Natan Alexander menyimpan AR-15, dan menggantinya dengan Sniper Sako TRG 42. Ia berlutut dengan bertumpu pada satu kaki, mengarahkan scope pada tenda berwana cokelat kusam, dengan ukuran yang lebih besar dari yang lain. Ia yang telah mendapatkan skill Mana Control, mencoba mengalirkan Mana pada matanya, membuat pandangannya menjadi lebih tajam lagi.
Bahkan dengan ini, ia bisa menembakkan peluru dari sniper tanpa menggunakan scope.
[Menggunakan Mana untuk Pertama Kalinya]
[Reward : +1 INT]
Natan Alexander menurunkan senjatanya, dan mengambil daun yang berada di sebelah kaki kirinya. Ia mengangkat daun itu, melihat bagaimana daun itu bergerak. "Angin berembus dengan kecepatan lima meter per detik dari arah barat. Tapi tidak memengaruhi tembakan Sako TRG."
Ia kembali mengangkat sniper dengan benar, dan menarik pelatuknya setelah napasnya tenang.
"Increase Shot!"
Increase Shot hanya bisa digunakan satu kali sebanyak selama satu menit, dan ia menduga nantinya sudah bisa menggunakan Increase Shot setiap setengah menit sekali, setelah meningkatkan level penguasaan ketingkat tertinggi.
[Membunuh Chief-Goblin Lv.30]
[Reward : 6000 Point Exp dan 11 Gold]
Natan Alexander menggantung Sako TRG ke belakang punggungnya, kemudian menggunakan AR-15 untuk menyerang Goblin yang tersisa. Ia melompat ke ruko lain yang berada di seberang jalan menuju komplek perumahan. Kemudian menembaki Goblin yang tersisa dengan cara berlari.
[Menghancurkan Camp Goblin]
[Reward : Goblin's Base Destroyer]
[Menambah +5 All Stat, dan menambah damage sebanyak %10 saat berhadapan dengan Goblin]
Natan Alexander melompat dari ruko lain seraya mengaktifkan Stealth, dan mengambil semua Inti Monster yang ada. Untuk saat ini ia hanya mengetahui jika Inti Monster dapat digunakan untuk meningkatkan level hewan peliharaan, dan membuat peralatan sihir, meski tidak tahu bagaimana caranya.
Ia menduga harus memiliki Job Blacksmith, dan dengan DEX melebihi 100, seharusnya ia mendapatkan Job yang berhubungan, tapi yang didapat hanyalah Archer, tidak dengan yang lain.
Kemudian ia menyimpulkan satu orang hanya dapat memiliki tiga Job, dan Job yang didapat tergantung statistik mana yang meningkat duluan melebihi angka 50.
Lalu, ia juga menduga jika level monster bisa lebih dari 100, bahkan 200. Bagaimanapun ia yang sekarang sudah berlevel 80 hanya dari membunuh Zombie dan Goblin, dan belum menemukan monster kuat lain seperti Skeleton, Orc, Troll, Imps, Golem, Cyclops, Chimera, Dragon, dan lain sebagainya.
"Apakah level maksimal adalah sembilan ratus sembilan puluh sembilan?" Natan bergumam sendiri seraya menyentuh dagunya.
Natan Alexander mendongakkan kepalanya secara tiba-tiba menatap lurus ke depan, kemudian menoleh ke belakang. Ia melihat cahaya berwarna biru yang melonjak naik membentuk pilar, kemudian menghilang setelah beberapa detik terlihat.
Tanpa berlama-lama lagi, ia melompat ke atap ruko dan berlari ke tempat di mana cahaya itu tadi muncul. Ia melompat dari ruko satu ke ruko lain yang berada di sepanjang jalan utama, dan melompat lagi di ruko depannya yang dipisahkan oleh jalanan selebar lima meter.
Ketika ia baru melompat, ia kembali berbalik dan turun ke jalanan. Ia melihat orang aneh yang mengenakan jubah yang menutupi seluruh tubuhnya, dan membawa tas besar di punggung, serta terdapat kursor hijau di atas kepalanya dengan nama NPC Shop.
Natan Alexander tersenyum bahagia, kemudian berlari menuju NPC Shop yang selau ingin ditemuinya selama ini.
"Selamat datang, Player. Apakah Anda ingin membeli atau menjual barang?" Suaranya terdengar merdu, namun seperti suara laki-laki.
Orang berjubah itu memperlihatkan tangan kanannya, dan memunculkan layar biru transparan dengan bermacam-macam benda.
Layar interface milik Natan Alexander muncul tepat di depannya, memperlihatkan semua barang yang dijual oleh NPC Shop di depannya. Barang yang dijual terbagi menjadi beberapa macam, Herbs, Potion, Weapon, Helmet, Armor, Shoes, Accessories, Other.
Natan Alexander cukup kerepotan untuk memilih barang-barang yang menurutnya luar biasa. Tapi saat ia terus menggulir layar interface, banyak item yang dilambangkan dengan tanda tanya (?), mungkin ini karena levelnya belum cukup memadai.
Belasan menit kemudian, setelah mempertimbangkan baik-baik, akhirnya ia membeli dua jenis cincin berbeda, sepatu, dan kalung.
