Mantan Atau Istri? [ Liskook ]
Episode 5
- - - - - - - - ❍ [stay tune everyone] ¡! - - - -
Reyhan mengendurkan pelukannya dan menatap tepat di bola mata istrinya, sementara Stevanya yang langsung berhenti berontak. Seolah terhipnotis, matanya tak bisa beralih dari mata elang suaminya.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Awas aja, jangan berani-berani menciumku.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Rey kamu—
Sekarang Stevanya melotot sambil ternganga. Stevanya tidak bisa membayangkan ekspresinya seperti apa sekarang.
Bangun tidur, wajah kusut, rambut acak-acakan, mata melotot, mulut menganga.
Pasti jelek sekali. Mungkin juga napasnya bau jigong, tapi Reyhan sama sekali tak peduli dan terlihat masih ingin menciumnya lagi.
Reyhan Devictor
— jeon jungkook
Mau cium lagi?
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Nggak!
Reyhan Devictor
— jeon jungkook
Nggak nolak kan maksudnya?
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Nggak mau ihh.
Reyhan tertawa kecil, lalu perlahan tawanya menghilang dan wajahnya berubah serius. Secara otomatis Stevanya juga ikut serius. Dia pun sudah berhenti berontak. Sejak tadi tubuh mungilnya masih ada dalam rangkulan suaminya.
Jadi seperti ini rasanya dipeluk suami sendiri. Setelah dua tahun, akhirnya Stevanya bisa merasakannya. Meskipun dia ingin bercerai tapi hatinya belum rela sepenuhnya untuk berpisah.
Detak jantungnya yang menggila dalam pelukan suaminya, tidak bisa dibohongi. Stevanya ingin terus bertahan, tapi Stevanya tak kuat harus tekanan batin setiap hari.
Seandainya Stevanya tidak mencintai Reyhan, saat melihat Reyhan bersama Ziya pasti hatinya tak akan sesakit ini.
Dan Stevanya tak akan meminta cerai, karena meskipun Reyhan tidak pernah menyentuhnya, Reyhan memberikan banyak uang dan tidak pernah memaksanya ini itu.
Reyhan Devictor
— jeon jungkook
Sekali.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Hah?
Reyhan Devictor
— jeon jungkook
Sekali aja. Beri aku kesempatan sekali.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Udahlah, Rey. Aku udah capek.
Reyhan Devictor
— jeon jungkook
Sekali ini aja, please.
Stevanya terdiam beberapa saat.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Nggak, Rey. Keputusanku sudah bulat. Aku benar-benar udah nggak kuat.
Stevanya menyingkirkan tangan Reyhan yang memeluk pinggangnya, tapi Reyhan enggan melepas pelukannya.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Rey, aku mau ke kamar mandi.
Reyhan Devictor
— jeon jungkook
Sebentar.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Aku udah kebelet ini, mau aku pipis di kasur!
Reyhan langsung melepaskan pelukannya.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Ck, udah aku tahan-tahan dari tadi.
Seperti biasa setelah bangun, Stevanya langsung menyiapkan sarapan. Bagaimanapun sekarang Stevanya masih menjadi istri Reyhan.
Jadi Stevanya harus tetap melakukan kewajibannya sebagai seorang istri dan ibu.
Namun begitu dia sampai di dapur, darahnya langsung mendidih melihat Ziya sedang memasak.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Nggak punya rumah ya, pagi-pagi udah di rumah orang.
Feziya Weroline
— mantan istri Rey
Ini rumahku.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
( wtf )
Feziya Weroline
— mantan istri Rey
Jangan lupa Stevanya, sebelum kamu tinggal di sini aku sudah lima tahun tinggal di sini.
Dan sekarang aku kembali, sudah saatnya kamu pergi dan kamu jangan lupa, aku yang menemani Reyhan dari bawah.
Dia sukses juga karena aku. Kamu nggak ada apa-apanya, kamu nggak akan mampu bersaing denganku. Lebih baik cerai saja dengan Mas Reyhan.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Oke.
Feziya Weroline
— mantan istri Rey
Huh, oke?
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Kenapa? Kaget ya aku nggak marah atau nyindir-nyindir kamu? Udah males.
Terserah kamu mau di rumah ini. Mau masak, mau tidur, atau mau salto jungkir balik juga terserah.
Ziya terdiam sesaat, dia masih terkejut Stevanya tiba-tiba berubah cuek. Biasanya saat Ziya datang ke rumah, ada saja tingkah Stevanya untuk mengusirnya.
Stevanya pernah menumpahkan makanan ke bajunya, pernah menyindirnya dengan kata-kata pedas, bahkan pernah menjambaknya.
Tapi sekarang Stevanya hanya cuek.
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Nggak usah kaget gitu, biasa aja mukanya.
Feziya Weroline
— mantan istri Rey
Apa yang sedang kamu rencanakan? Kamu pasti merencanakan sesuatu kan?
Stevanya Anastasya
— lalisa manoban
Pelakor goblok.
Stevanya lebih memilih fokus memakan apel ditangannya daripada debat dengan wanita yang menjengkelkan itu.
Comments
loveera
lagi serius baca padahallll 😭😭😭
2024-12-03
0
loveera
menyalaa mbaaa/Drool//Drool/
2024-12-03
0
loveera
najess cuihhh
2024-12-03
1