NovelToon NovelToon

Takdir Cinta Datang Untuk Kiara & Kevin

Part 1 Kunjungan Aroma.

tok-tok-tok-tok

ketukan pintu membuat Pria yang serius dengan ketikannya dan mata yang memakai kaca mata anti radiasi menatap ke layar komputer.

" Masuk!" Perintahnya dengan suara berwibawa. Membuat tangan yang mengetuk pintu itu membuka pintu dan memasuki ruangan yang besar dan terlihat rapi itu.

Pria dengan stelan kemeja putih dengan balutan jas hitam senada dengan warna celana dan dasinya melangkahkan kakinya menghadapi atasannya. Menundukkan kepalanya.

" Ada apa?" tanyanya tanpa menghentikan ketikannya.

" Maaf tuan. Tuan Winata menyuruh Anda mewakilkan nona Clarissa menghadiri lulusan SMA Internasional Lexus di Singapore," ucap Pria tersebut menyampaikan perintah.

Perintah yang terdengar itu membuat ketikan jemari indah Pria berwibawa itu berhenti.

" Memang kak Clarissa kemana?" tanya Kevin. Ya Kevin adalah namanya. Kevin Alex Vino Winata.

" Menghadiri ke lulusan Universitas Lexus di Paris," jawab Arya yang merupakan asisten pribadi Kevin Alex Vino Winata.

" Siapkan penerbangannya!" perintah Kevin tanpa bertanya lagi.

" Baik tuan," jawab Arya mengangguk. Menundukkan kepala dan langsung keluar dari ruangan itu.

***********

Kelulusan SMA Internasional Lexus Singapura

Para murid-murid wanita dan laki-laki melompat serentak melemparkan topi wisuda kelulusan mereka ke atas langit setinggi-tingginya.

Para siswa-siswi yang berada dari berbagai negara. Dari Indonesia, Jepang, America, Australia dan negara sendiri yaitu Singapore yang menjadi tuan rumah.

Sebagai murid yang menyelesaikan pendidikan menengah atas merasa bahagia bisa lulus dari sekolah yang populer dengan nilai yang bagus. Sangat terlihat jelas kebahagian di wajah mereka.

Meski setelah lulus mereka akan kembali pusing memikirkan Universitas yang akan di masuki sebagai lanjutan pendidikan mereka. Seakan tidak ingin menggangu kesenangan para murid itu melupakannya dan memilih bersenang-senang.

" Thank you," kata itu terus terucap dari mulus gadis yang berusia 17 tahun. Banyak memberi ucapan selamat kepadanya karena mendapat nilai tertinggi.

" Kiara Congratulation," ucap seorang wanita berwajah bule mengucapkan selamat dengan memeluk wanita putih berwajah khas keturunan Indonesia asli.

" Thank you so much," jawab Kiara memeluk erat wanita yang menjadi teman 1 kelasnya itu.

" Are you going to take party," tanya wanita itu melepas pelukannya.

" Party," sahut Kiara.

" Yes, party,"

" Yes Of Course," sahut Kiara tersenyum ceria.

" Oke, I'm waiting, see you," ucap sang wanita melambai dengan melentikkan jarinya.

" See you," sahut Kiara tidak lupa melentikkan jemarinya.

" Kiara," setelah kepergian wanita itu Shela sahabatnya yang berasal dari negara yang sama dengannya menghampirinya.

" Bagaimana orang tuamu sudah pulang?" tanya Shela.

" Iya semua keluarga ku sudah pulang, kamu bagaimana?" Kiara kembali bertanya.

" Sama mereka juga sudah pulang," jawab Shela.

" Hmmmm, kita sebaiknya cepat ke asrama. Kita ganti baju, lalu siap-siap buat party kelulusan," sahut Shela.

" Hmmmm, boleh tapi... jangan..."

" Ahhhhhhh, sudahlah jangan banyak berpikir ayok," ajak Shela yang langsung menarik tangan Kiara dan langsung ke asrama untuk mengganti pakaian mereka.

Pesta party kelulusan.

Gedung mewah yang khusus untuk pesta kelulusan siswa Lexus sudah di penuhi banyak orang. Bukan hanya para siswa-siswi yang menghadiri pesta itu.

Para guru serta yayasan serta petinggi lainnya yang berhubungan dengan Group Lexus datang mengikuti acara party ke lulusan.

Pesta kelulusan memang selalu di adakan setiap ada kelulusan. Dan pasti pesta itu tidak sembarang pesta pesta mewah bak pesta acara pembukaan Perusahaan.

Kiara dan Shela sudah berada di dalam gedung yang penuh kelap-kelip lampu di langit-langit ruangan.

Dentuman suara musik DJ yang membuat tubuh ikut melompat-lompat bagai tersengat listrik karena suara musik tersebut. Aroma alkohol juga ada di dalam gedung tersebut. Aroma yang begitu menyengat.

