NovelToon NovelToon

My Destiny Love

1. Pencuri dan pertemuan

Sebuah pertemuan empat sahabat disebuah cafe membuat mereka berjalan pada arus takdir masing-masing

Marcel memasuki kantornya dengan wajah dinginnya yang membuat beberapa karyawan menciut, malas berurusan dengan bos mereka itu

Begitu sampai diruangannya, Marcel langsung disuguhi gambar elegan dari proyektor besar yang disediakan asistennya

" Ini properti terbaru yang sedang booming, dikarenakan gambarnya menggunakan replika kalung berlian Agnes.Kalung yang dilelang dengan harga milyaran dollars"

" Bagus, dapatkan kalung itu" ujar Marcel langsung

" Tapi yang menjadi masalahnya tuan, kalung itu sudah dicuri dari tempat penyimpanan oleh pencuri profesional berinisial V, itulah huruf yang ditinggalkan setelah dirinya selesai mencuri" jelas sang asisten santai

" Dicuri katamu?" tanya Marcel yang lebih seperti pernyataan

" Iya, penjagaan disana sudah diperketat tapi entah bagaimana pencuri itu berhasil masuk dan mengambil barang berharga itu"

" Dia ingin bermain-main denganku.Bukankah sebelumnya dia juga mencuri beberapa properti penting dan barang-barang berharga perusahaan kita?" tanya Marcel dengan wajah dinginnya.Pernah beberapa kali hasil produksi perusahaannya dicuri oleh seseorang yang meninggalkan huruf V setelah aksi pencuriannya selesai.Asistennya hanya menunduk tanpa menjawab

" Aku tidak mau tahu.Lakukan apapun dan temukan pencuri sialan itu dan juga kalungnya, atau jika tidak, kita akan gagal produksi tahun ini"

" Baik tuan, saya pamit undur diri"

Selepas kepergian asistennya, Marcel memandang kesal pada layar proyektor didepannya yang menampilkan kemewahan kalung Berlian Agnes

" Akan kudapatkan kalungnya dan juga dirimu pencuri sialan" desisnya dengan tatapan mematikan

🍀🍀🍀

Disebuah tempat gelap, seseorang dengan siluet hitam berdiri memberikan sebuah kotak pada pria didepannya yang tersenyum penuh kemenangan.Dia meraih kotak itu dan kalung yang ada digambar proyektor Marcel kini nyata didepannya, dia mengangkat kalung itu dan tertawa keras

" Bagus, aku suka pekerjaanmu V. Sekarang kamu boleh pergi, bayaranmu akan ku transfer nanti" ujar pria itu

" Kau tidak perlu membayarku dengan uang karena kau tahu bayaran apa yang kuinginkan darimu" ujar si pencuri V dalam kegelapan dengan tubuh dan wajah yang ditutupi kain serta topeng hitam, terlihat mengerikan dalam cahaya remang-remang

" Oke, baiklah! Sepertinya wanita itu begitu menyukaiku" ujar si pria mulai terlihat congkak

" Jangan main-main denganku dan juga dengannya, Markus. Cukup lakukan apa yang kusuruh atau jika tidak, kamu akan mendapatkan ganjarannya"

" Oke..oke, tenanglah kawan, akan kujalani peranku nanti"

" Dia mencintaimu dan kuharap kau membalas cintanya"

" Tentu saja aku akan membalasnya, karena kamu sudah melakukan apa yang kuinginkan.Setidaknya ini, kerja sama yang menguntungkan antara kita bukan?" si pria tersenyum santai tanpa menyadari mata si pencuri V yang memerah hampir terlihat berair

Dia langsung berbalik meninggalkan si pria sendirian, setelah kepergian pencuri V, si pria tertawa keras sambil memandang kalung ditangannya

" Kamu akan segera hancur Marcel dan keuntunganku akan bertambah setelah aku menikahi wanita itu.Kamu benar-benar akan aku hancurkan berkeping-keping hingga tidak lagi bernilai" tekadnya memandang penuh seringaian iblis pada kalung berlian itu

🍀🍀🍀

Marcel melajukan mobilnya dengan kecepatan tinggi, dia sedang kesal mengetahui bawahannya gagal mendapatkan informasi tentang pencuri berinisial V itu setelah hampir 2 minggu berjalan.

