NovelToon NovelToon

Perawan Tua Bersertifikat

Diteror Emak.

"Emak serius!"

Gila, ini gila. Gimana ceritanya jadi begini, ya Alloh. Help!

Gak enggak! Emak pasti cuma nge-prank doang. Iya, aku yakin itu. Emak cuma bercanda.

"Emak pasti becanda, 'kan? Kenapa mendadak sih, Mak?" lanjutku sambil beranjak dari sofa, lalu menutup laptop. Kacamata yang tadinya masih bertengger di hidung kini udah aku lepas. Mendadak gerah padahal diluar lagi hujan.

Sumpah, aku gusar dan itu semua gegara Emak.

"Iye, beneran. Emangnye Emak lu ini tukang ngibul?"

Nah kan, mulai ngegas. Kebiasaan nih emak-emak satu. Ngegas mulu dari dulu.

"Tapi, kenapa mendadak, Mak? Aku belum siap."

"Ya karena elu selalu aja ngeles kalau ditanyain kapan kawin. Inget, loh. Usia lu itu udah mau melewati angka-angka di kalender. Lagian betah amat melajang. Entar kalo udah berkarat kagak enak lagi, Dis. Emangnye lu mau menyandang predikat perawan tua?"

Teganya ….

Astaghfirullah, sabar sabar sabar.

"Mau jadi perawan tua? Mau adu nasib sama kayak Emak?"

Astaghfirullah, bukan gitu juga.

Aku ini memang anak angkat. Emakku ini namanya Harum, Harum Murni. Beliau ini perawan tua yang punya anak angkat dan aku anak angkat paling tua. Di bawahku ada dua anak angkat lagi. Satu jadi polwan, satu jadi bidan. Dan kami semua perempuan.

"Emak! Aku belum tua, Mak. Tega bener ngomong kek gitu sama anak sendiri." Aku misuh-misuh, gimana gak jengkel coba saat denger omelan emak yang begini. Naik tensi aku jadinya. Ide untuk nulis adegan romantis jadi ambyar.

"Ye … kagak nerima kenyataan ni anak. Umur lu itu udah tiga puluh satu, Gadis ...."

"Tapi gak diwajibkan kudu kawin cepet, Mak. Kawinnya besok-besok ajalah."

"Kagak bisa!"

Lah, malah makin ngegas.

"Mak!"

"Kenape? Mau protes? Harusnye Emak yang marah, Dis. Elu itu anak sulung Emak. Adek-adek lu aja udah pada nikah. Bahkan mereka punya banyak anak, lu tau ape sebabnye?" Si emak menjeda kata sejenak. "Karena kawin itu enak."

"Emak!" seruku yang udah gak bisa mentolerir omongan ceplas-ceplos wanita yang sudah memelihara dan menyayangi aku sejak kecil. Kepalaku mendadak berdenyut.

Pelan-pelan aku pijit pangkal hidung mencoba menetralisir emosi. Ngadepin emak ini memang kudu sabar. Sebelum ngomong kudu raup napas sambil istighfar.

"Gadis, lu masih di sana kan?"

"Iye, masih."

"Paham kagak Mak ngomong ape?"

"Paham. Tapi jangan bulan ini juga. Aku kagak bisa kalo dadakan kek gini, Mak."

"Emangnye kenape? Lu bilang udah punya pacar. Siape entu namenye, Reza, Rosi, Rezi ... Ah, belibet amat ni mulut."

"Rasya, Mak. Rasya," jawabku dengan suara dalam. Menahan marah yang gak berlawan itu emang lebih luar biasa. Lebih Joss dari nahan kentut.

"Nah iye, Rasya. Terus sekarang masalahnye ape? Kalian udah sama-sama dewasa, harusnya jangan pacaran lagi. Ayo boyong ke palaminan."

"Astaga, Emak! Di mana-mana pengantin perempuan yang diboyong. Ini kok kebalik, sih," kesalku.

