NovelToon NovelToon

Aletra Lentera

1. MPLS

Hari ini sungguh membahagiakan karena, hari ini aku pertama kali menginjakkan kakiku sebagai anak SMA ya sudah beralih dari masa SMP.

" Perkenalkan nama saya ALETRA LENTERA singkatnya Ara alumni SMP Budi Bahagia ".

" Aku udah kenal kok " ujar Savia sahabat Ara.

" Ya jelas lah sav kamu kenal aku kita itu udah sahabatan dari SD ga usah  mulai drama deh sav ".

" Iya-iya Ra cuma becanda doang " tukas Savia.

" Baiklah untuk peserta didik baru silahkan lihat pembagian regu di Mading sekolah setelah itu, berkumpul sesuai regu dan ikuti arahan selanjutnya ".

" Aku regu 9 " ujar Savia.

" Yahhh kita ga seregu sav, aku regu 7 ".

" Ya it's oke yaudah kita cari regu kita yuk ".

Semua peserta didik baru sibuk mencari regu mereka masing-masing, sekitar 15 menit waktu habis untuk mencari regu dan menertibkan barisan per regu.

" Aduhh ga ada yang aku kenal satupun di regu ini " gumamku.

" R-re regina lihat tu siapa disamping kamu ? " ujar Keisya.

" Siapa emangnya kei ? (menoleh) ihhh ada si Ale ternyata kalo tau dia mendingan pindah aja deh takut ketular susah sama buluknya hahahaha " sindir Regina.

" Aduh jangan segitunya re sama ale tapi, ada benernya juga sih yuk maju ke depan " tukas Herlin.

" Uhhhhh ketemu mereka lagi disini padahal aku sangka mereka masuk SMK ternyata masuk SMA juga ".

" Iiihhhh kenapa tu trio lampir ada disini juga sih, kemaren gayanya nyombongin mau masuk SMK sekarang malah nyangkut kesini juga ujung-ujungnya " gerutu Savia melirik dari barisanya.

Semuanya tolong dengarkan apa yang saya sampaikan dan mohon tertib serta damai dalam barisannya.

" Perkenalkan saya Zayn Abram Sanjaya saya ketua OSIS di SMA Nusa Bangsa ini, saya berharap kepada kalian semua peserta didik baru bisa menjadi kebanggaan sekolah ini dan diri kalian sendiri " ujar Zayn.

...*************...

" Kita masih ada 2 hari kegiatan lagi sebelum kalian dinyatakan resmi diterim sebagai peserta didik baru di SMA Nusa Bangsa ini kalian mengerti " ujar Rio, senior pembimbing regu 7.

" Siap mengerti kak " ujar semuanya.

" Tunggu dulu (melihat nama seorang siswa di pin namanya) Aletra Felisa ".

" Iya itu nama aku memangnya kenapa ya ? " ujar siswa itu.

" Ohh gak ada apa-apa sih cuman nama kita sama, awalannya sama-sama Aletra aku juga Aletra aku Aletra Lentera salam kenal ya ".

" Waahh kebetulan banget ya nama kita sama iya salam kenal juga " ujar Felisa.

"

Uuhhh capek juga ternyata ".

" Ra balik bareng yuk " Savia.

" Kamu itu emang paling suka becanda ya sav, rumah kita itu beda arah gimana mau pulang bareng ".

" Aku tau itu kok Ra aku juga tau kita ga bisa pulang sama tapikan, masih bisa pulang bareng sampe gerbang depan wkwkwkwk " Savia.

" Iya-iya terserah kamu aja sav ".

" Ehhh Ra menurut kamu ketos kita tadi ganteng gak ? " Savia.

" Ehhmmm kenapa jadi bahas ketos tadi ni kamu sav ayoooo mau ngapain ? ".

" Ga mau ngapa-ngapain Ra cuma nanya aja " Savia.

" Ya kalo aku sih dia emang ganteng kan dia cowo, kalo dia cewe pasti cantik yakan ".

" Ahhh kamu Ra ga bisa diajak serius ni " Savia.

" Ga usah terlalu serius sav udah ahh ni kita udah sampe gerbang aku duluan dahhh tiati dijalan, inget jangan ngelamunin ketos tadi ".

