Hari ini sudah tahun kedua. Maya kuliah di jurusan akuntasi yang ia ambil. Gadis perantauan itu memang berkuliah dengan jalur beasiswa yang ia dapat di perguruan tinggi kampus swasta.
Dan Maya setiap hari bekerja. Di sebuah cafe untuk menambah uang sakunya.Karna tak mungkin ia mengandalkan emaknya didesa.
Maya adalah gadis yatim yang ditinggal sang ayah meninggal ketika berusia 17 tahun ketika Ia lulus SMA
Maya tinggal bersama ibu dan adiknya Bima yang masih SD. Ibu Maya yang hanya bekerja menjadi seorang karyawan pabrik kerupuk di desanya . Cuma berpenghasilan pas pasan.Dan tak mungkin bisa menguliahkan Maya. Sedangkan untuk makan saja kadang tidak cukup.
Hidup susah membawa Maya menjadi gadis mandiri .Maya bersungguh sungguh belajar agar bisa mendapatkan beasiswa dikota.Karna itulah Satu satunya jalan yang jadi harapan Maya. Yang berharap suatu hari nanti bisa meringankan beban hidup sang ibu Dan membantu menyekolahkan sang adik.
Maya yang berprestasi disekolah sering mendapat juara kelas. Dan juga jadi siswa berprestasi untuk mewakili sekolahnya setiap tahun.Jadi wajarlah bila Maya bisa kuliah karna perjuangannya slama ini .Agar bisa mendapat kuliah gratis. Karna ia berasal dari orang yang tak mampu.
.............................
Maya baru saja keluar dari kelas Setelah mata kuliah selesai. Tampa sengaja ia menabrak seseorang yang lewat.
Bug....bug
Buku buku pun berserakan dilantai
" Eh maaf kak, saya ngak sengaja menabrak kakak " kata Maya yang meminta maaf.
" Ngak masalah dik, lupakan saja " kata senior Maya itu berlalu.
Maya pun hanya terpaku. Menatap pria yang berjalan itu menghilang diantara para mahasiswa lain.
Maya pun kembali melangkah menuju halaman kampus. Untuk pulang ke kostnya yang tak jauh dari kampus..Dan Maya berjalan kaki seperti biasanya.
..........................
Maya meletakan tasnya di atas meja belajar.
Lalu merebahkan diri di kasur untuk istirahat sebentar. Sebelum ia kembali bekerja nanti sore.
Jam 3 setelah mandi dan sholat. Maya pun menuju cafe Love Sweet tempatnya bekerja.
Untuk menambah penghasilan dan sebagian ia tabung.
" Hai May sudah datang tapikir belum " kata Desi teman kerja Maya yang juga kuliah tapi jurusan management.
" Masa telat sih Des, nanti malah di marahi bos tahu" kata Maya tersenyum.
" Kan sudah biasa bos ngedumel ,namanya juga bos " kata Desi tertawa.
" Hus.....nanti kedengaran lho " kata Maya tersenyum.
" Belum datang May santai " kata Desi lalu merapikan dan melap.meja yang kotor.
Maya pun begitu ia membersihkan meja paling pojok. Setelah selesai keduanya kembali ke pantry .Untuk mengecek bahan makanan dan buah yang akan dibuat jus.
Ketika sekitar jam 4 Sore cafe mulai ramai.
Karna waktu itu .Anak anak muda sudah pulang sekolah atau kuliah.
Yang hobby nongkrong sangat senang duduk di cafe. Sambil ngobrol bersama teman.
Tapi buat Maya dan Desi adalah rezeki bagi keduanya.Apalagi bila sampai dapat tip.
............................
Pagi ini Maya baru saja mau menuju ruang dosen mengantar tugas mata kuliah kekantor
Ketika seseorang menabraknya.
Bug........
" Eh maaf ya de " kata pria itu yang kemaren juga bertabrakan ngak disengaja.
Maya hanya diam dan terpaku sebentar lalu
" Oh ngak pa pa kak " kata Maya gugup
Pria itupun tersenyum pada Maya. dan mengulurkan tangannya yang kemudian di sambut Maya karna tak enak hati.takut dikira sombong.
" Panggil saja Bayu " katanya ramah sambil tersenyum manis.
" Oh Saya Maya kak " kata Maya yang gugup.
