Dua hari telah berlalu semenjak kejadian Steve membuka penutup mataku dan semenjak itu pula tak ada lagi gangguan dari mereka bertiga,entahlah aku rasa belum bukan berarti tidak akan terjadi.aku tahu betul bagaimana sifat madam Ros mengetahui putra angkatnya menjadi sedikit miring karna melihat mata dari anak buta, bila di ceritakan dia pasti tak akan percaya dengan apa yang di katakan olehku maupun orang lain.
Kemungkinan yang terjadi madam rose akan melaporkan hal ini pada king Arthur mengingat Griel pernah mengatakan padaku jika keluarganya diperintahkan oleh king Arthur untuk mendekatiku demi mencari informasi mengenai diriku,aku sediri juga tak tahu siapa diriku dan orang tuaku mereka malah membuat rencana konyol entahlah semuanya serasa rumit di pikiranku.Setidaknya untuk sekarang ini tidak ada berita mengenai pengaduan Madam Rose dan juga orang tua Griel perihal kondisi anak mereka karna gubuk tempat ku tinggal dengan kediaman mereka sangatlah jauh.
Satu hal yang pasti aku tak akan tinggal diam jika diriku dihina terus-menerus oleh mereka, sudah begitu lama membiarkan mereka mengatai ku si verdoemd atau apalah itu tapi untuk sekarang dan seterusnya hal itu tidak akan pernah terulang kembali
Waktu begitu cepat berlalu tak terasa matahari sudah tenggelam berganti malam,Serbuan angin menerpa ribuan bunga bunga liar di area gubuk tempatku berada .di sana tepat di jendela tua aku duduk sambil memandang keluar merasakan sentuhan angin.
"Kau lebih beruntung ketimbang diriku"ucapku asal entah pada siapa karna di sana hanya ada diriku tak ada siapapun
Begitu lama aku memandang ke luar jendela merasakan terpaan angin dingin terus menyetuh kulitku, tak terasa tubuhku begitu lelah jadi ku putuskan untuk tidur lebih awal di atas tikar usang
Tidak ada yang tahu jika sekelebat bayangan masuk ke dalam gubuknya menatap wajah polos tersebut lewat kedua mata tajamnya
"Buta..."guman bayangan tersebut kemudian menghilang di antara kegelapan malam
__________________Verdoemd_________________
Dingin rasanya semua yang ku tempati sangatlah dingin,entah tempat apa ini namun mengapa rasanya begitu dingin.?Apalagi ini,kedua tangan dan kakiku di rantai memangnya apa kesalahanku hingga mereka melakukan semua ini padaku sungguh tak berperikemanusiaan.
Salah satu kakiku menyetuh kebawah meraba- raba tempat ku berpijak,terasa lembab dan basah namun bukan tanah melainkan marmer dari bebatuan seperti tempat para tahanan di tahan.
Tunggu dulu,apakah aku sekarang berada di tempat para tahanan! Kaki tangan di borgol lalu tempatku berpijak adalah marmer dari batuan jika berdasarkan bukti yang kudapat
sepertinya aku memang berada di sel.apakah ini akibat ku karna telah membuat Steve dan Griel menjadi sedikit miring,aku masih terdiam dengan pikiranku hingga suara gembok terbuka di iringi suara langkah kaki.
"Siapa kau.?"tanyaku
"Seseorang yang slalu kaummu takuti dan mereka puja"balasnya dingin
Aku tak mengerti memangnya siapa yang kaumku takuti dan mereka puja .?
"Apa maksudmu,siapa kau dan dimana ini.?" tanganku bergerak kesana-kemari mencoba melepaskan borgol namun usahaku sepertinya sia-sia hanya bisa menimbulkan suara gemericik rantai bersentuhan.
"Cih menyedihkan, kau ternyata buta .."ujar nya sedikit mendesis
ingin sekali aku marah,mencabik-cabik tubuh orang di depanku seenaknya dia mengataiku.apakah dari tadi tak melihat jika aku ini memakai penutup mata dia kira aku ini apa .?!
"Aku tau apa yang kau katakan dalam pikiranmu" ucapannya sontak membuat tubuhku menegang
"Ap-a bagaimana bisa.?"