Gila, teganya dia ngomong gitu seakan-akan aku itu gak punya harga diri lagi. Kalau aja dirinya ini adalah buah, mungkin aja diobral dengan harga murah. Beli satu gratis dua.

Ampun, Mak!

"Ya karena usia lu udah kagak muda lagi, Dis. Udah gak punya kesempatan buat jual mahal. Emak kagak mau tau, akhir bulan ini lu harus nikah. Kalau enggak, Emak bakalan terima lamaran Udin. Die ntu udah lama naksir elu."

"Bang Udin?"

Gak enggak. Gak boleh.

Aku pindah posisi hp. Dari yang tadi di kanan berubah jadi kiri.

"Lu masih kenal Udin, kan?"

"Kenallah, Mak. Tapi ya kira-kira, dong. Bang Udin itu kan duda."

Gelisah aku sumpah. Sampai-sampai sofa terasa panas.

Aku pun beranjak dari sofa lantas menuju jendela. Berharap indahnya bunga yang tertata di halaman samping rumah bisa menetralkan kekesalan. Sayangnya gak berefek.

Astaghfirullah!

"Emang kenape kalo duda?" Si emak di seberang telepon terdengar makin galak.

Mati aku.

"Dis!" teriak Emak dari seberang telepon.

"Kenape kagak mau, kenape?"

"Ribet, Mak. Anaknya itu ada dua. Gadis gak mau ngurus anak tiri. Gadis takut kalap, Mak."

"Nah, maka dari itu, Dis. Lu harus bisa yakinin pacar lu itu buat nikah. Kalau die kagak mau, lu nikah tu sama Udin. Lumayan, walaupun duda, dia itu juragan kambing. Emak yakin lu gak bakalan kelaperan. Buat apa berpenghasilan gede kalau gak laku."

"Ya Aloh, Emak! Tega amat bilang gitu ke anak sendiri."

"Udah. Pokoknya keputusan Emak ude final ni ye. Lu bawa tu si Rosi ke rumah minggu ini. Trus akhir bulan nikah."

"Tapi, Mak—"

Tut! Tut! Tut!

Namanya Rasya, Mak. Rasya. Rossi itu mah pembalap. Lagian gimana ceritanya aku pacaran sama bule? Wong taunya cuma yes no, yes no, ah ... no yes, no yes, doang.

Astaga! Emak!

Aku angkat kepala lalu berpikir sejenak. Mengingat kata demi kata yang Emak ucapin barusan, sambil mikir keras. Tapi, bukannya tenang, bukannya dapat solusinya, aku malah makin tambah gelisah.

Apes banget, sih!

Gimana ceritanya perempuan yang ngelamar duluan. Dan Rasya, Rasya belum tentu mau. Selama ini kami gak pernah bahas pernikahan. Hubungannya ya ngalir aja gitu kayak rucika.

"Astaga, Emak!"

Kesal, aku tendang kaki sofa, tapi karena ngilu, kegiatan itu aku hentikan. Sakit soalnya.

Oke, sekacau apa pun aku tetap harus selow. Harus smart. Pokoknya harus elegan. Aku gak mau nikah sama Udin tapi tetap gak mau keliatan ngebet depan Rasya. Takutnya itu cowok malah ilfil lalu pergi cari cewek lain. Kan gak lucu.

Aku pun kembali menyentuh layar ponsel dan mendekatkannya ke telinga saat nomor kekasihku itu sudah terhubung.

"Ya, Dis," sambatnya dari sana.

"Rasya, kamu di mana sekarang?" tanyaku to the point. Kekesalanku ini masih ada hingga untuk berbasa-basi saja rasanya gak bisa. Moga aja dia gak marah.

"Lagi di rumah, Dis. Kenapa?"

Tunggu. Mendengar jawaban Rasya rasanya ada yang salah. Napas pacarku ini terdengar ... ngos-ngosan.

Sebenarnya apa yang dia buat?

"Kamu beneran di rumah? Kok suara kamu kayak habis lari?" tanyaku.