" Nama yang bagus " puji Bayu .
" Trimakasih kak saya permisi dulu mau mengantar tugas " kata Maya basa basi .
" Oh ya silakan " kata Bayu yang mempersilakan Maya pergi.
Lalu Maya pun kembali melangkah meninggal Bayu yang menatapnya punggung Maya yang menjauh.
" Lumayan cantik " kata Bayu lalu ia pun pergi meninggal tempat itu dengan berbeda arah.
.......................
" May tugas lho sudah dikumpul " tanya Vani teman Maya.
" Sudah Van barusan kok,kenapa " kata Maya .
" Yah padahal aq mau lihat konsepnya " kata Vani.yang lupa membuat tugasnya karna belum dikerjakan.
" Kan lho bisa nyari buku di perpus Van " kata Maya memberi solusi pada teman dekatnya itu.
" Iya May tapi aq bingung milih " kata Vani.
" Kenapa ribet bikin yang sederhana aja kaya punya gue " kata Maya.
" Fix May terimakasih sarannya " kata Maya tersenyum.
Lalu keduanya pun ngobrol tentang perkuliahan. Sampai akhirnya dosen pengajar masuk memberi mata kuliah.
Siswa pun dengan tenang menyimak setiap materi yang diberikan dosen.Dan juga penjelasan yang mudah di pahami .Agar siswa bisa mudah membuat tugas apabila diberikan tugas yang sulit.
Setelah selesai makul Maya pun bergegas pulang ke kosannya. Agar bisa beristirahat untuk mengisi tenaga bekerja sore nanti.
...................................
Setelah sholat ashar Maya bergegas berangkat kerja seperti biasa.Yaitu jadi pelayan cafe. tak jauh dari kosan Maya
" May tolongin ini ya aku mau antar pesanan di meja 10 kata Desi.
" Ya taruh situ dulu Des " Kata Maya yang mencuci piring piring kotor bekas pelanggan .
Setelah selesai.bersih bersih Maya pun ikut membantu koki. yang mempersiapkan makanan untuk pesanan pelangan.
kesibukan terlihat jelas .Karna cafe itu sangat terkenal dengan makanannya yang enak juga cakenya.Bahkan untuk jus paling lengkap dengan semua Varian
Hingga tak Aneh bilang banyak anak muda yang datang ke cafe .Untuk menikmati makanan yang mereka sukai.
...............................
Pagi harinya seperti biasa Maya kembali ke kampus untuk kuliah pagi dan tampa sengaja Maya bertemu lagi dengan Bayu seniornya yang kemaren menabraknya.
" Hai kamu Maya kan " sapa Bayu yang berjalan disamping Maya.
" Iya kak , kak Bayu.ambil pagi juga " kata Maya balik bertanya.
" Iya " jawab Bayu singkat.
" Ya sudah saya duluan ya kak " kata Maya yang mendahului seniornya.
" Ya silahkan " kata Bayu. Lalu melangkah melewati lorong kampus. Menuju ruangan perpustakaan.
...............................
Sejak saat itu Maya sering bertemu dengan senior itu. Yang sedang dimasa proses kkn.
Yang membuat mereka bertegur sapa setiap kali bertemu.
" Pacar mu Bay " kata Renaldy teman bayu.
" Baru kenal dy, tapi kaya nya baik dan pintar " Kata Bayu.
" Lumayan cantik embat aja " kata Renaldy
" Ya lihat nanti setelah kkn aja dy, lagi pusing kalo mikir pacaran sekarang " jawab Bayu santai.
" Wah kalo lho ngak mau buat gue aja ya" kata Renaldy menguji Bayu.
" Enak aja trus sini Wina mau lho apain dy" Kata Bayu menatap temannya yang memang suka gonta ganti pacar.
" Bosan " kata Renaldy singkat.
" Cih......mentang mentang banyak duit ,gaya lho dy." kata Bayu.
" Lagian lho diajak magang ngak mau, lumayan tahu bisa buat macari cewek malam minggu. " kata Renaldy cuek.Karna memang Renaldy bekerja paru waktu baru sebulan ini .
Maya baru saja ingin melangkah pulang. Ketika Bayu memanggilnya.
" Maya tunggu " kata Bayu.