Tanpa disadarinya, dari arah berlawanan seorang gadis dengan sepedanya melintas membuat Marcel memukul setir mobilnya kesamping menghindari kecelakaan.Kejadian itu begitu mendadak, pinggir mobil Marcel berhasil menyerempet sepeda si gadis hingga membuat si gadis terjatuh dan buah jeruk dalam keranjang sepedanya jatuh berhamburan, sebagian sudah terinjak ban mobil Marcel

Akibat terjatuh dari sepeda, siku si gadis terluka dan pedal sepedanya terlepas, dengan marah si gadis bangkit dan menghampiri mobil Marcel yang kini terhenti di tepi jalan dan Marcel juga keluar

" Dasar laki-laki tidak tau aturan.Kau pikir ini arena balap apa! Menyetir seperti kerbau gila begitu" ujar si gadis dengan suara keras

Marcel keluar dalam keadaan rapi tanpa kekurangan rapi tanpa kekurangan suatu apapun.Dia terlihat begitu tampan, jantan dengan kemeja dan jas biru gelap senada dengan celana bahannya, dia memandang gadis didepannya dengan malas. Sungguh, dirinya muak berurusan dengan makhluk bernama wanita atau perempuan

Perlahan Marcel mengambil dompetnya dan mengeluarkan beberapa lembar uang ratusan lalu disodorkan pada si gadis tanpa ucapan apapun.Si gadis memandang uang itu dan beralih memandang wajah tampan Marcel

" Dia benar-benar laki-laki tidak tahu sopan santun.Dia pikir aku sedang mengemis padanya apa?" batin si gadis mengambil uang itu dan melemparnya ke wajah Marcel

" Kau pikir, kau bisa menyelesaikan semuanya dengan uang.Seharusnya kau minta maaf padaku! Kau pikir aku ini pengemis apa!" kata si gadis berapi-api.

Rahang Marcel mengeras menandakan dirinya marah.Namun, dia tidak mengucapkan apapun dan berbalik hendak memasuki mobilnya, malas berurusan dengan gadis tidak tahu diri itu

Namun, tindakan gadis itu selanjutnya benar-benar diluar dugaannya.Si gadis menarik tangan Marcel dengan tangan kirinya dan tangan kanannya meluncur bebas menghantam wajah tampan Marcel. Dan tidak cukup itu saja, si gadis mengambil asal jeruk yang berhamburan, mengupasnya sembarangan dan meremasnya lalu melumuri bekas jeruk itu pada pakaian Marcel

" Rasakan kau pria sialan! Hanya karena dirimu kaya dan tampan, bukan berarti kau bisa bebas bertindak seenaknya" teriak gadis itu kesal.Marcel mematung dengan semua tindakan gadis itu, dia memandang kearah kemeja dan jasnya yang kotor berlumuran jeruk, belum lagi pipi kirinya yang panas terkena tamparan keras dari tangan lembut gadis itu

" Apa maumu wanita gila?" ujar Marcel dalam, si gadis tersentak mendengar suara jantan itu . Pria ini dianugerahi banyak kesempurnaan dibalik sikap dan sifatnya yang menyebalkan

" Bagus, ternyata kamu tidak bisu. Apa kamu tahu apa kesalahanmu pria sialan!" teriak si gadis lagi mencoba menutupi kekagumannya pada Marcel

Marcel hanya menatap tajam si gadis tanpa menjawab.Dia benar-benar sudah sangat marah, baru kali ini ada yang sengaja mempermalukannya begini dan itu adalah seorang wanita, makhluk yang begitu dibencinya dan wanita didepannya ini bahkan tidak dikenalnya.Andai didepannya bukan seorang wanita, mungkin dia sudah menghantamnya dari tadi, tidak peduli walau dia yang salah

Rahangnya mengeras, matanya menajam membalas tatapan gadis yang memiliki rupa yang cantik didepannya, tapi itu semua sama sekali tidak berpengaruh padanya

