Melangkah Di Tengah Badai
Ketika Gabby baru saja mau masuk di pintu lift, Gita datang mendekatinya.
" Gabby, Tadi Bu Siska mencari kamu. " kata Gita tersenyum.
" Oh.. Ada apa ya Gita. " Tanya Gabby terkejut.
Bu Siska adalah Direktur di Perusahaan Garmen tempat Gabby bekerja. Sedangkan Gita adalah temannya, Manager di bidang produksi.
MARKY QUEEN adalah Pabrik Garmen nomor 1 di kota ini. Produksi Baju-bajunya sudah tersebar dan terkenal di seluruh Negara.
Baik seluruh kota di Indonesia mau pun di Negara-Negara lain nya. Misalnya Singapore, Malaysia, Philipina,Thailand, Belanda, Swiss, Australia, dan juga Negara-Negara tetangga lainnya.
Kurang lebih 10 tahun Gabby bekerja disini, Awal nya hanya di bagian adminitrasi, Lalu di pindah kan ke bagian keuangan, Dan sekarang dia menjabat sebagai Manager di bidang Desain.
Ketika tadi sebelum pergi makan siang, Gabby berpapasan dengan Bu Siska, Tapi Bu Siska hanya tersenyum menyapanya dan tak mengatakan apa-apa.
Makanya Gabby merasa heran, Ada apa sekarang Bu Siska mencarinya?
Dia mengucapkan terimakasih pada Gita, Lalu segera memasuki lift. Dia menekan tombol 5, Setelah tiba di lantai 5, Pintu lift terbuka, dia pun berjalan menuju ke ruang Direktur.
Tiba di depan ruang Direktur Utama Gabby mengetuk pintu..
" Iya, Silahkan masuk!" Seru Bu Siska, dari dalam.
Gabby segera membuka pintu dan masuk.
" Selamat Siang Bu.. " Sapa Gabby.
" Selamat Siang Gabby, silahkan duduk. " kata Bu Siska
"Gabby.. Ada hal penting yang ingin aku sampai kan pada mu. " kata Bu Siska.
" apa itu Bu ?" tanya Gabby.
" Gabby, Kamu masih ingat kan, Perusahaan kita yg di Batam.. " kata Bu Siska sambil mengambil gelas yang berisi air, yang ada di atas meja nya, Dan meminumnya.
" Iya bu..! Bukan kah perusahaan itu, di tangani oleh adik sepupu nya Ibu ya.. " kata Gabby sambil memperbaiki rambutnya.
" benar Gabby, Tapi ada masalah, Karena adik sepupu aku Lusy, akan menikah ! Dan oleh suami nya, Dia harus ikut suami nya ke Bandung, untuk membantu mengelola perusahaan Sepatu suami nya " kata Bu Siska.
" ohh, " bisik Gabby lirih.
" Jadi gini Gabby, Aku mau usul kan kamu pindah ke Batam, Untuk mengganti kan posisi Lusy, sebagai Direktur cabang. Apa kah kamu bersedia ? " Gabby sangat kaget mendengar kata-kata Ibu Siska.
" Mengapa bukan yg lain saja Bu, Aku rasa aku belum terlalu berpengalaman untuk menjabat sebagai Direktur ! " kata Gabby
" Justru aku melihat kamu lebih bisa, Dari semua staf yg ada disini, Maka itu aku memilih kamu. Masalah pengalaman, bisa belajar dari waktu yang berjalan..
aku antusias untuk memilih kamu, Karena aku yakin kamu pasti bisa.. " kata Bu Siska, Lalu berdiri menepuk bahu Gabby.
" Baik lah, aku memberi kamu waktu untuk memikirkan nya, tapi jangan lama ya, mungkin besok aku sudah mendapat jawaban nya. " kata Bu Siska.
" baik Bu, aku berunding dengan Mama dan Papa dulu ya. " kata Gabby.
Bu Siska tersenyum senang mendengar jawaban Gabby....
Sore itu, Lebih cepat dari biasa nya Gabby pulang ke rumah. Rumah masih sepi, Karena Mama dan Papa nya belum pulang dari kerja nya, juga kakak nya Gerry..
Sedangkan adik nya Cynthia, selalu pulang bareng Mama nya.
Papa Gabby Pak Darren, Bekerja Mengelola perusahaan nya sendiri. Sebagai Presiden Direktur PT Bangun Karya Utama, yang bergerak di bidang Konstruksi Bangunan.
Sedangkan Mama nya bu Carryn seorang Dokter Spesialis Kandungan.
Gabby anak ke 2 dari 4 bersaudara.
Kakak nya Gerry lulusan Fakultas Arsitek, membantu mengelola perusahaan Papa nya, Sebagai Direktur.
dan adik nya Cynthia, Adalah seorang Dokter Spesialis Anak.
Cynthia bekerja di Rumah sakit yang sama dengan Mama nya.
Adik bungsu nya Shierly, masih di semester 7 Fakultas Hukum.
Mereka hidup rukun, Dan saling pengertian satu dengan yang lainnya.
Pulang dari kantor, Gabby langsung mandi. Dan sesudah mandi dia berbaring di atas ranjang nya.
Ia masih bingung memikirkan usulan Bu Siska.
Gabby merasa berat harus meninggal kan kedua orangtuanya, juga saudara-saudara nya, karena selama ini mereka memang belum pernah hidup terpisah.
Gabby mendengar bel berdering dan suara langkah bi Inah berlari membuka kan pintu....
" bi Inah.., Gabby udah pulang ya.. " suara Mama nya bertanya pada bi Inah.
" iya bu, hari ini Non Gabby pulang nya agak cepat.. " kata bi Inah.