" Ihhh apaan sih Ra yaudah aku juga duluan dahhhh see you " Savia.

Langkah kaki mulai menuju rumah sederhana yang berada di gang sempit cukup jauh dari sekolahan.

" Zayn kita jadi ga bikin game di akhir acara besok ? " ujar Talita, teman seangkatan Zayn dan punya rasa sama Zayn.

" Kayaknya jadi ta tapikan kita masih ada 2 hari lagi acaranya jadi bahasnya besok aja ya gue duluan " ujar Zayn.

" Iya juga ya, ihh Zayn kenapa sih susah banget mau bicara sama kamu apalagi deket dan kamu sukain balik iihhhh Zayn " Talita.

" Hari ini kamu ikut kakak kerja ya jangan cuma diam dirumah, kamu pikir sekolah kamu itu gratis " ujar Mila.

" Iya kak tapi aku makan dulu ya ".

" Yaudah sana habis makan kamu susul ke laundry, ohh iya satu lagi tadi bu sari minta tolong buat bantuin dia disawah kamu bisakan ? " ujar Mila.

" Iya kak nanti habis bantu kakak dilaundry aku ke rumah bu sari ".

Rutinitas sehari-hari seorang Aletra Lentera, dia terlahir sebagai anak bungsu namun itu semua tidak menjamin kebahagian selalu hadir.

Aletra Lentera anak bungsu yang penuh perjuangan dalam hidupnya, dewasa disaat diri yang masih ingin bahagia seperti mereka diluar sana.

" Kak aku pamit ya semuanya udah siap ".

" Iya hati-hati ni buat beli jajanan kamu aja cukupkan (uang 20k) " Mila.

" Cukup kak yaudah aku pergi dulu kak assalamualaikum ".

" Waalaikumussalam " Mila.

" Ra ara " teriak Rian.

" Bang Rian ada apa bang ? ".

" Bagi uang Ra buat beli rokok bang lagi ga punya uang ni, nanti bang ganti pas udah nerima upah dari nguli " bujuk Rian.

" Ara cuma punya uang segini kak (20k) ini juga dikasih kak Mila dari laundry tadi ".

" Yaudah gapapa makasih ya nanti bang bayar " ujar Rian lalu pergi.

" Uhhh gini banget hidup, kata orang jadi anak bungsu itu manja dan selalu diturutin kemauannya mana kok aku ga " gerutuku disepanjang jalan.

Begitu lah kehidupan tidak ada kepastian kecuali kematian dan ketetapan Allah swt.

2. MPLS 2

" Assalamualaikum bu bu sari ".

" Ehhh Ara ada apa Ra ? " ujar Sari.

" Kenapa bu sari malah balik nanya ya (batinku), bukannya bu suruh Ara nemuin ibu di sawah ? ".

" Oohh pasti Mila ya yang nyuruh kamu ya kesini, tadi itu ibu mau nawarin kerja sama ibu kamu tapi kata Mila ibu kamu ga enak badan yaudah ibu ga jadi ngasih kerjaan disawah ini sama ibu kamu " Mila.

" Tapi tadi kak Mila nyuruh Ara kesini bu ".

" Ibu ga ada nyuruh Mila buat suruh kamu kesini Ra tapi, ibu rasa emang Mila yang mau kamu nerima kerjaan ini Ra ".

" Uhhhh yaudah bu biar Ara aja, Ara harus kerjain apa ni bu ? ".

" Yaudah kalo kamu mau boleh sekarang kamu bantu cabutin benih yang disana ya inget yang rapi dan jangan rusak benihnya ya Ra ".

" In sya Allah Ara bisa kerjain dengan baik bu soalnya Ara pernah bantu ibu juga waktu kerja disawah ".

Mentari Senja

" Mil milaaaaa milaaaaa " teriak Lena (ibu).

" Iya bu ada apa ? " Mila.

" Adek kamu Ara mana kenapa dia belum pulang juga ? "Lena.

" Aku suruh kerja disawahnya bu sari " Mila.

" K-kerja mil kamu itu apa-apaan sih kamu ga kasihan sama adek kamu dia itu baru selesai sekolah hari pertamanya di SMA " Lena.

