"Aisyah ayo cepetan berangkat, udah ditungguin Abi di luar" Teriak Bu Vita
"Iya mi" Jawab Aisyah dari dalam kamar
Tak lama kemudian Aisyah keluar dari kamar dengan menundukkan kepala, serta memasang wajah sedihnya.
"Lho kamu kenapa sayang" Tanya Bu Vita pada Aisyah
Aisyah pun menatap wajah uminya, matanya berkaca kaca. Tak lama Aisyah pun memeluk uminya. Air matanya pecah dipelukan uminya. Bu Vita yang menyadari akan kesedihan anaknya pun mengelus lembut kepala Aisyah sambil tersenyum.
"Mi apa Aisyah harus mondok sekarang? Apa ga bisa besok besok aja mi?" Tanya Aisyah
"Ga bisa sayang"
"Tapi mi Aisyah belum siap mondok, Aisyah masih pengen disini sama umi Abi, sama dek Okta juga"
"Iya umi tau tapi kamu harus mondok, kamu harusnya seneng bisa dapat pengalaman baru,keluarga baru, teman baru, lingkungan baru" Jawab Bu Vita menenangkan Aisyah
"Udah ya kita keluar, udah ditungguin Abi" Sambungnya
Aisyah pun mengangguk pelan, lalu melepaskan pelukannya, mereka pun berjalan keluar.
Di sepanjang perjalanan Aisyah hanya bisa memandangi desanya, mengingat ngingat setiap kenangan yang ia lalui selama ini. Mobil pun mulai bergerak menjauh dari kampung halaman tercinta.
•••••
Jam 10.24 sampai di pesantren.
"Nah Aisyah ini pesantren kamu" kata pak Agus (Abi Aisyah)
"Wah, pesantrennya gede banget bi" jawab Okta (adik Aisyah) mengagumi pesantrennya.
"PESANTREN AL-HIDAYAH" ucap Aisyah membaca tulisan di atas bangunan tersebut.
"Yuk kita masuk" ucap Bu Vita
"Bismillah" Ucap Aisyah sebelum menginjakkan kakinya di pesantren Al hidayah sambil memejamkan mata.
Mereka pun masuk bersama sama.
"Assalamualaikum, maaf mau tanya Kyai H.Mansur nya ada?" tanya pak Agus pada salah satu santri.
"Oh iya pak, mari saya antar untuk bertemu Abah kyai, monggo" Jawabnya santun
Pak Agus pun mengangguk sembari tersenyum.
' tok tok tok'
"Assalamualaikum" Ucap santri
Santri tersebut mengetuk pintu sebuah rumah berwarna hijau. Tak lama kemudian lelaki yang sudah tua membuka pintunya, wajahnya terlihat begitu teduh.
"Waalaikum salam" Jawab kyai H.Mansur
"Bah Niki wonten tamu" ucapnya dengan menggunakan bahasa Jawa.
Ya, pesantren Al hidayah terletak di kota Semarang, oleh sebab itu santrinya menggunakan bahasa Jawa campur bahasa Indonesia.
"Oh ya pak, silahkan masuk" ucap kyai H.Mansur
"Bah, Kula pamit riyen, Assalamualaikum"
Pamitnya, lalu ia mencium tangan kyai H.Mansur.
"Waalaikum salam" Jawabnya
Pak Agus pun masuk dan langsung mengatakan tujuannya datang kesini, setelah itu kami berbincang bincang. Setelah dirasa cukup pak Agus meminta izin untuk pulang dan di izinkan oleh kyai H.Mansur.
"Aisyah, Abi dan umi pulang dulu ya" ucap pak Agus
"Iya bi" Jawab Aisyah dengan senyuman.
Sebenarnya Aisyah sedih, tapi ia tidak bisa menunjukkan kepada Abi nya apalagi di situ juga ada Kyai H.Mansur.
"Jaga diri baik baik ya nak, Jangan membantah kalau dinasehati pak kyai, belajar sungguh sungguh" Ucap Bu Vita.
"Iya umi" Jawab Aisyah
"Ya sudah kalau begitu kami pulang dulu ya pak kyai, titip anak saya. Assalamualaikum" ucap pak Agus
"Waalaikum salam Warahmatullah" jawab pak kyai
Mereka pun segera keluar dari rumah pak kyai dan langsung menuju mobilnya. Tak lama setelah pak Agus, Bu Vita dan Okta keluar, pak kyai pun ikut keluar ia memanggil seseorang".
"Lif Alif sini" Panggil pak kyai sambil sedikit berteriak
"Iya bah, wonten nopo" Jawabnya dengan menundukkan kepala.
Kemudian pak kyai menoleh pada aisyah.
"Nak sini" Panggilnya pada aisyah
Aisyah pun segera memenuhi panggilan pak kyai nya tersebut.
"Alif tolong kamu antar anak ini, siapa namamu nak" Tanyanya pada Aisyah
"Aisyah pak kyai" Jawabnya sopan
"Oh iya, tolong kamu antar Aisyah ke kamar ya, carikan kamar yang kosong" perintah pak kyai
"njeh, bah kyai" Jawab Alif
"Oh ya, Aisyah kamu sekarang panggil saya Abah kyai saja ya, jangan pak kyai" ucap nya lembut.
Aisyah mengangguk pelan, lalu ia membawa barang barangnya dibantu Alif. Ia mengikuti setiap langkah Alif. Setelah sekitar 7 menit mereka berputar putar mencari kamar yang kosong akhirnya mereka menemukan nya juga.
"Aisyah ini kamar kamu ya" Ucapnya
"Iya kak, makasih ya" Jawab Aisyah sopan.
Alif pun mengangguk, ia meletakkan barang Aisyah dikamar tersebut, setelah itu ia pergi.
...*******...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 124 Episodes
Comments
Dede Dewi
mampir di tulisan saya ya kak
titip dia yaa Allah
2022-07-27
1
Wiwin Winarsih
🌼💕
2022-04-16
0
al_9haniy
jadi kangen nyantri ni...
2021-10-04
0