Kiara memakai dress putih dengan tanpa lengan ikut menari- nari bersama teman-teman 1 sekolahnya. Menikmati acara party kelulusan.

" Kiara, this please!" salah satu temannya wanita memberikan Kiara minuman yang pasti ber alkohol

" No thank you," Kiara menolak dengan senyumannya.

" Please!" desak temannya. Kiara melihat Shela.

" Sudah tidak apa-apa, sekali-kali, kadar juga rendah," bisik Shela. Kiara pun meraih gelas itu dan meminum Alkohol untuk pertama kalinya. Terlihat dari wajahnya yang mengkerut ketika minuman itu memasuki tenggorokannya.

Kiara dan yang lainnya kembali ikut ber party degan kebahagian tanpa beban.

" Silahkan tuan," Arya membukakan pintu mobil untuk Kevin setelah sampai di depan gedung yang menjadi Pesta kelulusan dari salah satu sekolah milik papanya.

Kevin mengkancing 1 jasnya bagian tengah dan turun dari mobil mewah tersebut. Beberapa penjaga yang berbaris di depan gedung membungkukkan tubuh mereka saat Kevin melewati mereka.

Kevin langsung memasuki gedung pesta. Kedatangan Kevin yang di lihat para-para guru langsung menghampiri dan menyapa. Mereka menundukkan kepala.

" Silahkan tuan," Arya mempersilahkan Kevin untuk menempati sofa yang nyaman.

Kevin berjalan menuju sofa itu dan duduk dengan satu kaki di letakkan di pahanya. Melihat suasana pesta melihat murid-murid bejoget sesuai dengan alunan musik DJ.

Sang pelayan menuangkan Vodka kedalam gelas Kevin. Arya mengambil gelas itu dan memberikan kepada Kevin dengan membungkukkan tubuhnya.

" Silahkan tuan," Kevin meraihnya dan meneguknya.

Kevin berdiskusi dengan kepala sekolah di acara pesta tersebut. Berbincang-bincang dengan perkembangan siswa. Sambil terus meneguk minuman. Bahkan Jas di pakainya sudah di lepas karena kegerahan.

Kevin tidak pernah minum sebanyak itu. Bahkan selama hidup bisa di katakan Kevin jarang minum alkohol kecuali dengan rekan bisnis dari Luar Negri yang sekedar menghargai dan mengharuskannya untuk minum.

Tetapi karena lelah dengan pekerjaannya dan langsung terbang ke Singapore mewakili kakaknya. Kevin beberapa kali meneguk minuman itu. Belum lagi Arya terus menuangkan ke gelasnya dan mengharuskannya untuk minum.

Kevin menadahkan tangannya pertanda stop saat Arya terus memberinya minum.

" Aku mau ke toilet," ucap Kevin dengan suara beratnya.

" Biar saya antar tuan," ucap Arya.

" Tidak perlu, biar aku sendiri," sahut Kevin berdiri dengan tubuhnya yang sudah tidak stabil.

" Baik tuan," Arya menunduk dan membiarkan tuannya untuk pergi.

Kevin pun berjalan menuju kamar mandi dan harus melewati murid-murid yang masih berdisko. Kevin yang berjalan sempoyongan beberapa kali hampir terjatuh.

Kiara yang masih ikut menari-nari, kepalanya mulai merasa berat. Mungkin Alkohol yang di minumnya lumayan banyak.

Padahal hanya mencoba tetapi temannya terus memaksanya sehingga membuatnya juga tidak stabil.

Kiara memegang kepalanya yang mulai pusing. Pandangan matanya yang mulai tidak sempurna menatap orang-orang di sekitarnya. Kiara ingin mencari tempat yang sedikit tenang saat berbalik badan.

Sikut salah satu temannya menyenggolnya dan membuat Kiara hampir jatuh. Untung saja Kiara tidak jatuh dan malah jatuh kepelukan Kevin yang saat itu sudah siap di belakang Kiara.

Ke-2 nya saling berpelukan. Kiara yang hanya sedada Kevin merasa nyaman saat berada di pelukan itu. Suara kencangnya musik mengalahkan suara debaran jantung di antara ke-2 nya. Baik Kevin dan Kiara hanyut dalam pelukan itu.

Aroma tubuh Kiara yang terhirup di hidung Kevin membuat Kevin merasakan sesuatu yang aneh pada hatinya. Kiara tidak sadar dirinya berada di mana. Tetapi dia sangat tenang saat berada di dalam pelukan itu.

" Tetaplah di sini," suara itu terdengar dari mulut Kiara. Yang memeluk erat Kevin yang sangat nyaman untuknya.

