NovelToon NovelToon

Story Of Alexa

#1

Dritt driitt!
Suara handphone yang bergetar di atas meja mengalihkan perhatian seorang gadis cantik. Dengan gerakan malas gadis itu mengangkat handphonenya dan menggeser ikon hijau.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Hmm. Iya mih?
Ucap gadis itu acu tak acuh
Laras Hamilton
Laras Hamilton
Hallo sayang? Mami mau ngingetin lagi kalau sebentar malam kumpul di kediaman utama.
Ucap wanita paruh baya di sebrang sana.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Yah nanti lexa usahain buat datang
Ucap gadis yang bernama Alexandria hamilton, yang sering di sapa Alexa atau Lexa.
Laras Hamilton
Laras Hamilton
Mami gak nerima penolakan! Pokoknya wajib hadir titik!
Ucap wanita paruh baya itu sambil mengakhiri panggilannya.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Huh. Pusing juga kalau lihat lansia tantrum.
Gumam Alexa sambil mengangkat kedua bahunya, setelah itu Alexa kembali fokus pada pekerjaannya yang belum selesai.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Tak kerja maka tak makan!
Ucap Alexa menyemangati diri sendiri.
Padahal harta kedua orangtuanya gak akan habis tujuh turunan, tujuh tanjakan,tujuh tikungan. Tapi Alexa sudah mandiri sejak dini, semua modal usahanya berasal dari hobinya yang suka memasak, jadi Alexa menjual ke teman-teman kelasnya semasa sekolah.
Alexa tidak malu untuk melakukan semunya walaupun latarbelakang keluarganya tak perlu diragukan lagi kesuksesannya di dunia bisnis dalam negeri maupun mancanegara.
Alexa selalu menanamkan pikiran yang memotivasi dirinya seperti.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
(( Jangan malu pada sesuatu yang baik, malulah pada sesuatu yang buruk )). (( Orang sukses itu tidak tahu malu ))
Tak terasa waktu berlalu begitu cepat, saatnya Alexa bersiap untuk kembali ke apartemen miliknya.
Alexa tidak tinggal bersama bersama kedua orangtuanya keren suatu alasan, Alexa lebih nyaman tinggal sendiri dan terhindar dari suara cempreng maminya.
Saat menuju parkiran restoran miliknya Alexa mendengar suara seseorang yang pastinya akan membuat Alexa pusing dengan tingkah lakunya.
Rosa
Rosa
Yhuuuu, my best friend. Apa kabar mu? Lama tak bersua.
Ucap gadis cantik yang bernama Rosa.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Seperti yang anda lihat pengantin baru.
Ucap Alexa sambil tersenyum melihat tingkah Sahabatnya itu, setelah hampir dua pekan tak bertemu, dan itu adalah waktu yang sangat tenang bagi Alexa, sebab tidak mendengar suara cempreng itu selama dua pekan.
Alexa kadang sedikit menyesal bertemu dan bersahabat dengan Rosa, karena niatnya tinggal di apartemen untuk menghindari sang mami, tapi sekarang dia di pertemukan dengan duplikat maminya. Sama-sama mulut bebek, tipis dan berisik.
Rosa
Rosa
Ihh, jawabannya itu harus semangat dong! Biar nanti kamu juga cepat menyusul. Hahaha.
Goda Rosa pada Alexa.