Lelaki itu melangkah maju membelai pipiku perlahan lalu jarinya beralih membuka ikatan penutup mataku
"Buka matamu.!!"perintahnya
Tanpa banyak bicara aku menuruti kemauannya membuka mataku ragu-ragu sekelebat penglihatan mengenai wajah serta semua mengenai dirinya dapat kulihat
"Ka-kau"kalimatku terpotong rasanya tenggorokan ku begitu sulit untuk mengeluarkan kata kata itu
"Tak mungkin"lanjut ku menunduk kebawah
Dia adalah sosok yang mereka takuti penguasa kegelapan,si terlarang bagaimana mungkin aku bisa berada di tempat ini dan lagi dengan sosok itu!! Ku dengar dari issue yang beredar penguasa kegelapan memiliki simbol Pentagon di bola matanya apakah itu dia.?
Ya tuhan jika ini mimpi tolong kau bangunkan aku kumohon...
"Berharap ini adalah mimpi sungguh konyol"tawanya seperti orang gila
"Kumohon lepaskan aku, aku tak akan mengganggumu ataupun apapun itu"pintaku memelas
"Aku ingin tapi kau terikat denganku dan itu membuatku benci di tambah kau itu buta "jelasnya
Lagi dan lagi dia sekali lagi membuat kalimat yang tak masuk akal dengan mengatakan kita terikat,sejak kapan bahkan aku tak pernah dekat dengan siapa pun
"Terikat apa maksudmu,aku bahkan tak mengerti mengapa aku di sini dan kau malah mengatakan hal yang tak masuk akal .!" Teriakku menggebu-gebu
"Apa kau tak melihat kilasan tadi huh,kau bukankah kau melihat mataku ini memiliki simbol Pentagon seperti milikmu apalagi yang harus ku jelaskan.?"
Benar aku melihatnya simbol Pentagon tadi sama persis denganku tapi bagaimana bisa,orang ini aneh bukan karna sifatnya saja melainkan cara dia memandangku juga aneh seperti melihat mangsa begitu aneh sampai aku tak mengerti apa yang akan dia lakukan padaku.
Telingaku menangkap beberapa suara bisikan antara dia dengan orang terdekatnya, alarm tanda bahaya berbunyi di pikiranku aku tahu pasti tidak ada yang beres di tempat ini apalagi bersama dengan orang aneh.
Cetarr....
"Akhrgghh..!"
Sebagian tubuhku terasa nyeri akibat cambukan darinya tidak sedikit kulitku mengeluarkan darah,Teryata dia berbisik meminta cambukan lewat orang di dekatnya.
"Kau manusia tak berguna untuk bisa hidup pun kau sangat beruntung"umpat laki-laki di depanku
laki-laki ini memang tak tau malu mencambuk gadis tak bersalah adalah tindakan seorang pengecut
"Aku tak membutuhkanmu kau hanya akan menjadi penghalang ku,sosok yang ku butuhkan sudah ada jadi untuk apa harus terikat denganmu yang buta jadi enyahlah kau dari dunia ini"
Laki-laki ini sungguh pengecut dia berani mencambuk seorang yang tak berdaya sepertiku serta menyalahkan setiap keadaannya kepadaku.
"Kau sungguh pengecut sebagai seorang lelaki" setelah mengatakan hal itu aku melempar ludah ke sembarang arah,Ia tak menjawab melainkan mengambil sebuah pedang terselip di jubahnya Mengayunkan ke arahku.
"Apa laki-laki ini gila,dia hampir membunuhku.!"batinku kesal
hampir saja pedang tersebut mengenai jantungku jika aku kalah cepat menghindari serangan nya,setiap serangan yang di berikan olehnya tak tanggung-tanggung ia bahkan melempari ku dengan bola api sosok ini benar benar tidak waras .
"Kau tak akan bisa lari kemanapun karna aku lah yang akan membuatmu menarik kata-kata mu itu..!"
Aku masih dalam mode waspada,tangan dan kakiku terikat rantai jadi bagaimana aku bisa lolos dari benda bodoh ini,Sebuah ide melintas di kepalaku mau tak mau aku harus mencobanya sambil menghindari setiap serangan yang ia berikan padaku
Tak..
Satu persatu rantai tersebut terbuka membuat lelaki di depanku mengeram marah ia meminta semua penjaga untuk mempererat keamanan.