Alunan disko berubah menjadi alunan Selow musik dansa. Kevin melepaskan pelukannya dan memutarkan tubuh Kiara. Sekarang Kevin memeluknya dari belakang.

Tangan kokoh Kevin melingkar di pinggang Kiara. Kiara juga memegang lengan kokoh itu dengan sedikit gerakan alunan dansa.

Suasana membawa Kevin menciumi lembut rambut Kiara. Membuat Kiara seketika merinding. Bahkan Kevin menempelkan pipinya di pipi Kiara. Mencium pipi itu dari belakang.

Bahkan Kevin menggesek-gesekan wajahnya pada Kiara. Kevin juga mencium leher Kiara mengigit daun telinga Kiara. Membuat Kiara merasakan aneh. Kiara hanya memejamkan matanya seakan menikmatinya.

Ke-2 nya berdansa sesuai dengan alunan musik tanpa menyadari siapa lawan mereka. Sekarang mereka sudah saling berhadapan. Tangan Kiara melingkar di leher Kevin sementara tangan Kevin melingkar di pinggang Kiara.

Kening ke-2 saling menempel, melihat ke arah bawah. Kevin tidak melihat wanita yang di hadapannya pengaruh alkohol membuatnya tidak dapat melihat sempurna wajah wanita tersebut

Kevin memegang dagu Kiara ingin jelas melihat wanita yang memiliki aroma farfum khas itu. Wajah keduanya sudah saling bertemu Kiara hanya melihat bayangan samar-samar.

Tidak tau siapa pria yang di hadapannya. Sama halnya dengan Kevin tidak jelas siapa wanita yang ada di depannya.

Kevin mendekatkan wajahnya pada Kiara mencium pipi Kiara. Bagai tersengat listrik. Tubuh Kiara bergetar hebat saat merasakan kembali kecupan Pria itu.

Kevin mengusap lembut pipi Kiara. Panas di tubuh Kevin semakin menjadi-jadi. Mata Kevin turun pada bibir merah itu. Kevin memiringkan kepalanya dan mengecup bibir merah itu.

Kiara memejamkan matanya. Tidak tau apa yang ada di otaknya dia seakan menikmati kecupan itu. Kevin mengigit pelan bibir Kiara agar Kiara membuka mulutnya.

Hal itu berhasil Kiara membuka mulutnya dan memberi izin pada Kevin untuk melakukan apapun yang di inginkan Kevin.

Sensasi di tubuh Kevin semakin panas. Saat wanita yang di ciumnya memberinya izin. Mereka berdansa saling berciuman tanpa ada yang peduli. Karena yang lain sibuk dengan pasangan masing-masing.

Ciuman itu semakin dalam. Kevin yang menuntun permainan karena ini pertama kali bagi Kiara berciuman. Dia juga tidak menyadari apa yang di lakukannya.

Bersambung

Hay para leader pertama ingin mengucapkan terima kasih yang sudah mampir dan sering suport novel-novel aku yang lain.

Ini novel terbaru aku. Aku hanya banyak belajar. Dan membuat novel semenarik mungkin dengan alur cerita yang berbeda-beda. Semoga di sukai dan masuk selera masing-masing.

Jangan lupa terus kasih suport Vote. like koment dan jadiin vavorite kalian. Terima kasih untuk semuanya aku tunggu koment dan sarannya ya

Terima kasih...

Part 2 Grup Lexus.

Asrama.

" Kiara bangun, kau mau sampai kapan tertidur. Apa kau tidak siap-siap untuk pulang," sedari tadi Shela terus membangunkan teman 1 kamarnya itu sambil menyusun pakaiannya ke dalam koper.

Kiara masih menggerak-gerakkan tubuhnya. Yang sangat malas untuk bangun. Akhirnya perlahan Kiara membuka matanya yang sangat mengantuk. Kiara duduk dengan lemas dengan memijat kepalanya yang terasa berat.

" Aku ada dimana?" ucap Kiara belum terlalu sadar.

" Heh, kau ada di Asrama, di mana lagi," sahut Shela terus melakukan pekerjaannya.

" Kepala ku sakit sekali," ucap Kiara terus memijat kepalanya.

" Wajar kau minum terlalu banyak," sahut Shela.

Kiara teringat sepintasan bahwa tadi malam seperti ada yang aneh pada dirinya. Ada seseorang bersamanya.

Tetapi sangat sulit untuk mengingatnya. Dia tidak tau apa yang terjadi pada dirinya. Tetapi perasaanya juga aneh.

" Shela, apa tadi malam ada orang bersamaku?" tanya Kiara tidak dapat mengingat apa yang terjadi.

" Ihhhhhh, mana aku tau, aku tadi malam sibuk party," sahut Shela.

" Ini gara-gara kamu, menyuruhku minum. minuman haram itu," sahut Kiara kesal karena terjebak dalam Alkohol.