#2

Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Mau mampir ke apartemen dulu? Soalnya gue mau balik ni?
Rosa
Rosa
Ya mampir dong, gue mau cerita banyak tentang perjalanan bulan madu gue.
Jawab Rosa sambil melangkah ke sisi kiri mobil milik Alexa.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Loh? Bukannya kamu bawa mobil?
Rosa
Rosa
Hellowwww? Senggak fokus itu yah? Tadi suami gue cuman nganter doang, terus dia balik lagi karena ada urusan.
Jelas Rosa sambil membuka pintu mobil dan mendudukan bokong nya di kursi samping kemudi.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
oh
jawab Alexa singkat saat sudah masuk kedalam mobil.
Alexa mulai mengendarai mobilnya menuju apartemen miliknya.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Lo nggak mau mampir kemana dulu gitu?
Tanya Alexa memecah keheningan,sambil melirik sahabatnya yang sedang senyum-senyum sendiri sambil melihat handphonenya.
Rosa
Rosa
Umm. Kayaknya gak deh, langsung apartemen lo aja..
Ucap Rosa tanpa mengalihkan pandangannya dari handphonenya.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Ok
Sejurus kemudian mobil Alexa sudah berada di basement apartemen, mereka mulai turun dari mobil dan akan menuju lift.
Rosa
Rosa
Lexa aku ada oleh-oleh, tadi lupa ngasih tau nih..
Ucap Rosa menunjukkan oleh-oleh yang dia bawa untuk Alexa.
Rosa
Rosa
Tapi nanti kalau sudah di unit Kamu, baru di buka oleh-olehnya....
lanjut Rosa menyerahkan paperbag itu ke Alexa. Mendengar itu Alexa semakin penasaran dengan isi paperbag yang ada di tangan Rosa.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Thanks yah, repot banget cari-cari oleh-olehnya, jadi makin enak.
ucap Alexa asal sambil menerima paperbag itu sesekali mengintip isi dari paperbag berwarna kuning menyala itu.
Rosa
Rosa
Huh,,,, kalau gak mikir kamu aku juga malas nyari oleh-olehnya, mending tiduran di hotel sambil meluk suami.
ucap Rosa sambil membayangkan momen bulan madunya, dengan senyum yang membuat Alexa sedikit jengkel.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Iya,,,, iya,,,, sipaling punya SUAMI.
Alexa sambil memutar bola matanya.
Rosa
Rosa
Iya dong, makanya buruan punya suami....
goda Rosa sambil menahan tawa saat melihat muka bete sahabatnya.

#3

Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Mulai? Pulang aja sana gak usah mampir....
ucap Alexa bertepatan dengan pintu lift terbuka. Alexa buru-buru keluar dan segera menuju ke unit apartemennya.
Rosa
Rosa
Yah ngambek...
ledek Rosa sambil mengekori Alexa.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Siapa yang suruh masuk???
Ucap Alexa cuek.
Rosa
Rosa
Eleh baperan amat lo gue liat liat. Gak sekalian lo baper juga sama cowok biar cepat dapat suami????
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Sekali lagi lo bahas cowok, suami lo yang gue buat baper....
ancam Alexa sambil melepas kemejanya dan hanya menyisakan tanktop.
Rosa
Rosa
Buset, lo mau jadi hama di rumah tangga gue?? kayaknya gue harus sering-sering semprot disinfektan biar hamanya gak muncul....
ucap Rosa mengimbangi celetuk Alexa
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Terserah lo deh, cepek gue....
Sahut Alexa sambil merebahkan tubuhnya di sofa
Rosa
Rosa
Lo masih menghindari perjodohan dari tante Laras???
Tanya Rosa, memecah keheningan
Yah Alexa selalu dipaksa untuk menerima perjodohan dari maminya, tapi sampai sekarang Alexa selalu bisa menghindari itu, entah sampai kapan dia harus di hantui dengan kata perjodohan itu.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Hahahah
Rosa
Rosa
Buset, lo belum gila kan???
Kaget Rosa saat mendapat respon lain dari sahabatnya
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Mungkin sedikit, tapi tenang aja gue gak gigit, apalagi ngejar orang....
Ucap Alexa di akhiri dengan helaan nafas panjang.
Rosa
Rosa
Pasti lo tertekan ya, mau gue bantu gak????
Ucap Rosa sambil mengusulkan bantuan
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Gak, gue tau bantuan lo...
ucap Alexa sambil beranjak menuju dapur, untuk mengambil minuman di kulkas.
Rosa
Rosa
Dari pada lo di teror terus sama tante Laras, lebih baik cari sendiri aja sesuai kriteria lo???
Rosa memberikan pengertian, sambil mengikuti Alexa menuju dapur
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Mau cari di mana???
Rosa
Rosa
Lo mau yang kayak mana? Nanti gue bantu cari yang sesuai kriteria lo...
Balas Rosa sambil meraih air dingin yang Alexa berikan.
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Intinya pengertian,baik dan gak egois...
Ucap Alexa sambil meneguk air dinginnya
Rosa
Rosa
Gak yakin gue kalau hanya tiga poin aja. Pasti ada poin ke sekian kan????
Tanya Rosa sambil memandang curiga Alexa
Alexandria Hamilton
Alexandria Hamilton
Yang lainnya rahasia, lo kepo banget sih, kek Dora tau nggak...
ucap Alexa sambil meletakkan gelasnya di atas meja

Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!

Download Novel PDF
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!