NovelToon NovelToon

Sepenggal Cinta Untuk Rama

PROLOG

Di sebuah rumah sakit, tepat di depan ruang ICU. Sepasang ayah dan anak nampak terlihat terpukul mendengar apa yang di katakan oleh sang dokter mengenai keadaan pasien di dalam sana.

" kami harap anda bersabar, " ucap sang dokter menepuk bahu seorang pemuda yang masih beli.

Pemuda itu nampak tidak bergeming krena masih sangat shock. Hanya aliran air mata yang nampak mulai menetes dari mata nya.

Sedangkan pria paruh baya yang masih terlihat gagah di samping sang pemuda, menatap kosong ke arah ruangan tempat snag istri di periksa.

" PUAS SEKARANG ! BUNDA MENINGGAL KARENA ANDA ! " TERIAK SANG PEMUDA.

Laki - laki paruh baya itu hanya diam. Karena apa yang di katakan anak nya adalah kebenaran.

Ia yang saat itu tergoda dengan sekertaris baru nya, tanpa sadar melakukan sebuah hubungan terlarang dan berlanjut hingga sekarang. Sampai akhirnya sang istri memergoki nya. Dan berakhir melakukan pelarian sakit hati karena di khianati dengan meminum obat penenang. Puncak nya saat ia sudah tidak tahan dengan semua nya hingga nekad menegak obat penenang dengan jumlah yang cukup banyak dan berakhir overdosis.

Hingga ia harus meregang nyawa, meninggalkan putra satu - satu nya yang amat ia sayangi.

" MULAI HATI INI, SAYA AKAN PERGI DARI RUMAH ANDA. SILAHKAN ANDA TINGGAL DENGAN PEREMPUAN J*LANG ITU " teriak rama murka ia lantas pergi dari hadapan sang yah yang hanya diam menatap kepergian anak nya.

Hati yang sedih dan kian menyesal membuat nya hanya bisa terdiam tanpa bisa melarang anak nya pergi.

' maaf kan aku, laskmi,' batin nya.

💨💨💨

Seorang pemuda yang tengah di selimuti kemarahan dan kekecewaan, memecut kendaraan roda dua nya dengan cepat. Bagaikan peluru yang di lepaskan dari tembakan. Ia memecah jalanan ibukota dengan cepat.

Tak sampai satu jam, ia sudah sampai di depan rumah. Bukan, bukan rumah. Lebih pantas di sebut dengan istana. Karena saking besar nya. Tapi sayang, meski bagaikan istana, kediaman ini tampak sepi tanpa sentuhan seorang wanita di dalam nya. Karena semenjak di selingkuhi, nyonya pemilik rumah nampak enggan untuk sekedar merapikan tanaman bunga yang dulu nya menjadi favoritnya.

Pemuda itu menatap nanar ke arah tanaman bunga kesayangan sang bunda. Terlintas kenangan saat ia tengah menemani sang bunda yang sedang menyirami bunga - bunga tersebut.

' bun, kenapa bunda ninggalin rama sendirian. Kenapa bunda tega ? " batin nya sendu.

Tapi rama tahu, jika sang bunda pasti merasakan kesakitan, sakit saat di khianati oleh ayahnya. Hingga bunda nya memilih jalan pintas.

Rama memasuki rumah besar tersebut. Kedatangan nya langsung di sambut oleh tante mita, selingkuhan ayah nya yang sudah berdiri menyambut kedatangan nya. Rama nampak berdecih jijik melihat tampang polos yang selalu mita perlihatkan. Semata - mata hanya untuk menarik perhatian nya agar ia bisa mengambil hati rama.

" rama, kamu sudah pulang nak, bagaimana keadaan bunda u ?" tanya mita dengan senyuman manis di bibir nya.

" cih, untuk apa tante bertanya ? Bukan kah ini yang tante inginkan ? Jadi tidak usah berpura - pura baik di depan ku, " jawab rama sarkas. Ia segera berlalu meninggalkan mita yang nampak geram dan mengepalkan tangan nya.

' cih, dasar anak sombong, lihat saja nanti, aku akan ambil alih harta bunda nya yang busuk itu, ' batin mita.

💨💨💨

Rama memasuki kamarnya. Ia segera mengemasi baju - baju yang sekira nya ia perlukan. ia sudah bertekad untuk keluar dari rumah yang bagaikan neraka ini.