Maya yang merasa namanya yang dipanggil pun berhenti melangkah.Dan menoleh pada pria ,yang mendekatinya.
" Kak Bayu ,lama tak bertemu" kata Maya basa basi.
" Mau pulang ya,kakak antar ya " kata Bayu Menawarkan diri.
" Ngak usah kak,dekat kok " kata Maya menolak.Karna merasa tak enak.Karna lama tak bertemu seniornya itu.Karna yang Maya dengar Bayu sedang dalam masa kkn.
" Kak Bayu kok baru kelihatan?" kata Maya yang bertanya.Untuk mengalihkan perhatian
Bayu agar tidak mengantarnya.
" Kakak kkn selama ini,jadi sedikit sibuk" kata Bayu menjelaskan.
" Oh maaf kak, Maya kira cuti kuliah " kata Maya yang pura pura tidak tahu.
" Oh begitu ya kak,ya sudah kak Maya mau pulang dulu ya " kata Maya. Yang ingin cepat pulang .
" Tunggu kakak antar ya " kata Bayu. Tetap kekeh pada pendiriannya.
" Ngak usah kak " kata Maya.
Namun karna Bayu memaksa.Akhirnya Maya pun mengiyakan. Dan mereka pun berjalan menuju kos kosan Maya.
Setelah sampai depan kos. Maya pun pamit masuk. Dan tak lupa mengucapkan trimakasih pada Bayu.
Ketika Maya hendak melangkah masuk. Ke kosan nya tiba tiba......
" May sebenarnya kak Bayu menyukaimu "
Deg......
Maya pun langsung berhenti melangkah.Lalu berbalik badan menatap Bayu. Yang berdiri menatapnya.
" Maaf kak apa kak Bayu ngak salah bicara " Kata Maya seraya membuang nafas kasar.
" Kakak serius May, kakak menyukai ketika pertama kali kita bertemu " kata Bayu berterus terang.
Maya yang terkejut hanya diam.Tapi Maya tak pernah ingin pacaran.Karna ia ingin fokus kuliah.
" Maaf kak Maya masih ingin fokus belajar dulu " kata Maya pelan dan sopan.Karna tak ingin Bayu tersinggung.
" Ngak masalah May ,kakak akan menunggu jawabanmu. Tidak harus sekarang.Tolong pikirkan lagi ya " kata Bayu berharap. Sambil menatapnya nanar.
Maya pun terdiam.Karna tak ingin terlalu lama bicara. Dan tak enak dilihat orang .Maya pun mengangguk.
" Baiklah kak akan Maya pikirkan ,sekarang kak Bayu pulang ya tak enak dilihat orang .Lama lama di depan kosan " kata Maya yang tak enak hati.Apalagi yang berdiri seorang pria yang membuat perhatian kosan putri.
" Baik lah May, kakak pulang.Tapi jangan lupa pikirkan lagi jawabanmu ya " kata Bayu menatap Maya lekat.
Maya pun mengangguk.Lalu masuk ke kosan .Sedangkan Bayu kembali ke kampus setelah mengantar Maya.
Maya pun lalu bergegas masuk kekosannya.Dengan perasaan bingung atas apa yang barusan terjadi.Harus kah ia menerima Bayu.Sedangkan Maya masih ingin fokus belajar.Dan ingin cepat menyelesaikan kuliahnya.Lagi pula Maya masih belum mau pacaran .Karna takut banyak masalah kedepannya.
Tapi ketika tadi Bayu mengungkapkan perasaannya .Maya merasa tak enak.Karna selama ini .Maya mengenal seniornya itu cukup baik dan juga perhatian.
Walaupun Maya belum banyak mengenal Bayu secara pribadi .Tapi Maya tahu dikampus Bayu tak punya pacar dan terkenal baik.Namun Maya masih bingung.Karna Maya tak mempunyai perasaan apapun pada Bayu.
Hari pun berjalan cepat .Bayu masih menunggu jawaban Maya.Namun Maya slalu menghindari pria itu.
Selama empat bulan menunggu. Akhirnya Maya pun menerima Bayu. Tapi dengan syarat mereka akan bertemu di akhir pekan saja.Karna Maya tak mau kuliah dan pekerjaannya terganggu. Dan Bayu pun menyetujuinya.
................................
" May malam minggu kencan ya " kata Vani ketika keduanya duduk di dekat kelas kampus. Sambil membaca buku.Menunggu jam makul dimulai.
