Jodoh Kedua Mr. Songong
...happy reading...
Namaku Rasya Putri Mahendra Prasetyo umur 25 tahun, karena terpengaruh cerita novel yang menceritakan kisah cinta sejati yang tak pernah memandang harta seseorang, akhirnya aku ingin mencobanya. Jadilah namaku Rasya Putri MP.
Aku berhasil menyelesaikan gelar dokterku dengan jati diri yang tetap kusembunyikan. Bahkan sahabatku yang bernama Lingga pun tak mengetahuinya.
Oh ya papaku bernama Raka Mahendra Prasetyo pewaris tunggal Mandiri Coorporate perusahaan terbesar di Asia saat ini dan mamaku bernama Anastasya Thalita.
🪐🪐🪐🪐🪐
Disebuah kamar yang telah dihias, Alfhines berpikir keras, hanya beberapa menit lagi dia akan mengakhiri masa lajangnya dengan seorang gadis sederhana.
Entah mengapa tiba-tiba saja perkataan bundanya bergema dikepalanya padahal selama ini hatinya sudah mantap untuk mengarungi kehidupan bersama Rasya seorang gadis sederhana dengan mata polosnya namun sangat cerdas.
Bayangan Lingga dengan senyumnya yang manis dan didukung dengan ekonomi yang selevel dengannya tiba-tiba mampu mengalihkan pikirannya. Rasa cintanya pada Rasya menguap begitu saja.
Alfhines segera mengganti baju pengantinnya dan meninggalkan semua orang yang menunggunya diluar kamar. Alfhines melompati jendela kamarnya dan menghilang.
2 Minggu sebelum hari ini, Rasya memperkenalkan sahabatnya yaitu Lingga pada calon suaminya, semua tampak wajar dimata Rasya.
Alfhines dan Lingga berkenalan dan mereka sama-sama tertarik pada pandangan pertama. Rasya yang menganggap Lingga adalah sahabat sejatinya selama ini tak pernah curiga sedikit pun, Rasya memang terlalu naif menganggap semua orang sama dengan dirinya.
Rasya yang bodoh dalam pergaulan tanpa rasa cemburu, membiarkan mereka berduaan karena sangat yakin dengan cinta Alfhines. Benarkah Alfhines mencintai Rasya seperti dalam cerita novel???
Rasya yang naif, Rasya yang terlalu percaya pada cerita novel tentang cinta sejati dan persahabatan yang sejati. Lihatlah hari ini akan menjawab semuanya, sedalam apa cinta calon suamimu dan sebaik apa sahabat sejatimu.
Tante Reni gelisah karena waktu ijab kabul sudah lewat 1 jam tapi mempelai pria belum datang juga, para tamu sudah mulai ribut, penghulu pun sudah siap sejak 1 jam yang lalu
Untungnya mama dan papa Rasya belum tiba karena penerbangannya delay.
Dua orang utusan mempelai pria datang dengan wajah tegang dan berbicara dengan tante Reni.
"Maaf bu Reni,,,mempelai prianya menghilang". kata utusan itu membuat Reni lemas dan hampir jatuh, beruntung badannya berhasil ditahan oleh seorang tamu.
"Mengapa mereka hanya mengirim utusan, mengapa bukan kedua.orang tuanya yang datang mengklarifikasi semuanya ". isak tante Reni pilu
"Mereka sudah kembali ke Jakarta bu Reni. Maklum mereka pengusaha yang sibuk". utusan itu memberi alasan hingga para tamu kembali ribut.
Penghulu akhirnya meninggalkan tempat karena masih ada pasangan yang akan mereka nikahkan.
Reni kemudian masuk kedalam kamar Rasya setelah menelpon Raka dan Syaza bahwa pernikahan putri kesayangannya batal.
Rasya yang memakai kebaya putih nampak duduk dengan anggun dan tersenyum kearah tante Reni sepupu mamanya. Namun senyum itu mendadak hilang melihat air mata tantenya, firasat buruk tentang pernikahannya terlintas begitu saja.
"Sayang,,,,Alfhines menghilang ". tante Reni memeluk Rasya yang terdiam mematung mencerna kata-kata tante Reni.
Padahal hari ini dengan yakinnya Rasya akan memberitahukan pada Alfhines siapa sebenarnya dirinya. Memperkenalkan kedua orang tuanya pada mertuanya yang selalu menatapnya sebelah mata karena hidupnya yang sederhana.
Rasya hanya berdiri mematung meneteskan air matanya mendengar kata-kata tante Reni. Rasa sesak didadanya membuatnya sesunggukan. Betapa malang nasibnya. Ternyata cerita tentang cinta sejati yang tak pernah memandang harta itu hanya cerita belaka. Rasya tertipu.
"Sabar ya sayang,,,tante sudah mengabarkan mama dan papamu. Beruntung Askara masih diluar negeri ". kembali tante Reni bersuara sambil mengelus punggung Rasya.
"Tante,,,aku akan kembali kerumah mama sama papa, tolong bantu aku mengemas baju-bajuku". kata Rasya sambil membuka baju pengantinnya dan membersihkan make up dan air mata diwajahnya yang cantik.
"Tante gak usah khawatir, Rasya baik-baik aja, kita ambil hikmahnya aja. Rasya sangat beruntung ditinggalkan sebelum menikah itu artinya Alfhines bukan jodoh Rasya dan tidak pantas untuk ditangisi. Rasya gak akan menangisi laki-laki sampah itu ". lanjut Rasya dengan nada dingin, Reni yang mendengar nada bicara Rasya bergidik ngeri.
🪐🪐🪐🪐🪐🪐
hai readers othor datang lagi menyapa lewat karya terbarunya
semoga syukaaa ya,,,jangan lupa dukungannya, ya....
tinggalkan jejaknya, ya,,,,
love you 🤗🤗🤗
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 83 Episodes
Comments
Anonymous
.
2024-07-11
0
Bzaa
kerennn, semangat rasya
2024-06-25
0
Tiwi
ok
2024-06-24
0