Athanor Online : Monarch Of War

Athanor Online : Monarch Of War

Prolog

Tahun 20XX negara tercinta kita yaitu Indonesia mengalami lonjakan teknologi yang pesat karena lahirnya berbagai jenius serta presiden yang pandai berpolitik serta licik membuat negara kita menjadi salah satu negara maju.

Kota Jakarta adalah kota metropolitan dengan banyak sekali gedung pencakar langit dengan berbagai tinggi yang tentu saja jika dihitung dengan meteran maka butuh waktu yang sangat lama. Kesampingkan hal hal yang receh kota Jakarta adalah ibu kota negara tercinta kita yaitu Indonesia

Banyak yang bilang tinggal di ibukota pasti sangat enak tapi benarkah itu? Tentu saja TIDAK. Walaupun sudah menjadi negara maju memperbaiki kota dengan masalah macet yang berkepanjangan, udara yang kaya akan polusi sangatlah susah dan ditambah lagi dengan biaya hidup yang tinggi membuat kota ini adalah kota terbaik sekaligus terburuk di Indonesia

Tingginya biaya hidup disana membuat angka pengganguran sangat tinggi, contoh saja pemuda berumur 23 Tahun dengan pakaian rapi dengan beberapa dokumen lamaran kerja yang ia bawa ditangan kanannya, ia berjalan lemas seperti belum makan dari kemarin dan nyatanya dia memang belum makan dari kemarin

"Breng-sek!"

Sambil mengumpat pemuda itu menendang kaleng bekas minuman dengan kesal karena lamarannya yang diajukan tadi ditolak karena alasan yang simpel yaitu "TIDAK ADA PENGALAMAN KERJA"

"Bagaimana mau cari pengalaman kerja kalau mau kerja aja ditolak!, breng-sek!"

Sekali lagi umpatan keluar dari mulut pemuda itu, untung saja disana tidak ada orang kalau ada mungkin orang orang akan menganggap pemuda itu adalah orang gila

Ibu kota Jakarta adalah sebuah kota dengan kelengkapan atas sesuatu buruk yang lumayan kompleks, sebagai contoh saja, tawuran antar pelajar, begal, udara yang kaya akan polusi, macet, beban keluarga dan yang paling rendah adalah pengangguran, oke ayo kita kembali ke pemuda pengangguran itu

"Pulang saja lah mumpung dikos kosan ada Indomie"

Pemuda itu kemudian pulang dengan berjalan kaki karena kebetulan kos kosannya sudah dekat, butuh sekitar 5 menit bagi pemuda itu untuk mencapai kos kosannya

Ketika sudah sampai ke kos kosannya dengan letih pemuda itu membuka pintu secara perlahan dan tanpa pemuda itu sadari dikamar kosnya ada wanita paruh baya yang menatap pemuda itu dengan tatapan yang datar

Melihat wanita paruh baya itu membuat pemuda itu tersenyum pahit karena kedatangannya ke kamarnya kemungkinan sesuatu yang ia sangat benci

"Halo ibu ken-"

"Tidak usah basa basi Diaz mana uang kos untuk bulan kemarin?"

Benar sekali nama pemuda itu adalah Diaz, Diaz Mahendra seorang perantau yang merantau ke Jakarta demi mencari peruntungan tapi sayang sekali Diaz belum memiliki keberuntungan

Sudah sekitar 6 Bulan Diaz datang ke Jakarta tapi sampai saat ini Diaz masih belum mendapatkan pekerjaan sungguh sangat ironis, bahkan dulu kerjaan Diaz hanya main game makan tidur dan terus seperti sampai akhirnya Diaz mempunyai pola pikir untuk bekerja

Diaz sendiri tidak terlalu dekat dengan keluarganya karena Diaz adalah anak yang bisa dibilang bodoh dan ber intelektual rendah berbeda dengan adiknya yang pintar dan ber intelektual tinggi, hal ini membuat kasih sayang keluarganya jauh tercurahkan ke adiknya, tapi walau sebenarnya Diaz sangat cerdas, bukan cerdas dalam materi tapi cerdas dalam bidang analisa bahkan politik tapi sayangnya Diaz tidak menyadari itu