" Lihat, kau melukai tanganku dan merusak sepedaku akibat gaya menyetirmu yang ugal-ugalan" imbuh si gadis memperlihatkan siku kanannya yang berdarah dan sepedanya yang teronggok tanpa pedal, belum lagi buah jeruk miliknya yang berhamburan memenuhi jalan yang sedikit sepi itu

" Bukankah aku sudah bertanggung jawab dengan membayarmu.Apa itu kurang?" seru Marcel hampir meledak sembari memandang wajah cantik itu dengan tajam

" Aku bukan pengemis, aku tidak butuh uangmu! Apa kau tidak punya etika ketika kau berbuat salah?" tambah si gadis kesal dengan sikap arogan pria itu

" Jika kau tidak ingin uang, lalu apa maumu?" suara Marcel tertahan supaya tidak membentak.Dia benar-benar ingin memberi pelajaran pada wanita itu

" Kurasa kau tahu jawabannya sialan.Kau tidak bodoh bukan?" jawaban gadis itu semakin menyulut emosi Marcel dan memperkeruh suasana yang sudah tegang

Tanpa basa-basi lagi, Marcel mencengkeram lengan kanan si gadis dan menekan tubuh si gadis kearah mobilnya.Si gadis meringis kesakitan saat tangan kasar Marcel menekan luka disiku kanannya, belum lagi punggungnya yang membentur mobil pria itu keras akibat dorongan keras pria itu

" Kau mau tau, jawaban apa yang kutahu?" tanya Marcel dengan tatapan tajam dan senyuman sinis tercipta di bibir tipisnya

.

.

.

Hai, ini bukan novel baru ya..ini kisah kedua dari 4 sahabat

Mike(the grudge love)

Marcel(My destiny love)

Eric(Take it poor boy)

Billy(playboy risk)

Sebenarnya kisah mereka ada dalam 1 buku saat kutulis manual namun kini kupisah jadi 4 judul masing-masing...semoga terhibur

Kritik dan saran diharapkan🙏🙏

2. Ciuman pertama

"Kau mau tahu jawaban apa yang kutahu?" tanya Marcel dengan tatapan tajam dan senyuman sinis tercipta di bibir tipisnya.Si gadis mendongak menatap Marcel dan belahan bibirnya terbuka ingin menjawab pertanyaan Marcel.Namun, sesuatu diluar dugaannya terjadi.Tanpa banyak kata Marcel langsung me****t bibir si gadis dalam tanpa ditahan-tahan

Si gadis yang menerima serangan tidak terduga itu mencoba berontak mendorong Marcel menjauh darinya namun, tenaganya tidak ada bandingannya dengan Marcel yang memiliki tubuh lebih besar darinya.Pria itu bahkan menekan tubuh si gadis ke mobilnya dan tangannya yang bebas, menekan tengkuk si gadis memperdalam ciumannya.

Marcel terus mempermainkan bibir si gadis, dia bahkan sedikit menggigit bibir itu.Si gadis dengan gelagapan mengatasi kebrutalan ciumqn Marcel.Begitu nafasnya habis,Marcel melepas bibirnya dari bibir si gadis dengan sensual

Si gadis langsung meraup udara dengan rakus, dia bahkan tidak dibiarkan mengambil nafas tadi.Melihat keadaan si gadis, Marcel berbisik pelan di telinga si gadis

"Itukan bayaran yang kau inginkan! Semua wanita pada dasarnya sama saja, murahan!!" ujarnya tajam, menarik si gadis menjauh dari mobilnya dengan sedikit kasar.Membuka pintu mobil dan masuk kedalamnya lalu pergi tanpa peduli dengan si gadis yang masih belum tersadar dari keterkejutannya, dia masih bingung, memandang mobil Marcel yang mulai melaju pergi

Didalam mobil, Marcel menyapu ibu jarinya di bibir tipisnya.Dia bahkan heran pada dirinya! Kenapa tadi dia mencium gadis itu? Namun diam-diam wajahnya menampilkan senyuman tipis

"Tapi manis juga ternyata" ucapnya dalam sepi, masih menyentuh bibirnya yang masih tersisa saliva si gadis

Namun, tiba-tiba senyumannya menghilang terganti dengan ekspresi dingin tanpa perasaan, saat ingatannya kembali ke masa lalu.