" Ya terus hubungannya sama hari pertama dia sekolah apa bu, udah ahh bu kita itu harus ngajarin Ara buat keras dan kuat dalam menjalani hidup karna kita bukan orang kaya bu " tegas Mila.

" Ibu tau maksud kamu itu baik mil tapi ga begini caranya kamu ngajarin adek kamu " Lena.

" Aahhh udah deh bu percaya sama mila kalo Ara itu bisa karna dia ga boleh manja " Mila.

" Ya Allah lindungilah putriku Ara dan berikanlah dia kekuatan untuk menghadapi cobaan dan ujian darimu " Lena.

*************

" Assalamualaikum bu ibu ".

" Waalaikumussalam Ara maafin ibu ya ibu ga tau kalo Mila nyuruh Ara kerja disawahnya bu sari nak " Lena.

" Udah gapapa bu lagian cuma cabutin benih padinya bu sari bu, ibu kan udah pernah ajarin Ara waktu itu masa ibu lupa ? ".

" Iya ibu inget yaudah sekarang Ara mandi habis itu sholat dan makan ya ibu siapin makanannya dulu " Lena.

" Iya bu ".

Suasana semakin hening dalam kegelapan malam namun, ada hal yang terus berperang dalam pikiran seorang Ara.

" Kenapa makin kesini aku ngerasa semuanya berat ya, bahkan setiap hari rasanya harus pura-pura tersenyum, tertawa bahagia dan baik sama semua orang ".

" Padahal aku masih kecil baru mau masuk SMA tapi, udah berasa jadi orang dewasa entah itu benar atau salah yang jelas harus banyakin sabar aja ".

Masih banyak lagi pikiran, perkataan yang berperang dalam pikiran seorang Ara namun mata juga semakin sayu dan akhirnya terlelap.

" Ara pulang sekolah nanti kamu langsung ke sawah bu sari aja ya jangan lupa upahnya diminta, liat tu beras sama kebutuhan makan udah mau habis seegaknya kamu bisa bantu ibu sedikit-sedikit " tegas Mila.

" Iya kak nanti Ara tanya ke bu sari ".

" M-mila kamu itu apa-apaan sih adek kamu itu mau berangkat sekolah, kenapa kamu malah suruh dia mikirin soal rumah sih " Lena.

" Udahlah bu Ara itu udah besar jadi dia udah bisa bantu-bantu kita dan ga usah manjain dia, kamu ngertikan maksud kakak Ra " Mila.

" Iya kak Ara ngerti, udah bu gapapa lagian apa yang kak Mila bilang itu benar yaudah Ara pamit ya bu assalamualaikum ".

" Waalaikumussalam hati-hati ya nak " Lena.

Mentari pagi menyapa dengan penuh kehangatan namun, tak tau kenapa terasa akan ada rintik yang membasahi pipi seorang Ara.

Kringgggg kringgggggg (bunyi bel)

" Baiklah selamat datang kembali untuk peserta didik baru kita akan melaksanakan kegiatan MPLS hari ke-2 dan besok adalah acara puncak untuk peresmian kalian sebagai siswa SMA Nusa Bangsa ".

Prokkkkkk prokkkkk (tepuk tangan yang meriah)

" Hari ini setiap regu silahkan mencari kelas sesuai regunya dan nanti akan ada pengarahan dari ibu/bapak guru silahkan mulai mencari kelasnya ".

" Aku belum kenal sama mereka yang tau baru Felisa aja itupun gara-gara awalan nama kita sama ".

Di Kelas

" Duduk sini ajalah ".

" Haii kenalin aku Hanum salam kenal ya, kalo kamu siapa ? " Hanum.

" Aku Ara ".

" Ohh Ara " Hanum.

" Assalamualaikum semuanya " ujar guru.

" Waalaikumussalam pak " jawab semuanya.

" Baiklah hari ini kita perkenalan dulu dan sedikit menyinggung mengenai sekolah ini dan mata pelajaran yang bapak ajarkan oke kita mulai dari absensi dulu ya " guru.

Aletra Felisa

-

-

-

Aletra Lentera

" Loh kenapa namanya sama orangnya mana ni coba angkat tangannya ". guru.