Kasih sayang orang tua Diaz jauh lebih intens ke adiknya membuat Diaz tidak betah di rumah dan akhirnya pergi dari rumah sekaligus pergi merantau ke Jakarta, sebelum pergi Diaz berpamitan kepada orang tuanya bahwa dia ingin meratau ke Jakarta dan hidup mandiri, dan seperti dugaan Diaz keluarganya terkesan cuek dan hanya mengiyakan saja bahkan sampai detik ini Diaz tidak menerima transferan uang dari orang tuanya, Diaz hanya bertahan hidup dengan uang hasil tabungannya

"Maaf Bu saya tidak ada uang jadi belum bisa bayar uang kost"

"Hahhhh... yasudah kamu boleh tidak bayar bulan ini tapi bulan depan harus bayar"

"Beneran Bu?"

"Iya beneran, ibu juga buatin kamu makanan jadi jangan makan mie terus tidak sehat"

"Makasih bu!!"

Setelah itu ibu kos segera pergi dari sana, Diaz yang melihat ibu kos pergi dengan segera mandi dan mengganti pakaian setelah itu tanpa basi basi Diaz langsung menghantam masakan yang dibuat dari ibu kostnya tercinta

Masakan ibu kost sangat enak membuat Diaz ketagihan untuk terus mengunyah dan terus mengunyah, Ibu Endang nama ibu kost Diaz, Ibu Endang bagi Diaz adalah ibu kost yang paling baik, Diaz sendiri sudah tau kenapa ibu Endang sangat baik terhadapnya

Dulu Diaz pernah menyelamatkan nyawa ibu Endang dari tabrakan mobil, saat itu ibu Endang sedang pulang berbelanja dari pasar namun saat akan menyebrang jalan tiba tiba mobil berwarna hitam oleng dan mengarah ke ibu Endang saat itu kebetulan Diaz disana dengan sigap langsung mendorong ibu Endang dan alhasil ia selamat, Saat itu ibu Endang memperlakukan Diaz dengan istimewa seperti anaknya sendiri

Sudah cukup tentang masa lalu, setelah makan Diaz kemudian memutuskan untuk tidur masalah beruntun yang ia alami hari ini semoga tidak terulangi besok, mencoba untuk menutup mata tapi Diaz sama sekali tidak tertidur, tidak mengantuk ditambah moodnya hancur karena penolakan kerja membuat Diaz susah tidur

Diaz bergerak kesana kemari mencari posisi yang nyaman baginya tapi dengan tidak sengaja mata Diaz melirik kearah alat berbentuk helm, Diaz bangkit dari kasurnya dan memegang helm tersebut dipangkuannya disamping kanan helm terdapat tulisan

To : Zephys

Thanks to you because you are the one of the few person who is very dedicated to completing our game, we really appreciate that, with VR CTOs hopefully will allow you to come back to our game

From : Antharis Online

Sudah beberapa kali Diaz membaca tulisan berbentuk surat yang tertulis dialat tersebut dan sudah beberapa kali juga Diaz menggaruk kepalanya yang tidak gatal setelah membaca tulisan itu

Antharis Online adalah game bertipe MMORPG Mobile yang tergolong sangat susah untuk ditamatkan, musuh yang sangat Over Power, sistem leveling yang sangat susah, sistem drop item yang sangat rendah membuat game ini harus kandas dibulan ke 9 paska perilisan game Antharis dirilis 5 tahun lalu

Walaupun begitu ada sekitar 200 orang yang tidak menyerah dan berusaha keras untuk menamatkan game tersebut tapi apalah daya game ini tergolong sangat lah sulit dan mustahil untuk ditamatkan yang bahkan hanya ada 3 orang yang berhasil menyelesaikan Main Story diatas 50% dan yang lain hanya bisa puas dengan angka 5% - 37%

Dikegilaan game tersebut ada satu pemain yang berhasil menamatkan game tersebut pemain itu adalah Zephys, Zephys berhasil menamatkan game ini dengan persenan 100% baik itu Main Story ataupun Side Quest, Hal ini membuat Zephys sangat disegani oleh player game tersebut

Lalu player kedua yang berhasil menyelesaikan Main Story diatas 50% adalah player yang bernama Blaze dengan persenan Main Story 87% lalu disusul player ketiga yang bernama Karna dengan persenan Main Story 85%

Ketiganya tersebut benar benar mendominasi Antharis dan para player yang masih bertahan menyebut mereka Three Conqueror

