Tepat hari ini aku secara kebetulan mengetahui bahwa tetanggaku rupanya idola ku, sudah sangat lama aku menyukainya!
Apa aku harus menyapanya?
Atau cukup melihatnya dari jauh saja?
Namaku Rachel Arcellia panggil saja Rachel, aku sudah lama menyukai Fabian Fernando aktor papan atas terkenal. Aku orang yang jarang keluar rumah, hobiku menonton film dan drama yang diperankan oleh Fabian. Katanya tetangga yang disebelahku pindah rumah sudah lama mereka pindah dan baru diisi sekarang oleh orang yang membeli rumah itu. Hari ini betapa terkejutnya aku mengetahui bahwa Idola ku adalah tetanggaku sendiri.
Rachel yang sedang menyiram tanaman kesayangannya didepan rumah terkejut melihat idolanya secara langsung sedang bersantai di teras depan rumah, dan Rachel menghampiri idola yang juga tetangganya.
“Fabian....!” teriak Rachel antusias sambil memegang HP meminta foto.
“Ini Fabian aktor terkenal itu kan?” tanya Rachel antusias sedang Fabian hanya mengangguk.
“Anda siapa?” tanya Fabian
“Saya Rachel Arcellia penggemar berat kamu.. !” balas Rachel antusias bahagia bertemu idolanya langsung.
“Boleh minta foto gak?” belum sempat dibalas, Rachel sudah meminta foto.
“Iya boleh” jawab Fabian, dan mereka pun berfoto
“Jadi kamu sekarang tinggal disini? Kita tetanggaan dong? Gak nyangka banget aku bisa ketemu langsung dan dekat kayak gini sama kamu” ucap Rachel senang.
“Hehehe” ucap Fabian kikuk
“Hhmm.. aku mau nanya fab” ucap Rachel malu.
“Panggil saja Bian, kamu mau nanya apa?” tanya bian
“Boleh gak hhmm.. aku jadi teman kamu?” tanya Rachel malu-malu
“Iya, sekarang kita berteman.. Kamu lagian juga tetanggaku.” ucap Bian
Mulai dari itu hari demi hari Fabian dan Rachel menjadi akrab. Fabian yang punya masalah dengan karir karena ia dirumorkan dekat dengan Karin pasangannya di drama romantis dan digadang-gadang akan menikah dengannya, Fabian yang tidak suka dengan karin dan lebih suka dengan Rachel si gadis ceria. Disuatu hari akhirnya Fabian menembak Rachel menjadi pacarnya.
Di malam pukul 8, Bian sudah menyiapkan hal romantis untuk ditunjukan kepada Rachel yang kamarnya berada di lantai 2. Sebelumnya Fabian Sudah meminta izin kepada orang tua Rachel untuk menjadikan Rachel pacarnya. Melalui kembang api bertulisan 𝙄 𝙇𝙤𝙫𝙚 𝙐 dan dibawah ada Bian yang sudah siap dengan bunga yang akan diberikan kepada rachel.
Rachel yang sedang menulis dikagetkan dengan suara Bian memanggil namanya menyuruhnya keluar dari balkon kamarnya, betapa terkejutnya Rachel keluar dan kembang api pun menyala di atas langit yang bertuliskan ‘I Love U’ dan dibawah “Maukah kamu menjadi pacarku?” tanya Bian teriak dari bawah. Senang, bahagia, terharu itulah yang dirasakan Rachel, Bian orang pertama yang dia cinta dan yang pertama menembaknya untuk menjadi pacarnya. Langsung saja Rachel turun dari balkon kamar ke bawah untuk menghampiri Bian.
“Bian kamu serius?” tanya Rachel
“Aku serius, dua rius, tiga rius malah” balas bian
“Jadi kamu mau gak jadi pacar aku?” tanya Bian, sambil diiringi musik cinta
“Iya aku mau jadi pacar kamu” Jawab Rachel
“Terima dong bunganya” ucap Bian, dengan senyum khas nya. Rachel pun menerima bunganya.
❤❤❤
Sudah 2 bulan Rachel menjadi pacar bian, bian memperkenalkan Rachel menjadi pacarnya di hadapan kamera secara langsung akan live di TV. Mulai saat itu nama Fabian dan Rachel melejit didunia hiburan dan ada banyak komentar serta para wartawan yang ingin mewawancarai. Rachel pun bermain film ‘Story : kisah cinta Fabian dan Rachel’ bersama Bian tentunya.
Mulai saat itu mereka menjadi pasangan serasi, warganet suda tidak menjodohkan Bian dengan karin dan Rachel menjadi artis seperti Fabian.
*Sekarang ada versi novelnya loh.. yuk datang ke cerita bian dan Rachel yang lebih panjang.. 😊
~ End ~