Beruntung bagi rama, tanpa sepengetahuan sang ayah, bunda nya sudah menyiapkan warisan untuk rama. Jauh hari sebelum ia memutuskan untuk menenggak obat penenang, rupa nya laksmi sudah mengalihkan warisan yang di peroleh dari orang tua nya kepada sang anak. sejumlah uang tabungan, beberapa harta tidak bergerak sudah ia alihkan atas nama rama dengan bantuan dari pengacara keluarga nya. Dan tentu saja tanpa sepengetahuan sang suami.

Laksmi ingin agar rama bisa berdiri sendiri tanpa harta sang ayah karena ia yakin jika wanita ular selingkuhan suaminya akan mendepak keluar rama. Dan dia tidak menginginkan itu.

Sudah sejak masih SD, laksmi melihat bakat rama di dalam dunia otomotif, sehingga ia sudah mengumpulkan tabungan untuk mendukung bakat sang anak. Padahal ia sudah berembug dengan suaminya untuk mendirikan sebuah bengkel suntuk sang anak. Tetapi hal naas harus ia telan bulat - bulat. Pengkhianatan suaminya lebih dulu mendatangi nya.

...----------------...

Rama berdiam diri di depan sebuah brankas rahasia yang hanya ia dan bunda nya yang tahu. Dengan sedikit gemetar ia memutar deretan sandi untuk membuka brankas tersebut.

' ram.. Rama sayang, jika bunda pergi nanti, buka brankas kita ya sayang. Jaga diri baik - baik sayang. Jaga kesehatan, makan yang teratur, ' pesan sang bunda kala ia masih bisa melihat bunda nya sadar.

Brankas terbuka. Tumpukan uang ber bundle dan tumpukan emas murni menyapa indera penglihatan nya. Beberapa dokumen aset yang sudah atas nama nya bisa ia lihat. Betapa ia sangat bersedih karena ternyata sang bunda begitu memikirkan nya bahkan sampai kebutuhan nya di masa depan sudah di sediakan.

Rama mulai memasukkan semua nya ke dalam ransel yang sudah ia sediakan. Dengan hati - hati dan tangan yang bergetar hebat ia mulai menata uang dan emas serta berkas - berkas penting lain nya. Hingga tak sengaja, mata nya menatap ada sebuah surat yang tergeletak di bawah bekas tumpukan emas dan uang.

🧾

...teruntuk anakku tercinta, rama maheswari....

...Nak, jika kamu membaca surat ini. Makan bunda sudah pergi dari dunia ini.maafkan bunda yang tidak bisa menemani rama hingga rama dewasa nanti....

...Nak, bunda sayang rama, sangat sayang. Saking sayang nya bunda tidak tega melihat rama sedih jika bunda terpuruk dengan perselingkuhan ayahmu. Jangan kamu benci ayahmu nak, kamu harus janji itu. Bukan salah ayah sepenuhnya hingga ayah tega memperlakukan bunda seperti itu. Mungkin bunda memiliki kekurangan hingga ayah tega berbuat hal seperti itu....

...rama, jika kamu menemukan surat ini, berarti kamu sudah menemukan hal yang selama ini bunda sembunyikan dari ayahmu. Ya benar, semua harta yang ada d dalam sini adalah harta dari mendiang kakek dan nenek mu yang idak di ketahui oleh ayah mu....

...Entah kenapa bunda memiliki feeling jika bunda harus menyembunyikan harta dari mendiang kakek nenek mu. Dan mungkin inilah jawaban dari feeling bunda....

...Rama, rama harus hidup dengan baik, rama nggak boleh dendam....

...Gunakan uang ini untuk membangun usaha yang sesuai dengan potensi rama. Rama suka dengan dunia otomotif kan, maka kejarlah cita - cita rama....

...Selamat tinggal putra bunda yang baik. Jaga diri baik - baik ya nak,...

...Bunda sayang rama....

^^^Tertanda, bunda mu.^^^

TES.. TES .. TES..

Tak terkira jumlah air mata yang sudah menetes hingga tanpa sadar membasahi surat yang di tinggalkan oleh sang bunda.

Rama melipat surat tersebut dengan rapi dan menyimpan di dalam ransel nya bersama dengan berkas - berkas pentingnya.

Ia selesai membereskan harta dari sang bunda. Dan mulai berkemas lagi. Kali ini semua dokumen miliknya seperti akte ijazah SD serta surat - surat penting lain nya ia masukkan kedalam ransel yang sama.

