NovelToon NovelToon

Mengejar Cinta Asmaranda

PERKENALAN TOKOH

 

Namanya Alex, nama panjangnya Alex Tio. Dia berlatih di beladiri A dari dia duduk di bangku SD kelas dua. Sekarang Alex sudah duduk di bangku kuliah semester akhir kakak kelas dari Asmaranda satu jurusan.

 

Namanya Samudra, nama panjangnya Samudra Herlambang Syah Putra, Dia berlatih beladiri silat ketika ia duduk di bangku SMP kelas 1 dan sekarang ia duduk di bangku kuliah semester akhir. Samudra bergabung di beladiri B Bersama kawan dekatnya yang sering bersama yaitu Ramon dan Asmaranda.

Mereka bertiga adalah kawan berlatih,kawan jalan,kawan kuliah juga walaupun beda jurusan tetapi mereka selalu kompak.

Namanya Bg Rinto, dia masih muda walaupun sudah menikah. Usianya baru genap 42 tahun. Beliau lah yang mengelola dan memimpin,dan membina perkumpulan beladiri di kota ini. Beladiri yang dibina adalah beladiri B.

 

Namanya Pak Maron, dialah pemimpin Beladiri B. Pak Maron Masih gagah dan tegap walaupun usianya sudah 51 tahun. Anggotanya cukup banyak yang dilatihnya. Pak Maron memiliki seorang gadis bernama Sita dan satu anak laki lakinya bernama Sanjaya. Sita duduk di bangku kuliah semester 3, sedangkan Sanjaya duduk di bangku kuliah semester 7.

 

Kedua Beladiri ini saling berdampingan di satu kota. Dan sering jumpa di event pertandingan yang diselenggarakan.

Meraka saling menghargai satu sama lain. Kebersamaan mereka semakin terjalin jika ada kegiatan perguruan mereka saling mengundang. Tidak hanya itu saja, latihan latihan bersama untuk melatih fisik juga terkadang dilakukan bersama.

Samudra,Ramon dan Asmaranda memiliki karakter yang berbeda. Samudra memiliki watak yang keras,berpendirian kuat,royal dan juga loyal. Ramon memiliki karakter yang mudah emosi,tetapi tegas dalam mengambil keputusan. Sedangkan Asmaranda memiliki sifat ramah,lembut,tetapi tegas juga gesit dalam melangkah.

 

Alex,dia memiliki karakter yang tegas dalam memimpin. Berbeda dengan Sanjaya,dia masih sembrono dan mudah terpancing emosi. Sedang adiknya Sita,dia sedikit manja, dan cengeng,adik kelas dari Asmaranda satu jurusan dengan kampus yang sama.

Masing masing memiliki karakter yang berbeda dalam situasi dan permasalahan yang dihadapi. Jadi mereka satu kampus, hanya Sanjaya saja yang berbeda kampus.

Siang ini, Asmaranda sedang di kampus. Asmaranda ada janji dengan dosen pembimbingnya. Iya,Asmaranda sedang menyusun skripsi. Dosen yang ditungguinya belum juga tiba,ia masih duduk santai sambil memainkan ponselnya. Asmaranda duduk di kursi - kursi tunggu yang sengaja diletakkan di taman - taman kampus.

Tampak Alex juga disana,kelihatannya Alex juga sedang mengejar ketertinggalannya dalam menyusun skripsi. Alex adalah kakak kelas Asmaranda satu tingkat. Jadi mereka pernah mengambil mata kuliah yang sama,karena Alex mengulang mata kuliah yang menurutnya nilainya kurang memuaskan.

 

Alex berjalan mendekati Asmaranda,dan menyapanya dengan ramah.

"Sendiri saja non?" sapa Alex sambil mendudukkan pantatnya dikursi samping Asmaranda yang kosong.

" Oh iya bg! Nunggu dosen,tapi belum juga dateng - dateng, molornya sudah hampir 1 jam nic." kata Asmaranda menjelaskan.

