humaira putri bungsunya ke sekolah. Setelah beberapa puluh menit akhirnya ia sampai juga dikantornya kembali, ia bergegas pergi menuju ruangannya karena banyak tugas yang telah menunggu untuk segera diselesaikannya.

ini visualnya Zayn

ini visualnya Humaira waktu menjemput kakaknya Zayn.

Terimakasih semoga terhibur

Terpopuler

Comments

Rian Cappuchino

Rian Cappuchino

Kak mampir yuk ke novelku.Judulnya "Ray Stardust."

Kutunggu kedatangan kalian

Terima kasih.

2021-01-23

1

@M⃠ⁿꫝieʸᵃɴᵉᵉʰʜɪᴀᴛ𓆊🎯™☂⃝⃞⃟ᶜᶠ

@M⃠ⁿꫝieʸᵃɴᵉᵉʰʜɪᴀᴛ𓆊🎯™☂⃝⃞⃟ᶜᶠ

hallo kak..

asisten dadakan hadir di sini.. 😘

semangatt💪

2020-11-07

1

akbar

akbar

ternyata oh ternyata ini cerita sambungan dr cerita polwan cantik ,aku baca ceritanya,bagus thour..

2020-09-24

1

lihat semua
Episodes

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!