" Aku hanya menyuruh sedikit. Kamunya ketagihan, ya mana aku tau kalau kamu akhirnya sampai mabok," sahut Shela tidak mau di salahkan.

Kiara terus memijat kepalanya yang masih sakit dan mencoba mengingat sosok yang ada di dalam pikirannya. Entah mimpi atau tidak Kiara tidak ingat.

" Sudah jangan banyak berpikir, ayo kemasi barang-barang mu!" suruh Shela. Kiara tidak dapat berpikir jernih. Dia hanya ingin mengingat apa yang terjadi dengannya saat acara kelulusan di sekolahnya.

Pesawat

Kevin duduk di pinggir jendela di dalam pesawat. Kevin terus melihat tumpukan awan. Aroma tubuh wanita yang berada di pelukannya masih lengket di kemejanya.

Meski dalam pengaruh alkohol Kevin mengingat apa yang di lakukannya pada wanita tersebut. Dia mencium wanita yang jatuh kepelukannya. Manis bibir wanita itu masih terasa di bibirnya. Bahkan aroma yang membuat Kevin penasaran.

" Siapa dia?" tanya dalam hati mengingat wanita yang wajahnya tidak dapat di lihatnya.

**************

2 Tahun kemudian.

Perusahaan Grup Lexus Mitra

Siapa yang tidak mengetahui tentang Perusahaan Group Lexus Mitra. Perusahaan yang Sudah berdiri selama 40 tahun itu. Perusahaan yang bergerak di bidang properti.

Yang terus berkembang dari tahun ke tahun sampai di kenal di Asia dan dunia. Bahkan menjadi Perusahan no 1 di Asia dan mendapat peringkat 20 besar Di dunia.

Grup Lexus. Berbicara dengan group Lexus bukan hanya tentang Perusahaan yang bergerak di bidang properti saja. Grup Lexus berarti membicarakan Grup Mitra.

Grup Lexus Mitra adalah 1 nama yang sama. Di mana group Lexus bukan hanya memiliki Perusahaan dengan cabang yang banyak. Tetapi juga memiliki

Rumah sakit Lexus Mitra. Rumah sakit ternama yang di kota Jakarta yang sudah berdiri kurang lebih 10 tahun dan menjadikan rumah sakit paling terbesar. Bukan hanya di Jakarta. Terdapat beberapa di kota-kota besar di Indonesia.

Hotel Lexus. Berbicara dengan hotel. Grup Lexus sendiri memiliki banyak hotel. Di Jakarta di luar kota maupun di Luar Negeri.

Yayasan pendidikan. Dari sekolah dasar yang bertahap kan Internasional, Sekolah menengah pertama. Menengah atas sampai Universitas yang bertahap Internasional dan bahkan Yayasan pendidikan Lexus ada di beberapa negara.

Seperti Amerika, Paris, London, jepang, dan Korea, Australia. Yang juga termasuk Universitas yang paling banyak di minati dan pasti karena populer.

Belum lagi beberapa perumahan mewah yang juga aset dari group Lexus, selain itu Restaurant dan masih banyak lagi pundi-pundi kekayaan Group Lexus

Jadi bayangkan saja betapa kayanya Group Lexus yang mungkin tidak akan habis sampai 7 turunan. Grup Lexus yang terus menjadi sorotan publik.

Perusahaan utama Group Lexus.

Perusahan Lexus sendiri di pimpin CEO di Perusahaan utama. Lexus Mitra yaitu Kevin Alex Vino Winata. Anak ke-3 dari Mitra Winata yang pasti yang memiliki kekuasaan atas group Lexus.

Dengan memiliki kesempurnaan fisik di atas rata-rata. Berwajah karismatik. Tampan sudah pasti.

Tinggi juga apa lagi. Pintar bahkan melebihi di atas rata-rata. Jangan tanya gelarnya apa. Sangat banyak. Yang menambah nama panjang itu.

Namun sayang berdarah dingin. Sangat kaku. Namanya juga CEO. Bukannya memang CEO rata-rata seperti itu.

Kevin Alex Vino Winata di resmikan sebagai CEO utama di Perusahaan Group Lexus baru 5 tahun belakangan ini. Semenjak lulus kuliah. Pastinya dengan nilai terbaiknya.

Pria 27 tahun itu sampai sekarang masih menjalankan pendidikannya di university Lexus di Paris mengambil gelar magisternya.

Dia harus membagi waktunya antara pengabdiannya ke pada Group Lexus dan juga pendidikan yang memang menjadi kewajiban di dalam keluarganya tanpa ada putusnya.

Sebagai CEO yang di kenal masyarakat. Kevin selalu menunjukkan ke wibawaannya, kebijaksanaannya. Kevin bukan tipe CEO yang kejam dan bukan berarti tipe CEO yang juga yang lemah.

