Tiba disebuah rumah makan Reno turun dari mobil bersamaan dengan Bulan. Mereka mencari tempat duduk kosong karena kebetulan tempat itu sangat ramai pada jam makan siang. Reno memegang tangan Bulan untuk pertama kalinya dan menariknya menuju meja makan yang ada disudut ruangan itu. Reno menarik kursi dan mempersilahkan Bulan duduk terlebih dahulu dan setelah Bulan duduk barulah Reno ikut duduk saling berhadapan dengannya.
"Silahkan duduk nona muda." Ucap Reno sambil tersenyum.
Ya ampun apa dia seromantis ini kepada orang lain juga..? Semoga saja dia masih jomblo.
"Terima kasih pak."
"Reno." Ucap Reno kembali mengingatkan Bulan untuk tidak memanggil namanya.
"Maaf, aku belum terbiasa." Jawab Bulan malu.
"Mau pesan makanan apa?"
"Aku mau lihat daftar menunya dulu pak, Reno maksudku." Ucap Bulan dan mengambil daftar menu makanan yang ada diatas meja. Tapi Bulan tidak konsentrasi kerena sejak tadi Reno terus menatap matanya.
"Yang ini saja pak, nasi goreng dan jus sirsak." Ucap Bulan.
"Hanya itu?"
"Iya pak."
"Berikan aku 2 porsi nasi goreng dan dua gelas jus sirsak." Ucap Reno kepada pelayan yang sedang berdiri disamping mereka.
"Kamu memesan makanan yang sama sepertiku?" Ucap Bulan.
"Apa yang kamu sukai maka aku akan menyukainya juga." Ucap Reno dan tanpa terasa tangan Bulan sudah dipegang oleh Reno.
"Bulan.?" Panggil Reno dengan lembut dan terdengar sangat syahdu ditelinga Bulan.
"Iya Ren.?" Jawab Bulan sambil tersenyum manis menunggu kelanjutannya.
"Bulan, Handphonemu berdering."
"Ha..? Oh iya." Bulan kembali salah tingkah didepan Reno.
Bulan berjalan sedikit menjauh dari Reno.
"Halo ma." Ucap Bulan dipanggilan telponnya.
"Kamu pulangnya agak cepat yah, karena pertunangan kalian akan dilangsungkan nanti malam."
"Kok kesannya terburu-buru ma, bukannya nanti 2 minggu lagi acara pertunangannya?"
"Lebih cepatkan lebih baik. Tanggal 20 Januari adalah tanggal yang baik untuk melangsungkan pernikahan kalian."
"Ma.. itukan minggu depan? katanya pernikahannya bulan depan?" Bulan langsung terlihat lesu mendengar kabar dari mamanya.
"Pokoknya cepat pulang..! Kita akan membicarakan dirumah acara pertunangan kalian akan yang dilangsungkan malam ini..!"
"Ma? Aku mau memilih calonku sesuai dengan keinginanku. Bukan pernikahan seperti ini yang aku inginkan."
Tut..tut..tut.. mamanya langsung memutuskan panggilan telponnya.
Rasa-rasanya Bulan ingin berteriak ditempat itu dan mengeluarkan semua rasa kecewanya kepada orang tuanya.
"Are you okay?" Reno berdiri disampingnya sambil melingkarkan tangannya dipinggang Bulan.
"Yes i'm Okey." Jawab Bulan dan kembali berjalan ditempat duduknya.
Makanan sudah berada diatas meja tapi Bulan tidak kelihatan berselera padahal tadi dia sangat bahagia tapi sekarang dadanya terasa panas menahan amarah.
"Bulan, kamu sakit?" Reno meletakkan punggung tangannya dijidat Bulan memastikan suhu tubuhnya meningkat atau tidak.
"Aku baik-baik saja. Ayo makan." Bulan berusaha tersenyum kembali sambil menyantap makanan yang sudah terasa tawar baginya.
"Kamu tidak suka jalan denganku?" Ucap Reno karena melihat wajah Bulan yang tidak bersemangat sejak menerima telpon tadi."
"Oh tidak pak, aku menyukainya bahkan sejak lama aku menantikan kesempatan bisa jalan bersama anda."
Oh astaga apa yang telah aku ucapkan? bodoh bodoh kenapa kamu begitu polos Bulan.
"Hehehe kamu lucu juga yah, lain kali aku boleh jalan bersamamu lagi? Nge date ditempat yang lebih romantis sepertinya lebih bagus."
"Nge date pak?"
Aku tidak yakin dengan hal itu Reno. Andai kamu lebih awal datang kerumah orang tuaku pasti aku akan bahagia karena akan menikah denganmu.
"Oh ya nge date, maukan?" Ucap Reno.
"Iya pak, mau." Bulan menjawab sambil menelan salivahnya bahkan dia belum tahu nasibnya seperti apa selanjutnya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 100 Episodes
Comments
Alea Wahyudi
bulan kenapa gampang nanget si di deketin Reno , cw tu jual mahal dikit gitu jangan langsung mau di ajak takut nya Reno buaya lg cari mangsa
2021-08-20
0
Kanza Syakila
kayaknya Reno cuma manfaatin bulan,karena dia tau bulan suka ma dia🤭
2020-09-09
2
Dewi Resmi Lestari
nyimak dulu adj
2020-08-21
0