Aruna, seorang gadis cantik itu tidak sengaja menabrak gerobak dagangan milik Bagas, cowok ganteng penjual telur gulung di depan kampus baru Aruna. Keduanya pun berkenalan gegara insiden tersebut. Siapa sangka jika Bagas dan Aruna ternyata sama-sama satu jurusan di kampus. Keduanya pun semakin dekat dan berteman karena hal tersebut.
Antara tawa, aroma minyak goreng, dan adonan telur yang terus digulung. Perlahan dalam hubungan itu tumbuh rasa sayang yang sulit di definisikan.
Padahal Bagas tahu kalau Aruna memiliki calon pilihan. Yang mana lelaki itu adalah pilihan dari kedua orang tua dari Aruna. Namun perasaan sering bersama mengalahkan perjodohan yang asing tersebut.
Karena cinta seperti sebuah telur gulung, kalau nggak dijaga, bisa gosong juga.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Tiffany, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Telur Gulung Rasa Sayang Komentar