" Saya Aletra Felisa pak " ujar felisa dibangku belakang.

" Saya Aletra Lentera pak " ujarku dibangku depan.

" Oke, kalian kembar ? atau saudara/sepupuan ? " Guru.

" Ga pak " jawab Felisa.

" Iya pak kami baru ketemu disini kebetulan cuma awalan nama kami saja yang sama pak " jelasku.

" Baiklah tidak apa-apa tapi, jika boleh berkata bisa jadi nanti terjadi keraguan saat dikelas belajar terutama dari pemberian nilai takutnya tertukar jadi apa yang bisa membedakan kalian " guru.

" Tenang pak mudah sekali untuk membedakan mereka berdua pak " ujar seorang siswa dibangku sudut.

" Ya apa pembedanya ? " Guru.

" Ya mudah pak yang satu cantik (menunjuk Felisa), satu lagi ya hemmmmm (kalian tau maksudnykan) " ujar siswa laki-laki itu.

Semuanya tertawa kecil ya tawa yang diselipi hinaan.

Guru itupun sedikit tertawa seakan mengiyakan pernyataan siswa tadi tentang perbedaan mereka.

" Sudah-sudah kita lanjut saja " guru.

3. MPLS 3

Kringgggg kringgggggg (bunyi bel)

" Baiklah selamat datang kembali untuk peserta didik baru kita akan melaksanakan kegiatan MPLS hari ke-2 dan besok adalah acara puncak untuk peresmian kalian sebagai siswa SMA Nusa Bangsa ".

Prokkkkkk prokkkkk (tepuk tangan yang meriah)

" Hari ini setiap regu silahkan mencari kelas sesuai regunya dan nanti akan ada pengarahan dari ibu/bapak guru silahkan mulai mencari kelasnya kembali "

" Ra k-kamuuuu ? " ujar Hanum membahas hal tadi.

" Udah aku udah biasa sama hal begitu Han, ohh ya aku panggil Han aja gapapakan ? ".

" Iya gapapa Ra " Hanum.

" Tapi serius kamu biasa aja tadi i-itu udah keterlaluan lo Ra " ujar Hanum lagi.

" Udah han lagiankan dia cuma ngomong hemmm jadi ga jelas juga maksudnya apa yakan ".

" Serius kamu ga tau artinya Ra ? " Hanum.

" Ternyata kamu orangnya baik ya han udah gapapa, aku tau kok artinya ".

Maksudnya ginikan

Tinggi-Pendek

Jauh-dekat

Pintar-bodoh

Cantik- ?

" Kamu taukan han jawabannya ? ".

" Iya Ra aku tau tapi menurut aku kamu c-can " Hanum disela Ara.

" Udah ga usah dilanjut, kamu ga mau makan ini udah jam istirahat ke dua ".

" Yaudah kita ke kantin yuk Ra " ajak Hanum.

" Aku bawa bekal han kamu aja yang ke kantin aku makan di kelas aja ".

" Yaudah aku beli makanan dulu dikantin kita makan disini sama-sama tungguin aku ya " ujar Hanum.

" Masih aja ketemu orang yang ngomong gitu pas SMP dulu tapi, emang bener sih aku aja yang cewe ngerasa kalo mana yang cantik dan yang ga ".

" Ra woii Ara " teriak Savia dipintu.

" Ehhh sav masuk ngapain berdiri disitu ".

" Tadi mau masuk tapi yang punya kelas lagi ngelamun " Savia.

" Yang punya kelas bukan aku sav ".

" Yakan emang kamu sendiri yang ada di kelas ini jadi ya otomatis kamu yang punya kelas ini, udah makan ? " Savia.

" Ini baru mau makan tapi lagi nungguin Hanum ".

" Hanum siapa kamu udah punya temen baru ya " ujar Savia sedikit cemberut.

" Ya temen baru tapi ga usah cemberut juga mukanya sav ".

" Ga biasa aja " Savia.

" Mau makan bareng tapi aku cuma punya ini (nasi goreng plus omlet) bekal biasa aku udah dari SMP kamu hapal lah ".