Kedua itu sama sekali tidak di milikinya. Dia lebih banyak diam. Tetapi jika pekerjaan menurutnya tidak beres maka selesai saat itu juga.

Hal Itu juga yang memang sudah di tanamkan di dalam keluarganya. Jadi tidak ada kata bertele-tele di dalam kamus Kevin yang menjadi turunan dari keluarganya.

Pagi ini tepat jam 8 pagi.

Mobil sport hitam sudah berhenti di depan Perusahaan tersebut. Yang pasti di ikuti 1 mobil di belakang.

Mobil yang mengikut di belakang langsung buru-buru keluar ada 4 bodyguard dengan pakaian yang sama berjas hitam dan senada dengan warna celananya. Dengan headset di telinga masing-masing.

Salah satu bodyguard sudah membukakan pintu mobil untuk Kevin. Kevin keluar dari mobil berdiri tegak.

Merapikan jasnya dan langsung melangkahkan kakinya yang panjang memasuki Perusahaan yang pasti di ikuti asistennya yang berjalan di belakangnya dengan memegang agendanya.

Setiap yang berpapasan dengan Kevin, pasti akan menundukkan kepala memberi penghormatan untuk pimpinan perusahaan itu.

Ruangan rapat adalah tujuan Kevin. Di mana hari ini adalah jadwal rapat penting. Kevin yang memang tidak suka ada yang terlambat.

Sebelum Kevin datang ruang rapat itu sudah di penuhi orang-orang penting. Pejabat-pejabat tinggi di dalam Grup Lexus. Yang memang berhubungan dengan rapat hari ini.

Saat pintu terbuka. Para penghuni rapat dari wanita sampai pria. Tua dan muda langsung berdiri dan menundukkan kepala memberikan hormat ke pada Kevin.

Dengan ke wibawaannya sebagai CEO. Kevin duduk di kursi utamanya. Dengan tubuhnya yang tegap.

" Silahkan," kata singkat itu ke luar dari mulut sang CEO. Tidak perlu basa-basi Memang itu lah Kevin.

Yang pertanda orang yang ber presentasi dalam mengembangkan idenya akan memulai memulai presentasinya.

Pria yang berkacamata. Yang sekitar berusia 35 tahunan mulai berdiri. Tangannya mulai menghidupkan layar monitor. Menunjukkan beberapa rancangan bangunan yang mungkin menjadi idenya.

" Cukup," sahut Kevin mengangkat tangannya saat Pria itu baru membuka mulutnya untuk memulai presentasinya.

" Buat yang lebih menarik," sahut Kevin.

Pria yang bersusah paya membuat idenya hampir 1 bulan dan hari ini final di presentasikan membuang napasnya perlahan. Sia-sia yang di kerjakannya.

Yahh... baru saja Kevin melihat rancangan gambaran itu. Dia sudah tidak tertarik untuk mendengarkan ke lanjutannya.

" Baik pak," sahut pria itu pasrah. Dengan tidak bersemangat dia kembali duduk.

" Kita akan lanjutkan rapat Minggu depan, saya sudah harus melihat finalnya. Saya tidak mau kejadian ini terulang lagi," ucap Kevin dengan tegas.

Para penghuni rapat mengangguk-anggukan kepala mereka.

" Baiklah rapat sampai di sini," ucap Kevin merapikan jasnya. Menunggu Kevin lebih lama dari pada rapat yang sia-sia karena tidak keterampilannya karyawan.

Orang-orang yang hadir di dalam acara rapat tersebut ikut berdiri dan memberi penghormatan.

Tidak basa-basi Kevin langsung ke luar dari ruangan itu. Yang di susul oleh beberapa orang yang juga mulai meninggalkan ruangan rapat tersebut.

Sementara pria tadi masih lemas. Beberapa temannya menepuk bahunya untuk memberikannya semangat agar dia bekerja lebih maksimal lagi. Agar idenya di terima oleh pimpinan mereka.

***********

Setelah selesai rapat Kevin memasuki ruangan kerjanya yang juga di ikuti Arya pria 35 tahun yang sudah menjadi asisten pribadinya selama ini.

Kevin menduduki kursinya, menghidupkan laptopnya dan tangannya jarinya yang indah mulai mengetik di keyboard tersebut. Sementara Arya masih berdiri di depan Kevin.

" Katakan!" ucap Kevin tetap fukus mengetik.

" Jam 10 pagi, ada pertemuan degan klien dari Australia di Restaurant Nusantara. Di lanjutkan dengan makan siang bersama beberapa pemilik saham dari Group Lexus. Jam 2 siang ke rumah sakit Lexus meeting dengan frofesor Han. Dia sudah di Jakarta sejak kemarin. Jam 5 sore harus mengecek peresmian hotel yang di adakan bulan depan. Jam 8 malam makan bersama keluarga tuan Winata. Jam 10 malam terbang ke Paris. Tuan Kevin ada jadwal kuliah," ucap Arya dengan lincah tanpa titik koma. Memberi tahu jadwal bosnya itu.

