Bab 13

***

Mobilnya pun melaju dan meninggalkan Mansion Oma.

“Langsung ke Rumah Sakit aja,” ujar Keisha sambil

memandang keluar dari dalam mobil.

“Tidak perlu mengingatkan ku,” kata Giano datar.

Suasana pun menjadi canggung karena tidak ada yang

membuka pembicaraan lagi, Sesampainya di Rumah Sakit.

“Terima Kasih Tuan Giano,” kata Keisha sambil

menundukkan kepalanya saat ia sudah keluar dari mobil.

“Hmmm,” balas Giano dan langsung menancap gas

dan  melaju pergi.

“Dingin sekali,” kata Keisha yang tadi mendengar

balasan Giano yang tidak ingin mengatakan apapun.

Keisha langsung memasuki Rumah Sakit untuk

mengunjungi Ibunya. Dia tidak bisa meninggalkan Ibunya dengan keadaan saat ini,

tetapi malah ia harus meninggalkan Ibunya untuk beberapa jam karena ajakan Oma

Emma kemarin.

Saat memasuki ruangan Ibunya, Keisha dengan perlahan

membuka pintu agar tidak mengganggu Ibunya jika ia sedang tidur.

“Aahh Mama sudah tidur,” kata Keisha pelan melihat

Mamanya sedang tertidur di kasur Rumah Sakit.

“Sudahlah,”gumam Keisha sambil duduk di kursi

samping Mamanya.

Keisha berpikir bagaimana harus mendapatkan uang

lebih cepat agar dapat mengobati penyakit Ibunya. Dia pun tertidur sambil

menidurkan kepalanya di atas kasur Ibunya karena kecapekan.

***

Keesokkan Harinya~

“Hoamm...,” nguap Mama Keisha sambil mengucek

matanya.

“Mama udah bangun?” Tanya Keisha yang sudah selesai

mandi dan berpakaian bersih.

bajunya dikancing semua ya^^

“Iya,” jawab Mama Keisha sambil tersenyum.

“Mama mau mandi atau, di bilas aja?” Tanya Keisha

lagi.

“Mama mandi aja deh, ngga enak kalau ngga mandi,”

jawab Mama Keisha sambil tertawa kecil.

“Kalau begitu Keisha ambil handuk, sikat gigi sama

baju ganti mama dulu, Mama harus usahain lukanya ngga kena air ya,” ujar Keisha

sambil mengingatkan Mamanya.

“Iya Mama tau,” balas Mama Keisha bangun dari tempat tidur.

“Sini Keisha bantuin,” kata Keisha sambil memapah

Mamanya dan membawakan alat mandi lainnya.

Setelah Ibu Keisha menyelesaikan rutinitas biasanya,

Keisha mengantarkan Ibunya kembali ke ruang kamarnya. Dan ia pamit untuk

berangkat bekerja..

“Kalau begitu Keisha berangkat kerja dulu ya Mah,”

ujar Keisha sambil memapah Mamanya untuk duduk di kasurnya.

“Iya hati-hati,” balas Mama Keisha sambil tersenyum.

“Mama kalau ada apa-apa panggil perawat aja ya, nanti

pas jam makan perawat bakal anterin makanan buat Mama. Jadi Mama ngga perlu

khawatirkan apa pun, yang penting Mama banyak-banyak istirahat aja” jelas

Keisha sambil bersiap-siap.

“Iyaaa... kamu cerewet juga ya Sha,” kata Mama

Keisha sambil mencubit pipi Keisha dan tertawa.

“Iihh kan Keisha khawatir, karna Keisha ngga bisa

jagain Mama,” balas Keisha cemberut.

“Hahaha ya udah sana berangkat kerja, nanti telat

loh,” Mama Keisha mengingatkan Keisha.

“Aahh iya, bye Mama jangan lupa istirahat dan jangan

banyak gerak,” Keisha berteriak pelan sambil berlari kearah lift atau elevator

Motor Keisha melaju kearah Restoran, saat Keisha

bangun tadi, dia berpikir bahwa ia akan meminjam uang dari Restoran ia bekerja.

Tapi Keisha tidak bisa jamin kalau ia akan mendapatkan pinjaman uang, karena

Keisha masih terbilang anak baru jadi Keisha tidak bisa seenak jidat untuk meminjam

uang.

Jika kemungkinan Keisha tidak dapat pinjaman, dia

mungkin akan mencari pekerjaan tambahan seperti pekerjaan shift malam di sebuah

minimarket atau supermarket. Karena jika pagi dan siang, ia harus kuliah dan

bekerja.

*Di tempat lain~Perusahaan Giano~

“Grandma kenapa tiba-tiba datang, ngga kabarin Giano

dulu?” Tanya Giano sambil berjalan kearah Grandmanya yang sedang duduk di sofa.

“Cucu Grandma ngga suka, Grandma nya datang?” Oma

Emma Tanya balik.

“Ngga bukan gitu, ahh sudah lah. Jadi tumben Grandma

datang pasti ada apa-apa kan?” kata Giano yang tau Grandma nya pasti ingin

membicarakan sesuatu yang penting.

“Itu loh... Keisha lagi butuh kerjaan tambahan,

Grandma pikir kamu ngga punya pembantu di Mansion, jadi Grandma mau Keisha

kerja sama kamu,” kata Grandma Giano dengan niat terselubung.