Bu Carryn mama nya Gabby, melepaskan sepatu nya, di ikuti oleh Cynthia. Lalu mereka masing-masing masuk ke kamar mereka dan mandi..
Setelah bu Carryn selesai mandi, dan mengena kan baju rumah,
Lalu keluar dari kamar nya, dan naik ke lantai dua, menuju ke kamar nya Gabby
Bu Carryn mengetuk pintu kamar nya Gabby
" Gabby, Kamu bobo ya." tanya bu Carryn.
" Nggak Mam.. " kata Gabby, Lalu bangun menemui mama nya.
" Sore Mam. " Kata Gabby, Lalu mencium Mama nya.
" Tumben hari ini kamu duluan pulang ke rumah. " kata bu Carryn.
" Iya Mam, Kebetulan hari ini pekerjaan aku cepat selesai, maka nya dari pada bete di kantor, mending aku pulang ke rumah. " kata Gabby manja.
Bu Carryn hanya tersenyum, Lalu membelai rambut putri sulung nya.
Suara mobil terdengar berhenti di halaman rumah
" itu Papa dan Kakak mu pulang. " kata Bu Carryn.
Lalu mereka berdua menuju teras dan melihat, Avanza hitam milik Pak Daren telah memasuki garasi di rumahnya. Lalu keluar lah Pak Darren bersama Dengan Gerry, sambil masing-masing membawa tas kantor nya.
" Sore Pa!! " Sapa bu Carryn dan Gabby bareng, Lalu Bu Carryn mengambil Tas dari tangan nya Pak Darren.
Gerry menyapa Mama nya, Lalu mencium pipi mama nya. Sesudah itu, mereka berempat pun masuk kedalam rumah.
Gabby kembali masuk ke kamar nya.
Bu Carryn dan Pak Darren juga masuk ke kamar begitu juga Gerry.
Sudah menjadi kebiasaan mereka, begitu pulang ke. rumah, Mereka masing-masing, harus mandi dulu, baru berkumpul di ruang keluarga
Beberapa menit kemudian Shierly pun pulang, Dengan masih mengenakan baju olah raga nya. Dia baru saja dari kampus latihan badminton..
Shierly sangat hobby bermain Badminton sejak masih SMP,
Dan sering menggondol piala juara singel putri mau pun ganda putri.
Malam itu ketika selesai makan malam, mereka sekeluarga berkumpul di ruang keluarga sambil menonton Televisi.
" Pa.. Mam, ada yang mau aku sampaikan " Gabby membuka pembicaraan..
" ada apa Gabby? " Tanya Mama dan Papa nya hampir bersamaan sambil menatap Gabby..
" Aku di pindah tugas ke Batam, Sebagai Direktur Cabang.. " kata Gabby. " Tapi aku belum memberi keputusan, aku masih bingung.." Lanjut Gabby.
Gabby memang merasa berat untuk meninggal kan keluarga nya, Karena selama ini mereka belum pernah hidup terpisah, Walau pun mereka setiap hari sibuk dengan kegiatan nya masing-masing, Tapi bila pagi hari dan malam hari mereka selalu berkumpul untuk Sarapan dan makan malam bersama karena itu lah yang telah di terapkan orang tua nya sejak mereka kecil.
" Untuk itu makanya, aku minta pendapat Mama dan Papa. " lanjut Gabby.
Bu Carryn memandang Pa Darren..
"bagaimana Pa ?" Tanya Bu Carryn.
" Kalau Papa sih, Terserah Gabby saja! Karena Papa kira, Kamu sudah bisa mengambil keputusan sendiri, dengan begitu kamu bisa lebih banyak lagi belajar, Dan suatu saat bila kamu sudah punya usaha sendiri, Kamu sudah dapat banyak pengalaman. Karena kamu sudah belajar dari bawah. " kata Papa nya sambil memandang Gabby.
"Kalau Mama ikut Papa saja ! Bagi Mama, Mama juga selalu ingin yang terbaik buat anak-anak Mama. " kata Bu Carryn
" Makasih Pa, Ma ! Baik lah Gabby akan mencobanya, Meski pun berat rasa nya harus berpisah dengan Papa, Mama, kak Gerry ,Cynthia dan Shierly. Tapi Gabby percaya Gabby akan baik-baik saja disana. " Kata Gabby sambil tersenyum.
" Bagaimana menurut kalian kak Gerry, Cynthia dan Shierly... " Tanya Gabby pada Kakak dan adik-adik nya.
" iya sih aku juga setuju ! Biar bertambah pengalaman mu Gabby. " kata Garry kakaknya.
" aku kira aku dengan Shierly juga sama pendapat nya, dengan Kak Gerry ! Dan satu lagi ,siapa tau disana nanti, Kak Gabby bisa ketemu jodoh... " canda Cintya sambil tertawa.
" amin.. " Shierly ikut becanda..
" ah kalian ini.. " kata Gabby.
Gabby memang belum punya pendamping.. Banyak sih yang naksir, cuma Gabby sendiri yang belum mau punya pacar.
Bagi Gabby bila sudah saat nya pasti dia akan mendapat kan seorang pria yang baik dan bisa menemani nya sampai tua nanti.🍒
👉 bersambung ke Bab 2
mdo medio Nov 2020
🌺🌸🌸🌸🌸🌸🌸
Thanks ya udah membaca nya.
jangan lupa like, vote, and komennya 😊
juga Tip dan Rate bintang 5
Mampir pula di Novel ku yang lainnya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 203 Episodes
Comments
Edah J
Hadirrr ah nambahin absen😉
2022-10-14
0
Nuri Samedina
baru mampir kak
2021-03-06
1
Himawari Chan
aku udah save di fav juga jadi bisa dibaca cicil2
2021-03-02
1