"Siapa pembimbing mu Non?"

" Pak Yusuf dengan Bu Milda."

" Wah pak Yusuf yah, berarti sama donk,cuma bedanya pembimbing kedua Abang Bu Ida." kata Alex menjelaskan.

" Oh yah! Berarti Abang juga nungguin Pak Yusuf?"

" Begitulah!"

" Sudah Bab berapa Abang?"

" Ini masuk bab 3, ini pun belum di ACC."

" Oh! Sabar bg! Entar wisudanya sama sama adek saja bg xixixi."

" Boleh, memang sudah bab berapa dek?"

"Bab 4, tapi prosesnya bakal panjang, soalnya judul yang adek angkat harus terjun juga ke lapangan."

" Oke, janji lho dek, kita wisuda bareng xixixi."

" Boleh saja, kalau Abang lambat,entar adek yang dorong gak papa kan? mana lihat judul skripsinya?"

" Ini!" Alex menyodorkan lembaran kertas kepada Asmaranda.

" Oh, ini mah mudah sekali, entar Asmaranda bantu Bg."

"Yang bener?"

" Iya,beres!"

" Imbalannya apa dek?"

" Imbalannya, Abang jadi pacar adek saja gimana?hahahahahaha." kata Asmaranda asal.

Tetapi Alex menanggapinya serius.

" Hemmm." Alex mendengus dan malah menatap wajah Asmaranda semakin dekat,mengamati,menilai,menimbang apakah layak Asmaranda bisa dijadikan pacar untuk dirinya.

" Kampret Abang, ngapain lihat lihat gitu?"

" Tapi boleh juga,adek,cantik,manis,putih,tinggi,selera Abang banget, tapi kayaknya Abang belum nafsu dengan adek dec." kata Alex asal.

" Sialan abang!"

 

PDKT

Asmaranda masih menghadap pak Yusuf,dengan skripsi nya. Cukup lama bimbingan itu,membuat gerah Alex yang menunggu di sofa ruangan dosen dosen jurusan. Tidak berapa menit kemudian, Asmaranda keluar dengan tumpukan kertas ditangannya.

" Lama sekali sic dek, jangan pergi! tunggu disini!" perintah Alex dengan sedikit melotot.

Asmaranda mendudukkan pantatnya di sofa itu dan meneliti kertas kertas yang akan dia revisi ulang.

" Kenapa Abang itu? apa urusannya,aku disuruh menunggunya." gumam Asmaranda sambil membolak-balik kertas ditangannya.

Hanya 10 menit dari Asmaranda keluar dari ruangan Pak Yusuf,Alex keluar dengan senyumnya.

" Cepat sekali bg bimbingannya?"

" Tidak perlu lama lama,ayok ikut Abang!"

Asmaranda dan Alex berjalan menuju parkiran,menyalakan motor Ninja ya.

" Naik!"

" Kemana?"

" Sudah,ikut saja."

Ninja itu berjalan dengan cepat, Asmaranda mau tidak mau memegang pundak Alex dengan erat.

" Ngapain pegangan disitu? pegangan di pinggang!" kata Alex dengan suara keras.

" O..gah!"

" Awas yah kalau jatuh!"

Alex sengaja, me ngerem mendadak agar Asmaranda memeluknya.

" Eh kampret !!! Sialan abang!" jerit Asmaranda spontan posisi badannya jadi memeluk Alex.

" Hahahahahaha,sudah gitu saja,jangan dilepas!"

Asmaranda memposisikan duduknya kembali setelah memukul pundak Alex dengan keras.

" Awww aww aduh sakit dek!" Teriak Alex sampai keseimbangan ia mengendarai ninja nya jadi oleng kekanan dan kekiri.

" Awas dek,entar jatuh!"

" Lebih bagus jatuh,dari pada meluk Abang!" suara Asmaranda keras

"Apa dek? jatuh cinta?"

" O....gah!"

" Turun!" Perintah Alex dengan suara keras.