" Baiklah, kamu persiapkan semua!" ucap Raihan.

" Baik tuan," sahut Arya membungkukkan badannya.

" Tentang hotel Lexus,"

" Iya tuan," sahut Arya.

" Saya ingin peresmiannya di percepat. 3 Minggu lagi," ucap Raihan.

" Tapi tuan,"

" 2 Minggu lagi," sahut Kevin paling tidak suka di bantah.

Arya menghela napas. Jika dia berbicara sekali lagi. Bisa melompat menjadi 1 Minggu lagi dan jika lagi. Mungkin besok juga bisa.

" Baik tuan, saya akan menyampaikan kepada Pak Danu. Agar proses peresmian hotelnya di percepat," ucap Arya.

" Hmmmm," Kevin hanya berdehem.

" Baik tuan saya permisi dulu," ucap pamit Arya. Menundukkan kepala dan keluar dari ruangan Kevin. Kevin kembali melanjutkan pekerjaannya.

Bersambung

Hay para leader pertama ingin mengucapkan terima kasih yang sudah mampir dan sering suport novel-novel aku yang lain.

Ini novel terbaru aku. Aku hanya banyak belajar. Dan membuat novel semenarik mungkin dengan alur cerita yang berbeda-beda. Semoga di sukai dan masuk selera masing-masing.

Jangan lupa terus kasih suport Vote. like koment dan jadiin vavorite kalian. Terima kasih untuk semuanya aku tunggu koment dan sarannya ya

Terima kasih...

Part 3 Kultur

" Apa 2 Minggu lagi," sahut Danu yang kaget ketika mendengar Arya menyampaikan permintaan Kevin. CEO Perusahaan tempatnya bekerja.

" Apa kau gila," celetuk Danu yang stress mendengar informasi dari Arya. Darah tingginya langsung naik mengingat hal itu.

" Sorry Pak Danu, tapi itu permintaan tuan Kevin, bukan saya," sahut Arya menepuk bahu Danu memberi semangat.

" Bukannya Pak Winata juga mengatakan bulan depan. Pak Winata ingin peresmiannya berjalan dengan lancar. Kalau 2 Minggu lagi tidak mungkin. Saya bahkan belum menemukan model untuk peresmian hotel Lexus. Periklanan dan sebagainya belum ada yang selesai. Saya belum mempersiapkan apa-apa, dari brosur dan yang lain-lainnya," Danu terus merocos mengeluhkan semuanya.

" Saya tau pak Danu. Tetapi ini sudah perintah," ucap Arya mencoba memberi Danu pengertian.

" Perintah juga harus masuk akal, jika begini saya tidak bisa melakukan apa-apa," protes Danu terus menerus-menerus.

" Tenang saja Pak danu saya akan membantu sedikit-sedikit. Untuk masalah model saya banyak kenalan model terkenal. Lagi pula kita pakai saja yang sering menjadi brend ambasador di Grup Lexus, mungkin kerja samanya akan lebih mudah," sahut Arya ingin membantu.

Menurutnya mempersiapkan peresmian hotel dengan waktu 2 Minggu itu sangat mepet.

Apalagi keluarga Winata. Jika orang yang di beri kepercayaan untuk mengurus semuanya. Tapi di sia-siakan mereka. Saat itu juga langsung menendangnya.

Apalagi dia juga sangat mengenal Danu. Pria paru baya yang sudah bekerja 35 tahun di Lexus. Selalu bekerja dengan baik dan hasil yang memuaskan.

Jika di berikan tanggung jawab proyek. Danu memang tidak pernah mengecewakan makanya dia sampai detik ini bertahan. Karena keuletannya dan konsisten dalam bekerja.

" Hahhhh, entalah bikin pusing saja, dasar petinggi yang hanya bisa suka-suka," ucap Danu yang kesal meninggalkan Arya. Dia sudah tidak tau harus berbuat apa lagi.

" Hhhhhhhhhh," Arya membuang napas panjang melihat kepergian Danu dengan kekesalanya.

Arya juga tidak bisa melakukan apa-apa. Sebenarnya itu kesalahannya. Kalau saja tidak komplemen mungkin pak Danu sebagai penanggung jawab atas hotel itu. Akan memiliki waktu 1 Minggu lagi. Jika dia mengatakan itu yang ada dia akan di omeli oleh Danu.

*********

Hotel Lexus.

Di salah satu kamar VIP terdengar suara ponsel yang berdering terus sehingga membuat wanita yang tertidur lelap di ranjang besar tanpa sehelai benangpun.

