Setelah sampai dirumah sakit,
Janet dan tiara langsung menuju UGD , karna memang reza belum dipindahkan.
Tiara dan janet , berlari kecil ke arah rizky dan david .
lalu tiara meminta penjelasan kronologi nya bagaimana, kenapa bisa reza kecelekaan . padahal baru 2 jam yang lalu reza mengantar tiara pulang kerumah.
"Rizky, david, sebenarnya apa yang terjadi . kenapa bisa reza kecelakaan!" tanya tiara pada kedua sahabat reza.
"Penyebab reza kecelakaan gue gatau, gue tau nya dari pak polisi yang menjawab panggilan gue di ponselnya reza" jawab david.
"Maksudnya?" tanya tiara lagi sambil menangis.
"Iya, kita itu awalnya janjian mau ketemu di cafe biasa , tempat kita nongkrong. pas gue telvon pertama katanya dia lagi otw. dan kita tungguin lama banget. reza gak nyampe nyampe, terus akhirnya gue telvon reza lagi . dan yang menjawab pak polisi yang udah ngamanin mobilnya reza di tempat kejadian . dan polisi itu bilang kalo reza dibawa ke Rumah sakit ini , makanya gue sama rizky dari cafe langsung kesini . buat ngeliat kondisi reza"
Penjelasan david pada tiara.
"Terus gimana kondisi reza sekarang?" tanya tiara khawatir.
"Belum sadar dan kata dokter lukanya cukup serius. gue takut reza kenapa napa" jawaban david .
Dan seketika itu juga , kaki tiara lemas dan hampir saja terjatuh jika tidak dijaga dari belakang oleh janet. lalu janet menyuruh tiara untuk duduk.
Selang 10 menit kemudian pak surya dan bu devi datang, tak kalah panik dari saat tiara dan janet datang. lalu pak surya dan bu devi menanyakan kondisi anaknya saat ini pada tiara . karna yang memberi tahu kalau reza kecelakaan adalah bu dewi.
"Tiara, Bagaimana kondisi reza?"
lalu tiara beranjak dan memeluk bu devi sambil menangis.
"Kata david dan rizky , reza belum sadar tante. reza masih di UGD sekarang " jawab tiara sambil sesegukan.
"Sebenarnya ada apa? kenapa bisa reza sampai kecelakaan? dan kamu terlihat tidak apa apa." tanya bu devi yang sudah melepaskan pelukan tiara. dengan tatapan mengintimindasi.
"Jawab tiara, bukannya reza pergi bersama kamu tadi. apa kalian bertengkar!" tanya bu devi lagi.
Namun tidak dijawab oleh tiara. sebab tiara terus saja menangis, dan akhirnya pak surya bertanya pada rizky dan david.
"David, Rizky. sebenarnya ada apa? coba jelaskan pada Om" tanya pak surya pada kedua sahabat anaknya itu.
"Reza kecelakaan saat, setelah mengantar tiara pulang , dan ingin menemui kami Om" jawab rizky.
"Astagfirullah, Reza. semoga kamu tidak apa apa nak" ujar pak surya khawatir.
"Terus kondisinya bagaimana sekarang?" tanya pak surya lagi.
"Belum sadar Om" jawab rizky .
Sedangkan di bangku ruang tunggu . bu devi yang mendengar itu seketika terkejut. dan meminta maaf pada tiara sebab sudah salah paham.
"Tiara, tante minta maaf ya . barusan tante menyalahkan kamu" ujar bu devi memeluk tiara.
"Tidak apa apa tante, tiara paham perasaan tante" ujar tiara sesegukan.
Tak berselang lama Dokter yang tadi menangani reza pun datang dan akan memeriksa kondisi reza lagi.
tapi belum juga masuk , dokter itu sudah di serbu oleh pertanyaan pertanyaan dari kedua orang tua reza.
"Dok, bagaimana keadaan anak saya dok" tanya pak surya dan bu devi serempak .
"Biarkan saya memeriksa kondisi pasien dulu, saya permisi" jawab dokter tersebut. berlalu masuk kedalam ruang UGD.
Setelah lama menunggu akhirnya dokter yang memeriksa reza pun keluar .
"Dok , bagaimana keadaan reza anak saya dok" tanya bu dewi khawatir.
"Alhamdulillah anak bapak dan ibu telah melewati masa kritisnya dan akan segera kami pindahkan keruang perawatan. bapak dan ibu . bisa menjenguknya nanti , setelah pasien sudah dipindah keruang perawatan" jawab dokter itu lalu pergi.
.
.
.
.
Setelah reza dipindahkan ke ruang perawatan . kondisi reza saat ini masih belum sadar , walaupun reza sudah melewati masa kritisnya.
Orang pertama yang menjenguk reza sudah pasti bu devi dan pak surya. lalu bergantian dengan tiara.
Sebelum tiara masuk, tiara dikuatkan oleh bu devi . dan tiara pun masuk kedalam untuk melihat kondisi reza.
Tiara duduk di bangku samping ranjang reza, lalu tiara memegang tangan reza dan mengusap kepala reza pelan sambil menangis .
"Za, kenapa kamu jadi kaya gini. baru tadi siang kamu nganter aku pulang " ujar tiara menangis melihat kondisi reza.
"Za, kamu harus bangun. bangun za. aku gamau kamu kaya gini. aku gamau kehilangan kamu za" ujar tiara lagi menangis sejadi jadinya.
Lalu tiara pun keluar dari ruang perawatan, karna jam besuk sudah selesai. dan tiara duduk diruang tunggu.
Dan bersamaan dengan itu pak danu dan bu dewi datang. lalu menanyakan kondisi reza. dan menghampiri putrinya yang sedang menangis, lalu memeluknya memberikan kekuatan.
"Kamu yang sabar ya nak" ujar bu dewi.
"Bu , reza bu" jawab tiara sesegukan.
Sampai malam hari , reza masih belum sadarkan diri.
lalu bu devi dan pak surya menyuruh tiara untuk pulang dulu dan beristirahat. tetapi tiara tidak mau , sebab reza belum sadar.
"Tiara, kamu sebaiknya pulang lah dulu. istirahat , biar om dan tante yang jaga reza disini" ujar pak surya.
"Nggak mau om, tiara masih mau disini sampai reza sadar" jawab tiara.
"Tapi , kamu juga harus jaga kesehatan kamu. jangan sampai kamu ikutan sakit " jawab pak surya lagi.
Tetapi tiara tetap bersikeras untuk tetap tinggal dan tidak mau pulang sebelum reza sadar.
...****************...
**Konflik tipis tipis, untuk meyakinkan hati tiara . kalau sebenarnya memang dia sudah mulai mencintai reza tanpa tiara sadari.
Jangan lupa tinggalkan jejak❤❤❤**
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 134 Episodes
Comments
🐝⃞⃟⃝𝕾𝕳Simple Hayati
semangat thor
2021-02-10
1
Ragillia Widhayanti
semangat Thor 😘❤️
2021-01-08
2