Dulu dia mempunyai seorang kekasih yang begitu dicintainya.Apapun dilakukannya demi kekasihnya itu, dirinya begitu bahagia dan hubungannya bersama kekasihnya berjalan hampir 4 tahun.Ketika dirinya sudah memantapkan hati ingin menikahi sang kekasih, Marcel malah menemukan kenyataan pahit yang menyakitkan

Dia melihat sendiri sang kekasih bergumul dengan rivalnya didunia bisnis dengan gairah.Sejak itulah, Marcel memandang murahan kaum wanita.Tapi, tindakannya ke gadis tadi membuatnya tampak seperti pria pada umumnya, merindukan kehangatan seorang wanita

Itu memang bukan ciuman pertamanya, Marcel sudah sering berciuman dengan mantan kekasihnya dulu.Tetapi, ciuman yang terjadi tadi berhasil membangkitkan hasrat primitif yang tersembunyi rapi didalam dirinya.

Andai si gadis sedikit saja membalas ciumannya maka sudah dipastikan si gadis jadi santapan empuknya. Marcel berharap supaya dia tidak akan pernah bertemu lagi dengan gadis itu

Sedangkan si gadis yang ditinggal Marcel hanya menganga memandang mobil Marcel pergi menghilang dari pandangannya.Dia masih tidak dapat percaya, dirinya dicium seperti itu dan sialnya itu ciuman pertamanya dan pria itu merenggutnya dengan sembarang

Perlahan si gadis menyentuh bibirnya tidak percaya, itu ciuman pertamanya dan pria itu menciumnya dengan kasar bahkan menggigitnya, si gadis akan membuat perhitungan dengan pria sialan itu

"Kurang ajar kau laki-laki brengsek! Akan kubunuh kamu" teriaknya kesal, setitik air mata jatuh dari pelupuk matanya.Dia menyimpan ciuman pertamanya untuk pria yang begitu dicintainya dan pria sialan yang bahkan tidak dikenalnya mengambilnya secara paksa

Tapi, harus diakuinya pria itu pandai berciuman, buktinya dia yang belum berpengalaman pun terbawa gairah pria itu

Masih dengan hati dongkol dan wajah yang kesal si gadis mengumpulkan jeruknya yang berhamburan dan bahkan sebagian sudah jadi makanan ban mobilnya Marcel.Dia juga mengambil uang yang ditinggalkan Marcel walaupun berat dan mulai melajukan sepedanya dengan perlahan.Tanpa pedal, sepeda itu hanya bisa dituntunnya dengan berjalan kaki, membuatnya menggerutu sepanjang jalan menuju rumahnya

Tadinya si gadis bermaksud ingin ke panti asuhan mengantar jeruk untuk anak-anak panti.Namun, pertemuannya dengan pria sialan itu mengubah segala tujuannya

🍀🍀🍀

Begitu memasuki kamarnya si gadis langsung di suguhi wajah sepupunya yang sedang sibuk mematut diri di cermin

"Vika, kamu sudah pulang!" ujar sang sepupu, langsung menghampiri si gadis yang bernama Vika

"Sedang apa kamu disini?" seru Vika, masih terlihat kesal akan kejadian tadi dengan pria tidak dikenalnya.Belum lagi dirinya harus pulang dengan kaki dan menuntun sepeda membuat tubuhnya serta kakinya pegal-pegal

"Kenapa dengan sikumu?" mengabaikan pertanyaan Vika, sang sepupu malah terfokus pada luka disiku gadis itu dan balik bertanya, apalagi saat netranya melihat keadaan Vika yang jauh dari kata baik-baik saja

"Kamu tidak akan percaya jika aku menceritakan kenapa sikuku bisa begini"

"Kenapa memangnya?"