Dan mungkin anda sudah tahu bahwa pemain bernama Zephys adalah Diaz, ya Diaz adalah satu satunya orang yang berhasil menamatkan game gila tersebut oleh karena itu Developer game Antharis memberikan VR CTOs sebagai tanda Respect dan Apresiasi bagi Diaz karena telah menamatkan gamenya yang bahkan Developer game ini tidak menyangka akan ada orang yang berhasil menamatkan game yang ia buat

Setelah game Antharis mengalami Dead Game tidak memupuskan sang Developer dalam negeri ini menyerah. 1 Tahun lalu Developer game Antharis yaitu Citra Organization atau CTO menciptakan sebuah Device yang membuat dunia gempar yaitu Device yang bernama VR CTO, satu satunya teknologi VR yang paling nyata dari keseluruhan Device VR lainya

Karena hal ini dunia mengalami loncatan teknologi yang sangat pesat, banyak sekali teknologi teknologi yang diciptakan dengan teknologi yang berasal dari Citra Organization sebagai landasan atau pilarnya

Tidak hanya itu ditanggal yang sama dengan perilisan Device VR CTO pihak Developer CTO juga merilis Game VRMMORPG dengan judul Athanor Online yang membuat para pencinta game terkesima. Sebuah game fantasi VRMMORPG dengan kebebasan bermain dan dunia yang indah membuat game ini menjadi game paling ramai diminati

Kesampingkan pasal MMOPRG game ini menyajikan grafis yang realistisnya benar benar realistis, game ini juga menjadi ajang mencari uang dan refreshing bagaimana tidak penghasilan pro player game ini sangatlah tinggi ditambah kota game ini terkesan indah dan segar jauh berbeda dengan kota Jakarta membuat game ini semakin diminati

Dan mungkin dari kalian ada yang sadar mengapa Diaz memiliki VR CTOs bukan VR CTO? Itu karena sang Developer CTO sangat respect kepada Diaz dan mengirim sebuah VR CTO khusus yang bernama VR CTOs, device ini sangatlah langka dan hanya kurang dari 10 orang yang memilikinya

Device ini tidak untuk diperjual belikan melainkan untuk diberikan kepada orang orang yang menurut pihak CTO yang "Respect" kepada game atau CTO itu tersebut karena itulah Diaz diberikan VR CTO yang khusus

Kembali ke Diaz, Diaz saat ini menatap helm atau device yang bernama VR CTOs, Diaz sebenarnya sudah tidak ingin lagi bermain game karena hal itu membuat Diaz kecanduan dan jarang belajar dan tentu saja membuat Diaz tidak pintar

Hal ini membuat kasih sayang orang tuanya sepenuhnya tercurahkan ke adiknya yang cerdas dan ditambah lagi karena game ini lah Diaz memiliki nilai yang rendah dan menjadikan Diaz tidak mendapatkan pekerjaan sampai saai ini

Tapi jauh didalam hati Diaz, Diaz ingin kembali bermain game bukan untuk kecanduan ataupun refreshing tapi untuk menjadi ajang mencari uang

"Mungkin kali ini.."

Diaz kemudian meletakan device ke kepalanya dan merebahkan tubuhnya ke kasurnya yang cukup sederhana

"{Scanning On. Tidak menemukan data akun, apa anda ingin membuat data akun?"

"Aduh kalau tidak salah... {Instructions : Yes}

Setelah mengucapkan kata kunci, mata Diaz melihat rentetan baris angka pemrograman berwarna hijau yang sangat mustahil untuk membacanya karena terlalu cepat

"{Dunia mana yang ingin anda masuki?}"

"{Instructions : Athanor Online}

"{Anda mendapatkan layanan khusus dari pihak CTO anda ingin memakainya?}"

"?!!"