"Eh! Iya, aku sekarang lagi di tempat fitnes. Oiya kenapa nelpon?"

Nah, ada yang aneh ini. Kok bisa beda tempat dalam satu waktu. Dan juga pertanyaan Rasya seolah-olah gak senang aku nelfon. Dia terdengar dingin. Apa cuma perasaan aku doang.

Hufh!

Membuyarkan pikiran negatif yang sempat bersarang di kepala, aku pun tarik napas panjang lalu mengembuskan perlahan. Sebisanya harus bisa meyakinkan Rasya. Saat ini hanya Rasya yang bisa nyelametin aku dari amukan Emak.

"Rasya, besok kita bisa ketemuan? Ada yang mau aku bahas sama kamu."

"Oh, ya udah. Besok ke resto aja. Sekalian kita makan siang di sana."

***

Hati ketemuan pun tiba dan aku sudah ada di tempat janjian. Datang lima menit dari kesepakatan.

Aku pun mengedarkan pandangan ke sekitar restoran sambil berusaha menekan rasa gugup yang menjalari pikiran sejak semalam. Ini gara-gara Emak. Bisa-bisanya maksa anaknya ini nikah. Karena itu aku harus kebut naskah dalam semalam biar ada waktu ketemu Rasya.

Ish! Dasar Emak! Kebangetan baget dah! Dapat mimpi apa dia sampai ngancem begini. Hufh! Mana pakai nama Udin lagi. Ya kali aku kawin sama Udin. Gak benget.

Gini, gini. Walaupun usia yang kata Emak sudah melebihi angka di kalender, tapi tetap aja level suami aku itu masih tinggi. Lagian sekarang aku tengah menjalin cinta dengan cowok tampan dan pekerja keras. Cowok yang selalu mengerti kesibukan dan gak pernah protes bila aku jarang atau lupa balas pesan maupun mengangkat teleponnya. Dia pacar idaman perempuan kang halu macam aku. Ya kali aku kawin sama Udin.

Gak ah. Orang udah bangkotan begitu. Kaya sih kaya, dia juragan kambing dan sapi. Tapi itu orang ganjen. Janda di kampung digodain semua sama dia. Mana mau aku kawin sama bangkotan ganjen macam dia. Bisa kena stroke usia dini aku nanti.

Oh iya, nama pacarku itu Rasya Adipta William. Cowok ganteng dan mapan yang usianya lebih tua dua tahun dariku. Rasya sendiri bekerja sebagai manager di salah satu hotel berbintang yang ada di Semarang. Hotel yang kini menjadi tempat kami bertemu. Alasannya simple, tidak menyita banyak waktu dan aku ngerti itu.

Oiya, aku sendiri sudah lama tinggal di Semarang, sedangkan keluargaku semua tinggal di Jakarta. Baik emak, maupun adek-adek. Aku memilih hidup terpisah sejak lulus SMA. Alasannya apa, tentu ada. Dan aku gak mau mengenang itu untuk saat ini. Bikin mood hilang.

Kulihat sekitar dan merasakan dekat jantung meningkat tiba-tiba. Gak tau kenapa, mungkin gugup. Hufh, aku udah kayak ABG yang lagi pubertas.

Sambil nunggu kucoba benahi diri. Aku merogoh cermin kecil yang ada dalam tas, lalu mulai membenahi mekap. Bibir yang masih berwarna bahkan kembali aku bubuhi lipstik.

Oke, aku udah cantik. Dia pasti klepek-klepek akan pesona seorang Gadis Mawar Melati.

Rasya, aku siap jadi istri.

Aku kembali mengedarkan pandangan ke sekitar. Baju pun kembali ditata lagi meski gak berubah sama sekali, masih rapi dan wangi. Cuma karena gugup rasanya semua mau dibenerin.

"Gadis!"

Aku tentu mencari arah suara dan melihat pacarku mendekat. Hati rasanya agak berbunga karena dia memanggil namaku, terdengar begitu bersemangat. Membuat aku rasa gimana … gitu.