Wanita itu langsung duduk dengan menarik selimut menutupi tubuhnya sampai dadanya dengan rambutnya yang terurai panjang. Wanita itu mengangkat ponselnya ketika melihat siapa yang mengganggu tidurnya.

Santi itu lah nama kontak yang memanggil wanita yang terlihat kesal itu.

" Ada apa?" Tanyanya dengan suara beratnya saat sudah mengangkat telpon dari Santi.

" Bu, Clarissa jangan lupa makan malam tinggal 20 menit lagi," jawab Santi dengan suara tergesa-gesa memperingati atasannya akan rutinitas makan malam dalam keluarga yang penuh peraturan itu.

Clarissa melihat jam yang menggantung di dingding. Dengan pandangan yang masih belum sempurna.

" Baiklah jemput aku. Aku akan kirim alamatnya!" perintah Clarissa mematikan ponselnya dan meletakkan kembali di atas meja.

Tiba-tiba sebuah tangan melingkar di perutnya dan kepala yang menempel di ceruk lehernya.

Pria yang berotot besar itu yang tanpa memakai busana terus menciumi leher Clarisa yang sedari tadi sudah memerah yang pastinya akibat ulahnya 1 jam sebelumnya.

" Ayo kita lakukan sekali lagi," ucap Pria tersebut mengigit lembut daun telinga Clarisa.

" Aku harus pulang," jawab Clarisa menggeserkan tangan Pria itu dan berdiri dengan melepas selimutnya.

Tidak ada rasa malu. Clarisa berjalan mengambil pakaiannya yang berserakan di lantai dan memakainya di depan Pria yang barusan bercinta dengannya.

" Kau buru-buru sekali, aku ingin bermain sekali lagi," ucap Pria tersebut menatap indahnya tubuh Clarisa yang sedari tadi di cumbuinya.

" Tetapi aku tidak," jawab Clarissa ketus. " Aku sudah katakan sebelumnya denganmu. Aku tidak suka bercinta 2 kali dengan orang yang sama," lanjut Clarissa dengan sinis.

" Baiklah baby, yang jelas aku beruntung hari ini, bisa menikmati tubuhmu, aku berharap kau bisa berubah pikiran," sahut Pria tersebut dengan seriangi nakal di wajahnya.

Jesika merapikan rambutnya di cermin, memberi make-up pada lehernya agar tidak terlihat bekas perbuatan Pria yang tadi bercinta dengannya.

Jika sampai papanya melihat dia mungkin bisa mati bersama Pria itu. Clarissa membuka tasnya, menandatangani cek dan merobek cek tersebut lalu melempar ke pada Pria tersebut. Pria tersebut mengambilnya.

" Tulis sendiri berapa nilai yang kau butuhkan, lalu pergilah ke Luar Negri sejauh mungkin, jangan muncul di hadapanku. Jika aku sampai melihatmu. Mungkin kau akan langsung hidup dalam ke abadian," ucap Clarisa menegaskan dengan sedikit ancaman.

" Baik, baby, walau aku ingin melakukannya lagi dengan mu. Tapi tidak apa-apa, aku bisa menuntaskannya dengan wanita ****** yang lain," sahut Pria itu dengan senyum di wajahnya.

" Jangan samakan aku dengan wanita ******. Aku wanita yang membayar mu dan kaulah Pria ******. Yang di bayar," sahut Clarissa dengan sinis.

" Santai baby, aku hanya bercanda, terima kasih untuk uangmu dan pastinya tubuhmu," ucap Pria itu tersenyum miring.

Jelas dia tersenyum. Apa lagi menerima imbalan yang sangat besar hanya. Karena bercinta wanita yang kaya raya.

Tanpa basa-basi. Clarisa mengambil tasnya dan ke luar dari hotel itu tanpa berpamitan dengan Pria itu. Dia tidak ingin membuang waktunya berbicara dengan Pria yang menemaninya di atas ranjang itu.

Clarissa ke luar dari kamar VIP itu, memakai kacamata. Dia juga sangat berhati-hati agar tidak ada yang melihatnya apalagi. Anak buah papanya pasti ada di mana-mana.

Clarisa merupakan anak ke-2 dari Mitra Winata. Wanita yang jika stress dengan banyaknya pekerjaan akan menyalurkan dalam hubungan seksual dengan Pria sempurna.

Setelah melakukan hubungan itu. Seperti biasa Clarisa akan memberi upah yang besar. Dan membuat Pria itu pergi meninggalkan Indonesia.

Dia tidak ingin mengambil resiko dari perbuatannya yang menyimpang dari moral keluarganya. Di keluarkan dari kartu keluarga jauh lebih baik.

Tetapi tidak dengan keluarganya yang tidak segan-segan melumpuhkannya agar tidak bisa berfungsi lagi. Itulah prinsip di keluarga Mitra Winata.