Stelah selesai dengan semua nya. Rama berhenti sejenak a tatap kamar yang memiliki banyak kenangan bersama dengan sang bunda. Lalu ia mantap melangkahkan kaki nya keluar dari istana megah milik sang ayah.

' bunda, rama akan menuruti permintaan bunda. Rama akan mulai hidup sendiri tanpa ada nya embel - embel harta dari ardhan ' batin rama yang mulai menjauh menaiki motor sportnya.

🔥🔥🔥🔥🔥🔥

.

HAI - HAI. INI NOVEL KE TIGA - KU..

SEBELUM AKU LANJUT KE LMPMN ( LOVE ME PLEASE, MY NEIGHBOUR ) SEASON 2, AKU MENCOBA GENRE YANG BERBEDA.

MOHON DUKUNGAN NYA YAAA....

1

5 tahun kemudian

Sudah berselang 5 tahun semenjak rama memutuskan untuk pergi dari kehidupan mewah ala ardhan.

Keluar dari mansion megah ayahnya, Tetapi bukan berarti ia menjadi terlunta - lunta. Karena berkat uang dan beberapa harta peninggalan sang bunda, ia bisa membangun kerajaan bisnis miliknya.

Tidak tanggung - tanggung, selama lima tahun ini ia mendirikan perusahaan perancang motor dan mobil. Beberapa cabang bengkel dan aksesoris otomotif berhasil ia kelola dengan baik.

Ia kini menjadi salah satu mahasiswa fakultas bisnis di universitas terkemuka di negara I. Ia memilih masuk ke jurusan bisnis karena ingin lebih fokus mengelola perusahaan, sedangkan untuk keahlian di bidang otomotif ia belajar secara kursus.

Perubahan fisik juga ia dapatkan setelah lima tahun. Wajah rupawan yang di dapat dari perpaduan ayah dan bunda nya menjadi primadona sejak masuk di SMP baru kota B.

Sayang, sejak pengkhianatan yang di lakukan oleh sang ayah, ia menjadi figur yang sedikit nakal. Ia bahkan mendirikan sebuah geng motor yang cukup terkenal di kota B. Bukan cukup terkenal lagi, tapi memang sudah merajai kota B itu.

Menjadi seorang primadona kampus, tak membuatnya menjadi playboy yang seenaknya bermain dengan wanita.

Rama memang nakal, bagi nya tawuran, berkelahi antar geng untuk memperebutkan kekuasaan sudah menjadi hal yang biasa ia lakukan. Tapi satu hal yang sangat ia hindari adalah berhubungan dengan sembarang wanita.

Bagi rama, hanya sang bunda wanita yang berarti untuk nya. bagi nya, wanita yang selama ini mendekati nya hanyalah tertarik dengan wajah rupawan nya. Apalagi jika ada yang tahu jika ia adalah pendiri sekaligus owner dari MAHES MOTO. Maka ia percaya akan lebih banyak wanita yang melemparkan tubuhnya dengan sukarela kepada nya.

Selama ini rama tidak berpenampilan ala kaum Borjuis. Ia bahkan di kenal sebagai bad boy yang bertingkah semau nya meskipun wajah tampan nya malah semakin mendukung pesona nya. Telinga bertindik, rambut yang sedikit panjang aka gondrong yang di ikat asal semakin membuat daya tariknya mencuat.

Rama memiliki 4 teman. Bukan hanya sekedar teman. Karena mereka sudah bagaikan kepompong yang selalu bersama.

Aric mahendra, pria dewasa yang hampir sama dengan rama. Dingin dan datar kepada orang lain selain teman - teman nya. Aric adalah tangan kanan sekaligus orang yang secara langsung mengelola MAHES MOTO dan cabang nya. Aric menghandle semua laporan di bantu dengan ke tiga teman rama lain nya. Baru jika ada sesuatu yang merasa mereka tidak bisa menghandle nya, akan di limpahkan kepada pemimpin tertinggi, rama maheswari.

Zain ibnu, sama dengan aric. Hanya saja zain lebih humble. Lebih hangat daripada aric apalagi rama.

Zulkifli, hanya zulkifli. Pria dengan perawakan jangkung ini adalah kesayangan rama dan ketiga teman lain nya. Mereka biasa memanggilnya zul. Zul adalah ahli IT yang handal dan bisa di pertaruhkan reputasinya. Memilki masa lalu yang lebih menyakitkan daripada rama. Ia di jual oleh kedua orang tua ya karena dianggap sebagai anak pembawa sial padahal sejak SD, zul sudah mulai memperlihatkan ketertarikan terhadap dunia komputer. Saat itu rama sedang merintis bisnis. Rama yang kebetulan lewat mengendarai motor sport nya melewati zul yang tengah melarikan diri dari kejaran orang suruhan orang yang akan membeli nya. Tanpa pikir panjang, rama segera menghentikan laju kendaraan nya dan membawa zul dengan nya. Sejak saat itu zul mendadak menjadi adik angkat rama.