Ah, kayaknya aku memang kembali jadi ABG.

Aku sambut kedatangan Rasya dengan rasa syukur. Priaku makin tampak tampan dengan balutan kemeja dan jas, begitu rapi dan terlihat berwibawa. Aku sempat terlena sekejap tadi. Soalnya hampir sebulan kami gak ketemu. Sekalinya ketemu dia malah makin keren. Suamiable pokoknya.

"Duduk, Sya," tawarku sambil berdiri, lalu duduk lagi saat Rasya juga sudah mulai merebahkan diri di kursi restoran.

"Mau pesen makan siang apa?" lanjutku dengan bibir semringah. Biar lebih cakep begitu.

Tapi, Rasya menggeleng. "Gak perlu, Dis. Aku masih kenyang. Kalo kamu mau, kamu aja yang pesan."

Hmm, kenyang? Tau gitu aku makan di rumah. Biar gak kelaperan. Sekarang kalau aku makan sendiri kan jatuhnya tengsin. Ye kan.

Sudahlah.

"Gak perlu, Sya. Aku juga udah kenyang," balasku. Tentu kebohongan belaka. Nyatanya cacing dalam perutku mulai berorasi minta makan.

E tapi, sekarang makan gak terlalu penting. Aku harus utarakan niat biar gak berakhir kawin sama Udin.

Hening beberapa saat. Rasya menatap lekat ke arah aku. Keadaan yang tentu saja memberikan senyar aneh dalam dada ini. Grogi dan malu aku jadinya.

"Kenapa?" tanyaku sambil membenarkan jilbab.

Lagi-lagi respon Rasya hanya sebuah gelengan kepala dengan senyum yang ... entah, rasanya aneh saja.

Rasya, sebenarnya apa yang kamu sembunyikan? Kenapa aku ngerasa kamu beda hari ini?

Kenyataan pahit.

Aku coba menarik napas panjang.  Mengusir pikiran jahat dengan mencoba berpikir positif. Lagi pula sekarang ada masalah yang lebih genting daripada praduga tak beralasan yang sempat menguasai benak. Aku akan percaya Rasya. Dia bukanlah laki-laki jahat.

"Dis, kamu ngelamun?" tanyanya yang buatku tersentak. Jadi canggung sendiri.

Oke, aku harus bisa mengutarakan niat. Pokoknya aku gak mau dinikahkan sama Udin.

Tapi, bukannya yakin aku malah makin resah. Gak dipungkiri rasa gugup bergejolak hebat di dadaku ini. Gak tau kenapa. Padahal wajar kan minta nikah? Kan kami sudah sama-sama dewasa. Kami sudah menjalin cinta selama dua tahun belakangan ini. Ya walaupun bertatap muka hanya bisa dihitung dengan jari.

Tapi aku yakin kok sama dia. Bismillah, nikah!

"Rasya ...."

"Gadis ...."

Kedua mulut kami secara serentak menyebutkan nama orang yang duduk di hadapan.

Tentu aja aku jadi kikuk sendiri. Berpikir apa mungkin ini yang namanya ikatan batin? Kalau iya, duh manisnya. Jadi gak sabar punya suami macam dia.

Tapi ada yang aneh, senyum Rasya sedikit beda. Senyum yang ... entah, gak bisa ditebak. Bibir tertarik tapi sorot mata menunjukkan sesuatu yang lain. Ambigu gitu hingga rasa penasaran memenuhi benakku saat ini. Pertanyaan itu mantul-mantul dalam tempurung kepalaku.

Dia kenapa? Apa ada masalah sama kerjaan? Apa dia mau pinjem duit?

Eh tapi, selama kami dekat gak pernah dia pinjam duit. Malah kalau jalan dia yang selalu traktir. Apa pun yang mau aku beli selalu di kasih. Makanya aku bilang dia ini suamiable banget. Bertanggung jawab. Dan, gak pelit. Itu poin pentingnya.

