Di dalam Islam, kita sebagai umat Islam mengimani adanya rasul dan nabi. Ada 25 rasul dan nabi yang wajib kita ketahui dan kisahnya tertera di Al-Qur’an. Kisah-kisah para nabi dan rasul tersebut tentunya mengandung hikmah yang dapat kita ambil. Di antara kisah nabi dan rasul tersebut ada kisah Nabi Yunus. Nabi Yunus merupakan rasul ke-21. Sama seperti cerita rasul dan nabi lainnya, kisah Nabi Yunus juga mengandung hikmah yang baik dan dapat kita teladani. Apa kamu sudah tidak sabar untuk membaca salah satu dari kisah beliau? Simak kisahnya dalam artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT
Kisah Nabi Yunus
Menurut buku Kisah dan Mukjizat 25 Nabi dan Rasul oleh Aifa Syah (n.d.:63), Nabi Yunus adalah keturunan Bunyamin, anak Nabi Ya’qub. Nabi Yunus lahir pada tahun 820 sebelum Masehi. Nabi Yunus berdakwah kepada penduduk Ninawa. Nabi Yunus wafat pada tahun 750 sebelum Masehi.
Salah satu kisah dari beliau yang cukup dikenal adalah kisah Nabi Yunus ditelan ikan. Kisah ini cukup populer di kalangan umat Islam dan Nasrani hingga konon katanya salah satu adegan dari cerita anak Pinokio disebut-sebut terinspirasi dari kisah Nabi Yunus tersebut. Tanpa perlu menunggu lebih lama lagi, berikut kisahnya.
Ilustrasi Kisah Nabi Yunus, Foto: Pexels/Hasan Albari
zoom-in-white
Perbesar
Ilustrasi Kisah Nabi Yunus, Foto: Pexels/Hasan Albari
Nabi Yunus diutus oleh Allah SWT untuk berdakwah kepada penduduk Ninawa. Namun, penduduk Ninawa masih saja enggan mengikuti ajaran beliau. Oleh sebab itu, Nabi Yunus mulai putus asa. Selanjutnya, Nabi Yunus pun meninggalkan Ninawa dengan naik kapal.
ADVERTISEMENT
Tanpa diduga, kapal yang dinaiki beliau hampir tenggelam sehingga harus mengurangi beban. Singkatnya, nama Nabi Yunus keluar beberapa kali sehingga Nabi Yunus pun terjun ke laut. Tak lama, seekor ikan besar menelan Nabi Yunus.
Di dalam perut ikan besar tersebut, Nabi Yunus berdoa kepada Allah SWT dan menyesal karena meninggalkan Ninawa. Ikan itupun terus berenang hingga sampai di pantai dekat Ninawa. Setelah keluar dari perut ikan tersebut, Nabi Yunus melihat penduduk Ninawa telah beriman kepada Allah SWT. Mereka bertobat setelah melihat angin kencang berhembus dan takut bahwa azab Allah akan segera datang.
Demikian kisah Nabi Yunus singkat. Semoga kita semua bisa meneladani kisah beliau.(Lovi)