NovelToon NovelToon
BENIH TERTINGGAL

BENIH TERTINGGAL

Status: tamat
Genre:CEO / One Night Stand / Tamat
Popularitas:5.4M
Nilai: 4.8
Nama Author: Al-Humaira

Elara tidak tahu apa yang terjadi padanya setelah dirinya sadarkan diri. Tubuhnya yang terasa remuk dengan pakaian yang sudah berceceran di lantai.


"Apa yang terjadi padaku?"

Elara ingin sekali menyangkal apa yang terjadi pada dirinya, tapi keadaannya yang sudah menjelaskan semua apa yang tengah dia alami meskipun tidak tahu siapa yang tega melakukanya. Malam itu dunia Elara hancur saat kesuciannya di rampas oleh orang yang tidak dia tahu sama sekali.


Setelah lama dalama kesulitan bersama buah hatinya, tiba-tiba seseorang yang tidak dia kenal datang dan membuat kehidupannya berubah.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Al-Humaira, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Kau pria itu

Elara menautkan kedua alisnya, menatap pria yang duduk didepannya dengan seksama, mengingat-ingat mungkin saja dirinya pernah melihat atau bertemu, tapi kenyataanya dirinya tidak mengenal pria ini.

Elara menggeleng, "Apa kita pernah bertemu," ucapnya dengan tatapan bingung.

Noah menghela napas, merutuki kebodohannya yang memang memerkosa seorang gadis di bawah pengaruh obat.

"Aku Noah," Ucapnya yang lebih memilih tidak membahas kejadian beberapa bulan yang lalu.

"Ela-, eh tapi anda tadi sudah tahu nama saya," Elara menatap Noah dengan alis terangkat satu.

Noah mengangguk, "Wanita yang tadi disini menyebut nama mu, saat kau diruang operasi." Tutur Noah.

Mendengar ruang operasi, Elara baru saja mengingat sesuatu, "Bayiku," Gumam Elara dengan wajah khawatir, bahkan Elara hendak ingin turun namun di cegah oleh Noah.

"Mau kemana, kondisimu belum pulih," Noah berdiri dan memegangi bahu Elara.

Elara menatap Noah dengan kedua mata yang berkaca-kaca, "Aku ingin melihat bayiku, aku ingin memastikan dia baik-baik saja,"Elara mengusap wajahnya yang tiba-tiba air matanya jatuh. Tubuh Elara bergetar dengan tangis terisak.

"Bayimu, akan baik-baik saja. Dokter sudah melakukan yang terbaik, kau harus percaya." Entah kenapa Noah ikut merasakan perih di hatinya saat melihat wajah sedih dan putus asa Elara.

"Hanya dia yang aku miliki dunia ini, Tuhan sudah megambil semua dariku," Elara merancau dan ingin pergi, tapi Noah langsung memeluk Elara kedalam pelukannya dengan erat.

"Kau harus kuat, bayimu membutuhkan ibu yang kuat untuk memberinya semangat." Noah tidak memungkiri jika hatinya benar-benar merasakan sesuatu yang berbeda, Elara yang begitu sedih, Noah ikut merasakan hal sama.

Elara yang berontak membuat Noah tak ingin melepaskan pelukannya, hingga Elara lebih sedikit tenang beberapa waktu karena merasakan usapan lembut di pugungnya.

"Aku akan menanggung semua biaya kalian dirumah sakit, jangan khawatir." Bisik Noah lagi yang hanya mendengar Isak tangis kecil dari bibir Elara.

"Setidaknya aku berbuat baik untuk mengganti kesalahan yang aku perbuat," batin Noah.

Meskipun hati kecilnya mengatakan jika bayi itu darah dagingnya, tapi Noah butuh bukti yang bisa menunjukan. Sekarang Noah hanya bisa memberikan apa yang mereka butuhkan, apalagi sang bayi membutuhkan biaya besar untuk perawatan.

*

*

Di kediaman Jhonson, para pelayan tampak sibuk, mereka sedang sibuk mempersiapkan makan malam yang katanya ada pertemuan keluarga penting.

Berlin tampak antusias menyambut tamunya nanti, kini wanita itu sedang menyuruh pelayan ini dan itu untuk melakukan tugasnya.

"Berlin, kau terlalu berlebihan." Alber baru muncul dari ruang kerjanya dan melihat sekitar sepuluh pelayan tampak sibuk melakukan hal yang menurutnya tidak penting.

"Oh, sayang. Aku hanya ingin tamu kita betah dan terkesan melihat kediaman kita." Jawabnya dengan wajah sumringah.

Alber hanya geleng kepala, "Kau begitu semangat, tapi aku takut kau akan kecewa lagi dengan hasilnya," Alber bicara sambil menuju ke sofa. pria itu duduk sana sedangkan Berlin ikut duduk disampingnya.

"Pokoknya kau harus bisa membuat Noah menerimanya, dia sudah kepala Tiga, apa kau tidak ingin menggendong cucu." Berlin menatap suaminya dengan tatapan tidak suka. Karena Alber terlalu penurut dengan keputusan putranya.