"Aku tadi kecelakaan, lebih tepatnya aku ditabrak pria kaya sialan yang brengsek"

"Benarkah! Siapa pria itu?" sang sepupu langsung antusias

"Apa dia tampan?" lanjut tanyanya lagi.Vika memandang tajam kearah sepupunya.Namun, mata tajam sepupunya berhasil menyadari sesuatu yang berbeda dari Vika

"Vik, bibirmu kenapa? Bengkak begitu!"

"Kau mau tahu apa yang lebih sialan yang kulalui hari ini.Pria tidak tahu diri itu menciumku bahkan dengan sialannya dia menggigit bibirku dan itu adalah ciuman pertamaku" penjelasan Vika dengan blak-blakan dan itu berhasil membuat sang sepupu membulatkan matanya

"Jadi kamu sudah berciuman! Bagaimana rasanya?" tanya sang sepupu yang penasaran dengan mata berbinar-binar

"Sudahlah Lisa.Sikapmu ini bukan seperti dirimu yang biasanya" ucap Vika pada sang sepupu yang bernama Lisa

"Kamu benar! Ini bukan sifatku.Tapi aku benar-benar penasaran bagaimana rasanya berciuman"

"Jangan membodohiku.Aku tahu, kamu pernah melakukannya! Bukankah kamu pernah berpacaran?" tuding Vika malas

" Iya memang, tapi laki-laki yang kupacari hanya 3 orang dan tiga-tiganya tidak ada yang pantas untuk merasakan bibirku" muka Vika berkerut, menandakan dirinya bingung

"Yang pertama, pria itu pemalas! Dia tampan tapi hobinya itu tidur dan tidur.Kedua, dia rajin dan tampan tapi ternyata dia pria brengsek yang suka main perempuan.Ketiga, awalnya terlihat sempurna tapi akhirnya aku tahu motif laki-laki sialan itu mendekatiku cuma ingin memorotin diriku saja. Dan sekarang aku memutuskan untuk tidak berhubungan dengan laki-laki manapun"

"Baguslah.Jadi apa tujuanmu kesini?"

"Tidak ada, aku hanya ingin berkunjung saja dan sekalian memperingatkan kamu"

"memperingatkan diriku tentang apa?" bingung Vika

"Berhenti melakukan hobi gilamu itu, karena jika publik tahu maka posisi ayahmu dalam bahaya,Vik"

"Aku tahu, kamu tenang saja! Aku tidak akan ketahuan"

"Bukan itu masalahnya, tapi apa yang kamu lakukan selama ini sudah mulai diendus Vik. Dan,kudengar papamu juga ikut dalam organisasi itu

"Aku melakukan ini demi cintaku pada pria itu" ujar Vika pahit.Dia mencintai seorang pria yang tidak pernah melihatnya

"Cinta..jijik aku mendengar kata itu.Ah sudahlah! Percuma aku memperingatkanmu, intinya aku peduli padamu dan tidak ingin kamu terluka" pandangan Lisa melembut pada Vika

Lisa, dia wanita yatim piatu yang kaya Raya. Orang tuanya meninggalkan banyak warisan padanya sebagai anak tunggal sebelum orang tuanya pergi untuk selamanya.Dia memiliki sifat sombong dan Arogan terhadap orang-orang miskin dan tidak berjabatan.Namun, dibalik itu semua dia merupakan wanita yang disukai banyak orang

Sedangkan sepupunya Vika, juga merupakan putri tunggal dari pamannya yang kaya raya

"Aku akan coba menerima saranmu tapi setelah Markus menerima cintaku" Vika berucap dengan mata berbinar-binar

"Terserah kamu Vik, aku akan pergi dulu.Tapi kalau kamu mau dengar saranku, Markus itu bukan pria yang baik.Dia bahkan sering sekali terlihat masuk hotel dengan perempuan dan baru keluar saat pagi hari"

"Aku tahu itu tapi aku sungguh mencintainya dan akan kulakukan apapun demi mendapatkan cintanya"

"Oke.Terserah kamu mau melakukan apa, tapi ingatlah pesanku tadi! Jangan bahayakan posisi ayahmu.Aku pergi dulu, bye" setelah mengatakan itu, Lisa melenggang pergi meninggalkan Vika yang tersenyum miris membayangkan cintanya yang tidak pernah terbalas

"Markus, kapan kamu akan memandangku" bisik Vika mengambil potongan nametag didalam laci nakasnya yang bertuliskan "Mar".Sebuah nametag yang berhasil membuatnya jatuh cinta pada pemiliknya

.