“Giano ngga perlu pembantu, lagian kalau masalah Mansion

juga ada yang bersihin kok dari pembantu Mansion Utama,” jelas Giano tidak

tenang karena saran Grandma nya itu.

“Sudahlah Grandm ngga mau ada bantahan,” balas

Grandma sambil menikmati teh.

“Uuhh,” kesal Giano yang tidak bisa membantah

Grandma nya lagi.

“Kalau begitu Grandma pulang dulu, soal Keisha

Grandma sendiri yang akan membicarakan ke Keisha sendiri,” balas Grandmasenang.

Setelah Oma Emma pergi, Giano merasa frustasi tidak

bisa menolak apa yang di katakan Oma.

“Arghh!!, semenjak wanita itu muncul, aku selalu harus

berurusan dengannya lagi,” marah Giano sambil mengusap wajahnya kasar.

“Evan!!,” teriak Giano memanggil Sekretarisnya

sekaligus Asistennya.

“Iya, Bos?” Tanya Evan yang baru saja masuk

keruangan Bosnya.

“Carikan informasi dari Keisha,” kata Giano dengan

tegas.

~Restoran~

Sesampainya Keisha di Restoran, ia langsung masuk

menyapa rekan-rekannya dan berganti pakaian. Sampai di waktu istirahat Keisha

baru beetanya dengan mbak Linda.

“Mbak Linda,” panggil Keisha.

“Iya Kei, ada apa?” jawab mbak Linda penasaran apa

yang ingin Keisha katakan.

“Aahh itu mbak..., aku boleh minjem uang dari Restoran

ngga? Soalnya Mama Keisha masuk Rumah sakit,” Tanya Keisha sambil menundukkan

kepalanya.

“Maaf Kei, peraturan dari Restoran harus sudah

bekerja 1 tahun baru bisa meminjam uang dengan Restoran ini,” jelas Mbak Linda

yang sudah berpengalaman.

“Gitu ya mbak, makasih sudah jelasin mbak linda,”

kata Keisha tersenyum pahit dan sedih.

“Maaf ya Kei, aku ngga bisa bantu,” ujar Linda yang

melihat Keisha dengan sedih.

“Ngga kenapa-napa kok mbak, Keisha tau kalau Restoran

ngga bisa bantu pekerja yang masih baru, ehehe,” balas Keisha tersenyum.

“Ya udah mbak Linda, Keisha lanjut kerja dulu,” kata

Keisha tersenyum sambil berjalan pergi.

Keisha berjalan ke toilet untuk mencuci muka, agar

dia tidak sedih lagi dan terus berusaha agar mendapatkan uang lebih cepat.

“Kamu bisa Kei, jangan sedih oke,” kata Keisha sambil

melihat wajahnya yang masam di kaca.

“aku harus kuat agar Mama bisa lebih cepat sembuh,”

batin Keisha menyemangati diri sendiri.

***

Keisha bekerja dengan keras hari ini, pikirannya

juga selalu kemana-mana karena khawatir tetapi pekerjaannya tidak terganggu. Setelah

waktu bekerja paruhnya selesai, Keisha langsung berangkat ke Kampus.

“Aahh iya hari ini kan aku harus temani Naira ke

Pesta,” kata Keisha yang masih dalam perjalanan ke Kampus.

“Hadehhh, kacau banget,” batin Keisha pusing.

~Kampus~

“Tumben, Naira dan Rava belum sampai, biasanya

mereka udah nunggu di kelas,” ujar Keisha yang sudah sampai di kelas mereka.

Tidak begitu lam barulah Naira dan Rava masuk ke dalam

selas, dan duduk di samping Keisha.

“Tumben kalian lama banget,” Tanya Keisha penasaran.

“Yee sekali-kali ngga apa lah ya,” kata Naira  sambil tertawa.

“Kalau aku sih tadi ada urusan Sha,” kata Rava.

“Oohhh,” balas Keisha pendek.

“Cuman Oohh aja nih” Tanya Rava sambil terkekeh.

“Hahaha Keisha mah emang gitu,” ujar Naira sambil

tertawa.

“Ehehe,” tawa Keisha kecil sambil menggaruk

kepalanya yang tidak gatal.

Pembelajaran pun dimulai saat Dosen sudah hadir.

Keisha tidak bisa fokus seperti biasanya, ia selalu memikirkan keuangannya dan

bagaimana mendapatkan uang dengan cepat.

Apalagi malam ini ia harus menghadiri Pesta dengan

Naira, jadi dia tidak bisa mencari kerja untuk hari ini. Dan itu membuat kepala

kecilnya selalu berpikir dan terus berpikir.

Setelah pembelajaran usai, Keisha pergi ke toilet

dan mencuci muka untuk kesekian kalinya di ikuti oleh Naira yang juga ingin ke

toilet untuk merapikan pakaiannya yang telah kusut.

_____

Maaf jika ada kesalahan kata.

Jangan lupa Vote, Like and Komen^^.

Terimakasih~Eysha~

(ノ゚0゚)ノ→

Terpopuler

Comments

yonahaku

yonahaku

terlalu lama penjajakannya

2021-01-13

1

Umi Yan

Umi Yan

Semangat kak..., ditunggu lagi up terbarunya😊

Salam dari "Cinta Sang Desainer" terimakasih🙏

2020-10-22

0

A aja

A aja

lanjut thor cerita nya bagus

2020-10-22

5

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!