"Kamu aja yang ngomong lebih dulu," pintaku yang sudah kadung penasaran.

"Kamu aja dulu," balasnya.

Aneh. Dia mataku saat ini Rasya makin terlihat gelisah. Tapi apa yang buat dia gelisah? Kebelet? Eh tapi gak mungkin.

"Enggak, kamu aja dulu." Aku rada memaksa.

"Ladies first."

"Tapi laki-laki itu imam. Keputusan ada di tangan laki-laki," kataku. Mendesak. Sengaja ngelakuin ini biar dia ngaku.

"Gak, kamu aja. Kamu perempuan," balasnya. Terdengar gak mau kalah.

Oke, kalau gini kapan kelarnya.

Baiklah, aku harus bisa ngomong ini ke Rasya.

Aku mengamit jemari tangan sendiri yang sudah terasa rada kaku. Gugup aku tu.

"Dis?" panggilnya.

"Ya."

"Ayo, mau ngomong apa. Setelah itu aku yang ngomong."

Aku tutup mata, lalu tarik napas dan membuangnya perlahan-lahan. Aku seruput jus mangga punyaku.

Astaga, Emak! Emak bener-bener bikin malu. Gara-gara dianakunhatua berani melamar Rasya.

Aku tatap intens wajah tampan Rasya. "Rasya, hubungan kita 'kan sudah lama. Aku mau kita melanjutkannya ke jenjang pernikahan, gimana menurutmu?"

Seketika wajah Rasya berbeda, alisnya tertaut dengan gerak tubuh yang mencurigakan. Pacarku ini bahkan beberapa kali membasahi bibir dengan saliva. Gimik yang entah kenapa mengatakan kalau Rasya ini tengah menyembunyikan sesuatu. Tapi apa?

"Orang tuaku mau kita cepet nikah. Lagian kita 'kan udah lama pacarannya, kamu mau 'kan nikahin aku?" selidikku yang berkedok pertanyaan.

Hah, jangan remehkan seorang penulis. Aku bisa nyinyir cantik. Bisa menghina dalam pujian. Dan bisa mencari tau jawaban dalam sebuah pertanyaan.

Tapi anehnya bukannya menjawab, Rasya malah diam. Gelagatnya masih aneh. Yang lebih kentara itu dia sampai mengendurkan dasi. Padahal saat ini lagi hujan.

Fix, gerak gerik dan mimik wajah Rasya menunjukkan rasa bersalah. Kegugupannya makin kentara.

Apa dia selingkuh?

Ck, jangan selingkuh. Aku mohon ….

Cukup satu kali aja aku dikerjai laki-laki. Cukup satu kali aja aku dimainkan perasaannya. Aku sama kamu itu tulus, Sya.

Ah, ingin aku bilang begitu depan dia. Dia tangkapan bagus. l

Aku amit tanganku sendiri, lalu memanggilnya. Tapi balasan dia cuma hah heh hah heh doang. Mencurigakan kan?

Hening lagi, hingga dua menit berlalu sia-sia.

Aku tarik napas panjang lalu mengembuskan dengan panjang pula. Sedang dia, dia membetulkan posisi duduk menjadi lebih tegak lalu menyeruput air putih yang ada di depan. Yang memang sudah disediakan.

"Kenapa diem?" tanyaku lagi. Sok tenang meski tabuhan dalam dada sudah menggila.

Tapi, Rasya masih bungkam. Aku yang sudah tak sabar melambaikan tangan ke depan muka Rasya. Pria di depanku ini seperti gak fokus. Kayak punya masalah berat, pikirannya kayak melanglang buana ke mana-mana.

"Kamu ngelamun?" lanjutku lagi.

Rasya tersentak. Dia terlihat makin gugup. "Dis, maafin aku, ya. Aku gak bisa nikahin kamu. Aku sebenarnya setuju buat ketemu sama kamu karena aku juga mau ngasih tau kamu sesuatu."