" Ya kalo dijemput ya keluar ,kalo ngak ya sudah mending tiduran Van " kata Maya.
" Emang kak Bayu ngak rutin gapelin lho May" tanya Vani serius.
" Katanya dia sambil nyari kerjaan kan sudah mau wisuda" jawab Maya datar
" Tapi kak Bayu lumayan keren lho May, Menurutku juga baik kok" Kata Vani
" Entah lah Van aq jalani aja dulu ,santai ngak ngoyo " kata Maya yang tak mau pusing
" Ih lho aneh May, punya pacar kok dianggurin." kata Vani.
" Trus mau gimana" kata Maya bingung.
" Ya ajak jalan jalan lah ,kemana kek atau dinner emang lho belum pernah di ajak jalan jalan sama kak Bayu " kata Vani yang kepo pada Maya.
" Pernah sih cuma makan bakso di cafe Mentari " kata Maya datar.
"Yah ngak asyik tuh, besok kalo pas kak Bayu sudah kerja. Minta direstoran mahal May" Kata Vani
" Hah .....emang harus gitu Van " kata Maya heran.
" Dih calon pengacara tuh pasti duitnya banyak May " kata Vani.
" Belum May baru mau " kata Maya memperjelas.
" Yah......kan gue bilang besok kalo sudah kerja " kata Vani menekan kalimatnya.
Maya terdiam sesaat. Ia memang tak paham seluk beluk tentang pekerjaan seorang pengacara .Yang dibilang banyak uang dalam menangani kasus.Namun Maya cukup tahu bahwa Bayu adalah jurusan hukum.
...............................
Sudah dua minggu ini Bayu tak datang ke kosan Maya. Namun Maya yang sudah biasa punya kesibukan tak ambil pusing.Ia memilih lembur di cafe untuk menambah tabungannya. Karna bulan kemaren ia harus mengirim uang buat sang adik .Yang minta belikan buku dan seragam baru.Maya yang memang tahu kondisi sang ibu.Bisa memaklumi karna kadang sang ibu harus berhutang. Untuk mencukupi kebutuhan mereka dulu.
" Woi kerja jangan melamun " tegur Desi.
" Ish ngak lah cuma diam bentar kok " jawab
Maya tersenyum.
" Ngak usah dipikir tuh kak Bayu ,masih banyak yang lain" sindir Desi.
" Siapa juga yang mikirin Des ,aku cuma mikirin ibu dikampung " kata Maya menjelaskan.
" Kamu ngak pulang May semester ini " tanya Desi menatap Maya.
" Kayanya ngak Des ,karna ongkosnya bisa buat Bima beli buku " kata Maya jujur.Karna Desi tahu banyak tentang kesusahan hidup Maya. kehidupan
" Yah disyukuri aja May " kata Desi .Yang duduk disebelah Maya setelah Cafe agak sepi.
" Iya Des , trus nanti pas lulus kamu kuliah lagi Des " tanya Maya.
" Ngak tahu May ,lihat sikon deh .Kalo gajinya gede ambil S2 ngak masalah tapi capek juga nyambi kerja " kata Desi berpikir.
Maya pun ikut berpikir. Karna 3 bulan lagi ia juga akan kkn.Desi bernasib sama dengan Maya.Cuma bedanya Desi jurusan desain. Dan satu tingkat diatas Maya. Tapi mereka sama sama kuliah dengan jalur beasiswa.
" Mungkin setelah lulus aku ngak lanjut lagi Des " kata Maya.
" Kenapa ?" kata Desi yang tahu Maya cukup pintar.
" Otakku kadang error terlalu banyak mikir apalagi ngejar target nilai " kata Maya jujur.
" Hahaha....sama dong May ,kadang bikin pusing juga belajar kelamaan " kata Desi.
" Tapi kamu enak Maya sudah punya Kak Bayu buat pegangan" Kata Desi.
" Hahaha......pegang aja kan,tuh pa iwan juga bisa dipegang " kata Maya bercanda.
Hingga membuat keduanya tertawa.Karna candaan Maya. Yang membuang rasa penat setelah lelah bekerja.
Dengan seiring berjalannya waktu. Setelah Bayu lulus dan kerja .Maya masih kuliah dan mulai sibuk dengan kkn nya.