" Aku udah sarapan tadi jadi masih kenyang kamu aja yang makan, yaudah aku kelas dulu ya dahh jangan lupa nanti pulang bareng sampe gerbang " teriak Savia yang sudah menjauh.

" Maaf ya Ra nunggu lama soalnya di kantin antri " ujar Hanum.

" Iya gapapa han yuk makan ".

                   **************

" Ehh ga liat Ale lagi ni kita kemana tu si Ale ? " ujar Regina.

" Ga tau sembunyi kali sembunyi dari kenyataan hidup dia hahahaha " ujar Keisya.

" Udah ahh ngapain urus si Ale mendingan kita pulang atau ga ke cafe yuk " ajak Herlin.

" Ehh tapi kalo ga salah kemaren aku liat si Ale kerja disawah gitu sawah deket rumah dia " ujar Keisya.

" Serius kei ? " Regina.

" Ya serius lah ga mungkin mata aku ini rabun " tegas Keisya.

" Oke kita punya materi baru ni buat si Ale yakan "  balas Herlin.

***************

" Akhirnya kita sampai pada acara puncak MPLS di hari ke-3 atau terakhir ini, sebagai penutup acara kita akan mengadakan game queen and ketos dan king and queen peserta didik baru " ujar senior.

" Jadi siap-siap buat kalian semuanya tapi, yang paling ditunggu sih siapa yang bakalan kepilih jadi quees ketos kita tahun ini ya " ujar senior lainnya.

" Tanpa menunda waktu mari kita mulai gamenya ".

Sesi pertama dihabiskan untuk bermain game bersama seperti lomba lari, bernyanyi, tebak-tebakan kata dan acara penentuan queen ketos dan king and queen peserta didik baru.

Semua peserta didik baru mendapatkan secarik kertas dan hanya ada 3 kertas yang bertuliskan 2 untuk king and queen peserta didik baru dan 1 carik kertas bertuliskan queen ketos.

Setelah dipastikan semuanya mendapatkan kertas tersebut waktunya untuk mengetahui siapa yang beruntung mendapatkan posisi yang telah ditentukan tadi.

(Queen ketos)

" G-ga mungkin aku yang kepilih ini bisa jadi perkara baru lagi, gimana cara nukarnya ya. Tunggu dulu  Felisa kayaknya dia aja yang gantiin aku tapi gimana caranya ".

" Dalam hitungan ketiga bagi yang terpilih mendapatkan posisi queen and king tadi maju ya oke, 1........ 2........ and 3......... ayo maju " ujar senior.

" Wahh berikan tepuk tangan yang meriah buat mereka bertiga, dan yang paling greget kita cari tahu dulu siapa queen ketos kita penasarankan yuk yuk " senior.

" Tapi alangkah lebih baiknya kita kenalan dulu sama king kita ni namanya siapa ? ".

" Nama saya Brian Anggara ".

" Oke king kita Brian ni, lanjut buat 2 queen kita ni silahkan disebutin namanya ? ".

" Kenalin nama saya Crysania grianda ".

" Saya Aletra Felisa "

" Oke queen kita namanya bagus-bagus ya dan sekarang buat queen kita siapa yang kepilih antara kalian yang jadi queen ketos ?, Sebelum kita tahu gimana kita minta ketos kita buat maju kesini juga setuju ? ".

" Setuju " teriak semuanya.

" Oke ketos kita sudah ada disini ketos Zayn Abram Sanjaya gimana siapa yang terpilih jadi queen ketos kita  silahkan maju dan berdiri disamping ketos 1,2,3 "

" Wawawahhhh dan yang terpilih jadi queen ketos kita adalah Aletra Felisa selamat ya, and selamat juga buat king Brian dan queen Crysania sebagai peserta didik baru sekali lagi tepuk tangan yang meriah untuk kita semua ".

Prokkkkkk prokkk (tepuk tangan)

" Uhhhh lega banget rasanya untung tadi bisa cepet nukarnya kalo ga, masalah besar datang lagi aku cuma pengen sekolah bukan cari musuh dan jadi bahan bullyan ".

" Kenapa dia nukar kertas itu ada masalah apa dia " ujar seorang senior yang memperhatikan Ara.

Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!

Download Novel PDF
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!