CH 012 - TEKNIK TINGKAT SURGAWI? DAN IMMORTAL?

Yu Long tersenyum sedikit lalu berkata, “Baiklah aku setuju,”

“Benarkah kau setuju?” tanya Liu Chen yang ragu.

“Kau mau aku ajari atau tidak?” ucap Yu Long.

“Tentu saja!” ucap Liu Chen dengan ekspresi bersemangat.

Yu Long berpikir sejenak dan berpikir teknik apa yang akan Yu Long ajarkan kepada Liu Chen, “Aku tidak bisa mengajarkan teknik apiku, tapi mungkin aku bisa mengajarinya teknik beladiri Tai Chi yang pernah aku latih di bumi dulu," ucap Yu Long di dalam hati.

“Aku tidak bisa mengajarkan teknik apiku karena teknik api ini adalah warisan turun temurun, pasti kau juga paham,” ucap Yu Long yang sedikit berbohong.

“Tapi meski aku tidak bisa melatihmu teknik apiku, aku masih punya seni beladiri yang lumayan kuat, bagaimana menurutmu?” ucap Yu Long meyakinkan Liu Chen.

“Tidak apa-apa yang penting kau mengajari teknik yang kuat,” ucap Liu Chen.

“Kalau begitu ikuti aku ke hutan belakang kota Huanfei,” ucap Yu Long.

Yu Long berjalan menuju hutan belakang kota huanfei dan Liu Chen mengikutinya dari belakang, “Kaka Yu, kenapa kita harus menjauh dari kota?” tanya Liu Chen yang penasaran.

“Aku sebelumnya pernah mencoba melatih teknik itu di rumahku saat di bumi, alhasil rumahku rubuh karena Qi yang 'ku serap meledak tak terkendali,” ucap Yu Long di dalam hatinya.

“Alasan yang tidak bisa di jelaskan!” jawab Yu Long dengan cepat dan terpaksa berbohong lagi di karenakan tidak mungkin menceritakan kejadian saat ia di bumi.

Yu Long berhenti, saat dia rasa sudah lumayan jauh dari kota Huanfei.

“Kaka Yu kenapa berhenti di sini?” tanya Liu Chen.

“Disini sepertinya tempat yang bagus untuk berlatih,” ucap Yu Long.

Yu Long mulai bersiap untuk melatih teknik Tai Chi 'nya dan memasang kuda-kuda, lalu lengan kiri dan kanannya ia letakan di sebelah dada digunakan untuk menyerap Qi Yin dan Yang.

“Liu Chen ikuti gerakanku!” ucap Yu Long.

Liu Chen dengan segera mengikuti kuda kuda yang Yu Long praktekan kepadanya itu, “Liu Chen atur nafasmu dengan benar, agar kau bisa tenang dan terfokus,” ucap Yu Long yang terlihat berbicara sambil menutup mata untuk berkonsentrasi.

Yu Long terlihat mulai menyerap Qi Yin dan Yang-nya, dan membuat lingkungan di sekitar berubah derastis, awan mulai menggelap dan angin ber-tiupan sangat kencang.

Liu Chen hanya tercengang melihat perubahan alam di sekitarnya yang di sebabkan oleh Yu Long, Liu Chen tidak pernah melihat teknik yang sedasyat itu sebelumnya, bahkan teknik kunonya sendiri-pun belum pernah mengeluarkan aura semenakut-kan seperti Tai Chi.

Duarr!

Boom!

Tiba-tiba tanah di sekitar Yu Long retak dan Yu Long memancarkan cahaya Hitam dan Putih ke atas langit, dan Liu Chen yang ada di depan Yu Long terpental karena Yu Long.

“Aghhh!” Teriak Liu Chen yang terpental.

Yu Long mulai berhenti mengenyerap Qi dan menghela-kan nafasnya.

Hah....

“Ehh? apa yang terjadi? dan dimana Liu Chen?” ucap Yu Long yang terheran-heran dan celingak celinguk melihat sekitar.

“Aku di sini kaka Yu!” teriak Liu Chen yang tersangkut di pohon.

“Pfft, haha... Kenapa kau malah menyangkutkan dirimu di pohon?” ucap Yu Long dengan ekspresi ngakak menertawakan Liu Chen.

“Ini semua di sebabkan olehmu!” teriak Liu Chen yang kesal kepada Yu Long.

“Cepatlah turun, akan sampai kapan kau di atas pohon?" ucap Yu Long.

Liu Chen pun melompat turun ke bawah, “Teknik apa yang tadi kau praktekan?” Tanya Liu Chen.

“Namanya adalah Tai Chi, memangnya ada apa?” tanya Yu Long.

“Ada apa katamu?" ucap Liu Chen.

"Lihatlah ke sekelilingmu!” teriak konyol Liu Chen.

Yu Long melihat ke sekelilingnya dan agak terkejut melihat itu.