Hubungan keduanya berjalan seperti biasanya.Satu tahun mengenal Bayu belum cukup bagi Maya.Karna Bayu tidak terbuka pada Maya.Karna itulah Maya masih bingung dan ragu dengan sikap Bayu selama ini.
Namun Maya hanya diam.juga tak bertanya .Karna takut dikira gadis yang terlalu posesif atau apa lah.Karna selama ini Bayu juga bersikap semestinya.
Bayu memang sedikit tertutup .Namun itu cukup menganggu bagi Maya. Karna Maya juga ingin tahu banyak kepribadian Bayu
yang selama ini ia kenal.
............................
Malam harinya Bayu menelpon Maya.Yang lagi asyik bekerja dicafe.Namun karna Maya sibuk jadi Maya tak mengangkatnya.
" Kemana sih kok ngak diangkat" kata Bayu yang duduk bersama Wawan dan Renaldy di cafe untuk nongkrong.
" Kenapa Bay ?" tanya .Renaldy.
" Maya ngak bisa dihubungi nih " kata Bayu yang menyeruput kopinya.
" Lah gampang Bay kita sudah kerja gini masalah cewek mah tinggal pilih" kata Wawan.
" Bukan gitu wan, gue kemaren sibuk jadi ngak bisa nemuin dia " kata Bayu.
Bayu memang sibuk beberapa minggu ini karna baru kerja.Dan juga ingin melanjutkan sekolah pengacaranya dan S2 nya agar bisa mendapatkan karier yang bagus.Munpung masih muda .Dan juga masih ada waktu sebelum berumah tangga.
" Bukannya dia kerja Bay" kata Renaldy.
" Iya sih tapi kemaren bilang mau kkn ,tapi di hubungi ngak diangkat " kata Bayu.
" Hayo lho jangan jangan dia ganti cowok Bay" kata Wawan mengompori.
" Ngasal lho wan ,Maya ngak gitu" kata Bayu membela.
" Dia good girls wan, ngak kaya cewek lho tuh yang gatal " kata Renaldy.
" Cih ....mana tahu dibelakang kita " kata Wawan.
" Sudah ngak usah ribut gue duluan pulang ya " Kata Bayu yang beranjak dari kursinya.
" Kok buru buru sih Bay ,belum malam banget nih senang senang dulu" kata Wawan.
" Ngantuk gue wan, dy duluan ya" kata Bayu. Pamit pulang karna sudah merasa ngantuk.
Lalu Bayu berlalu pulang meninggalkan cafe. Dimana ia bisa nongkrong bersama teman temannya.
...............................
Sedang Maya baru saja pulang dari cafe.Yang langsung membersihkan diri. Setelah itu Maya langsung istirahat. Merebahkan dirinya diatas kasur. dan terlelap.
3 bulan kemudian..................
Maya baru saja keluar hendak kekampus..Ketika Bayu datang menghampiri Maya yang sudah siap berangkat.
" May" kata Bayu yang turun dari motornya.
" Kak Bayu,ngapain pagi pagi kesini " kara Maya kaget.
" kakak mau antar kamu kuliah sekalian ada yang mau kakak bicarakan " kata Bayu.
" Ya sudah ayo " kata Maya yang keluar dari Pagar pembatas kosan.
Bayu pun mengantar Maya sampai depan kampus. Maya pun turun dari motor Bayu.
" Trimakasih kak " kata Maya .
" Oh ya nanti malam kak Bayu jemput ya" kata Bayu yang menatap Maya.
" Memang mau kemana kak ?" kata Maya
" Hanya ingin mengajak mu jalan jalan saja " kata Bayu yang membetulkan dasinya.
" Ya sudah Maya masuk dulu kak" kata Maya.
" Ya May , jangan lupa nanti malam Ya kakak jemput jam 8 " kata Bayu.
"'Ya kak " kata Maya singkat.
Bayu pun pergi menuju kantornya. Sedang Maya berjalan di lorong kampus menuju kelasnya.
.................................
Malamnya Maya sudah siap berdandan rapi.
Karna Bayu akan menjemput jam 8 .Maya yang sudah sholat dan sudah terlihat cantik lalu keluar dari Kamarnya menuju teras kosan.