Terakhir, revano abbas. Pria yang kelihatan cupu tapi memiliki otak yang jenius. Otak kecil nya mampu mengimbangi rama. Dia adalah penasehat dan juga ahli negosiator untuk MAHES MOTO.

Selain menjadi tangan kanan di MAHES MOTO, mereka berempat aalah anggota inti dari geng motor milik rama. Geng yang tanpa sengaja di dirikan karena pada awalnya rama di serang saat pergi dari rumah.

Ia yang mengendarai motor sport lumayan mewah menjadi incaran beberapa berandal jalanan tempat rama melintas. Rama yang memang memiliki bekal beladiri dengan mudah mengalahkan mereka meski mereka berjumlah 5 orang.

Setelah kalah, bukan nya lari mreka malah mengangkat rama mejadi ketua mereka. Rama yang acuh hanya lewat begitu saja tanpa menghiraukan mereka.

Tapi lambat laun, orang yang rama kalahkan dan berakhir tunduk semakin banyak. Sampai akhirnya ia bertemu dengan aric dan juga yang lain.

BLACK KING. Geng motor milik rama. Geng yang bermula hanya karena pertolongan rama, kini semenjak lima tahun menjadi geng yang besar dan memiliki anggota yang lumayan banyak.

Rama akhirnya bisa menerima geng tersebut. Jika di pikir, dendam terhadap sang ayah mampu ia lampiaskan saat berkelahi dengan musuh yang hendak merebut daerah kekuasaan geng nya. meskipun tidak sampai melakukan jual beli obat terlarang, namun bagi rama, berkelahi bahkan membunuh sudah menjadi makanan nya sehari - hari.

Di tambah banyak nya orang - orang yang mencari gara - gara dengan nya hanya karena iri atau kalah pamor atau bahkan hanya karena mereka iseng menjajal kemampuan seorang rama.

sudah sejak SMA rama berkelahi, tawuran antar sekolah. Baginya perkelahian jalanan sangat memacu adrenalin nya. Ia merasakan jiwa pemberontak nya mendapatkan pelampiasan.

💨💨💨

Saat ini rama sedang nongkrong di belakang kampus bersama dengan aric yang sedang memberikan laporan mengenai perkembangan MAHES MOTO. Mereka sengaja menghindar dari keramaian karena ingin membicarakan hal yang serius. Memang tida banyak yang mengenal rama sebagai owner MAHES MOTO. Hanya para dosen dan rektor yang mengetahui fakta itu.

" jadi kesimpulan nya apa ric ric, jangan berbelit - belit " gerutu rama yang mulai menguap karena bosan.

" haaah, bos sableng dasar. Sampai mulutku berbusa pun lo nggak mudeng - mudeng. Sebenarnya semalem lo tidur jam berapa sih ?" kesal aric.

" hoaaammmm, ups allahu akbar ... "

Nah kan, bad boy tanggung. Rama memang tak jarang melukai para musuhnya, tapi termasuk laki - laki yang taat agama. Karena sang bunda berhasil menanamkan ilmu agama kepadanya saat mereka bersama dulu.

" tidur jam 2 seperti nya, revan minta di temani main game karena insom nya kambuh, " jawab rama menguap.

" haaah, jadi ada tim pemasaran mengusulkan untuk membangun toko retail. Semacam mini market di samping bengkel kita. Kan sekalian buat para pelanggan yang sedang memeriksa kendaraan nya, keuntungan nya juga pasti akan lumayan, " jelas aric dengan sabar.

" hemm, oke juga. Sudah lama sih sebenarnya pengen bikin usaha itu, tpi apa kalian tidak kewalahan dengan bertambahnya usaha ?" tanya rama. Ya begitu lah rama, ia akan sangat perhatian dengan teman - teman nya. Tapi jika sudah di usik, naluri liar nya akan muncul.

" hemmm,,,, itu kan sudah biasa, kami si ..... "

" RAM.. RAMAAAA, " terdengar teriakan memotong omongan aric. Seketika aric dan rama menoleh ke arah sumber suara.