****! Sudah bisa bisa tebak, Rasya memang menyembunyikan sesuatu.

Baiklah, aku bakalan diam menunggu perkataan Rasya selanjutnya. Sambil nunggu aku berusaha duduk tenang. Seanggun mungkin.

"Aku sebenarnya mau nikah sama perempuan lain."

WTF!

Aku tebtu melotot. Shock luar biasa sampai sempat lupa caranya bernapas.

Memang, beberapa detik sebelumnya aku udah menduga dan paham ada yang gak beres pada Rasya. Gelagat pria ini sangat mencurigakan, cuma gak nyangka alasannya.

Baiklah, kalau bukan jodoh apa mau dikata. Mungkin dia punya pemikiran sendiri. Atau mungkin ada target yang belum tercapai. Sepenglihatan aku, dia ini tipe lelaki pekerja keras terobsesi sukses.

Baiklah, aku akan dengar alasannya.

"K-kenapa, apa alasannya? Bukankah selama ini kita baik-baik aja?" tanyaku, suara rasa bergetar karena menahan marah, mencoba tetap bertahan demi harga diri. Laki-laki yang berselingkuh gak patut ditangisi. Itulah pesan yang selalu aku sampaikan pada pembaca. 

Bahkan kalau bisa, pria yang gak setia seperti itu harus dikasih pelajaran. Masukin dalam karung lalu ditenggelamkan ke dalam dasar lautan. Biar dimakan hiu sekalian. Menyebalkan!

"Aku mau nikah sama Rani. Dia sudah hamil dua bulan. Dan kami akan menikah akhir bulan ini."

Astaga. Jantung rasanya melemah. Shock luar biasa aku dengar penjelasan dia. Ternyata dia gak hanya selingkuh, tapi berzina juga.

Gila. Dia gak waras!

"Maaf."

Apa? Maaf dia bilang? Ke man sih otaknya.

"K-kamu serius, Rasya? Bagaimana mungkin kamu ...." Kepalan tinju sudah terbentuk sempurna.

Gubrak!

Seorang wanita terjatuh di sebelahku. Wajahnya tampak ketakutan, tapi aku yang juga sedang gak tenang mengabaikan ekspresi wanita itu dan kembali menatap nyalang Rasya.

"Maaf, Mbak. Gak sengaja," katanya.

"Iya, gak apa-apa," balasku sambil berusaha ramah dan kuat di saat bersamaan.

Fokus aku kembali ke Rasya saya cewek itu pergi.

 "Aku gak nyangka, ternyata diamnya kamu selama ini karena menyimpan wanita idaman lain. Dan lebih parahnya kamu bikin dia hamil. Ke mana hati nurani kamu, Rasya? Kalau memang menyukainya, kenapa gak bilang dari awal? Kenapa sampai bikin hubungan kita berlanjut tapi berakhir begini?"

"Maafkan aku, Dis."

"Maaf? Kamu bilang maaf?" Aku mencoba menarik napas seraya menguatkan diri, lantas menatap lama dan dalam ke Rasya.

"Kenapa bisa kamu selingkuh? Apa kurangnya aku? Bukankah kita sudah lama pacaran? Aku kira kita baik-baik aja. Aku kira kamu selama ini diam karena ngerti aku."

Rasya terdiam, menunduk dalam. Sementara diamnya Rasya membuat emosi aku makin naik. Aku geprak meja hingga bunyiannya mengundang atensi pengunjung lain. Aku gak peduli. Aku benci lelaki ini!

"Coba jawab! Salahnya aku di mana?" teriakku.

Semua orang memandang ke arah kj dengan tatapan yang ... entah. Aku yang sudah diselimuti kekesalan mengabaikan tatapan dan anggapan orang. Persetan dengan yang lain. Aku gak peduli. Mengurus hati saja susah, buat apa memikirkan isi benak orang-orang?

"Dis, tenanglah." Rasya tampak panik. Ah, kayaknya malu lebih tepatnya.