[Ring of Wisdom] [160 Gold]
[Cincin yang pernah digunakan oleh Sage dalam masa penerangan melawan monster]
[Condition : Level 80+, INT 80+]
[Effect : +8 INT, +8 VIT, +16 MP/m]
[Ring of Life] [160 Gold]
[Cincin pasangan dari Ring of Wisdom]
[Condition : Level 80+, VIT 80+]
[Effect : +8 VIT, +8 Luck, +160 HP/m]
[Mana Necklace] [160 Gold]
[Kalung yang ditemukan di reruntuhan, diambil dari mayat Orang Suci]
[Condition : Level 80+, INT 80+]
[Effect : +8 INT, +8 Luck, +16 MP/m]
[Wind Shoes] [185 Gold]
[???]
[Condition : Level 80+, AGI 80+]
[Effect : +8 AGI, +8 DEX, +4% AGI]
[Defense Cloak] [185 Gold]
[Jubah yang digunakan oleh Penyihir saat berperang di garis depan. Karena Health Penyihir cukup rendah, maka mereka menggunakan jubah ini]
[Condition : Level 80+, VIT 80+]
[Effect : +8 VIT, +8 INT, +4% VIT]
[Attacker's Gloves] [185 Gold]
[Sarung tangan tanpa jari yang digunakan para Archer untuk menembak dari jarak jauh]
[Condition : Level 80+, STR 80+]
[Effect : +8 STR, +8 DEX, +4% STR]
Natan Alexander yang telah membeli barang-barang itu diperlihatkan oleh layar interface lain, yang memintanya untuk memilih antara Use atau Storage. Tentu saja ia memilih untuk menggunakannya saat itu juga.
Cahaya terpancar dari bagian tubuh yang sesuai dengan Equipment yang digunakannya, dan ketika cahaya itu meredup dan menghilang, semua benda yang dibelinya sudah terpasang.
"Sayang sekali Item yang sama tidak bisa digunakan, jika tidak, aku sudah membeli sepuluh cincin."
"Lalu, empat persen dari peningkatan itu hanya statistik yang mendapat peningkatan dari Point Status, bukan dari jumlah total, ini berbeda dari yang ku harapkan."
Natan Alexander kembali membeli Health Potion dan Mana Potion yang sesuai dengan levelnya, yang mampu memulihkan 800 HP/s dan 80 MP/s dalam waktu sepuluh detik. Ia membeli keduanya sebanyak tiga untuk masing-masingnya.
[Transaksi Lebih dari 1000 Gold Pertama]
[Reward : Buy -5% dan Sell +5%]
Setelah Natan Alexander sudah membeli barang-barang yang dibutuhkan, ia melompat lagi ke atas ruko untuk mengamati sekitar. Ia juga melihat NPC Shop, dan di atasnya terdapat waktu yang menghitung mundur, yang mana jika waktu itu habis, maka NPC Shop akan menghilang.
"Status." Natan Alexander mencoba untuk mengecek kembali peningkatan statistik miliknya.
[Nama : Natan Alexander]
[Ras : Manusia]
[Usia : 18 Tahun]
[Level : 82(2375/51.500)]
[Job : Assassin/Mage/Archer]
[HP : 33.700] [32.950/33.700] [1932/m]
[MP : 8275] [8191/8275] [384/m]
[STR : 250 (+48+8+6)]
[VIT : 110 (+35+8+4)]
[AGI : 250 (+35+8)]
[INT : 100 (+29+16)]
[DEX : 135 (+33+16)]
[LUCK : 100 (+18+8)]
[Point Status : 00]
[Point Skill : 12]
[Money : 500 Gold]
[Friend : 0]
[Team : 0]
[Forum : 0]
[Skill Pasif : [Ruang Penyimpanan Lv.05 (0/25) (125 m³)] — [Appraisal Lv.04 (0/20)] — [Melempar Pisau Lv.03 (0/15)] — [Mana Control Lv.3 (2/15)]]
[Skill Aktif : [Deteksi Lv.06 (1/30) 43MP] — [Stealth Lv.07 (0/35) 41MP] — [Shadow Step Lv.06 (0/30) 176MP] — [Increase Shot Lv.05 (0/25) 90MP]]
Natan Alexander tersenyum tipis, kemudian menggeser layar interface di depannya. Ia mengangkat snipernya lagi untuk mengamati ratusan Zombie berlevel dua puluhan, dengan membunuhnya, ia yakin dapat meningkatkan levelnya lebih dari level 90.
Tanpa berlama-lama lagi, ia menembak kawanan Zombie yang jaraknya setengah kilometer darinya, dan ia tidak perlu memperhatikan pergerakan angin, karena ia bisa mengalirkan Mananya pada Sako TRG.
Dengan DEX miliknya yang lebih dari 150, ia bisa mengoperasikan senjatanya lebih cepat dari sebelumnya, dan kurang dari satu menit ia sudah menghabiskan lima peluru dalam magazen, termasuk mengisinya kembali dan menembak lagi.
Natan Alexander tidak membutuhkan waktu yang lama untuk menghabisi semua Zombie, setidaknya hanya sepuluh menit dan semuanya habis tanpa sisa sama sekali.
Ia melompat dari bangunan ke bangunan lain, kemudian berdiri di antara Zombie yang tergeletak di jalan. Ia harus mengumpulkan Inti Monster lainnya yang menghabiskan waktu yang tidak sedikit, jika saja Kuro sudah selesai berevolusi, mungkin ini akan cepat berakhir.
...
***
*Bersambung...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 273 Episodes
Comments
fager rusadi
thor, belum dapat skill snipe dan assassinate? /Grin/
2024-03-16
1
Durian Anget
merchant😋🤭
2024-03-08
0
LOLLYPOP
👍👍👍👍👍
2023-05-09
2