.

.

Kritik dan saran diharapkan🙏🙏

3. Sumpah Vika

Marcel sedang memeriksa file-file perusahaannya sebelum sebuah E-mail masuk dan isinya adalah sebuah gambar kalung berlian Agnes dengan tulisan dibawahnya 'kau kalah looser' membuat Marcel naik darah dan hampir saja membanting laptopnya

"Kurang ajar, berani sekali pencuri ini bermain-main denganku" desis Marcel kesal

'Siapa kamu' Marcel membalas e-mail itu

'*Ha..ha..ha.Kau tanya siapa aku?'

'Jangan main-main denganku,katakan siapa kamu?'

'Kalau kamu ingin tahu siapa aku, buka berita bisnis terbaru hari ini.kamu akan segera mengetahuinya*' tulis si pengirim membuat Marcel semakin berang.Namun, dirinya buru-buru membuka berita dan terpampanglah sebuah kenyataan kalau hasil produksi perusahaannya tahun ini gagal total karena perusahaan lawannya sudah memproduksi properti yang sama seperti yang dirancang perusahaannya

Dan yang lebih menyakitkan, kalung yang sedang dicarinya kini berada ditangan Markus, lawannya di dunia bisnis sekaligus pria yang merebut wanita yang sempat dicintainya

"Sial!" teriaknya kesal sambil melempar barang-barang dimejanya.Dengan cepat dirinya mengambil ponselnya dan menghubungi nomor Markus, begitu sambungannya tersambung

"Apa maumu bajingan?" ujarnya langsung tanpa ditahan-tahan

"Wow..wow..wow..slow man, jangan terlalu emosi.Bagaimana hadiah dariku, kamu suka?" tanya Markus mengejek

"Apa sebenarnya tujuanmu bedebah! Belum puaskah kau telah merebut wanita yang kucintai?"

"Tentu saja aku belum puas, sebelum aku membuatmu hancur sehancur-hancurnya.Aku muak selalu menjadi nomor dua di belakangmu, tapi tidak apa-apa.Aku cukup puas dengan yang ku capai saat ini, apalagi mengingat ******* pertama kekasih tercintamu menjadi milikku.Biar kutebak! Kau laki-laki yang belum pernah merasakan bagaimana rasanya bercinta bukan?"

"Diam kau bajingan!" teriak Marcel semakin dibuat kesal dan memang benar kalau dirinya belum pernah merasakan hubungan badan dengan seorang wanita

"Kenapa kau marah? Apa tebakanku benar?Woah! Dirimu benar-benar menyedihkan.Apa perlu aku bantu agar kamu bisa merasakan bagaimana rasanya bercinta" kata Markus dengan nada mengejek.Marcel semakin dibikin berang, dengan spontan dirinya melempar ponsel itu hingga hancur berkeping-keping dan tak berbentuk.Kalau dia bertemu dengan markus, dipastikannya kalau dia akan membuat perhitungan dengan pria itu

🍀🍀🍀

Vika, gadis itu memandang bayangan dirinya dicermin.Dia begitu bahagia mendapat telpon dari Markus dan mengajak dirinya untuk bertemu, dia berharap ini pertemuan yang akan membawa kebahagiaan baginya

Sudah begitu lama dia berharap pertemuan ini.Saat dirinya sedang sibuk memake-upin wajahnya, tiba-tiba matanya tertuju pada bibirnya dan bayangan kejadian ciuman pertamanya melintas begitu saja.Vika menggelengkan kepalanya mencoba menghilangkan bayangan itu