Tapi aku gak mau tenang. Modelan dia ini memang pantas dipermalukan.

"Tenang?" Aku tergelak miris. Mirip Anggun C Sasmi ketika ditawari jadi duta merek sampo lain.

Nyesek ya Allah 

"Kamu kira aku bisa tenang di situasi seperti ini, ha! Dasar buaya!" teriakku lagi.

"Maafkan aku, Dis. Dia selalu ada buat aku. Dia gak terlalu sibuk kayak kamu. Dia manis, dia cantik, dia muda. Dan aku tergoda."

What the hell!

"Rasya!"

"Tapi aku jujur."

Perkataan Rasya buat aku makin murka. Entah kenapa kejujuran itu serasa penghinaan.

"Kamu ngehina aku?"

Dia diam.

"Bukannya dari awal kita pacaran kamu udah tau kesibukan aku? Aku ini penulis, Rasya. Aku selalu dikejar deadline."

"Iya, aku tau. Tapi aku gak tau bakalan tergoda di tengah jalan. Rani itu wanita baik. Dia cantik dan menarik. Gak kayak kamu. Terlalu sibuk dengan dunia halu dan gak pernah nganggap aku."

Asli, ingin rasanya aku injak muka Rasya. Laki-laki ini menampakkan ke-brengsekannya sekarang. Aku rugi sempat berharap lebih. Terlebih lagi aku malu sempat ingin menangisi pria jahat ini beberapa menit yang lalu.

Byur!

Air dalam gelas telah mendarat di wajah dan membasahi jas yang Rasya kenakan. Ya, aku menyiramnya. Aku benci dia.

"Kamu brengsek!"

"Dis?"

"Kamu jahat!" teriakku lagi.

Tapi, tiba-tiba dia terkekeh-kekeh. Nyebelin banget. Apa itu maksudnya.

"Wajar aku selingkuh! Lagian siapa juga yang berharap perempuan hampir tua kayak kamu."

"Rasya!"

Ya Allah, kepalaku mendadak sakit. Darah serasa berkumpul di belakang leher. Rasanya kaku dan membuat pening. Hinaan Rasya lumayan melukai harga diriku. Brengsek!

Byur! Kembali air mendarat di wajah Rasya. Namun, bukan air putih seperti sebelumnya, melainkan air kobokan.

"Dasar bedebah sialan!" Aku ambil lagi gelas berisi jus dan hendak menyiramnya. Akan tetapi tertahan, sebuah cekalan di lengan menghentikan. Tampak lelaki tampan yang wajahnya sangat familier menatap dengan tatapan yang ... aneh.

"Irka?"

"Masih ingat rupanya," balasnya yang sumpah buatku mau nyakar tembok. Apes bener. Aku diputuskan depan laki-laki sialan macam Irka.

***

follow IG aku yuk buat lihat visual mereka.

adisty_rere.

Irka berulah.

sebelum baca bab ini ada baiknya baca bab 2 ya. soalnya aku edit bab 2 nya. selamat membaca. jangan lupa like dan komentar.

***

"Siapa kamu?" tanya Rasya, dia kelihatan arogan.

Aku dan Irka saling pandang. Gimana ya jelasinnya. Mau dibilang temen, tapi kita pernah punya perasaan satu sama lain. Mau dibilang mantan, tapi kita gak pernah jadian.

Dulu, saat aku di sekolah, aku sama Irka itu dekat. Dari kelas satu sampai kelas tiga kita selalu bareng. Entah pulang, entah ngerjain tugas.

Kedekatan itulah yang buat aku suka sama dia. Dia juga kayaknya suka aku. Kita sering jalan bareng. Ada satu hari dia bilang suka aku. Kejadiannya selesai ujian.

Waktu itu aku memang suka, tapi terlalu malu buat mengakui. Aku pun minta waktu.

Tapi sialnya besoknya aku difitnah. Aku dibilang ganjen sama guru honorer. Guru olahraga. Padahal gak ada. Itu fitnah paling keji.