Mendengar hal itu membuat Diaz sekali lagi kaget tidak hanya memberikan VR CTOs yang sangat langka pihak Developer CTO juga memberikan Diaz layanan khusus yang mungkin tidak terjadi oleh pemain lain

Sebenarnya Diaz tidak ingin memakainya karena mungkin saja Diaz bisa merusak keseimbangan game tidak lebih tepatnya membuat player lain merasa iri, tapi karena Diaz belum tahu isi dari layanan khusus yang Developer CTO berikan kepadanya ditambah menolak kebaikan dari orang lain adalah hal yang kurang terpuji akhirnya Diaz memilih untuk menerimanya

"{Instructions : Yes}"

Beberapa detik setelah Diaz menjawab kesadaran Diaz lenyap dan bangun disebuah ruang kosong berwarna putih. Selang 5 detik muncul sebuah layar yang cukup besar diatas Diaz dengan berbagai gambar seperti Elf, Manusia, Dwarf, Undead, Nectromancer dan masih banyak lagi, Diaz cukup malas menghitungnya

"{Pilih ras anda}"

"Ras kah? Setahuku setiap ras memiliki kemampuan mereka masing masing tapi lebih baik aku memilih ras aku saja"

"{Instructions : Human}"

"{Apakah anda yakin?}"

"{Instructions : Yes}"

"{Apa anda ingin bergabung dengan Fraction?}"

Mendengar sistem bicara tentang fraction atau fraksi membuat Diaz sedikit bernostalgia pada game yang dulu Diaz mainkan yaitu Antharis Online, fraksi sendiri adalah gabungan sebuah organisasi atau wilayah yang didalamnya ada berbagai ras ataupun hanya ada satu ras

Setiap player tidak diharuskan untuk masuk kedalam fraksi tapi masuk kedalam fraksi memiliki banyak sekali keuntungan dan juga kerugian. Digame Antharis Online setiap fraksi bermusuhan satu sama lain itu karena alasan yang simpel yaitu perbedaan pendapat dan sumber daya

"{Instructions : No}"

"{Apa anda yakin?}"

"{Instructions : Yes}"

Alasan mengapa Diaz tidak memilih fraksi karena nanti Diaz bisa masuk ke dalam fraksi yang Diaz mau atau mungkin yang Diaz incar atau mungkin fraksi yang sama saat Diaz menjadi Zephys

"{Pilih gender anda}"

"{Instructions : Male}"

Setelah melakukan pengisian, tiba tiba sebuah panel transparan berwarna hijau berada didepan Diaz dengan judul

{Ubah Penampilan}

Sebenarnya Diaz tidak terlalu ingin mengubah penampilannya, karena menurutnya penampilan dirinya bisa dibilang berada diatas rata rata atau sederhananya tampan walaupun pengangguran. Tapi walaupun begitu Diaz ingin mengubah penampilannya demi privasinya

Diaz mengubah warna rambutnya yang semula berwarna hitam menjadi merah gelap dan mengubah bola matanya menjadi warna merah gelap pula, setelah selesai Diaz menekan panel bertuliskan {Done}

Setelah selesai panel yang tadi Diaz liat lenyap dan berganti menjadi panel kecil ketik qwerty yang melayang didepan dada Diaz

"{Beri nama kepada karakter yang anda buat}"

Mendengar itu, Diaz langsung mengetik nama karakternya ke panel yang tersedia di depannya

"{Zephys. Apakah nama karakter anda ingin menggunakan nama Zephys?}"

"{Instructions : Yes}"

"{Dimengerti pembuatan akun terhadap pemain bernama Zephys telah selesai. Layanan khusus bisa anda dapatkan distorage anda. Cukup sekian nikmati petualangan anda di Athanor Online}"

Setelah Sytem Voice itu selesai tubuh lemas dan kesadaran Diaz mulai hilang secara perlahan

Terpopuler

Comments

Ned

Ned

indomie seleraku

2022-03-26

0

🇿 🇺 🇦 🇳 🇱 🇮 🇳

🇿 🇺 🇦 🇳 🇱 🇮 🇳

Kepada: Zephys

Terima kasih kepada Anda karena Anda adalah salah satunya sedikit orang yang sangat berdedikasi untuk menyelesaikan permainan kami, kami sangat menghargai itu, dengan VR CTO mudah-mudahan akan memungkinkan Anda untuk kembali ke permainan kami 👨🏻‍💻

2022-03-15

4

‎‎‎‎

‎‎‎‎

Athanor? Antaris? Zephys?! Player AoV kah Thor?!