" Mhem.....mau keluar May , cantik amat " tegur Lita yang baru pulang teman kosan Maya.
" Iya Lit ada urusan sebentar " kata Maya menyahut.
" Cie....urusan kencan May" kata Lita mengoda
" Ngak lah " kata Maya ,Yang memang tak mau sesumbar dengan hubungannya.
" Ah masa " kata Lita.
Maya hanya tersenyum.Lalu Lita pun masuk
kedalam meninggal kan Maya dan bersamaan Bayu yang datang menjemputnya
Maya pun langsung keluar dan duduk di boncengan Bayu.Setelah itu keduanya pun meninggalkan kos Maya. Menuju sebuah restoran yang cukup mewah.
" Kita ngapain disini kak " kata Maya heran.Ketika motor Bayu berhenti didepan restoran.
" Makan malam" kata Bayu. Lalu mengandeng tangan Maya untuk masuk kedalam.
Bayu memesan tempat di pojokan.Agar bisa melihat lepas taman bunga. Disamping restoran yang terlihat indah dekat kaca.
Bayu pun mengajak Maya untuk duduk. Di meja yang sudah dipesannya dari sore. untuk makan malam spesial bersama Maya.
" Kak apa ini ngak terlalu berlebihan " kata Maya bertanya.
" Tidak May kan tidak tiap hari " Kata Bayu tersenyum .Lalu menarik kursi untuk Maya.
Tak lama pelayan restoran pun datang. Untuk
mengantar pesanan makanan.Yang tadi Bayu pesan.Ada sedikit rasa senang dihati Maya karna Bayu memperlakukannya dengan baik.
Dan membawanya untuk dinner. Seperti malam ini.
" May ini buat mu " kata Bayu menyodorkan sebuah kotak beludru warna merah.
Maya pun terkejut melihatnya.kotak kecil yang berpita emas.Yang terlihat cantik.
" Apa ini kak" kata Maya.
" Buka saja " kata Bayu menyuruh Maya membukanya.
Maya pun membukanya dan melihat cincin berlian kecil bertahta permata indah terlihat jelas.
" Ini maksudnya apa kak " kata Maya bingung.
" Kakak melamar mu May, kak Bayu serius dan kak Bayu akan menemui orang tua nanti setelah kamu libur " kata Bayu.
Jleb.........
Ada rasa aneh menghantam dada Maya. Karna Maya sama sekali tak menduga Bahwa Bayu akan serius padanya.Melihat selama ini Bayu hanya santai dengan hubungan mereka berdua.
" Kak Bayu serius " kata Maya menatap Bayu
" Kamu pikir kak Bayu bercanda May" kata Bayu balik bertanya.
" Tapi tak secepat ini kak ,Maya belum.selesai kuliah " kata Maya memberi Alasan.
" Tapi kak Bayu serius May , ngak Masalah kita menikah dulu resepsinya belakangan " kata Bayu.
" Tapi Maya belum siap untuk ...
" Kakak Akan menunggu jawabanmu May " Kata Bayu memotong perkataan Maya.
Maya terdiam lalu melanjutkan menghabiskan makanannya. Entah mengapa Bayu slalu membuatnya serba salah.Maya memang mengenal Bayu luarnya saja.Namun tak pernah tahu sisi lainnya .Yang membuat Maya bingung karna Bayu slalu punya cara untuk menyudutkan Maya.
...............................
" What ...kak Bayu melamar May" kata Vani kaget.
" Iya Van tapi aku bingung" kata Maya yang duduk menyandar di tiang bangunan.
" Itu namanya dia serius May, sama kamu" kata Vani.
" Ngak tahu Van, aku masih mikir. Kepalaku pusing mikirin skripsi biar kelar dulu" kata Maya.
" Terus lho sudah ngasih jawaban " kata Vani.
" Belum " kata Maya singkat
" Astaga May , mau aja lagi.Kan kak Bayu serius benaran sama kamu " kata Vani.
" Terima aja kan kak Bayu juga sudah kerja " kata Vani lagi.
" Entah lah Van, aku pikir pikir dulu menikah itu ngak seperti pacaran lebih ribet urusannya" kata Maya lalu terdiam.
Vani pun ikut terdiam melihat Maya. Sahabatnya itu memang cukup berhati hati .Apalagi menyangkut tentang teman hidup.
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!