Bella sakit

Kemarahan Karmila masih belum padam, masih saja ia teringat yang dikatakan suaminya ..

Pagi itu Karmila selesai menyelesaikan pekerjaan rumah nya ia membereskan pagi pagi karena ada jadwal posyandu Bella hari itu .. Jodi sang suami pun sudah berangkat kerja pagi pagi.. walaupun Karmila dan jodi sedang bertengkar Karmila tidak pernah membiarkan suami nya pergi kerja tanpa bekal, rasa perhatian kepada suaminya juga masih tetap ada..

Sambil menyiapkan susu untuk Bella anaknya, Karmila terkejut mendengar tangisan Bella ...

"oekkkk

"Ya Allah Bella"..

Karmila yang berada di dapur langsung menuju ke kamar .betapa terkejutnya ia melihat anak nya muntah muntah dengan posisi sudah jatuh dari tempat tidur,

" Bella kamu kenapa nak ? badan mu panas sekali ,muntah juga " ..

Posisi Karmila saat itu ditinggal suami kerja dan ibunya pun bekerja, dengan keberanian nya ia lalu mengendong Bella dan bergegas membawa motor matic menuju puskesmas terdekat..

wanita yang kuat dan tangguh mengerjakan apa apa sendiri tanpa bantuan suami..

Sesampainya di puskesmas,...

" Bu tolong anak saya badan nya panas tinggi, jatuh dari tempat tidur juga terus muntah

Seakan lengkap padat dan jelas keterangan yang diberikan karmila untuk bidan yang akan memeriksa anak nya ..

" Baik Bu kita periksa dulu anak ibu ya Bu" ..

Sambil di periksa bidan berkata..

"Anak ibu lengkap kan imunisasi nya ??

"lengkap Bu ,bagaimana anak saya Bu"..

" Anak ibu demam tinggi, memicu ke DBD, anak nya kita rawat inap saja ya bu

masalahnya dia kan masih balita, harus diberi penanganan lebih efektif Bu" ujar sang bidan..

"iya Bu tidak apa apa asal anak saya bisa sembuh"

"Baik sambil kita pindah ke ruang perawatan, ibu urus administrasi dan syarat syarat berkas untuk di rawat inap ya Bu "

"Baik Bu" jawab Karmila dengan wajah yang sedih...

Setelah di ruang perawatan, infus terpasang di tangan Bella, ia lalu menelpon ibu dan suami nya tak Kala ibu mertua nya pun di hubungi ...

setelah beberapa menit di hubungi ,ibu Karmila pun sampai di puskesmas.

" Bella kenapa sampai bisa seperti ini ?salah makan atau apa karmila?

"Katanya Bella demam tinggi Bu, ada gejala DBD juga" jawab Karmila...

" Ya Allah cucuku, lalu kamu sudah menghubungi suami mu belum mil? beri tau dia kalo anak nya di rawat "

"Sudah Bu tadi aku sudah menghubungi mas Jodi, dia bilang nanti jam 1 kesini karena ada rapat di kantornya "

Dalam hati Karmila **Ya Allah lagi bertengkar,tiba tiba Bella sakit aku jadi bicara dengan mas Jodi kan, padahal aku sedang marah sekali dengan dia**

Tiba tiba ibu mertua Karmila datang .

" Ya ampun Karmila kenapa cucuku bisa seperti ini ,ini karena kamu tidak bisa merawat dia kan ,kamu beri makan apa cucuku sampai sakit begini ! .... dengan nada tinggi membuat Pasien yang lain terheran heran,melihat ke arah Karmila dan mertua nya tersebut..

Mendengar hal itu ibu nya Karmila langsung menjawab...

"Bu,Karmila ini cukup baik ya merawat cucu kita. ini Bella lagi sakit ibu nya juga sedih tolong jangan membuat tambah sedih Karmila", ucap sang ibu Kandung Karmila...

" Iya Bu, tiba tiba Bella panas tinggi posisi ku juga tadi dirumah tidak ada orang, mas Jodi kerja,ibu aku juga kerja aku sendiri membawa Bella pakai motor kesini. aku juga tidak beri makan Bella aneh aneh Bu " ujar Karmila dengan nada takut ..

Ibu mertua Karmila diam sinis mengetahui Karmila berucap seperti itu,..

" Mana Jodi mengapa belum datang datang juga" sambil mengangkat hape yang ada didalam tas nya, lalu ia keluar untuk menelpon anak nya tersebut.

Tak lama kemudian Jodi datang, ia malah menanyakan kondisi anak nya kepada ibunya bukan istrinya ..

" Bu, ibu di sini ? bagaimana keadaan Bella"..tanya Jodi

" Tanyakan dengan istrimu itu! bukan nya dia yang paling pintar mengurus anak " jawab ibu nya jodi...

Tanpa ragu ibu nya karmila pun, berkata..

" Jod anak mu demam tinggi, Karmila sendiri yang membawa nya ke sini, jangan salahkan istrimu kalau dia tidak bisa mengurus anak, mungkin Bella sedang di beri sakit oleh Allah. jadi kasihan lah dengan karmila ,dia juga letih dan khawatir Bella sakit juga bukan kemauan nya"...

Mendengar hal tersebut, Jodi menatap Karmila, Karmila yang sedang memegangi tangan Bella pun menangis..

" Sudah sudah jangan menangis karmila, lebih baik kita urus Bella bersama sampai keadaan nya sembuh", ucap ibunya karmila

Mendengar hal tersebut, mertua Karmila pun berkata ,

"Seperti nya ibu tidak penting disini ya jod, ibu lebih baik pulang saja, kasih pesan buat istri mu kalau merawat anak itu yang benar"

cetus ibunya jodi. sambil berpamitan dengan Bella cucunya yang sedang tidur ..

" Eyang pulang dulu ya bela sayang, eyang jenguk lagi kalau Bella sudah sembuh" ..

Tak lama ibu nya jodi pun langsung pergi pulang ..

Melihat ibu nya pergi, Jodi pun menawarkan apa saja yang perlu di urus kala anak nya sakit. dan ia bertanya kepada ibu Karmila

" Bu sudah di urus belum syarat syarat rawat inap Bella ?? tanya Jodi

Dan Karmila malah yang menjawab..

" Sudah, sudah aku urus semua ,kamu tak perlu khawatir,aku biasa sendiri jadi terbiasa untuk hal seperti itu "

Mendengar Karmila berkata seperti itu ,Jodi pun hanya diam..

3 hari di rumah sakit akhirnya Bella pun boleh pulang, dengan hati hati Karmila menggendong Bella...

" Akhirnya kita pulang ya nak", ucap Karmila dengan gembira

Jodi yang mengambil cuti anak nya sakit pun membereskan sisa sisa rawat inap Bella anaknya..

"Karmila kita pulang menyewa mobil saja ya? kasihan bella baru sembuh harus naik motor terkena angin luar" ujar sang ibu..

Dengan jawaban serentak Jodi dan Karmila pun menjawab jawaban yang sama..

" Iya Bu aku sudah menyewa mobil untuk membawa Bella pulang"

Mendengar hal itu Karmila dan Jodi pun bertatap tatapan ragu, dan malu. ...

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!