2022-02-09

1

lihat semua
Episodes
1 Prolog
2 In Game
3 Pekerjaan
4 Misi Pertama
5 Kucing Hitam
6 Skill dan Alchemist
7 Rutinitas dan Relic
8 Adrenalin
9 Secret Quest
10 Bisnis is Bisnis
11 Sancaka dan Hal Memuakkan
12 Kehebohan
13 Ambush
14 100 Goblin? Ez
15 Diskusi
16 Vs Goblin King
17 Gaji
18 Berita AO
19 Reno
20 Direkrut!?
21 Melody
22 Pertemuan di warkop
23 Melody dan Diaz
24 Quest Misterius
25 Rumah Raya
26 Informasi
27 Strategi
28 Didalam Dungeon
29 Mendung...
30 Perbincangan kecil
31 Serangan pembuka
32 Pertarungan Kargalan
33 Satu kombo
34 Cara kotor
35 Kekalahan?
36 Relax Sejenak
37 Toko Buku
38 Perbincangan Kecil
39 Cukup Intimidasi
40 Lahirnya Gallag
41 Cerberus
42 Benda Misterius
43 Pengumuman
44 Monster Event
45 Dia yang Jenderal
46 Pemain berarmor hitam
47 Medan
48 Gugur
49 Mau Nangis?
50 Tumbangnya Cerberus
51 Musuh Baru
52 Errol
53 Peraduan Singkat
54 Pertaruhan
55 Musuh dan, Guru?.
56 Orb of Creature
57 Monarch Of War
58 Terdesak
59 Lorion
60 Terkontaminasi
61 Nakroth I
62 Penjelasan Reno
63 Pemikiran Diaz
64 Cakra Danuarta
65 Pengumuman II serta Promosi
66 Pergerakan
67 Menarik
68 Darkin Deal
69 Pasha
70 Boneshaver!.
71 Micah
72 Dua Pahlawan
73 Shadow Reaper
74 Level Up!.
75 Lembah
76 Ring
77 Enrage & Ryuu
78 Kamikaze Sin
79 Black Swan
80 Black Dust
81 Falconi
82 Darkin Yang Lain
83 Player dengan Baseball Bat
84 Blaze
85 Penjahit
86 Pertemuan West.
87 Gas Beracun
Episodes

Updated 87 Episodes

1
Prolog
2
In Game
3
Pekerjaan
4
Misi Pertama
5
Kucing Hitam
6
Skill dan Alchemist
7
Rutinitas dan Relic
8
Adrenalin
9
Secret Quest
10
Bisnis is Bisnis
11
Sancaka dan Hal Memuakkan
12
Kehebohan
13
Ambush
14
100 Goblin? Ez
15
Diskusi
16
Vs Goblin King
17
Gaji
18
Berita AO
19
Reno
20
Direkrut!?
21
Melody
22
Pertemuan di warkop
23
Melody dan Diaz
24
Quest Misterius
25
Rumah Raya
26
Informasi
27
Strategi
28
Didalam Dungeon
29
Mendung...
30
Perbincangan kecil
31
Serangan pembuka
32
Pertarungan Kargalan
33
Satu kombo
34
Cara kotor
35
Kekalahan?
36
Relax Sejenak
37
Toko Buku
38
Perbincangan Kecil
39
Cukup Intimidasi
40
Lahirnya Gallag
41
Cerberus
42
Benda Misterius
43
Pengumuman
44
Monster Event
45
Dia yang Jenderal
46
Pemain berarmor hitam
47
Medan
48
Gugur
49
Mau Nangis?
50
Tumbangnya Cerberus
51
Musuh Baru
52
Errol
53
Peraduan Singkat
54
Pertaruhan
55
Musuh dan, Guru?.
56
Orb of Creature
57
Monarch Of War
58
Terdesak
59
Lorion
60
Terkontaminasi
61
Nakroth I
62
Penjelasan Reno
63
Pemikiran Diaz
64
Cakra Danuarta
65
Pengumuman II serta Promosi
66
Pergerakan
67
Menarik
68
Darkin Deal
69
Pasha
70
Boneshaver!.
71
Micah
72
Dua Pahlawan
73
Shadow Reaper
74
Level Up!.
75
Lembah
76
Ring
77
Enrage & Ryuu
78
Kamikaze Sin
79
Black Swan
80
Black Dust
81
Falconi
82
Darkin Yang Lain
83
Player dengan Baseball Bat
84
Blaze
85
Penjahit
86
Pertemuan West.
87
Gas Beracun

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!