Untuk seorang Clarissa yang sudah menginjak usia 30 tahun memang jauh dari kata menikah. Dia tidak suka memiliki komitmen dalam pernikahan

Percuma menikah yang kehidupan juga akan di atur oleh papanya. Jadi dia ingin memilih jalan seperti itu. Tetapi bukan berarti Clarissa sering melakukan hal itu. Paling hanya dengan beberapa Pria.

**************

Kediaman Mitra Winata.

Setelah menyelesaikan jadwalnya hari ini. Kevin pun makan malam bersama dengan keluarga besarnya.

Beberapa jenis makanan sudah memenuhi meja makan. Ada 6 pelayan yang berdiri tapi di belakang kursi majikannya. Hal itu memang sudah biasa.

Para pelayan itu akan pergi ketika majikannya sudah selesai makan. Kepala pelayan itu juga terus menunduk. Mungkin leher mereka sudah sakit. Tapi karena kebiasaan jadi tidak sakit.

Mitra Winata sudah duduk di kursi utama. 2 istrinya. Janika istri ke-2 yang duduk di kirinya Dan Mariana istri ke-3 nya duduk di kananya. Lalu di mana istri pertamanya istri pertamanya telah tiada.

Anak-anak dan menantunya juga sudah memenuhi meja makan. Seperti biasa saat makan tidak ada yang boleh bicara. Hanya suara hentakan sendok yang saling bertautan yang terdengar.

Mitra Winata memiliki memiliki 3 putra dan 2 putri. Dia memang menikah 3 kali karena tidak mendapatkan ke turunan dari istri pertama dan ke-2 nya. Dia harus menikah lagi.

Setelah menikahi mariana istri ke-3nya. Barulah istri ke-2 nya Janika memiliki seorang putra yang bernama Alan Raharja berusia 31 tahun.

Yang juga sudah menikah dengan Seorang Dokter yang bernama Saras Anindita berusia 25 tahun yang juga bekerja di rumah sakit Lexus milik Mitra Winata.

Sementara Alan Raharja Winata mengurus beberapa perusahaan grup Lexus. Tetapi Alex dan Saras 2 tahun pernikahan belum di karunia seorang anak.

Setahun setelah ke lahiran Alan Raharja Winata. Marian istri ke-3nya pun mengandung dan melahirkan Putri.

Clarissa Olivia Winata yang sekarang menjadi ketua yayasan di Universitas Lexus. Wanita 30 tahun itu tampak jutek, berdarah dingin dan sampai detik ini Clarissa tidak

memiliki ke inginan untuk menikah.

Karena komitmen sudah di tanamkan nya. Sejak mengerti seperti apa sebenarnya keluarganya. Hal itu membuatnya jauh-jauh dari kata pernikahan.

Setelah kelahiran Clarissa 1 tahun kemudian istri pertama Alm Ratih Almajaya. di karuniai seorang putra bernama.

Evan Mahendra berusia 29 tahun yang juga sibuk mengurus beberapa anak Perusahaan Lexus. 2 tahun kemudian Ratih juga kembali di karunia seorang putra ke-2 yaitu Kevin Alex vino Winata berusia 27 yang menjadi CEO di Perusahaan utama Lexus

Istrinya Ratih Almajaya meninggal saat Kevin berusia 7 tahun. Meninggal karena sakit parah.

Sedangkan anak ke-5 dari Mitra Winata yaitu Alana Elmira Winata dari istri ke-3 nya yang sekarang berusia 17 tahun dan masih menempuh pendidikan di SMA Lexus Internasional

Begitulah silsilah keluarga kolong merat itu. Keluarga yang taat peraturan, memiliki moral yang tinggi. Semua anak-anak Mitra Winata didik dari dengan keras.

Sampai anak-anak dari Mitra Winata sangat hormat dan takut kepada Mitra winata. Anak-anaknya tidak akan pernah mengatakan tidak dan pasti mengangguk iya.

Baik istri maupun anak-anaknya memang sangat menakuti sosok Winata yang sangat menakutkan. Jadi jika ingin melakukan penyimpangan belajarlah dari Clarissa yang sampai saat ini masih aman-aman saja.

Bersambung

Hay para leader pertama ingin mengucapkan terima kasih yang sudah mampir dan sering suport novel-novel aku yang lain

Ini novel terbaru aku. Aku hanya banyak belajar. Dan membuat novel semenarik mungkin dengan alur cerita yang berbeda-beda. Semoga di sukai dan masuk selera masing-masing

Jangan lupa terus kasih suport Vote. like koment dan jadiin vavorite kalian. Terima kasih untuk semuanya aku tunggu koment dan sarannya ya.

Terima kasih.

Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!

Download Novel PDF
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!