Setelah melihat kemampuan Aryon,namanya dengan cepat menyebar ke seluruh perguruan.ada yang merespon dengan pujian,namun tak bisa dibilang sedikit juga yang memendam ambisi untuk menghabisinya.
Semakin hari kemampuan bela diri Aryon meningkat dengan drastis.dan di sini lah Aryon mengetahui bahwa Wild spiritnya masih dalam tingkat biru.yang tak lain adalah tingkatan terendah setelah kuning dalam tingkatan Wild spirit
Wild spirit terbagi atas dibagi atas enam tingkatan,yaitu kuning,biru,jingga ,merah,ungu,dan hitam.ada berbagai cara untuk meningkatkan tingkatan Wild spirit,namun sebagian besar pendekar memilih untuk meningkatkannya dengan saling membunuh dan Wild spiritnya akan menyerap aura pembunuh dari pemiliknya.
Semakin banyak aura pembunuh yang berhasil diserap wild spirit,semakin cepat pula wild spirit itu dapat naik tingkat
Sedangkan kekuatan fisik pendekar terbagi atas delapan tingkatan yaitu wira,petarung,pembunuh,penghancur,kaisar,raja,suci dan Surga
Dan untungnya karna sejak masuk perguruan Aryon terus melatih fisiknya, kini dia sudah berada pada tingkat petarung puncak dan setingkat lagi sudah dapat melakukan penyatuan tubuh dengan Wild spirit.
Ya,pada saat fisik seorang pendekar sudah berada pada tingkat pembunuh,tubuhnya sudah bisa menyatu dengan Wild spiritnya.namun tetap saja kemampuannya dalam bertarung tergantung pada tingkat Wild spirit yang dimilikinya.
Dalam kasus aryon yang memiliki dua spirit itu termasuk langka,karna tidak semua wild spirit dari orang yang mati akan mendapatkan tuan baru.maka,walaupun sebenarnya blood bat merupakan Wild spirit tingkat merah,dia kembali menjadi biru karna sudah menjadi Wild Spirit Aryon
Akhirnya,setelah sekian lama para murid akan diberi tugas untuk meningkatkan tingkat Wild spirit mereka dengan berkelana di luar perguruan.
“yon,ayolah kita ke gudang senjata….”ajak Rey saat melihat sahabat satu-satunya masih berkelana di alam mimpi.
Setelah beberapa kali Rey mencoba membangunkan Aryon tetapi hasilnya tetap sama,akhirnya ia memilih untuk meninggalkannya untuk pergi ke gudang senjata
”huamm…”nguap Aryon saat sudah puas berkelana di alam mimpinya.
Dia langsung keluar dari kamarnya dan betapa terkejutnya dia bahwa di dalam perguruan sudah tidak ada satupun murid yang dia liat,dia langsung menemui Master Lyaf
“lah… kamu kok belum berangkat ??”bingung master Lyaf
“berangkat ?”tanya Aryon
“dasar anak ini !!! semua temanmu sudah pergi dari tadi malah kamu belum berangkat juga !!”geram Master Lyaf sambil menjewer telinga Aryon
“auww… ampun Master… saya gak tahu… ampun…”ringis Aryon
“sudahlah… sekarang mending kamu pergi ke gudang senjata cepat !! dan segera pergi dari perguruan !!”seru Master Lyaf
“ba… baik master..”sahut Aryon
Aryon segera pergi dari hadapan Master Lyaf,bayangan Master Lyaf menjewernya belum hilang dari pikirannya.
“untung aja nasibku baik saat ini tuhan… kalau tidak,apa…lah nasib telinga ku ini…”ucap Batin Aryon sambil mengusap telinganya yang memerah karna baru di jewer
Namun,saat Aryon sudah berada di gudang senjata,dia tak bisa menemukan petugas gudang tersebut.akhirnya Aryon memilih mencari sendiri senjata untuknya.
Sudah sekitar sepuluh menit Aryon mencari senjata namun tak menemukannya di manapun dan memlih untuk keluar dari gudang.
Namun,baru saja dia ingin keluar,tiba-tiba saja dia tersandung.Aryon segera bangkit dan ingin melihat benda apa yang membuatnya terjatuh.
“benda apa ini ??”gumam Aryon saat melihat sebuah kotak tua ,dia langsung membukanya dan ternyata berisi sebutir telur.dan tak jauh dari kotak tersebut dia melihat sebuah gagang pedang tertanam di tanah.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 51 Episodes
Comments
?????
ada tingkatan pembunuh juga
2021-07-25
0