Memang, saat itu ada kejadian memalukan. Aku haid dan tembus. Saat itu hanya ada Pak Aska. Beliau pun meminjamkan celana olahraganya. Mulailah gosip merebak.

Dan dia, dia sama sekali gak mau bela aku. Dia justru hilang gak nongol lagi. Sempat aku pikir dia sudah mati. Gak nyangka dia datang lagi dengan tampilan begini. Kita ketemu saat usia sudah tua.

"Siapa kamu?" teriak Rasya. Marah karena merasa tidak dianggap, mungkin.

"Aku?" Irka tersenyum. Mana pakai ngedip segala lagi saat natap aku.

"Aku Irka, mantan pacarnya yang mungkin akan jadi suaminya beberapa hari lagi."

What the hell?

Apa dia gila? Atau mau mati?

Belum juga selesai dengan kegondokan hati, tiba-tiba saja Rasya tertawa sumbang hingga aksi tatap-tatapan antara aku dan Irka buyar begitu saja.

"Oh, ternyata di belakang aku pun kamu selingkuh?" Rasya bertepuk tangan seraya mengucapkan itu

Aku Yakin dia begini karena harga dirinya yang terlanjur retak menjadi hancur lebur. Pasalnya wajah Irka lebih tampan, lebih berwibawa meski hanya memakai pakaian kasual. dan ya, terlihat lebih kaya. Ketahuan dari jam tangan yang dipakai. Aku tau itu, Irka memang anak orang kaya.

Tapi, bukan itu yang buatku suka. Aku suka dia ya karena suka aja. Dia baik. Eeh taunya aku di PHP.

Sekarang, rasa suka itu gak ada. Selembar daun bawang pun gak ada.

"Dis! Kamu selingkuh?" teriak Rasya.

Selingkuh? Astaga ….

"Maksud kamu apa?"

"Ngaku aja deh, kamu juga ada main kan sama mantan kamu itu."

"Jangan sembarang kalo ngomong. Aku bukan kamu yang selingkuh dalam diam. Nyimpen bangkee dalam badan. Bisa-bisanya selingkuh, sampe bunting pula. Dasar!"

"Gadis!"

"Apa?" balasku teriak."Aku sama Irka cuma kenal doang!"

"Kamu …."

Lisan Rasya menggantung karena Irka tiba-tiba memegang tanganku. Tentu saja aku kaget dan ingin sekali mencekik Irka. Bagiku Irka pun sama seperti Rasya—alias brenksek.

Andai, andai sedang tidak bermasalah dengan Rasya, sudah aku maki si Irka itu. Cuma, sikonnya gak memungkinkan.

"Irka, lepas, nggak!" omelku.

Irka tiba-tiba berjongkok dan menunjukkan sebuah kotak hitam dan cincin berlian menyembul setelah tutupnya terbuka.

Sialan! Dia sedang main drama. Dia tahu ini. Aku sejak dulu pernah berkeinginan dilamar pacar sambil berlutut.

Tapi aku tekankan lagi. Itu dulu, dulu sekali!

"Ka, kamu gila?" desisku sambil berusaha menarik tangannya yang sudah di genggaman Irka.

Sayangnya, sia-sia karena Irka sudah mencengkeram kuat. Ngilu yang aku rasakan.

"Ka, lepasin, gak!" sentakku lagi. Aku gak mau dianggap berselingkuh padahal nyatanya Raysa yang selingkuh.

"Will you marry me?"

"Ka, kamu sakit? Mau aku tonjok?"

Irka menggeleng lalu menarik cincin itu dan menyematkan di jari manisku. Ish!

"Jadilah istri seorang Irka. Aku janji gak bakalan menyia-nyiakan kamu lagi. Kisah lama kita tutup dan buka kisah baru, gimana?" Irka kedip-kedip jail setelahnya.

Sumpah, aku gak bisa berkata. Lidah mendadak kelu. Irka sialan!

Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!

Download Novel PDF
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!