Terlihat zain berlarian mendekat. Nafasnya putus putus pertanda jika ia baru saja lari dari jarak yang cukup jauh.

" ada apa ? " tanya rama tegang. Nada nya bahkan sudah mendingin melihat Zain yang datang dengan kondisi yang cukup berantakan. Terlihat sudut bibir yang pecah membiru dan ada sedikit darah. Rambut acak acakan dan terlihat beberapa lebam di tubuhnya.

" gawat, grup lion menyerang, sekarang revan di keroyok ... "

2

" gawat, grup lion menyerang, sekarang revan di keroyok , ada zul juga di sana tapi mereka hanya berdua, " panik zain

Mata rama dan aric melotot sempurna. Secepat kilat rama berlari. Aric menepuk keningnya pelan karena melihat kecerobohan rama yang tidak bertanya di mana mereka diserang.

" ada dimana mereka, zain ?" tanya aric yang buru - buru juga.

" di gang mawar, " jawab zain. aric mengangguk dan segera berlari mengejar rama. benar saja dugaan nya. rama nampak memperlambat langkah lari nya. wajah nya terlihat tegang dan banyak amarah yang terlihat dengan jelas.

" kenapa ? " tanya aric yang lebih santai. ia yakin saat ini bos nya ini sedang menahan emosi tapi juga malu untuk bertanya di mana kejadian yang menimpa revan dan zul.

" di mana mereka, " tanya rama akhir nya. dalam hati arc sebenarnya ingin menertawakan tingkah rama. tetapi situasi sedang tidak baik - baik saja. jadi ia lebih memilih segera memberitahukan lokasi nya.

" di gang mawar, " singkat aric. rama mengangguk dan segera berlari diikuti oleh aric menuju area parkir kampus.

beruntung mereka sudah tidak memiliki jam lagi, jadi mereka tidak perlu bolos. sudah buntib katakan kan, jika rama hanyalah bad boy yang nanggung.

ia boleh saja urakan dan liar, tetapi ia selalu berusaha untuk mematuhi norma - norma kehidupan.

rama memilih untuk menumpang di mobil aric. rama sangat jarang membawa mobil nya sendiri. ia lebih suka untuk mengendarai motor sport nya daripada harus membawa mobil. padahal koleksi mobil seorang rama bisa di buat untuk membuka showroom. dari merk lokal, hingga yang bernilai milyaran. bahkan ia juga selalu mengkoleksi keluaran ata desain terbaru dari perusahaan nya sendiri.

alasan rama tidak menggunakan mobil adalah ia lebih suka naik motor karena lebih cepat tanpa harus memusingkan kemacetan yang setiap hari harus menjadi santapan para pengguna mobil.

mobil melaju degan cepat membelah jalanan. dalam hati rama bersumpah, jika sampai zul dan revan terluka parah, ia akan mengumumkan perang terbuka terhadap lion cobra. geng yang di pimpin oleh saingan abadi nya, leonardo arsa.

permusuhan mereka di picu hanya karena ada seorang gadis yang sangat tergila - gila dengan rama. dan leo menyukai gadis tersebut. padahal jika di tilik dari kenyataan yang ada, ram tidak pernah sekalipun melirik ke arah gadis tersebut

adalah ALIKA FEBRI. gadis yang memicu permusuhan rama dan leo sejak masih menginjak bangku smp. alika berkenalan dengan rama saat pertama kali rama pindah ke SMP di kota B. alika menyukai rama yang saat itu terlihat dingin dan pendiam.

bertolak belakang dengan semua pria yang selama ini mendekati alika. alika yang pada dasarnya hanya gadis manja dan selalu mendapatkan apa yang ia inginkan, merasa tertantang saat melihat rama yang sama sekali tidak menunjukkan ketidak tertarikan kepada alika.

saat itu leo juga tengah mengejar cita alika. leo yang memang sudah membuat geng motor dan sudah tidak menyukai rama sejak pertama kali rama masuk karena rama bisa langsung populer dari nya, semakin meradang lagi saat mengetahui jika gadis incaran nya malah suka terhadap rama.

jika mengingat hal tersebut, rama semakin merasa emosi. kenapa harus di lampiaskan kepada orang lain ? kenapa leo tidak mendatangi nya secara pribadi dan berkelahi secara jantan ? apa kah leo merasa jika dia tidak akan pernah bisa mengalahkan nya seperti yang sudah - sudah ?