Asmaranda turun dari Ninja Merah itu. Sambil menggerutu tidak jelas. Alex masuk di sebuah ruangan dan kembali membawa dua bodyprotektor. Tempat ini adalah Sanggar beladiri B,tempat Alex dilatih dan digembleng didalamnya.

" Nic ambil." kata Alex sambil melemparkan satu bodyprotektor kearah Asmaranda.

" Pakai! aku tidak perlu pakai ginian." sambung Alex sambil melempar bodyprotektor itu ke belakang.

" Maksudnya apa ini?"

" Bukankah kamu ingin,aku jadi pacarmu,kalau kamu bisa menyentuh tubuhku sekali saja, kamu bisa menjadi pacarku."

" O...gah! Narsis sekali kamu bg!, siapa juga yang mau jadi pacar Abang?"

Alex mendekati Asmaranda,memaksa memasang bodyprotektor itu ke badan Asmaranda. Setelah bodyprotektor itu terpasang, Alex dengan kasar mendorong badan Asmaranda sampai tersungkur kebelakang. Untung saja keseimbangan Asmaranda kuat,jadi tidak sampai terjatuh.

" Kampret!"

" Ayo maju!" Alex memancing kemarahan Asmaranda dengan lebih dulu menendang bagian perut Asmaranda.

Asmaranda sudah tidak bisa menolak, pertarungan yang tidak ada mendali nya itu.

Asmaranda,bergerak memulai sedikit pemanasan di tangan dan kakinya

Tetapi lagi lagi, Alex menghantamnya dengan sekali pukulan dan refleks saja Asmaranda menangkisnya dan berusaha menangkap tangan Alex yang digunakan untuk menghantam perutnya. Alhasil,tangan itu ditariknya dan dilemparkan kedepan sampai Alex terpental kebelakang Asmaranda.

" Hehehe...bolehlah" kata Alex sambil cengar cengir.

Asmaranda melepas bodyprotektor dibadannya dan melemparkan ke arah Alex.

" Hei kemana dek?"

"Nyari makan! Abang kira adek gak lapar dari pagi juga belum makan, ini malah diajak tarung gak jelas." jawab Asmaranda sewot.

" Bentar! biar Abang yang traktir,dan mulai sekarang kita resmi pacaran."

Mata Asmaranda melotot,tidak percaya melihat tingkah Alex yang terlalu percaya diri.

" Ogah, ya ogah,siapa yang mau jadi pacar Abang?"

" Mau gak mau,Harus mau."

" Sinting!"

" Hahahahaha."

" Ayo naik!" kata Alex setelah menghidupkan Ninja nya dan sedikit mendekati Asmaranda.

" Kamu tidak akan rugi dek,pacaran denganku. Aku ganteng, postur badanku tinggi besar. Kamu tidak akan malu jalan denganku"

Asmaranda mencubit lengan Alex dengan kasar dan Ninja merah itu keluar dari sanggar binaan beladiri B.

DI RUMAH SAMUDRA

Di tempat yang berbeda,Samudra sedang mengolah kaki dan tangannya. Di rumahnya itulah,Samudra menendang,memukul samsak yang ada dihadapannya. Ramon yang berada disana,melotot tajam melihat Samudra yang tidak berhenti menendang sasaran itu. Tendangan depan, secara bergantian antara kaki kiri dan kaki kanannya. Sesekali,ia gunakan tendangan balik atau melingkar secara bergantian juga antara kaki kiri dan kaki kanannya.

Ramon yang melihat itu,sudah mulai terpacu ingin melakukan gerakan gerakan itu. Rasanya kaki dan tangannya gatal melihat benda yang dipakai untuk sasaran menendang dan memukul itu.

" Dimana Asmaranda,Mon?" tanya Samudra sambil memukul samsak yang didepannya.

" Katanya dia hari ini bimbingan skripsi dengan dosen pembimbingnya di kampus." jawab Ramon sambil bangkit dari kursinya.