“Apakah ini disebabkan oleh Qi Yin Yang?” ucap Yu Long di dalam hatinya dengan ekspresi tercengang dan agak berkeringat.

“Ternyata kekuatannya di Dunia ini jadi 2x lipat lebih kuat di banding di bumi, sangat luar biasa!” ucap Yu Long di dalam hatinya.

Yu Long melihat Liu Chen dan Liu Chen terlihat terluka karenanya, “Aku rasa Liu Chen terluka karena aura Tai Chi-ku, itu baru auranya bagaimana dengan serangannya? apakah Liu Chen akan mati secara langsung?” ucap Yu Long di dalam hatinya.

“Liu Chen kau coba latih teknik yang aku ajarkan kepadamu tadi," titah Yu Long kepada Liu Chen.

“Tunggu sebentar, aku akan memulihkan lukaku terlebih dahulu,” ucap Liu Chen sambil terlihat mengeluarkan botol pil dari tubuhnya.

“Kalau begitu aku akan mencari buah buahan untuk di makan,” ucap Yu Long sambil pergi meninggalkan Liu Chen yang sedang tapa di sana.

Yu Long berjalan santai ke arah aliran sungai, “Aku belum mengecek tingkat teknik Tai Chi yang aku pelajari tadi, aku ingin tahu apa tingkatan dari teknik ini,” ucap Yu Long.

“System tampilkan statistik,” titahnya kepada system.

...[AZURE WORLD SYSTEM]...

[NAMA : YU LONG]

[HP : 1,000/1,000]

[UMUR : 17 TAHUN]

[KULTIVASI : RANAH PEMULA - TINGKAT 7]

[TEKNIK >>

1 - BENANG TAJAM LVL.3 {TINGKAT BUMI} {PEMAHAMAN : SANGAT AHLI},

2 - API JIWA LVL.1 {TINGKAT MISTERIUS} {PEMAHAMAN : PEMULA},

3 - TAI CHI LVL.1 {TINGKAT SURGAWI} {PEMAHAMAN : AHLI}]

[POIN AZURE : 0]

^^^[QUEST!>>]^^^

“Apa? tingkat Surgawi? apakah itu lebih tinggi dari pada tingkat misterius?” ucap Yu Long sambil tercengang.

Di Dunia bawah teknik yang sulit di temukan adalah tingkat misterius, akan tetapi di dunia atas yang sulit di temukan adalah teknik surgawi, itu di sebabkan karena kekuatan teknik tingkat Surgawi hanya di miliki oleh para abadi(Immortal).

Dan sekarang ke adaan di dunia atas para abdi sudah hilang jejaknya, karena itu teknik surgawi sudah lama hilang dari daftar tingkat. Apakah ini pertanda baik atau buruk bagi Yu Long?

“Teknik tingkat Surgawi ya? hehe menarik,” ucap Yu Long yang terlihat menyeringai licik.

Yu Long sudah mencapai aliran sungai lalu berhenti dan minum air sungai tersebut, tapi tiba-tiba dari dalam air ada yang keluar.

Byur!

Roar!

Itu adalah Beast air Lvl.4 berbentuk seperti monster ikan, Yu Long dengan sigap menghindari terjangan Beast tersebut yang berusaha menerkam Yu Long.

“Sepertinya waktu yang pas untuk mencoba kekuatan teknik Surgawi ini!” ucap Yu Long sambil mengkerutkan keningnya dan menyeringai.

Yu Long bersiap dengan kuda kuda-nya untuk menyerang, Yu Long pun melompat ke arah beast tersebut lalu meninju beast itu memakai telapak tangannya, dan dari telapak tangannya tersebut keluar simbol Yin dan Yang lalu meledak.

Dong! (suara simbol)

Duarr!

Teknik Tai Chi itu meledak dan mengeluarkan cahaya Putih dan Hitam di tangan Yu Long dan menembus Badan hewan beast tersebut sampai bolong bulat sempurna.

[SELAMAT ANDA MENDAPATKAN POIN AZURE 1,000 KARENA TELAH MEMBUNUH BEATS LEVEL 4]

“Bahkan beast level 4 saja tidak bisa menahan teknik Tai Chi ini? sungguh mengerikan Qi di dunia ini,” ucap Yu Long sambil mengambil inti beast itu.

“Sebaiknya aku kembali untuk mengecek Liu Chen, tentunya harus membawa buah-buahan dari sini,” ucap Yu Long sambil celingak celinguk lihat kiri dan kanan.

Sepertinya di sana tidak ada buah buahan sedikitpun, lalu Yu Long pun pergi dari sana.

Terpopuler

Comments

darkness 🌑

darkness 🌑

mantap thor

2020-12-10

1

Jesse Hutasoit

Jesse Hutasoit

next Thor 👍🏻

2020-12-10

2

Blank

Blank

up lagi thorr

2020-12-10

2

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!