" tambah laju kecepatan nya, aric " perintah rama. bulu kuduk aric meremang. jika rama sudah memanggil nya dengan nama asli dan bukan dengan ric ric seperti biasa, itu sudah mengartikan jika rama tengah di landa emosi yang memuncak. aric hanya berdoa jika lawan yang akan mereka temui memiliki 9 nyawa nanti nya.

' bedebah mana pula yang mencari gara -- gara ? membangunkan singa yang sedang tertidur, ' batin aric merutuki nasib sial sang lawan.

tidak berapa lama kemudian, mobil aric nampak memasuki kawasan gang yang di maksud, suasana nampak lenggang. sepi tanpa ada sisa - sisa apapun yang menunjukkan bahwa ada jejak perkelahian di sana.

rama mengernyit bingung dan juga kaget. ia semakin waspada. entah kenapa perasaan nya saat ini sungguh tidak enaak. rama yang di ikuti oleh aric segera memasuki gang lebih ke dalam lagi. betapa mata mereka melebar saat mendapat tubuh dua orang manusia yang tengah meringkuk kesakitan. rama segera bergegas memeriksa siapa gerangan tubuh yang tergeletak di sana. hati nya mencelos hebat. dua orang itu adalah zul dan juga revan !.

keadaan mereka sungguh jauh dri kata baik - baik saja meskipun hanya terlihat luka luar. nampak nya pihak musuh hanya ingin menggertak rama.

wajah yang babak belur, tangan dan kaki yang penuh dengan sobekan dan juga darah yang perlahan akan mengering. bahkan kacamata culun milik revan sudah terlempar entah kemana menampakkan wajah putih an tampan yang selama ini revan tutupi.

' gue nggak mau jadi pusat perhatian kayak lo bos, ' alasan revan kala rama menanyakan kacamata super tebal milik revan yang selalu bertengger di mata nya.

" BRENGSEEEEKKKKKKKK .... LEO, GUE BBAKAL HABISIN LO " teriak rama murka.

rama segera memberi perintah aric untuk membawa mereka berdua ke rumah sakit. aric patuh dan menghubungi zain yang sepertinya sudah stand by di rumah sakit milik rama. salah satu aset yang dulu di berikan sang bunda untuk nya. dan sangat berguna sekali, karena kehidupan seorang rama adalah kehidupan jalanan yang akrab dengan yang nama nya perkelahian, hingga jika ada apa - apa atau ada yang terluka, maka akan segera di rawat di rumah sakit tersebut.

Segera setelah zul dan revan di larikan ke rumah sakit MAHESA HOSPITAL, mereka segera mendapatkan perawatan insentif. rama nampak emosi dan beberapa kali mengepalkan tinjuan nya. bahkan ia mulai meninju tembok untuk melampiaskan sakit hati dan emosi nya.

" tahan bos, lo nggak perlu nyakitin diri lo sendiri, kita bakal bikin perhitungan dengan merek, " nasehat aric.

rama hanya diam mendengar kata - kata aric yang sial nya benar. ia juga tidak bisa berbuat banyak selain menunggu adanya berita baik dari kedua saudara nya itu. ya semenjak menemukan mereka berempat, rama sudah menganggap mereka sebagai saudara.

memiliki nasib yang sama - sama kelam, membuat rama memiliki sebuah ikatan meski tidak sedarah. mereka memiliki nasib yang hampir sama. entah di jual orang tua mereka, atau di siksa ayah atau bahkan ibu mereka sendiri. dengan dalih anak pembawa sial, atau pun hanya ank angkat atau pun anak pungut. semua memang terjadi kepada keempat teman nya itu. rama hanya sedikit beruntung memiliki nasib yang di sayang sang bunda meski harus kecewa dengan perbuatan sang ayah. tetapi rama masih bisa bersyukur karena sang bunda masih meninggalkan warisan dengan jumlah yang sangat fantastis hingga ia bisa menjadi seperti ini.

rama sangat menghargai yang nama nya kejujuran dan kesetiaan. itu berlaku juga untuk para sahabat dan juga anggota geng nya. ia tidak akan mentolelir ada nya pengkhianatan sekecil apapun.

beberapa saat kemudian, zain datang menyusul aric dan rama yang sedang berada di depan ruang pemeriksaan revan dann zul. lalu tidak lama kemudian, beberapa gerombol anak - anak yang seumuran dengan mereka datang juga.

mereka adalah beberapa anggota geng BLACK KING besutan rama.

" bos, bagaimana ?" .

Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!

Download Novel PDF
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!