Namun percuma, kepala kecilnya tidak dapat melupakan wajah tampan pria itu dan rasa manis dibibirnya seakan masih tersisa, tanpa peduli dengan otaknya yang sedang tidak fokus, Vika mengambil tasnya dan keluar untuk bertemu dengan Markus.Namun,baru beberapa langkah dirinya hendak keluar, sebuah suara lebih dulu menginterupsi

"Mau kemana kamu,Vika" tanya seorang pria paruh baya

"Eh papa.Vika mau keluar sebentar pa, ingin berjumpa dengan teman"

"Siapa?" tanya sang Ayah lagi.Vika langsung gelagapan

"Eh itu..eum..teman Vika yang bekerja di rumah sakit, Suster Dira" Vika menghembuskan nafas lega saat berhasil memberikan jawaban pada papanya.Bisa-bisa papanya marah jika mengetahui kalau dirinya hendak bertemu dengan seorang pria

"Maafkan aku Dira" batinnya minta maaf karena sudah menggunakan nama suster Dira, papanya memandang curiga kearahnya

"Vika boleh pergi kan pa?" tanya Vika lagi

"Eum..Vika, sebenarnya papa ingin bicara serous denganmu.Papa ingin kamu mengambil kendali perusahaan sebagai direktur" ujar sang ayah membuat Vika melongo

"Tapi pa, Vika belum siap memimpin perusahaan.Vika bukan Lisa yang mampu memimpin perusahaan di usia semuda ini" Vika mencoba menjelaskan keberatannya

"Jika Lisa bisa, kenapa kamu tidak bisa! Jangan membantah papa, turuti saja apa yang papa suruh" ucap papanya tegas

"Tapi Vika.." Vika mencoba membantah namun sang ayah langsung memotong ucapannya

"Tidak ada tapi-tapian.Besok ada rapat kolega perusahaan, kamu akan hadir sebagai perwakilan papa dan jangan coba membantah! Pergilah!" jelas sang ayah sembari berjalan pergi meninggalkan Vika yang masih memandang sang Ayah penuh keberatan

Memimpin perusahaan! Yang benar saja! Dia belum siap, dia masih ingin menikmati masa mudanya dan menjalankan hobi gilanya.Dia bukan sepupunya Lisa yang memiliki kemampuan memimpin perusahaan diusia muda, itupun dikarenakan Lisa terpaksa melakukannya karena sudah menjadi tanggung jawabnya disaat dirinya kehilangan kedua orang tuanya di usia dini

"Ah papa! Kenapa kau berikan padaku beban seberat ini?" batinnya bertanya dengan kesal

Akhirnya Vika pergi ke tempat janjiannya dengan Markus.Masih dengan perasaan campur aduk.Antara kesal, kecewa, dan senang.Begitu sampai ditempat, Vika melihat pria yang sudah lama dicintainya, Markus sedang duduk disebuah meja seakan menanti seorang pendamping hidup yakni dirinya.

Namun, entah kenapa setelah mendengar perintah papanya, rasa bahagianya seakan pudar

"Maaf Markus, saya terlambat.Kamu pasti sudah lama menunggu ya?" ujar Vika penuh rasa sesal, Markus tersenyum

"Tidak juga, aku juga baru sampai" jawab Markus tersenyum lembut

"Wanita ini cantik juga ternyata! Baguslah, pencuri V tidak menyuruhku mendekati dan menerima wanita jelek" batin Markus berujar

Vika akhirnya menarik kursi dan duduk didepan Markus.Dirinya memandang Markus malu-malu yang dibalas pria itu dengan berani membalas tatapan matanya.Vika mulai menilai karakter wajah Markus, pria itu lumayan tampan walau harus diakuinya, pria yang menciumnya tempo hari jauh lebih tampan dan jantan.namun, apa boleh buat! Hatinya sudah lama tersimpan buat Markus

Sejak dirinya masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP), perlahan ingatannya kembali ke kejadian 11 tahun yang lalu

Flashback

Vika baru saja masuk SMP, dia berjalan dengan riang menuju sekolahnya namun, dikarenakan dirinya kurang mengerti dengan tempat itu, dirinya salah ambil jalan hingga akhirnya masuk ke kawasan para preman.