" Sudah sore ini,pasti Asmaranda sudah kembali ke kostnya."

" Oh" sahut Samudra sambil memberi tendangan balik ke sasaran nya.

" Kau kapan bimbingan Sam?"

" Aku?" kata Samudra sambil menunjuk ke mukanya sendiri

" Kapan yah?"

" Yaelah, niat merampungkan kuliahmu gak?"

" Niat itu ada Mon,cuma masih males untuk ngerjain skripsi ini."

" Bukannya kemarin sudah bab 2 Sam?"

" Iya, itu belum ku revisi setelah bimbingan kemarin lusa."

" Apa yang jadi kesulitan mu? biar ku bantu?"

" Gak ada, kesulitan ku saat ini susah jumpai Adinda ..hehehe." jawab Samudra asal

" Memangnya,Tempat KKN Adinda tidak bisa kau jangkau? "

" Enggak juga, cuma akhir akhir ini Adinda susah dihubungi." jawab Samudra sambil memberi beberapa pukulan telak ke samsak hingga bergoyang kencang.

" Cukup Sam! dari tadi latihan terus."

" Ya elah,baru juga berapa menit, bilang saja kakimu sudah gatel untuk nendang ini samsak bukan?"

" Hehehehe." Ramon tersenyum sambil menggaruk kepalanya yang tidak gatal

" Telephon Asmaranda ah." kata Samudra sambil mengambil hapenya yang diletakkan di meja makan tidak jauh dari samsak itu diletakkan.

Ramon bangkit,lalu melakukan sedikit pemanasan di kaki dan tangannya.

" Sudah diangkat Sam?"

" Belum juga ku pencet nomer nya."sahut Samudra sambil mencari nomer wa Asmaranda lalu menekannya

" Hallo, kau dimana?"

" lagi makan!" jawab orang di telephon Samudra yang tidak lain adalah Asmaranda

" Dimana posisi? mau dijemput gak?"

" Gak perlu,aku lagi jalan Nic."

" Eh jalan dengan siapa? sejak kapan kau punya pacar Nda?"

" Eng...eng..enggak,ini jalan sama kakak kelas."

" Awas yah,kalau kamu diperkosa tuh cowok."

" Hahhh...apaan sic Sam,kamu ngomong apa?"

" Hehehe ya sudah hati hati, malam kami ke kost yah!"

" Ngapain?"

" Menghajar mu!" Ya jemput kamu,kita latihan nanti malam di sanggar"

" Nanti, malam Jumat yah?"

" Oke,siap!!"

" Eh tunggu Nda."

" Apalagi sic?"

" Kalau kau ketahuan sudah punya pacar, siap siap saja cowok mu kami hajar dulu!" Kata Samudra sambil terkekeh.

" Kenapa rupanya? kalian cemburu kalau aku sudah punya pacar?"

" Cih, sok kepedean banget Lo! yang jadi cowok Lo harus bisa melindungi kamu nantinya,minimal bisa mengalahkan Ramon.

" Ramon? Ramon cukup menghadapi aku saja Sam."

" Mon,katanya kau ditantang Asmaranda nanti malam." kata Samudra kepada Ramon yang sudah mulai menendang nendang samsak merah itu.

" Ingat baik baik ya Nda'!"

" Oke..oke! sudah dulu bye!"

" Eh sial! dimatiin Asmaranda."

" Memang ada orang yang berani mendekati Asmaranda? orang galak gitu kok." sahut Ramon kali ini samsak itu dipukulinya secara bergantian tangan kanan dan kirinya.

" Itu bagi yang tahu,yang tidak tahu Asmaranda tampak lugu,lemah lembut Mon."

"Oh gitu yah?"

" Kau serius Sam? akan ngerjain cowok nya Asmaranda?"

" Tentu saja! siapa pun orangnya."

" Kalau pacar Asmaranda tidak punya basic beladiri,gimana?"

" Tidak perduli aku,hajar yah hajar!"

Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!

Download Novel PDF
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!