"Kau tahu sendiri, jika aku tidak akan ikut campur dengan urusan kehidupan Noah, yang terpenting pria itu tangung jawab dengan perusahaan yang ia pimpin, masalah istri dia yang akan menentukan sendiri." Alber meninggalkan Berlin yang wajahnya tampak kesal dengan bibir merengut.

"Kau terlalu penurut dengan anakmu itu," kesal Berlin yang moodnya menjadi buruk seketika.

*

*

Noah menemani Elara sampai gadis yang sudah menjadi wanita atau ibu itu tertidur, Elara yang lelah menangis akhirnya terlepas dalam dekapan Noah. Kini Noah bisa bernapas lega saat Elara tidak membuka matanya ketika dirinya memindahkan berbaring di atas ranjang.

Pintu ruangan terbuka, Delana masuk dengan tatapan aneh pada Noah, membuat pria itu sedikit tidak nyaman.

"Kenapa kau menatapku seperti itu?" Noah tampak tidak suka melihat tatapan Delana padanya.

"Sebenarnya kau itu siapa? apa tujuan mu menolong Elara?" Delana tidak bisa menutupi rasa penasarannya, pertanyaan yang sejak tadi bersarang di otak nya ia luapkan.

Selama diluar Delana sedikit mengorek informasi dari Oscar, yang Delana lihat pria itu modar-mandir mengurus administrasi Elara dan bayinya.

Delana hanya tahu jika pria didepanya ini sedang mencari Elara, selanjutnya Delana tidak mendapat informasi lagi.

Noah menautkan kedua alisnya, tatapan Delana padanya seperti seorang maling yang harus mengakui sesuatu, yang membuat Noah tersenyum miring.

"Anggap saja aku orang baik yang dikirim untuk menolong Elara," Jawab Noah santai.

Delana belum memutuskan tatapan curiganya.

"Kau tidak bisa membodohi ku, dan kau pasti pria yang sudah memperkosanya!"

Deg

1
Moertini
selalu mantap asyiiik cerita Author aku suka dilanjutin selalu berkarya semangat dan selalu sehat
Moertini
mantap asyiiik pastinya Thor dilanjutin ya semangat dan selalu sehat
Moertini
mantap Thor ada season ke 2 Noel ditunggu jangan lama lama yaaa Thor semangat dan selalu sehat
Moertini
kok langsung end Thor bikin penasaran niiii cari dimana kelanjutannya part atau season ke 2 dilanjutin Thor yaaaa
Mrs. Ketawang
Baby Noel nyusu🍼
Daddy Noah nyusu 🙈🙈🙈
Mrs. Ketawang
Status sosial Noah yg mmbuat Elara rendah diri
Moertini
mantap Thor semangat
Moertini
Elara gadis pemalu rendah diri juga polos untuk mengatakan merasakan bahagia dan cinta pasti sudah sekali tapi karena Noah sabar dan pengertian jadi terbukalah hati Elara dan bisa mengatakannya asyiiik Thor dilanjutin ya
Moertini
Elara dia merasa rendah diri jadi bingung menempatkan dirinya hidup bersama Noah dan anaknya dikatakan bodoh juga bisa gemes deh dilanjutin Thor semangat
Moertini
Alhamdulillah Noah bertanggung jawab dengan Elara memberikan tempat tinggal yang baik dan merawat dengan baik pastinya semoga Elara menerima kebaikan Noah dengan senang hati demi anaknya dilanjutin Thor selalu sehat yaaa
Moertini
Oscar lucuu juga 😄😄😄😄😄
Moertini
Noah ternyata sifat nya sama dengan Daddy nya tapi bagaimana pun jahatnya seorang ayah pasti sayang pada anak nya dan membantu yang menjadi masalah anaknya apakah Noah bisa ketemu Elara dengan dibantu deddy nya
Moertini
Semoga Elara melahirkan dengan lancar dan selamat dan bayinya sehat rupanya persib daddy nya biar Noah kalau ketemu terkejut dilanjutin Thor semangat
Moertini
itu karma namanya Noah yang suka clap clup banyak wanita rasain
Moertini
Noah lelaki tak berperasaan mecari Elara cuma untuk membuktikan impoten nya bukan ingin bertanggung jawab semprul... dilanjutin Thor
Moertini
Ayolah Noah carilah Elara sampai ketemu itu namanya tanggung jawab bagaimanapun kamu sudah menidurinya apapun alasannya
Moertini
Semoga Tuhan menolong Elara bertemu orang yang baik hati yang menolongnya dilanjut Thor bikin miris
Moertini
suda jatuh tertimpa tangga yang kuat dan tabah Elara pasti akan ada jalan keluar yang terbaik untukmu dan anakmu dilanjutin Thor mengharukan
Moertini
Noah namanya yang membuat Elara hamil semoga yang ngidam Noah biar dia merasakan susahnya hamil muda dilanjut Thor semangat
Moertini
kasihan Elara dia dijebak temannya pastinya dan tidak tahu pria yang mengobatinya dan juga memperkosanya kalau sampai hamil dia tidak tahu ayah dari anaknya asyik mantap Thor siapa nama daddy anak nantinya apa bisa bersatu dilanjutin Thor semangat dan selalu sehat
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!