"Aku melawan laki-laki yang lebih tinggi dariku yang benar saja..!"gerutu ku
Dia masih menyerang membuat ku kewalahan menghadapinya di saat terdesak tak ada jalan lagi untukku menghindar dari serangannya kecuali sebuah jendela, ku yakini jika jendela ini sangatlah tinggi kemungkinan aku akan patah tulang jika berniat terjun kebawah.
"Sekarang kau tak bisa lari kemana-kemana"
Dia benar aku tak bisa lari kemana-kemana tapi apakah dia pikir aku akan menyerah begitu saja,Akan lebih baik aku terjun melalui jendela tinggi ini ketimbang harus tertangkap olehnya,jika kalian ada di posisiku bila ada kesempatan hidup walaupun itu kecil lakukanlah tapi jangan sampai melakukan tindakan sepertiku ini namanya bunuh diri!
"Lebih baik aku mati dari pada harus tertangkap olehmu !!"
"Apa yang kau lakukan bodoh..?!" Mendesis
Brukk...
Tubuhku jatuh tepat mengenai salah satu dari penjaga kastil tersebut,tak ingin membuang banyak waktu segera secepat mungkin aku berlari menjauh dari tempat aneh itu masuk kedalam hutan menerobos kabut hitam yang tebal,tak peduli berapa banyak luka di tubuhku akibat ranting-ranting menusuk aku terus berlari tanpa menoleh ke belakang.
Hoss hoss.....
Terdengar suara Deru nafas ku tak beraturan bayangan itu begitu cepat menyusul ku bahkan saat di tengah lari ku harus terhenti seketika saat secara tiba-tiba lelaki itu ada di depanku,namun ada yang berbeda darinya Pentagon miliknya bukan di posisi sebelumnya melainkan di sisi sebaliknya.tanganya tergerak seolah ingin meraihku raut wajahnya begitu datar dan dingin tidak seperti tadi.
"Pergi jangan dekati aku..!" sedikit demi sedikit kakiku melangkah mudur menjaga jarak dengannya lalu kembali berlari ke sembarang arah tanpa tahu kakiku membawa ku pada jalan buntu
"Ya tuhan apalagi ini jalan buntu.!"teriakku frustasi melihat jika di depanku hanya ada sebuah jurang dalam.
"Tidak ada Tuhan di sini"ujarnya melangkah mendekatiku
Aku benar benar di buat takut olehnya apalagi raut wajahnya itu menandakan bahwa keadaanku setelah ini tak akan baik.
"Pergi..!!!!"teriakku melangkah mundur
Sial.!sekarang kakiku berada di bibir jurang selangkah lagi aku mudur maka katakan selamat tinggal pada dunia
"Tak ada jalan lagi untukku selain jurang yang curam"batinku melihat ke belakang
Deg..
Dia ada di depanku menyeringai menampilkan taring nya serta wajah rupawan nya,jari-jarinya penuh kuku tajam hampir saja menyetuh lenganku jika saja saat itu kakiku refleks tak mundur karna ketakutan.
"Argh.!!"
Tubuhku meloncat kaget akibat mimpi itu,Kepala ku terasa pening.akhir-akhir ini begitu melelahkan bagiku jadi utuk meringankan rasa sakit di kepalaku tanganku memijat pelipis tanpa sadar tanganku menyetuh kain penutup mata.
"Heh kainnya masih ada,jadi itu hanya mimpi.?"tanyaku terheran-heran pasalnya tadi aku berada di tempat aneh,di kejar kejar oleh orang gila lalu tanpa pikir panjang terjun ke jurang.aku menghelang nafas menjernihkan pikiran buyar jadi itu mimpi bukan nyata tapi serasa nyata bagiku
"Mimpi namun terasa nyata bagiku"guman ku
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 57 Episodes
Comments
Pink Blossom
kita jg tau kok,, bkn cm dia aja wkwkwk🤣🤣
2023-02-11
0
Pink Blossom
bygn'y sp tuh Thor🤔
2023-02-11
0
🔵𝐀⃝🥀Jinda🤎Team Ganjil❀∂я🧡
huh syukurlah cuma mimpi ikut lega sampai ikut deg-degan ketika bacanya.
2023-02-10
1