Para preman yang sedang berpesta dengan mabuk-mabukan, melihat Vika lalu menangkapnya.Para preman yang berjumlah 6 orang pria dewasa itu mencoba membuka pakaian Vika, bermaksud melecehkan ABG itu.

Vika mencoba berontak dengan berteriak, namun percuma, tidak ada yang mendengarnya.Vika hampir kehilangan harapan, sedang air matanya tumpah dengan deras tanpa disuruh

Namun, ketika dirinya sudah sepenuhnya menyerah, sebuah suara lantang milik seorang remaja lelaki membuka cahaya baru buatnya

"Hey kalian sialan! Beraninya sama anak kecil, wanita lagi! Kalau kalian memang berani, sini lawan aku" ujar remaja itu dengan berani.Para preman itu melepas Vika dan beralih melawan remaja sok jagoan itu

Vika langsung merosot lemah, sedang matanya buram dengan air mata, dia melihat perkelahian yang tidak seimbang itu.seorang remaja pria melawan 6 pria dewasa.Vika dapat melihat remaja pria itu dipukuli hingga terlihat darah mengucur keluar dari wajah remaja itu

Namun, dengan mata buram itu Vika seakan dapat melihat dan mendengar kalau remaja itu menyuruhnya untuk segera pergi kabur.Dengan tenaga yang tersisa Vika berusaha berdiri dan pergi bersembunyi meninggalkan remaja pria itu yang terus dipukuli tanpa ampun

Setelah beberapa saat,Vika mencoba mengintip dan melihat para preman itu menggiring remaja itu yang sudah terkapar pingsan.Setelah bayangan para preman dan remaja itu hilang, Vika mendekat ketempat terjadi perkelahian

Barang-barang remaja itu berhamburan hancur tidak berbentuk.Namun, melihat lambang sekolah diseragam remaja tadi.Vika tahu kalau dia satu sekolah dengan si remaja penolongnya.

Vika berhasil menemukan potongan nametag si remaja bernama "Mar" yang patah, pasti setengahnya masih berada di seragam si remaja.Vika juga melihat sebelah sepatu yang terlepas milik remaja itu.Dia memperhatikan logo sepatu itu limited edition yang hanya dipakai oleh orang ber-uang.Itu berarti remaja penolongnya adalah orang kaya

Vika tidak sempat memperhatikan wajah remaja itu dikarenakan matanya dalam keadaan buram dengan air mata dan dalam jarak yang cukup jauh.Akhirnya Vika pulang dalam keadaan yang jauh dari kata baik-baik saja.Bajunya sobek, rambutnya berantakan, belum lagi matanya yang terus menangis membayangkan keadaan penolongnya hingga terikrar didalam hatinya

"Aku akan menyerahkan diriku sebagai istri dari penolongku, bagaimanapun keadaannya nanti"

Pasca kejadian itu.Vika tidak masuk sekolah selama seminggu karena trauma.Orang tuanya sempat mengajukan pemindahan sekolah namun, Vika menolak.Dia akan tetap sekolah disitu dan mencari tahu tentang penolongnya yang memiliki nama awal 'Mar'

Ketika dirinya masuk sekolah, dia mulai mencari pria yang memakai sepatu berlogo sama dengan penolongnya dan akhirnya Vika menemukannya.Pria yang memakai sepatu berlogo itu dan namanya adalah Markus dengan nama awal 'Mar' dan yang lebih meyakinkannya kalau Markus adalah penyelamatnya dikarenakan wajah pria itu yqng penuh luka dan ditempeli banyak plester luka.

Sejak saat itu, Vika berusaha mendapatkan cinta Markus sesuai dengan ikrarnya, walau saat bertemu Markus yang waktu itu duduk di kelas 3 dan Vika kelas 1 tidak mengenal Vika yang sudah ditolongnya.Namun, Vika tetap akan menjalankan sumpahnya

...****************...

.

.

.

Kritik dan saran diharapkan🙏🙏

Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!

Download Novel PDF
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!